TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 9:7-8

Konteks
9:7 (9-6) Besar kekuasaannya, v  dan damai sejahtera w  tidak akan berkesudahan 1  x  di atas takhta y  Daud dan di dalam kerajaannya, karena ia mendasarkan dan mengokohkannya dengan keadilan z  dan kebenaran a  dari sekarang sampai selama-lamanya. b  Kecemburuan c  TUHAN semesta alam akan melakukan hal ini.
Murka TUHAN terhadap Efraim
9:8 (9-7) Tuhan telah melontarkan firman d  kepada Yakub 2 , dan firman-Nya itu menimpa Israel.

Yesaya 11:1

Konteks
Raja Damai yang akan datang
11:1 Suatu tunas w  akan keluar 3  dari tunggul x  Isai, y  dan taruk yang akan tumbuh dari pangkalnya z  akan berbuah. a 

Yesaya 30:15-33

Konteks
30:15 Sebab beginilah firman Tuhan ALLAH, a  Yang Mahakudus, b  Allah Israel: "Dengan bertobat dan tinggal diam c  kamu akan diselamatkan 4 , dalam tinggal tenang dan percaya d  terletak kekuatanmu." Tetapi kamu enggan, e  30:16 kamu berkata: "Bukan, kami mau naik kuda f  dan lari g  cepat," maka kamu akan lari dan lenyap. Katamu pula: "Kami mau mengendarai kuda tangkas," maka para pengejarmu akan lebih tangkas lagi. 30:17 Seribu orang akan lari melihat ancaman satu orang, terhadap ancaman lima h  orang kamu akan lari, i  sampai kamu ditinggalkan j  seperti tonggak isyarat di atas puncak gunung dan seperti panji-panji k  di atas bukit.
Janji keselamatan bagi Sion
30:18 Sebab itu TUHAN menanti-nantikan l  saatnya hendak menunjukkan kasih-Nya 5  kepada kamu; sebab itu Ia bangkit hendak menyayangi m  kamu. Sebab TUHAN adalah Allah yang adil; n  berbahagialah semua orang yang menanti-nantikan Dia! o  30:19 Sungguh, hai bangsa di Sion yang diam di Yerusalem, engkau tidak akan terus menangis. p  Tentulah Tuhan akan mengasihani engkau, apabila engkau berseru-seru; q  pada saat Ia mendengar teriakmu, Ia akan menjawab. r  30:20 Dan walaupun Tuhan memberi kamu roti s  dan air serba sedikit, namun Pengajarmu t  tidak akan menyembunyikan diri u  lagi, tetapi matamu akan terus melihat Dia, 30:21 dan telingamu akan mendengar perkataan v  ini dari belakangmu: "Inilah jalan, w  berjalanlah mengikutinya," entah kamu menganan atau mengiri. 30:22 Engkau akan menganggap najis patung-patungmu x  yang disalut dengan perak atau yang dilapis dengan emas; y  engkau akan membuangnya seperti kain cemar z  sambil berkata kepadanya: "Keluar! a " 30:23 Lalu TUHAN akan memberi hujan b  bagi benih yang baru kamu taburkan di ladangmu, dan dari hasil tanah itu kamu akan makan roti yang lezat c  dan berlimpah-limpah. d  Pada waktu itu e  ternakmu akan makan rumput di padang f  rumput yang luas; 30:24 sapi-sapi g  dan keledai-keledai yang mengerjakan tanah akan memakan makanan campuran h  yang sedap, yang sudah ditampi i  dan diayak. 30:25 Dari setiap gunung yang tinggi dan dari setiap bukit yang menjulang akan memancar j  sungai-sungai pada hari pembunuhan k  yang besar 6 , apabila menara-menara l  runtuh. 30:26 Maka terang bulan purnama akan seperti terang matahari m  terik dan terang matahari terik akan tujuh kali ganda, yaitu seperti terangnya tujuh hari, pada waktu TUHAN membalut luka umat-Nya dan menyembuhkan n  bekas pukulan.
Hukuman Allah atas Asyur
30:27 TUHAN datang menyatakan diri-Nya o  dari tempat-Nya yang jauh--murka-Nya p  menyala-nyala 7 , Ia datang dalam awan gelap yang bergumpal-gumpal, bibir-Nya penuh dengan amarah, q  dan lidah-Nya seperti api r  yang memakan habis; 30:28 hembusan nafas-Nya s  seperti sungai yang menghanyutkan, t  yang airnya sampai ke leher u --Ia datang untuk mengayak bangsa-bangsa dengan ayak v  kebinasaan dan untuk memasang suatu kekang w  yang menyesatkan di mulut suku-suku bangsa. 30:29 Kamu akan menyanyikan suatu nyanyian seperti pada waktu malam ketika orang menguduskan diri untuk perayaan, x  dan kamu akan bersuka y  hati seperti pada waktu orang berjalan diiringi suling z  hendak naik ke gunung a  TUHAN, ke Gunung Batu b  Israel. 30:30 Dan TUHAN akan memperdengarkan suara-Nya c  yang mulia, akan memperlihatkan tangan-Nya d  yang turun menimpa dengan murka e  yang hebat dan nyala api f  yang memakan habis, dengan hujan lebat, angin ribut g  dan hujan batu. h  30:31 Sebab Asyur i  akan terkejut oleh suara TUHAN, pada waktu Ia memukul j  mereka dengan gada. 30:32 Sebab setiap pukulan dengan tongkat k  penghajar yang ditimpakan TUHAN ke atasnya, akan diiringi rebana l  dan kecapi, dan Ia akan berperang melawan Asyur dengan tangan m  yang diayunkan untuk peperangan. 30:33 Sebab dari dahulu sudah diatur tempat pembakaran n --bukankah itu untuk raja--dasarnya dibuat dalam dan lapang, pancakanya penuh api dan kayu; nafas o  TUHAN menghanguskannya p  seperti sungai belerang. q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:7]  1 Full Life : KEKUASAAN-NYA, DAN DAMAI SEJAHTERA TIDAK AKAN BERKESUDAHAN.

Nas : Yes 9:6

Di dalam pernyataan nubuat ini mengenai penetapan pemerintahan Kristus, tidak dibedakan di antara kedatangan-Nya yang pertama dengan yang kedua. Pada titik ini dalam sejarah manusia, seluruh karya penebusan Kristus dan pemerintahan-Nya dipandang sebagai satu kedatangan yang jauh di masa depan. Tidak pernah PL dengan jelas menyatakan bahwa pemerintahan Kristus di bumi akan meliputi kedatangan yang pertama dan kedua di dalam sejarah. Demikian juga di dalam PB, selang-selang waktu di antara aneka peristiwa pada zaman akhir tidak senantiasa tampak dengan jelas

(lihat cat. --> Mat 24:42;

lihat cat. --> Mat 24:43;

lihat cat. --> Mat 24:44).

[atau ref. Mat 24:42-44]

[9:8]  2 Full Life : FIRMAN KEPADA YAKUB.

Nas : Yes 9:7-10:4

Ayat-ayat ini melukiskan kesombongan Israel dan sifat tidak mau bertobat yang gigih, serta murka dan hukuman Allah atas mereka; bahkan dalam kesulitan besarpun mereka tidak bersedia merendahkan diri dan berbalik kepada Allah dengan hati yang menyesal dan remuk.

[11:1]  3 Full Life : TUNAS AKAN KE LUAR

Nas : Yes 11:1

(versi Inggris NIV -- Tunas akan berbuah). Yesaya memberikan gambaran yang indah tentang dunia baru masa depan yang diperintah oleh sang Tunas (yaitu, Yesus Kristus). Kata Ibrani _netzer_ ("Tunas") mungkin merupakan akar kata dari nama Nazaret. Yesus disebut sebagai orang Nazaret (Mat 2:23) yang bisa berarti "orang dari Nazaret" atau "orang dari Tunas". Dia akan timbul sebagai Tunas dari tunggul Isai, yaitu ayah Daud

(lihat cat. --> Yes 4:2;

[atau ref. Yes 4:2]

bd. Yes 4:2-6; 7:14; 8:23-9:6; Rom 15:12) dan akan menjadi pemimpin dunia yang dipulihkan kepada kesejahteraan, kebenaran dan kebaikan. Awal penggenapan nubuat ini terjadi 700 tahun kemudian ketika Yesus Kristus lahir, sedangkan penyelesaiannya masih menantikan kedatangan-Nya yang kedua

(lihat cat. --> Yes 9:7).

[atau ref. Yes 9:7]

[30:15]  4 Full Life : DENGAN BERTOBAT ... KAMU AKAN DISELAMATKAN.

Nas : Yes 30:15

Yehuda dapat diselamatkan jikalau para pemimpin dan umatnya kembali kepada Allah dan mengandalkan Dia. Akan tetapi, karena mereka tidak mau, mereka akan dikalahkan dan berdiri sendiri bagaikan panji-panji di bukit, suatu contoh keras dan tegas mengenai akibat meninggalkan Allah.

[30:18]  5 Full Life : HENDAK MENUNJUKKAN KASIH-NYA.

Nas : Yes 30:18-26

Allah ingin bermurah hati kepada umat-Nya dan memberkati semua yang rindu kepada-Nya

(lihat cat. --> Mazm 42:3).

[atau ref. Mazm 42:3]

Ia akan mencurahkan berkat-berkat ini atas kaum sisa yang tetap percaya ketika Dia memulihkan mereka kepada perkenan-Nya di samping Mesias.

[30:25]  6 Full Life : HARI PEMBUNUHAN YANG BESAR.

Nas : Yes 30:25

Penerapan jangka panjang dari nubuat ini mungkin adalah perang Harmagedon ketika Allah membinasakan semua orang fasik

(lihat cat. --> Wahy 16:16;

lihat cat. --> Wahy 19:17).

[atau ref. Wahy 16:16; 19:17]

[30:27]  7 Full Life : MURKA-NYA YANG MENYALA-NYALA.

Nas : Yes 30:27-33

Nubuat ini mengenai kekalahan tentara Asyur (ayat Yes 30:31; bd. Yes 37:36).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA