TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 10:13

Konteks
10:13 Sebab ia telah berkata: "Dengan kekuatan tanganku d  aku telah melakukannya e  dan dengan kebijaksanaanku, sebab aku berakal budi; aku telah meniadakan batas-batas antara bangsa, dan telah merampok persediaan-persediaan f  mereka, dengan perkasa aku telah menurunkan orang-orang g  yang duduk di atas takhta.

Yesaya 16:10

Konteks
16:10 Telah lenyap sukaria dan sorak-sorak dari kebun n  buah-buahan; telah menghilang dari kebun-kebun anggur tempik sorak dan sorak-sorai; o  tiada pengirik p  anggur di tempat pemerasan 1 , q  pekik mereka sudah berhenti.

Yesaya 20:4

Konteks
20:4 demikianlah raja d  Asyur akan menggiring e  orang Mesir sebagai tawanan f  dan orang Etiopia g  sebagai buangan, tua dan muda, telanjang dan tidak berkasut dengan pantatnya kelihatan, h  suatu penghinaan i  bagi Mesir.

Yesaya 48:16

Konteks
48:16 Mendekatlah u  kepada-Ku, dengarlah v  ini: Dari dahulu tidak pernah Aku berkata dengan sembunyi w  dan pada waktu hal itu terjadi Aku ada di situ." Dan sekarang, Tuhan ALLAH x  mengutus y  aku dengan Roh-Nya 2 . z 

Yesaya 49:22

Konteks
49:22 Beginilah firman Tuhan t  ALLAH: "Lihat, Aku akan mengangkat tangan-Ku sebagai tanda untuk bangsa-bangsa dan memasang panji-panji-Ku u  untuk suku-suku bangsa, maka mereka akan menggendong v  anak-anakmu laki-laki 3  dan anak-anakmu perempuan akan didukung di atas bahunya. w 

Yesaya 63:3

Konteks
63:3 "Aku seorang dirilah yang melakukan pengirikan 4 , j  dan dari antara umat-Ku tidak ada yang menemani Aku! Aku telah mengirik k  bangsa-bangsa dalam murka-Ku, dan Aku telah menginjak-injak mereka dalam kehangatan amarah-Ku; l  semburan darah mereka memercik kepada baju-Ku, m  dan seluruh pakaian-Ku telah cemar.

Yesaya 65:9

Konteks
65:9 Aku akan membangkitkan keturunan j  dari Yakub 5 , dan orang yang mewarisi k  gunung-gunung-Ku dari Yehuda; orang-orang pilihan-Ku l  akan mewarisinya, dan hamba-hamba-Ku akan tinggal m  di situ.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[16:10]  1 Full Life : TIADA PENGIRIK ANGGUR DI TEMPAT PEMERASAN.

Nas : Yes 16:10

Di sini, sari buah anggur segar yang belum difermentasi dan masih dalam tempat pemerasan disebut "anggur" (Ibr. _yayin_), sebagaimana halnya di tempat lain dalam PL

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN LAMA).

Istilah padanan dalam bahasa Yunani untuk _yayin_ ialah _oinos_

(lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (1);

dan

lihat art. ANGGUR PADA ZAMAN PERJANJIAN BARU (2)).

[48:16]  2 Full Life : MENGUTUS AKU DENGAN ROH-NYA.

Nas : Yes 48:16

Ayat ini mengacu kepada Mesias yang akan datang, yang diberi kuasa oleh Roh Kudus (bd. Yes 61:1).

[49:22]  3 Full Life : BANGSA-BANGSA ... MENGGENDONG ANAK-ANAKMU LAKI-LAKI.

Nas : Yes 49:22-26

Ayat-ayat ini menubuatkan saat ketika Israel akan dipulihkan kepada Allah dan bangsa-bangsa lainnya bertobat. Bangsa-bangsa bukan Yahudi ini sesungguhnya akan menuntun suatu angkatan orang Yahudi yang akan datang kembali kepada Tuhan (bd. Yes 14:2; 43:6; 60:9;

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

[63:3]  4 Full Life : SEORANG DIRILAH YANG MELAKUKAN PENGIRIKAN.

Nas : Yes 63:3

Allah sendiri akan berperang melawan bangsa-bangsa dan mengalahkan mereka; Ia akan menginjak-injak mereka sebagaimana orang menginjak-injak buah anggur di tempat pengirikan (bd. Yoel 3:13; Wahy 14:17-20; 19:15).

[65:9]  5 Full Life : KETURUNAN DARI YAKUB.

Nas : Yes 65:9

Walaupun Allah akan menghukum Israel (ayat Yes 65:6-7), Ia juga akan menyelamatkan kaum sisa orang percaya sejati yang akan kembali ke negeri itu dan melanjutkan misi penebusan-Nya di dunia. Mereka akan mengalami sukacita dan berkat-berkat-Nya (ayat Yes 65:13-16).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.24 detik
dipersembahkan oleh YLSA