TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 5:3

Konteks
5:3 Ya TUHAN, tidakkah mata-Mu z  terarah kepada kebenaran? Engkau memukul a  mereka, tetapi mereka tidak kesakitan; Engkau meremukkan mereka, tetapi mereka tidak mau menerima hajaran. b  Mereka mengeraskan kepalanya lebih dari pada batu, c  dan mereka tidak mau bertobat. d 

Yeremia 5:6

Konteks
5:6 Sebab itu singa dari hutan i  akan memukul mati mereka, dan serigala dari padang yang kersang akan merusakkan j  mereka. Macan tutul k  akan mengintai di pinggir kota-kota mereka, setiap orang yang ke luar akan diterkam. Sebab pelanggaran mereka amat banyak, dan kesesatannya besar sekali. l 

Yeremia 8:6

Konteks
8:6 Aku telah memperhatikan dan mendengarkan: r  mereka tidak berkata dengan jujur! Tidak ada yang menyesal s  karena kejahatannya dengan mengatakan: Apakah yang telah kulakukan ini! Sambil berlari semua mereka berpaling, t  seperti kuda yang menceburkan diri ke dalam pertempuran.

Yeremia 11:10

Konteks
11:10 Mereka sudah jatuh kembali kepada kesalahan nenek moyang s  mereka yang dahulu telah menolak mendengarkan firman-Ku. t  Mereka mengikuti allah lain u  dan beribadah kepadanya. v  Kaum Israel dan kaum Yehuda telah mengingkari perjanjian-Ku w  yang telah Kuikat dengan nenek moyang mereka.

Yeremia 25:12

Konteks
25:12 Kemudian sesudah genap ketujuh puluh tahun k  itu, demikianlah firman TUHAN, maka Aku akan melakukan pembalasan kepada raja Babel 1  l  dan kepada bangsa itu oleh karena kesalahan mereka, juga kepada negeri orang-orang Kasdim, dengan membuatnya menjadi tempat-tempat yang tandus m  untuk selama-lamanya.

Yeremia 36:31

Konteks
36:31 Aku akan menghukum dia, keturunannya n  dan hamba-hambanya karena kesalahan mereka; Aku akan mendatangkan atas mereka, atas segala penduduk Yerusalem dan atas orang Yehuda segenap malapetaka o  yang Kuancamkan kepada mereka, yang mereka tidak mau mendengarnya. p "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[25:12]  1 Full Life : MELAKUKAN PEMBALASAN KEPADA RAJA BABEL

Nas : Yer 25:12

(versi Inggris NIV -- menghukum Raja Babel). Yeremia bernubuat bahwa Allah akan membalas Babel atas semua perbuatan mereka yang kejam dan penuh dosa. Babel dikalahkan oleh pasukan Media dan Persia di bawah Koresy pada tahun 539 SM (bd. Dan 5:30-31).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA