TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 51:60

Konteks
51:60 Yeremia telah menuliskan dalam sebuah kitab d  segenap malapetaka yang akan menimpa Babel, yakni segala perkataan yang tertulis di sini mengenai Babel. --

Yeremia 2:26

Konteks
2:26 Seperti malunya b  pencuri, apabila kedapatan, demikianlah malunya kaum Israel, yakni para rajanya, pemukanya, para imamnya c  dan nabinya, d 

Yeremia 41:3

Konteks
41:3 Juga semua orang Yehuda yang ada bersama-sama dengan Gedalya di Mizpa dan orang-orang Kasdim, yakni prajurit, yang terdapat di sana dipukul mati oleh Ismael.

Yeremia 19:13

Konteks
19:13 rumah-rumah q  Yerusalem dan rumah-rumah para raja Yehuda akan menjadi najis r  seperti tempat Tofet, yakni segala rumah yang di atas sotohnya s  orang membakar korban kepada segala tentara langit t  dan mempersembahkan korban curahan u  kepada allah lain."

Yeremia 29:16

Konteks
29:16 Sungguh, beginilah firman TUHAN tentang raja yang duduk di atas takhta Daud dan tentang seluruh rakyat yang diam di kota ini, yakni saudara-saudaramu yang tidak keluar beserta kamu ke dalam pembuangan:

Yeremia 36:12

Konteks
36:12 turunlah ia ke istana raja, ke kamar panitera. k  Di sana tampak duduk semua pemuka, yakni panitera Elisama, Delaya bin Semaya, Elnatan l  bin Akhbor, Gemarya bin Safan, Zedekia bin Hananya dan semua pemuka m  lain.

Yeremia 41:8

Konteks
41:8 Tetapi di antara mereka terdapat sepuluh orang yang berkata kepada Ismael: "Janganlah bunuh kami, sebab kami masih mempunyai perbekalan tersembunyi di luar kota, r  yakni gandum, jelai, minyak dan madu!" Maka iapun membiarkan mereka, tidak membunuhnya bersama-sama dengan rekan-rekan mereka.

Yeremia 26:22

Konteks
26:22 Kemudian raja Yoyakim menyuruh orang ke Mesir, yaitu Elnatan g  bin Akhbor beserta beberapa orang.

Yeremia 19:12

Konteks
19:12 Begitulah akan Kulakukan kepada tempat ini, demikianlah firman TUHAN, dan kepada penduduknya. Aku akan membuat kota ini seperti Tofet:

Yeremia 36:24

Konteks
36:24 Baik raja maupun para pegawainya, yang mendengarkan segala perkataan ini, seorangpun tidak terkejut z  dan tidak mengoyakkan pakaiannya. a 

Yeremia 42:1

Konteks
Yeremia memperingati supaya jangan mengungsi ke Mesir
42:1 Kemudian datanglah semua perwira tentara, di antaranya Yohanan l  bin Kareah dan Azarya bin Hosaya, m  beserta seluruh rakyat 1 , dari yang kecil sampai kepada yang besar, n 

Yeremia 9:15

Konteks
9:15 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Sesungguhnya, Aku akan memberi bangsa ini makan ipuh q  dan minum racun. r 

Yeremia 29:11

Konteks
29:11 Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan w  apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman TUHAN, yaitu rancangan damai sejahtera x  dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan y  yang penuh harapan.

Yeremia 32:14

Konteks
32:14 Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Ambillah surat-surat ini, baik surat pembelian yang dimeteraikan d  itu maupun salinan yang terbuka ini, taruhlah semuanya itu dalam bejana tanah, supaya dapat tahan lama.

Yeremia 34:19

Konteks
34:19 pemuka-pemuka Yehuda, pemuka-pemuka Yerusalem, pegawai-pegawai u  istana, imam-imam dan segenap rakyat negeri yang telah berjalan di antara belahan-belahan anak lembu jantan itu,

Yeremia 36:8

Konteks
36:8 Lalu Barukh bin Neria melakukan tepat seperti yang diperintahkan kepadanya oleh nabi Yeremia untuk membacakan perkataan-perkataan TUHAN dari kitab itu di rumah TUHAN. --

Yeremia 39:3

Konteks
39:3 maka datanglah para perwira g  raja Babel itu, lalu mengambil tempat di pintu gerbang tengah, mereka itu ialah Nergal-Sarezer, pembesar dari Sin-Magir, panglima, dan Nebusyazban, kepala istana, dan para perwira lainnya dari raja Babel.

Yeremia 42:21

Konteks
42:21 Tetapi, sekalipun aku memberitahukannya kepadamu pada hari ini, kamu tidak mendengarkan suara TUHAN, Allahmu, yaitu tidak menuruti segala sesuatu yang disuruh-Nya kusampaikan kepadamu. i 

Yeremia 43:11

Konteks
43:11 Dan apabila ia datang, ia akan memukul tanah Mesir: k  Yang ke maut, l  ke mautlah! m  Yang ke tawanan, ke tawananlah! n  Yang ke pedang, ke pedanglah! o 

Yeremia 15:3

Konteks
15:3 Aku akan mendatangkan atas mereka empat hukuman, i  demikianlah firman TUHAN: pedang j  untuk membunuh, anjing-anjing k  untuk menyeret-nyeret, burung-burung l  di udara dan binatang-binatang di bumi untuk memakan dan menghabiskan. m 

Yeremia 26:20

Konteks
26:20 Ada juga seorang lain yang bernubuat demi nama TUHAN, yaitu Uria bin Semaya, dari Kiryat-Yearim. b  Dia bernubuat tentang kota dan negeri ini tepat seperti yang dikatakan Yeremia.

Yeremia 31:32

Konteks
31:32 bukan seperti perjanjian e  yang telah Kuadakan dengan nenek moyang f  mereka 2  pada waktu Aku memegang tangan mereka untuk membawa mereka keluar dari tanah Mesir; g  perjanjian-Ku itu telah mereka ingkari, meskipun Aku menjadi tuan h  yang berkuasa atas mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 34:7

Konteks
34:7 ketika tentara raja Babel berperang melawan Yerusalem dan segala kota Yehuda yang masih tinggal, yaitu Lakhis a  dan Aseka, b  sebab kota-kota itulah yang masih tinggal di antara kota-kota Yehuda sebagai kota-kota yang berkubu.

Yeremia 40:8

Konteks
40:8 maka pergilah mereka kepada Gedalya di Mizpa; c  mereka ialah Ismael d  bin Netanya, Yohanan e  bin Kareah, Seraya bin Tanhumet, anak-anak Efai orang Netofa f  itu, dan Yezanya, anak seorang Maakha, g  bersama dengan anak buahnya.

Yeremia 43:6

Konteks
43:6 laki-laki, perempuan, y  anak-anak, puteri-puteri raja dan setiap orang yang telah dibiarkan Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal, pada Gedalya bin Ahikam bin Safan; juga nabi Yeremia dan Barukh z  bin Neria.

Yeremia 49:16

Konteks
49:16 Sikapmu yang menggemetarkan orang memperdayakan engkau, dan keangkuhan k  hatimu 3 , ya engkau yang tinggal di liang-liang batu, l  yang menduduki tempat tinggi bukit! Sekalipun engkau membuat sarangmu m  tinggi seperti burung rajawali, Aku akan menurunkan engkau dari sana, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 12:16

Konteks
12:16 Dan jika mereka sungguh-sungguh belajar 4  u  cara hidup umat-Ku sehingga bersumpah demi nama-Ku: Demi TUHAN yang hidup v , seperti tadinya mereka mengajar umat-Ku untuk bersumpah demi Baal, w  maka mereka akan dibangun di tengah-tengah umat-Ku. x 

Yeremia 36:6

Konteks
36:6 Jadi pada hari puasa y  engkaulah yang pergi membacakan perkataan-perkataan TUHAN kepada orang banyak di rumah TUHAN dari gulungan yang kautuliskan langsung dari mulutku z  itu; kepada segenap orang Yehuda a  yang datang dari kota-kotanya haruslah kaubacakannya juga.

Yeremia 41:16

Konteks
41:16 Lalu Yohanan bin Kareah serta semua perwira e  tentara yang bersama-sama dengan dia mengumpulkan seluruh sisa-sisa f  rakyat yang diangkut sebagai tawanan oleh Ismael bin Netanya dari Mizpa, setelah ia memukul mati Gedalya bin Ahikam: yaitu laki-laki, prajurit-prajurit, perempuan, anak-anak dan pegawai-pegawai istana yang dibawa kembali dari Gibeon,

Yeremia 44:25

Konteks
44:25 Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Kamu, laki-laki dan isteri-isterimu! f  Kamu telah memenuhi apa yang telah kamu ucapkan, yaitu: Kami akan menepati dengan baik nazar yang kami ucapkan untuk membakar korban dan mempersembahkan korban curahan kepada ratu sorga. g  Baiklah! Wujudkanlah dan tepatilah nazarmu h  dengan baik!

Yeremia 49:35

Konteks
49:35 Beginilah firman TUHAN semesta alam: "Sesungguhnya, Aku mematahkan busur o  Elam, yakni inti kekuatannya.

Yeremia 7:15

Konteks
7:15 Aku akan melemparkan kamu dari hadapan-Ku, b  seperti semua saudaramu, yakni seluruh keturunan Efraim, c  telah Kulemparkan."

Yeremia 23:19

Konteks
23:19 Lihatlah, angin badai u  TUHAN, yakni kehangatan murka, telah keluar menyambar, --angin puting beliung v --dan turun menimpa kepala orang-orang fasik.

Yeremia 25:4

Konteks
25:4 Juga TUHAN terus-menerus mengutus kepadamu semua hamba-Nya, yakni nabi-nabi, o  tetapi kamu tidak mau mendengarkan dan memperhatikannya. p 

Yeremia 25:20

Konteks
25:20 juga kepada semua orang campuran dari berbagai-bagai bangsa; kepada semua raja negeri Us; f  kepada semua raja negeri Filistin, g  yakni Askelon, h  Gaza, i  Ekron dan orang-orang yang masih tinggal hidup di Asdod;

Yeremia 30:23

Konteks
30:23 Lihatlah, angin badai m  TUHAN, yakni kehangatan murka, telah keluar menyambar, --angin puting beliung--dan turun menimpa kepala orang-orang fasik.

Yeremia 18:15

Konteks
18:15 Tetapi umat-Ku telah melupakan j  Aku, mereka telah membakar korban k  kepada dewa kesia-siaan; l  mereka telah tersandung m  jatuh di jalan-jalan n  mereka, yakni jalan-jalan dari dahulu kala, dan telah mengambil jalan simpangan, yakni jalan yang tidak diratakan. o 

Yeremia 2:13

Konteks
2:13 Sebab dua kali umat-Ku berbuat jahat 5 : mereka meninggalkan m  Aku, sumber air n  yang hidup, untuk menggali kolam bagi mereka sendiri, yakni kolam yang bocor, yang tidak dapat menahan air.

Yeremia 3:23

Konteks
3:23 Sesungguhnya, bukit-bukit pengorbanan adalah tipu daya, yakni keramaian di atas bukit-bukit s  itu! Sesungguhnya, hanya pada TUHAN, Allah kita, ada keselamatan t  Israel!

Yeremia 17:3

Konteks
17:3 yakni pegunungan di padang. --Harta kekayaanmu dan segala barang perbendaharaanmu akan Kuberikan dirampas sebagai ganjaran q  r  atas dosamu di segenap daerahmu. s 

Yeremia 25:18

Konteks
25:18 yakni kepada Yerusalem y  dan kota-kota Yehuda, beserta raja-rajanya dan pemuka-pemukanya, untuk membuat semuanya itu menjadi reruntuhan, z  ketandusan dan sasaran suitan a  dan kutuk b  seperti halnya pada hari ini; c 

Yeremia 27:6

Konteks
27:6 Dan sekarang, Aku menyerahkan segala negeri ini ke dalam tangan hamba-Ku, t  yakni Nebukadnezar 6 , u  raja Babel; juga binatang di padang telah Kuserahkan supaya tunduk kepadanya. v 

Yeremia 29:19

Konteks
29:19 sebagai ganjaran bahwa mereka tidak mendengarkan perkataan-Ku, m  demikianlah firman TUHAN, yang telah Kusampaikan kepada mereka terus-menerus n  dengan perantaraan hamba-hamba-Ku, yakni para nabi; o  tetapi kamu tidak mendengarkannya, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 30:17

Konteks
30:17 Sebab Aku akan mendatangkan kesembuhan bagimu, Aku akan mengobati s  luka-lukamu, demikianlah firman TUHAN, sebab mereka telah menyebutkan engkau: orang buangan, t  yakni sisa yang tiada seorangpun menanyakannya. u 

Yeremia 31:7

Konteks
31:7 Sebab beginilah firman TUHAN: Bersorak-sorailah f  bagi Yakub dengan sukacita, bersukarialah tentang pemimpin g  bangsa-bangsa! Kabarkanlah, pujilah dan katakanlah: TUHAN telah menyelamatkan h  umat-Nya, yakni sisa-sisa i  Israel!

Yeremia 31:21

Konteks
31:21 Dirikanlah bagimu rambu-rambu jalan, pasanglah bagimu tanda-tanda jalan; d  perhatikanlah jalan e  raya baik-baik, yakni jalan yang telah kautempuh! Kembalilah, f  hai anak dara g  Israel, kembalilah ke kota-kotamu ini!

Yeremia 33:3

Konteks
33:3 Berserulah k  kepada-Ku, maka Aku akan menjawab engkau dan akan memberitahukan kepadamu hal-hal yang besar dan yang tidak terpahami, l  yakni hal-hal yang tidak kauketahui.

Yeremia 33:21

Konteks
33:21 maka juga perjanjian-Ku e  dengan hamba-Ku Daud dapat diingkari, sehingga ia tidak mempunyai anak lagi yang memerintah di atas takhtanya; f  begitu juga perjanjian-Ku dengan orang-orang Lewi, g  yakni imam-imam yang menjadi pelayan-Ku.

Yeremia 39:10

Konteks
39:10 Tetapi sebagian dari rakyat, yakni orang-orang miskin yang tidak mempunyai apa-apa, ditinggalkan di tanah Yehuda oleh Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal. Pada waktu itu juga diberikannyalah kebun-kebun anggur dan ladang-ladang kepada mereka.

Yeremia 43:5

Konteks
43:5 Lalu Yohanan bin Kareah dan semua perwira tentara itu mengumpulkan seluruh sisa Yehuda, yakni semua orang yang telah kembali dari antara segala bangsa, ke mana mereka telah berserak-serak, x  untuk menetap di tanah Yehuda,

Yeremia 44:3

Konteks
44:3 Itu disebabkan oleh kejahatan e  yang telah mereka lakukan untuk menimbulkan sakit hati-Ku, f  yakni mereka pergi membakar korban g  dan beribadah kepada allah lain h  yang tidak dikenal oleh mereka sendiri, oleh kamu atau oleh nenek moyangmu. i 

Yeremia 44:11

Konteks
44:11 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam, l  Allah Israel: Sesungguhnya, Aku mau menujukan wajah-Ku terhadap kamu untuk kecelakaanmu 7 , m  yakni Aku mau melenyapkan segenap orang Yehuda.

Yeremia 46:14

Konteks
46:14 "Beritahukanlah di Mesir, dan kabarkanlah di Migdol! Kabarkanlah di Memfis a  dan di Tahpanhes! b  Katakanlah: Ambillah tempat dan bersiaplah, sebab sekitarmu habis dimakan c  pedang!

Yeremia 46:21

Konteks
46:21 Juga prajurit-prajurit upahan r  yang ada padanya adalah seperti anak-anak lembu s  tambun; merekapun berbalik dan melarikan diri t  bersama-sama; mereka tidak dapat bertahan, sebab hari u  bencana mereka menimpa mereka, yakni waktu v  penghukuman mereka.

Yeremia 46:25

Konteks
46:25 TUHAN semesta alam, Allah Israel, berfirman: "Sesungguhnya, Aku mendatangkan hukuman atas dewa Amon dari Tebe, z  atas Firaun a  beserta Mesir, dewa-dewanya b  dan raja-rajanya, yakni atas Firaun beserta orang-orang yang percaya c  kepadanya.

Yeremia 47:4

Konteks
47:4 oleh karena telah tiba harinya untuk membinasakan semua orang Filistin, dan melenyapkan bagi Tirus s  dan Sidon t  setiap penolong yang masih tinggal. Sungguh, TUHAN akan membinasakan orang Filistin, u  yakni sisa orang yang datang dari pulau Kaftor. v 

Yeremia 51:29

Konteks
51:29 Bumi berguncang x  dan bergetar, sebab rancangan y  TUHAN terhadap Babel sedang terlaksana, yakni untuk membuat negeri Babel menjadi tempat tandus z  yang tidak berpenduduk. a 

Yeremia 52:3

Konteks
52:3 Sebab oleh karena murka Tuhanlah hal itu terjadi terhadap Yerusalem dan Yehuda, n  yakni bahwa Ia sampai membuang mereka dari hadapan-Nya. o  Zedekia memberontak p  terhadap raja Babel.

Yeremia 3:25

Konteks
3:25 Maka biarlah kita berbaring dengan perasaan malu, v  dan biarlah noda kita menyelimuti kita, sebab kita telah berdosa w  kepada TUHAN, Allah kita, yakni kita dan nenek moyang x  kita dari masa muda y  kita sampai hari ini; dan kita tidak mendengarkan z  suara TUHAN, Allah kita."

Yeremia 6:1

Konteks
Malapetaka yang akan menimpa Yerusalem dan Yehuda
6:1 Larilah mengungsi, hai orang-orang Benyamin, dari tengah-tengah Yerusalem 8 ! Tiuplah sangkakala u  di Tekoa, v  dan naikkanlah asap sebagai tanda di atas Bet-Kerem! w  Sebab malapetaka telah mengintai dari utara, x  yakni suatu kehancuran besar.

Yeremia 17:13

Konteks
17:13 Ya Pengharapan n  Israel, TUHAN, semua orang yang meninggalkan o  Engkau akan menjadi malu; orang-orang yang menyimpang dari pada-Mu akan dilenyapkan p  di negeri, sebab mereka telah meninggalkan sumber air q  yang hidup, yakni TUHAN.

Yeremia 32:35

Konteks
32:35 Mereka mendirikan bukit-bukit pengorbanan untuk Baal di Lembah Ben-Hinom, e  untuk mempersembahkan anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan mereka kepada Molokh f  sebagai korban dalam api, sekalipun Aku tidak pernah memerintahkannya kepada mereka dan sekalipun hal itu tidak pernah timbul dalam hati-Ku, g  yakni hal melakukan kejijikan h  ini, sehingga Yehuda tergelincir ke dalam dosa. i 

Yeremia 35:8

Konteks
35:8 Kami mentaati suara Yonadab bin Rekhab, bapa leluhur q  kami dalam segala apa yang diperintahkannya kepada kami, agar kami tidak minum anggur selama hidup kami, yakni kami sendiri, isteri kami, anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan kami;

Yeremia 36:2

Konteks
36:2 "Ambillah kitab gulungan n  dan tulislah di dalamnya segala perkataan 9  o  yang telah Kufirmankan kepadamu mengenai Israel, Yehuda dan segala bangsa, dari sejak Aku berbicara kepadamu, yakni dari sejak zaman Yosia, p  sampai waktu ini.

Yeremia 38:9

Konteks
38:9 "Ya tuanku raja, perbuatan orang-orang ini jahat dalam segala apa yang mereka lakukan terhadap nabi Yeremia, yakni memasukkan dia ke dalam perigi; v  ia akan mati kelaparan di tempat itu! Sebab tidak ada lagi roti w  di kota."

Yeremia 44:8

Konteks
44:8 Mengapa kamu mau menimbulkan sakit hati-Ku dengan perbuatan tanganmu, w  yakni membakar korban x  kepada allah lain 10  di tanah Mesir y  yang kamu masuki untuk tinggal z  sebagai orang asing di sana? Mengapa kamu mau menjadi kutuk dan aib a  di antara segala bangsa di bumi?

Yeremia 44:15

Konteks
44:15 Lalu menjawablah kepada Yeremia semua orang laki-laki yang tahu bahwa isteri v  mereka membakar korban w  kepada allah lain, dan semua perempuan x  yang hadir di sana, suatu kumpulan yang besar, yakni segala rakyat yang diam di tanah Mesir dan di Patros, y  katanya:

Yeremia 46:26

Konteks
46:26 Aku akan menyerahkan d  mereka ke dalam tangan orang-orang yang berusaha mencabut nyawa mereka, yakni ke dalam tangan Nebukadnezar, raja e  Babel, dan para pegawainya. Tetapi sesudahnya negeri itu akan didiami 11  f  seperti dalam zaman purbakala, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 49:37

Konteks
49:37 Aku akan membuat Elam terkejut di depan para musuhnya dan di depan orang-orang yang berusaha mencabut nyawanya. Aku akan mendatangkan atasnya malapetaka, yakni murka-Ku r  yang menyala-nyala, demikianlah firman TUHAN. Aku akan menyuruh pedang s  mengejar mereka sampai mereka Kuhabiskan.

Yeremia 35:15

Konteks
35:15 Aku telah mengutus kepadamu segala hamba-Ku, yakni para nabi, z  terus-menerus, mengatakan: Kembalilah a  kamu masing-masing dari tingkah langkahmu yang jahat itu, perbaikilah b  perbuatanmu, janganlah mengikuti allah lain c  untuk beribadah kepada mereka, maka kamu akan tetap diam di tanah d  yang telah Kuberikan kepadamu dan kepada nenek moyangmu. Tetapi kamu tidak mau memperhatikannya dan kamu tidak mau mendengarkan e  Aku.

Yeremia 44:17

Konteks
44:17 tetapi kami akan terus melakukan segala apa yang kami ucapkan, b  yakni membakar korban c  kepada ratu sorga 12  d  dan mempersembahkan korban curahan kepadanya seperti telah kami lakukan, kami sendiri dan nenek moyang kami dan raja-raja kami dan pemuka-pemuka e  kami di kota-kota Yehuda dan di jalan-jalan Yerusalem. f  Pada waktu itu kami mempunyai cukup makanan; g  kami merasa bahagia dan tidak mengalami penderitaan. h 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[42:1]  1 Full Life : DATANGLAH ... SELURUH RAKYAT.

Nas : Yer 42:1-22

Setelah Gedalya dibunuh, penduduk takut pembalasan dari Babel, karena itu mereka mencari kehendak Allah melalui Yeremia; akan tetapi, karena mereka sudah memutuskan untuk lari ke Mesir, mereka sebenarnya hanya ingin mendengar firman Allah, apakah itu mendukung keputusan mereka. Jawabab Allah ialah "tinggal tetap di negeri ini" (ayat Yer 42:10). Para pemimpin menolak firman Allah dan tetap melarikan diri ke Mesir, sambil membawa Yeremia yang tidak bersedia ikut (Yer 43:1-7).

[31:32]  2 Full Life : KUADAKAN DENGAN NENEK MOYANG MEREKA.

Nas : Yer 31:32

Perjanjian baru diperlukan karena yang lama tidak memadai. Sedangkan yang lama ditulis pada loh batu, Yeremia menubuatkan bahwa yang baru akan ditulis pada loh hati umat Allah (ayat Yer 31:33; bd. pasal 2Kor 3:1-18). Karena kediaman Roh Kudus, perjanjian baru akan disertai kuasa dan kasih karunia yang cukup bagi semua orang untuk hidup benar di hadapan Allah.

[49:16]  3 Full Life : KEANGKUHAN HATIMU.

Nas : Yer 49:16

Kejatuhan orang Edom ialah kesombongan mereka, yang membuat mereka terlalu percaya diri; karena memiliki benteng pertahanan yang kuat mereka mengira tidak akan pernah dikalahkan. Kesombongan, terlalu percaya diri, dan kekayaan materiel juga dapat menipu kita sehingga menyangka tidak perlu terus mengandalkan Allah untuk pertolongan dan kasih karunia-Nya.

[12:16]  4 Full Life : JIKA MEREKA SUNGGUH-SUNGGUH BELAJAR.

Nas : Yer 12:16-17

Di sini Yeremia mengacu kepada zaman Mesias. Bangsa-bangsa akan memperoleh bagian di antara umat Allah jikalau mereka belajar jalan-jalan Allah dan menyembah Dia dengan kebenaran; tetapi jikalau mereka memberontak, maka mereka akan dibinasakan.

[2:13]  5 Full Life : DUA KALI ... BERBUAT JAHAT.

Nas : Yer 2:13

Umat Allah di bawah perjanjian yang lama melakukan dua dosa mendasar:

  1. (1) mereka meninggalkan Tuhan, satu-satunya yang dapat memberikan hidup berkelimpahan yang sejati (bd. Yer 17:13; Mazm 36:10; Yoh 10:10), dan
  2. (2) mereka mencari hidup dan kesenangan di dalam pemujaan berhala yang duniawi, yaitu hal-hal yang tidak bernilai atau abadi. Dengan melakukan hal itu, mereka kehilangan maksud dan tujuan mereka selaku umat tertebus (ayat Yer 2:11). "Air hidup" yang sejati (bd. Yoh 4:10-14; 7:37-39) hanya ditemukan di dalam hubungan pribadi yang setia dengan Allah melalui Kristus.

[27:6]  6 Full Life : HAMBA-KU, YAKNI NEBUKADNEZAR.

Nas : Yer 27:6

Nebukadnezar disebut hamba Allah bukan karena dia itu benar, tetapi karena Allah akan memakai dia dan pasukannya untuk menghukum banyak bangsa, termasuk Yehuda, karena dosa-dosa mereka; akan tetapi, Allah juga akan menjatuhkan Babel pada waktu yang ditetapkan-Nya (ayat Yer 27:7).

[44:11]  7 Full Life : MENUJUKAN WAJAH-KU ... UNTUK KECELAKAAN

Nas : Yer 44:11

(versi Inggris NIV -- bertekad untuk mendatangkan malapetaka). Karena kemurtadan dan ketidaktaatan mereka, orang Yahudi di Mesir menolak janji-janji pertolongan dan pemulihan dari Allah. Karena itu, Yeremia menubuatkan bahwa hukuman Allah atas mereka akan mutlak; mereka semua akan binasa. Orang yang dengan keras hati menolak jalan Allah dan mengikuti jalan mereka sendiri tidak memberi Dia pilihan lain kepada-Nya selain mendatangkan malapetaka atas mereka.

[6:1]  8 Full Life : LARILAH ... DARI ... YERUSALEM!

Nas : Yer 6:1-30

Pasal ini melukiskan kebinasaan besar yang segera akan dialami Yerusalem dan penduduknya yang tidak mau bertobat; sabda ini digenapi pada masa hidup Yeremia. Yeremia telah memperingatkan baik Yehuda maupun Yerusalem dan memanggil mereka untuk bertobat. Bila saja umat itu berbalik kepada Allah dan memperbaharui perjanjian dengan-Nya, mereka akan berkesempatan untuk luput dari malapetaka. Seruan tetap Yeremia ditampik dengan penuh ejekan; karena itu hukuman makin dekat.

[36:2]  9 Full Life : TULISLAH DI DALAMNYA SEGALA PERKATAAN.

Nas : Yer 36:2

Untuk pertama kalinya semua nubuat Yeremia dikumpulkan menjadi satu kitab. Pada mulanya, semua nubuat dicatat supaya dapat dibacakan dengan keras kepada bangsa itu. Allah bermaksud agar penduduk Yehuda akan menanggapi firman tertulis itu dengan meninggalkan jalan mereka yang fasik dan menerima pengampunan, dan demikian luput dari murkaNya terhadap mereka karena kejahatan (ayat Yer 36:3,6-7).

[44:8]  10 Full Life : MEMBAKAR KORBAN KEPADA ALLAH LAIN.

Nas : Yer 44:8

Para buangan di Mesir mengesampingkan perjanjian dengan Allah mereka dan berbalik kepada dewa-dewa Mesir dengan harapan memperoleh kemakmuran dan perlindungan yang mereka inginkan. Yeremia memohon agar mereka kembali kepada Tuhan dan memperbaharui perjanjian itu (ayat Yer 44:7-10). Dasar dari teologi dan perilaku Yeremia ialah kebenaran bahwa seseorang hanya dapat melayani Allah dengan kesetiaan penuh dan dengan berusaha menaati sabda-Nya yang dinyatakan.

[46:26]  11 Full Life : NEGERI ITU AKAN DIDIAMI.

Nas : Yer 46:26

Kebinasaan itu bukan untuk selamanya; Mesir akan dipulihkan di masa depan dan pada zaman Mesias (bd. Yes 19:23-25; Yeh 29:8-14).

[44:17]  12 Full Life : RATU SORGA.

Nas : Yer 44:17

Lihat cat. --> Yer 7:18.

[atau ref. Yer 7:18]



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA