TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 48:43

Konteks
48:43 Kejut w  dan pelubang dan jerat x  bagimu, hai penduduk Moab! demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 48:39

Konteks
48:39 Betapa terkejutnya m  dia! Betapa Moab menyembunyikan mukanya karena malu! Maka Moab telah menjadi tertawaan n  dan kekejutan bagi semua yang di sekitarnya.

Yeremia 8:15

Konteks
8:15 Kita mengharapkan damai, q  tetapi tidak datang sesuatu yang baik, mengharapkan waktu kesembuhan, tetapi yang ada hanya kengerian! r 

Yeremia 15:8

Konteks
15:8 Janda-janda y  di antara mereka Kubuat lebih besar jumlahnya dari pada pasir laut. Aku mendatangkan ke atas ibu dan teruna suatu pembinasa z  pada tengah hari. Dengan tiba-tiba Aku menurunkan ke atas mereka kegelisahan dan kekejutan. a 

Yeremia 14:19

Konteks
14:19 Telah Kautolakkah Yehuda sama sekali? p  Telah merasa muakkah Engkau terhadap Sion? Mengapakah kami Kaupukul sedemikian, hingga tidak ada kesembuhan q  lagi bagi kami? Kami mengharapkan damai sejahtera, tetapi tidak datang sesuatu yang baik; mengharapkan waktu kesembuhan, tetapi hanya ada kengerian! r 

Yeremia 48:44

Konteks
48:44 Yang lari y  dari kekejutan akan jatuh ke dalam pelubang, dan yang naik dari pelubang akan tertangkap dalam jerat. Sungguh, Aku mendatangkan semuanya ini atas Moab di tahun z  penghukuman atas mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 49:5

Konteks
49:5 Sesungguhnya, Aku mendatangkan kekejutan atasmu demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam, dari segala tempat di sekitarmu, sehingga kamu bersorak-sorak, masing-masing ke arahnya sendiri, dan tidak ada yang mengumpulkan orang-orang yang mengembara t  itu.

Yeremia 30:5

Konteks
30:5 "Sungguh, beginilah firman TUHAN: Telah kami dengar jerit kegentaran, l  kedahsyatan dan tidak ada damai.

Yeremia 4:19

Konteks
4:19 Aduh, dadaku, dadaku! b  Aku menggeliat sakit 1 ! c  Aduh, dinding jantungku! Jantungku berdebar-debar, d  aku tidak dapat berdiam diri, e  sebab aku mendengar bunyi sangkakala, f  pekik g  perang.

Yeremia 51:32

Konteks
51:32 tempat-tempat penyeberangan telah diduduki, benteng-benteng pertahanan telah dihanguskan dengan api, h  prajurit-prajurit telah menjadi gempar. i 

Yeremia 49:16

Konteks
49:16 Sikapmu yang menggemetarkan orang memperdayakan engkau, dan keangkuhan k  hatimu 2 , ya engkau yang tinggal di liang-liang batu, l  yang menduduki tempat tinggi bukit! Sekalipun engkau membuat sarangmu m  tinggi seperti burung rajawali, Aku akan menurunkan engkau dari sana, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 17:18

Konteks
17:18 Biarlah orang-orang yang mengejar aku menjadi malu, tetapi janganlah aku ini menjadi malu; biarlah mereka terkejut, tetapi janganlah aku ini terkejut! Buatlah hari malapetaka menimpa mereka, dan hancurkanlah mereka dengan kehancuran z  berganda.

Yeremia 50:2

Konteks
50:2 "Beritahukanlah di antara bangsa-bangsa dan kabarkanlah, v  naikkanlah panji-panji w  dan kabarkanlah, janganlah sembunyikan, katakanlah: Babel telah direbut, x  dewa Bel y  menjadi malu, z  Merodakh a  telah terkejut! Berhala-berhalanya menjadi malu, dewa-dewanya b  yang keji telah terkejut!

Yeremia 8:9

Konteks
8:9 Orang-orang bijaksana w  akan menjadi malu, akan terkejut x  dan tertangkap. y  Sesungguhnya, mereka telah menolak firman z  TUHAN, maka kebijaksanaan a  apakah yang masih ada pada mereka?

Yeremia 50:36

Konteks
50:36 Pedang menimpa tukang-tukang ramal, sehingga ternyata mereka bodoh! Pedang menimpa pahlawan-pahlawannya, b  sehingga mereka menjadi terkejut! c 

Yeremia 30:10

Konteks
30:10 Maka engkau, janganlah takut, w  hai hamba-Ku x  Yakub, demikianlah firman TUHAN, janganlah gentar, hai Israel! Sebab sesungguhnya, Aku menyelamatkan y  engkau dari tempat jauh dan keturunanmu dari negeri pembuangan mereka. Yakub akan kembali dan hidup tenang dan aman, z  dengan tidak ada yang mengejutkan. a 

Yeremia 46:27

Konteks
46:27 Maka engkau, janganlah takut 3 , g  hai hamba-Ku h  Yakub, i  janganlah gentar, hai Israel! Sebab sesungguhnya, Aku menyelamatkan engkau dari tempat jauh dan keturunanmu dari negeri pembuangan j  mereka. Yakub akan kembali dan hidup tenang dan aman, dengan tidak ada yang mengejutkan.

Yeremia 1:17

Konteks
1:17 Tetapi engkau ini, baiklah engkau bersiap, bangkitlah dan sampaikanlah h  kepada mereka segala yang Kuperintahkan kepadamu. Janganlah gentar i  terhadap mereka, supaya jangan Aku menggentarkan engkau di depan mereka!

Yeremia 48:1

Konteks
Mengenai Moab
48:1 Mengenai Moab 4 . c  Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: "Celakalah Nebo, d  sebab kota itu sudah dibinasakan! Kiryataim e  telah menjadi malu dan direbut! Kota benteng itu menjadi malu dan terkejut:

Yeremia 48:20

Konteks
48:20 Moab sudah malu, karena ia terkejut! Merataplah o  dan berteriaklah, beritahukanlah di sungai Arnon: p  Sungguh, Moab sudah binasa!

Yeremia 49:17

Konteks
49:17 Edom akan menjadi ketandusan; n  setiap orang yang melewatinya akan merasa ngeri dan bersuit karena segala pukulan o  yang dideritanya.

Yeremia 50:23

Konteks
50:23 Betapa remuk redamnya dan hancur luluhnya martil m  seluruh bumi n  itu! Betapa Babel menjadi kengerian o  di antara bangsa-bangsa!

Yeremia 49:37

Konteks
49:37 Aku akan membuat Elam terkejut di depan para musuhnya dan di depan orang-orang yang berusaha mencabut nyawanya. Aku akan mendatangkan atasnya malapetaka, yakni murka-Ku r  yang menyala-nyala, demikianlah firman TUHAN. Aku akan menyuruh pedang s  mengejar mereka sampai mereka Kuhabiskan.

Yeremia 4:9

Konteks
4:9 "Pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN, raja dan para pemuka akan kehilangan semangat; b  para imam akan tertegun dan para nabi akan tercengang-cengang, c 

Yeremia 19:8

Konteks
19:8 Aku akan membuat kota ini menjadi kengerian dan menjadi sasaran suitan. i  Setiap orang yang melewatinya akan merasa ngeri j  dan bersuit karena segala pukulan k  yang dideritanya.

Yeremia 23:4

Konteks
23:4 Aku akan mengangkat atas mereka gembala-gembala e  yang akan menggembalakan mereka, sehingga mereka tidak takut f  lagi, tidak terkejut dan tidak hilang g  seekorpun, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 36:16

Konteks
36:16 Setelah mereka mendengar segala perkataan itu, maka terkejutlah 5  p  mereka dan berkata seorang kepada yang lain: "Kita harus dengan segera memberitahukan segala perkataan ini kepada raja!"

Yeremia 36:24

Konteks
36:24 Baik raja maupun para pegawainya, yang mendengarkan segala perkataan ini, seorangpun tidak terkejut z  dan tidak mengoyakkan pakaiannya. a 

Yeremia 42:16

Konteks
42:16 maka pedang u  yang kamu takuti v  itu akan menimpa kamu di negeri Mesir, dan kelaparan w  yang kamu gentarkan itu tidak putus-putusnya mengejar-ngejar kamu di Mesir, sampai kamu mati x  di sana.

Yeremia 46:5

Konteks
46:5 Mengapa kulihat mereka terkejut, mundur ke belakang? Pahlawan-pahlawan mereka terpukul kalah, lari d  kocar-kacir, tanpa menoleh; kedahsyatan e  dari segala jurusan!, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 50:13

Konteks
50:13 Karena murka TUHAN negeri itu tidak akan didiami lagi, sama sekali akan menjadi tempat tandus. f  Setiap orang yang melewati Babel akan merasa ngeri g  dan akan bersuit h  karena pukulan-pukulan i  yang dideritanya.

Yeremia 19:3

Konteks
19:3 Katakanlah: Dengarlah firman TUHAN, hai raja-raja s  Yehuda dan penduduk Yerusalem! Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku akan mendatangkan malapetaka t  kepada tempat ini, sehingga telinga orang yang mendengarnya, mendenging! u 

Yeremia 25:9

Konteks
25:9 sesungguhnya, Aku akan mengerahkan w  semua kaum dari utara x --demikianlah firman TUHAN--menyuruh memanggil Nebukadnezar, y  raja Babel, hamba-Ku z  itu; Aku akan mendatangkan mereka melawan negeri ini, melawan penduduknya dan melawan bangsa-bangsa sekeliling ini, yang akan Kutumpas a  dan Kubuat menjadi kengerian, menjadi sasaran suitan b  dan menjadi ketandusan c  untuk selama-lamanya.

Yeremia 33:9

Konteks
33:9 Dan kota ini akan menjadi pokok kegirangan: ternama, y  terpuji z  dan terhormat a  bagi-Ku di depan segala bangsa di bumi yang telah mendengar tentang segala kebajikan yang Kulakukan kepadanya; mereka akan terkejut dan gemetar b  karena segala kebajikan dan segala kesejahteraan yang Kulakukan kepadanya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:19]  1 Full Life : AKU MENGGELIAT SAKIT.

Nas : Yer 4:19-22

Yeremia mengalami kepedihan hati Allah karena Yehuda dan mengungkapkan rasa sakit dan sedih yang dirasakan Tuhan atas kehancuran yang akan datang. Demikian pula, orang percaya harus merasa sedih ketika memikirkan orang-orang yang ditawan dan dibinasakan oleh dosa dan Iblis. Masa depan mengerikan dari orang yang terhilang seharusnya membuat kita meratap sebagaimana dilakukan Yesus ketika mengungkapkan kesedihan-Nya yang mendalam atas keadaan rohani Yerusalem yang tidak tertolong lagi (Luk 13:34).

[49:16]  2 Full Life : KEANGKUHAN HATIMU.

Nas : Yer 49:16

Kejatuhan orang Edom ialah kesombongan mereka, yang membuat mereka terlalu percaya diri; karena memiliki benteng pertahanan yang kuat mereka mengira tidak akan pernah dikalahkan. Kesombongan, terlalu percaya diri, dan kekayaan materiel juga dapat menipu kita sehingga menyangka tidak perlu terus mengandalkan Allah untuk pertolongan dan kasih karunia-Nya.

[46:27]  3 Full Life : JANGANLAH TAKUT.

Nas : Yer 46:27-28

Israel tidak perlu takut akan kebinasaan total. Mereka akan dihukum karena dosa-dosa mereka, tetapi akan ada sisa yang selamat dan dibawa kembali ke negeri perjanjian dan berkat Allah (bd. Yer 30:10-11; Yer 31:1-6).

[48:1]  4 Full Life : MOAB.

Nas : Yer 48:1

Negeri Moab ada di pantai timur Laut Mati. Orang Moab adalah keturunan Lot, keponakan Abraham (Kej 19:30-37), dan sering berselisih dengan Israel. Pada zaman Yeremia berbagai gerombolan Moab menyerang wilayah-wilayah Yehuda setelah Nebukadnezar menyerbu Palestina (2Raj 24:2). Yeremia menyebutkan sejumlah kota Moab yang akan dihancurkan; Moab ditaklukkan oleh pasukan Babel dan kemudian menghilang sebagai bangsa

(lihat cat. --> Yer 48:47).

[atau ref. Yer 48:47]

Nubuat lainnya tentang Moab terdapat di Yes 15:1-16:14; Yer 9:25-26; Yer 25:14-21; 27:2-3; Yeh 25:8-11; Am 2:1-3; Zef 2:8-11.

[36:16]  5 Full Life : SETELAH MEREKA MENDENGAR ... TERKEJUTLAH

Nas : Yer 36:16

(versi Inggris NIV -- takutlah). Rupanya para pejabat itu mempercayai nubuat-nubuat itu sehingga mengetahui itu harus dibacakan kepada raja; akan tetapi, karena mengetahui pertentangan raja terhadap kebenaran dan keadilan, mereka menasihatkan agar Yeremia dan Barukh menyembunyikan diri.



TIP #35: Beritahu teman untuk menjadi rekan pelayanan dengan gunakan Alkitab SABDA™ di situs Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA