TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 6:3

Konteks
6:3 sehingga gembala-gembala a  mendatanginya beserta kawanan ternak mereka 1 ? Mereka telah memasang kemah-kemahnya sekelilingnya, b  masing-masing memakan habis apa yang didapatnya.

Yeremia 52:14

Konteks
52:14 Segala tembok g  sekeliling kota Yerusalem dirobohkan oleh tentara Kasdim yang ada bersama-sama dengan kepala pasukan pengawal itu.

Yeremia 4:17

Konteks
4:17 Seperti orang-orang yang menunggui ladang mereka mengelilinginya w  dari segala pihak, sebab Yehuda telah memberontak x  terhadap Aku, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 52:23

Konteks
52:23 ada sembilan puluh enam buah delima yang merupakan gambar timbul; seluruhnya buah-buah delima a  itu ada seratus b  pada jala-jala itu berkeliling.

Yeremia 46:14

Konteks
46:14 "Beritahukanlah di Mesir, dan kabarkanlah di Migdol! Kabarkanlah di Memfis a  dan di Tahpanhes! b  Katakanlah: Ambillah tempat dan bersiaplah, sebab sekitarmu habis dimakan c  pedang!

Yeremia 6:25

Konteks
6:25 "Janganlah keluar ke padang, dan janganlah berjalan di jalan, sebab pedang musuh mengamuk--kegentaran datang dari segala jurusan! b "

Yeremia 50:14

Konteks
50:14 Aturlah barisanmu menyerang Babel dari segala pihak, hai semua orang pemanah! j  Panahlah kepadanya, janganlah merasa sayang akan anak panah, k  sebab kepada Tuhanlah ia berdosa!

Yeremia 51:2

Konteks
51:2 Aku akan mengirim ke Babel penampi-penampi g  yang akan menampinya h  dan yang akan menyapu bersih negerinya, sebab mereka mengepungnya dari segala pihak pada hari i  malapetaka.

Yeremia 50:15

Konteks
50:15 Bertempiksoraklah l  menyerangnya dari segala pihak! Dia sudah menyerah, tonggak-tonggaknya sudah rebah, pagar-pagarnya m  sudah runtuh! Sungguh, itulah pembalasan TUHAN! Laksanakanlah pembalasan n  terhadapnya, lakukanlah o  kepadanya seperti yang dilakukannya p  sendiri!

Yeremia 52:22

Konteks
52:22 Di atasnya ada ganja y  dari tembaga; tinggi ganja yang satu itu lima hasta, dan jala-jala dan buah-buah delima z  ada di atas ganja itu sekeliling, semuanya dari tembaga. Dan tiang yang kedua seperti itu juga. Mengenai buah delima,

Yeremia 1:15

Konteks
1:15 Sebab sesungguhnya, Aku memanggil segala kaum kerajaan sebelah utara, demikianlah firman TUHAN, dan mereka akan datang dan mendirikan takhtanya masing-masing di mulut pintu-pintu gerbang Yerusalem, dekat segala tembok di sekelilingnya dan dekat segala kota Yehuda. a 

Yeremia 36:21

Konteks
36:21 Raja menyuruh Yehudi u  mengambil gulungan itu, lalu ia mengambilnya dari kamar panitera Elisama itu. Yehudi membacakannya kepada raja v  dan semua pemuka yang berdiri dekat raja.

Yeremia 46:5

Konteks
46:5 Mengapa kulihat mereka terkejut, mundur ke belakang? Pahlawan-pahlawan mereka terpukul kalah, lari d  kocar-kacir, tanpa menoleh; kedahsyatan e  dari segala jurusan!, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 49:29

Konteks
49:29 Hendaklah kemah-kemah mereka dan kawanan domba y  mereka dirampas sampai bersih, tenda-tenda mereka dan segala perabot mereka; hendaklah unta-unta mereka habis dibawa serta, dan hendaklah berteriak-teriak kepada mereka: Kegentaran z  dari segala jurusan!

Yeremia 52:4

Konteks
52:4 Maka pada tahun kesembilan dari pemerintahannya, dalam bulan yang kesepuluh, q  pada tanggal sepuluh bulan itu, datanglah Nebukadnezar, raja Babel, dengan segala tentaranya menyerang Yerusalem. r  Berkemahlah mereka mengepungnya dan didirikan merekalah tembok pengepungan s  sekelilingnya. t 

Yeremia 49:5

Konteks
49:5 Sesungguhnya, Aku mendatangkan kekejutan atasmu demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam, dari segala tempat di sekitarmu, sehingga kamu bersorak-sorak, masing-masing ke arahnya sendiri, dan tidak ada yang mengumpulkan orang-orang yang mengembara t  itu.

Yeremia 50:29

Konteks
50:29 Kerahkanlah penembak-penembak melawan Babel, semua orang pemanah! f  Berkemahlah mengepungnya, supaya jangan ada yang lolos! g  Balaslah h  dia setimpal dengan perbuatannya, i  lakukanlah kepadanya tepat seperti yang dilakukannya sendiri! Sebab ia bertindak kurang ajar j  terhadap TUHAN, terhadap Yang Mahakudus, k  Allah Israel.

Yeremia 52:7

Konteks
52:7 maka dibelah oranglah tembok kota itu. Melihat hal itu maka melarikan dirilah v  raja dengan semua tentara, meninggalkan kota itu pada waktu malam melalui pintu gerbang antara kedua tembok yang ada di dekat taman raja, sekalipun orang Kasdim mengepung kota itu sekeliling. Mereka lari menuju ke Araba-Yordan.

Yeremia 20:10

Konteks
20:10 Aku telah mendengar bisikan banyak orang: "Kegentaran v  datang dari segala jurusan! Adukanlah w  dia! Kita mau mengadukan dia!" Semua orang sahabat karibku x  mengintai apakah aku tersandung jatuh: y  "Barangkali ia membiarkan dirinya dibujuk, sehingga kita dapat mengalahkan z  dia dan dapat melakukan pembalasan a  kita terhadap dia!"

Yeremia 23:21

Konteks
23:21 "Aku tidak mengutus y  para nabi itu, namun mereka giat; Aku tidak berfirman kepada mereka, namun mereka bernubuat.

Yeremia 31:22

Konteks
31:22 Berapa lama lagi engkau mundur maju, h  hai anak perempuan yang tidak taat? i  Sebab TUHAN menciptakan sesuatu j  yang baru di negeri: perempuan merangkul k  laki-laki."

Yeremia 5:7

Konteks
5:7 Bagaimana, kalau begitu, dapatkah Aku mengampuni engkau? Anak-anakmu telah meninggalkan Aku, dan bersumpah m  demi yang bukan allah. n  Setelah Aku mengenyangkan mereka, mereka berzinah o  dan bertemu ke rumah persundalan. p 

Yeremia 48:39

Konteks
48:39 Betapa terkejutnya m  dia! Betapa Moab menyembunyikan mukanya karena malu! Maka Moab telah menjadi tertawaan n  dan kekejutan bagi semua yang di sekitarnya.

Yeremia 52:21

Konteks
52:21 Adapun tiang-tiang itu, satu tiang delapan belas hasta tingginya dan dapat dililit oleh tali yang dua belas hasta panjangnya; tebalnya empat jari dan geronggang x  dari dalam.

Yeremia 25:23

Konteks
25:23 kepada Dedan, p  Tema, q  Bus r  dan kepada orang-orang yang berpotong tepi rambutnya berkeliling; s 

Yeremia 31:26

Konteks
31:26 Sebab itu aku bangun t  dan melihat; tidurku menyenangkan.

Yeremia 21:14

Konteks
21:14 Aku akan melakukan pembalasan kepadamu sesuai dengan hasil perbuatanmu, d  demikianlah firman TUHAN. Aku akan menyalakan api e  di hutannya f  yang akan memakan habis segala sesuatu yang di sekitarnya."

Yeremia 48:17

Konteks
48:17 Ratapilah dia, hai semua yang ada di sekitarnya, hai semua yang mengenal namanya! i  Katakanlah: Sungguh, sudah patah tampuk kekuasaan, tongkat keagungan itu! j 

Yeremia 4:21

Konteks
4:21 Berapa lama lagi aku melihat panji-panji k  itu, dan mendengar bunyi sangkakala l  itu?

Yeremia 25:9

Konteks
25:9 sesungguhnya, Aku akan mengerahkan w  semua kaum dari utara x --demikianlah firman TUHAN--menyuruh memanggil Nebukadnezar, y  raja Babel, hamba-Ku z  itu; Aku akan mendatangkan mereka melawan negeri ini, melawan penduduknya dan melawan bangsa-bangsa sekeliling ini, yang akan Kutumpas a  dan Kubuat menjadi kengerian, menjadi sasaran suitan b  dan menjadi ketandusan c  untuk selama-lamanya.

Yeremia 26:17

Konteks
26:17 Memang beberapa orang dari para tua-tua negeri itu tampil juga ke depan dan berkata kepada kumpulan rakyat itu, katanya:

Yeremia 49:3

Konteks
49:3 Merataplah, hai Hesybon, l  sebab pembinasa telah maju menyerbu, m  berteriaklah, hai puteri-puteri Raba, kenakanlah kain kabung, n  berkabunglah, berjalan kelilinglah dengan luka toreh-torehan, sebab Milkom o  akan pergi ke dalam pembuangan p  bersama-sama dengan para imam dan pemuka-pemukanya.

Yeremia 9:26

Konteks
9:26 orang Mesir, orang Yehuda, orang Edom, bani Amon, orang Moab dan semua orang yang berpotong tepi rambutnya berkeliling, n  orang-orang yang diam di padang gurun, sebab segala bangsa tidak bersunat o  dan segenap kaum Israel tidak bersunat hatinya. p "

Yeremia 12:9

Konteks
12:9 Negeri milik-Ku sudah menjadi seperti burung belang bagi-Ku; burung-burung buas mengerumuninya. Ayo, kumpulkanlah segala binatang di padang, bawalah untuk menghabiskannya! d 

Yeremia 22:23

Konteks
22:23 Hai engkau yang diam di gunung Libanon, f  dan yang bersarang di pohon-pohon aras! Betapa engkau akan mengeluh ketika kesakitan menimpa engkau, kesakitan g  seperti yang ditanggung perempuan yang melahirkan!

Yeremia 30:6

Konteks
30:6 Cobalah tanyakan dan selidiki, adakah laki-laki melahirkan? Mengapakah setiap laki-laki Kulihat tangannya pada pinggangnya seperti seorang perempuan yang melahirkan? m  Mengapakah setiap muka berubah menjadi pucat? n 

Yeremia 33:12

Konteks
33:12 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Di daerah ini, yang sudah menjadi reruntuhan, k  tanpa manusia dan tanpa hewan, l  dan di segala kotanya akan ada lagi padang rumput bagi gembala-gembala yang membaringkan kambing domba m  di situ.

Yeremia 48:38

Konteks
48:38 Di atas segala sotoh Moab dan di tanah-tanah lapangnya k  hanya ada perkabungan belaka; --sungguh, Aku telah memecahkan Moab seperti tembikar, l  sehingga tidak ada orang yang menyukainya, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 49:14

Konteks
49:14 Suatu kabar telah kudengar dari TUHAN, seorang utusan telah disuruh ke tengah-tengah bangsa-bangsa: "Berkumpullah, pergilah menyerangnya, bersiaplah untuk bertempur!

Yeremia 50:32

Konteks
50:32 Si kurang ajar 2  o  itu akan tersandung jatuh p  dan tidak ada yang membangkitkan q  dia. Di kota-kotanya Aku akan menyalakan api r  yang akan menghanguskan segala apa yang di sekitarnya.

Yeremia 2:10

Konteks
2:10 Menyeberang sajalah ke tanah pesisir orang Kitim i  dan lihatlah; suruhlah orang ke Kedar j  dan perhatikanlah dengan sungguh-sungguh! Lihatlah apakah ada terjadi yang seperti ini:

Yeremia 2:20

Konteks
2:20 Sebab dari dahulu kala engkau telah mematahkan kukmu, g  telah memutuskan tali pengikatmu, h  dan berkata: Aku tidak mau lagi diperbudak. i  Bahkan di atas setiap bukit j  yang menjulang dan di bawah setiap pohon k  yang rimbun engkau berbaring dan bersundal 3 . l 

Yeremia 5:1

Konteks
Hukuman TUHAN tidak dapat dielakkan
5:1 Lintasilah s  jalan-jalan Yerusalem, lihatlah baik-baik dan camkanlah! t  Periksalah di tanah-tanah lapangnya, apakah kamu dapat menemui seseorang, u  apakah ada yang melakukan keadilan v  dan yang mencari kebenaran 4 , maka Aku mau mengampuni w  kota itu.

Yeremia 14:18

Konteks
14:18 Apabila aku keluar ke padang, di sana ada orang-orang yang mati terbunuh oleh pedang! Apabila aku masuk ke dalam kota, di sana ada orang-orang sakit kelaparan! n  Bahkan, baik nabi maupun imam menjelajah negeri yang tidak o  dikenalnya."

Yeremia 17:26

Konteks
17:26 Orang akan datang dari kota-kota Yehuda dan dari tempat-tempat sekitar Yerusalem, dari tanah Benyamin dan dari Daerah Bukit, dari pegunungan dan dari tanah Negeb, l  dengan membawa korban bakaran, korban sembelihan, korban sajian dan kemenyan, membawa korban syukur ke dalam rumah TUHAN.

Yeremia 32:24

Konteks
32:24 Sesungguhnya, tembok-tembok pengepungan c  yang dipakai untuk merebut kota telah sampai mendekatinya; oleh karena pedang, kelaparan dan penyakit sampar d  maka kota itu telah diserahkan kepada orang-orang Kasdim yang memeranginya. Maka apa yang Kaufirmankan e  itu telah terjadi; f  sungguh, Engkau sendiri melihatnya.

Yeremia 33:13

Konteks
33:13 Di kota-kota Pegunungan, n  di kota-kota Daerah Bukit, di kota-kota Tanah Negeb, o  di daerah Benyamin, di sekitar Yerusalem dan di kota-kota Yehuda, kambing domba akan lewat lagi dari bawah tangan p  orang yang menghitungnya, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 40:15

Konteks
40:15 Kemudian Yohanan w  bin Kareah berkata dengan diam-diam kepada Gedalya di Mizpa: "Baiklah aku pergi membunuh x  Ismael bin Netanya itu dengan tidak diketahui siapapun juga. Mengapa engkau harus dibunuhnya, sehingga semua orang Yehuda yang telah berkumpul di sekelilingmu berserak-serak y  lagi dan sisa z  Yehuda itu binasa?"

Yeremia 49:32

Konteks
49:32 Unta-unta e  mereka akan menjadi jarahan, dan ternak f  mereka yang banyak itu menjadi rampasan! Aku akan menyerakkan ke segala mata angin g  mereka yang berpotong tepi rambutnya berkeliling, h  dan dari segala penjuru Aku akan mendatangkan bencana atas mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 32:44

Konteks
32:44 Orang akan membeli ladang-ladang dengan perak, menulis surat pembelian, b  memeteraikannya dan memanggil saksi-saksi c  di daerah Benyamin, di sekitar Yerusalem, di kota-kota Yehuda, di kota-kota Pegunungan, di kota-kota Daerah Bukit dan di kota-kota Tanah Negeb. d  Sebab Aku akan memulihkan e  keadaan mereka, demikianlah firman TUHAN."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:3]  1 Full Life : GEMBALA-GEMBALA ... BESERTA KAWANAN TERNAK MEREKA.

Nas : Yer 6:3

Para panglima pasukan Babel disamakan dengan gembala dan pasukan mereka dengan kawanan ternak yang akan menghancurkan tanah itu.

[50:32]  2 Full Life : SI KURANG AJAR.

Nas : Yer 50:32

Babel menentang Tuhan dan hidup dalam kesombongan; karena itu dia akan direndahkan. Tidak ada yang lebih menjijikkan daripada kesombongan bangsa dan orang yang hidup sesuka hati sendiri sambil memandang rendah standar-standar yang benar dan hukum yang dinyatakan dalam Firman Allah. Apa yang terjadi pada Babel kuno akan terjadi kepada semua orang fasik pada hari-hari terakhir

(lihat cat. --> Wahy 18:2;

lihat cat. --> Wahy 18:4;

lihat cat. --> Wahy 18:7;

lihat cat. --> Wahy 18:9;

lihat cat. --> Wahy 18:20;

lihat cat. --> Wahy 18:21).

[atau ref. Wahy 18:2-21]

[2:20]  3 Full Life : BERSUNDAL.

Nas : Yer 2:20-30

Yeremia sering kali memakai analogi dari seorang pelacur mesum yang berzina untuk melukiskan hebatnya ketidaksetiaan Yehuda kepada Allah, suaminya. Dengan memakai lambang yang sama, PB melukiskan gereja sebagai mempelai perempuan Kristus (lih. 2Kor 11:2; Ef 5:25-27; Wahy 19:7). Orang percaya juga harus waspada agar tetap setia kepada Tuhan dan tidak meninggalkan Dia untuk kekasih lainnya (bd. ayat Yer 2:33).

[5:1]  4 Full Life : YANG MENCARI KEBENARAN.

Nas : Yer 5:1-9

Keburukan Yehuda telah mencapai tingkatan sedemikian hingga sedikit orang saja dijumpai yang masih mengasihi kebenaran dan keadilan Allah. Bangsa itu bersalah; karena itu, Allah memutuskan untuk mendatangkan hukuman atas umat-Nya yang tidak setia.



TIP #17: Gunakan Pencarian Universal untuk mencari pasal, ayat, referensi, kata atau nomor strong. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA