TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 19:11

Konteks
19:11 Para pembesar Zoan v  adalah orang-orang bodoh belaka; para penasihat w  Firaun yang paling bijaksana memberi nasihat x  yang dungu. Bagaimanakah kamu dapat berkata kepada Firaun: "Aku ini anak orang-orang bijaksana, y  anak raja-raja zaman purbakala?"

Yesaya 30:18

Konteks
Janji keselamatan bagi Sion
30:18 Sebab itu TUHAN menanti-nantikan l  saatnya hendak menunjukkan kasih-Nya 1  kepada kamu; sebab itu Ia bangkit hendak menyayangi m  kamu. Sebab TUHAN adalah Allah yang adil; n  berbahagialah semua orang yang menanti-nantikan Dia! o 

Yesaya 36:8

Konteks
36:8 Maka sekarang, baiklah bertaruh dengan tuanku, raja Asyur: Aku akan memberikan dua ribu ekor kuda o  kepadamu, jika engkau sanggup memberikan dari pihakmu orang-orang yang mengendarainya.

Yesaya 49:6

Konteks
49:6 "Terlalu sedikit bagimu hanya untuk menjadi hamba-Ku, p  untuk menegakkan suku-suku Yakub dan untuk mengembalikan orang-orang Israel yang masih terpelihara. q  Tetapi Aku akan membuat engkau menjadi terang r  bagi bangsa-bangsa s  supaya keselamatan yang dari pada-Ku sampai ke ujung bumi 2 . t "

Yesaya 54:1

Konteks
Perjanjian damai dengan Sion
54:1 Bersorak-sorailah, hai si mandul 3  z  yang tidak pernah melahirkan! Bergembiralah dengan sorak-sorai a  dan memekiklah, hai engkau yang tidak pernah menderita sakit bersalin! b  Sebab yang ditinggalkan c  suaminya akan mempunyai lebih banyak anak d  dari pada yang bersuami, e  firman TUHAN.

Yesaya 58:3

Konteks
58:3 "Mengapa kami berpuasa h  dan Engkau tidak memperhatikannya juga? Mengapa kami merendahkan i  diri dan Engkau tidak mengindahkannya j  juga?" Sesungguhnya, pada hari puasamu 4  engkau masih tetap mengurus urusanmu, k  dan kamu mendesak-desak semua buruhmu.

Yesaya 64:5

Konteks
64:5 Engkau menyongsong mereka yang melakukan yang benar s  dan yang mengingat jalan yang Kautunjukkan! Sesungguhnya, Engkau ini murka, t  sebab kami berdosa; terhadap Engkau kami memberontak sejak dahulu kala.

Yesaya 65:20

Konteks
65:20 Di situ tidak akan ada lagi bayi u  yang hanya hidup beberapa hari 5  atau orang tua yang tidak mencapai umur suntuk, v  sebab siapa yang mati pada umur seratus tahun masih akan dianggap muda, dan siapa yang tidak mencapai umur seratus tahun akan dianggap kena kutuk.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[30:18]  1 Full Life : HENDAK MENUNJUKKAN KASIH-NYA.

Nas : Yes 30:18-26

Allah ingin bermurah hati kepada umat-Nya dan memberkati semua yang rindu kepada-Nya

(lihat cat. --> Mazm 42:3).

[atau ref. Mazm 42:3]

Ia akan mencurahkan berkat-berkat ini atas kaum sisa yang tetap percaya ketika Dia memulihkan mereka kepada perkenan-Nya di samping Mesias.

[49:6]  2 Full Life : KESELAMATAN ... SAMPAI KE UJUNG BUMI.

Nas : Yes 49:6

Misi Mesias ialah agar semua bangsa mendengar Injil dan mempunyai kesempatan untuk percaya kepada Anak-Hamba Allah. Ayat ini kadang-kadang disebut "Amanat Agung PL". Amanat ini tidak akan tergenapi sebelum Injil diberitakan secara memadai ke seluruh dunia; ketika hal ini terjadi "barulah tiba kesudahannya"

(lihat cat. --> Mat 24:14).

[atau ref. Mat 24:14]

Tugas orang percaya PB ialah memberitakan Injil dengan setia, membawanya kepada semua bangsa hingga Tuhan datang kembali.

[54:1]  3 Full Life : BERSORAK-SORAILAH, HAI SI MANDUL.

Nas : Yes 54:1-3

Allah memberikan semangat kepada orang-orang buangan itu dengan menjanjikan keadaan baru yang akan mendatangkan berkat dan sukacita. Walaupun Yerusalem kering dan tandus, akan tiba saatnya ketika orang percaya sejati akan berjumlah lebih banyak daripada sebelum pembuangan. "Keturunanmu akan memperoleh tempat bangsa-bangsa" (ayat Yes 54:3) mungkin mengacu kepada orang percaya yang setia di antara orang Yahudi yang menyebarkan Injil Kristus kepada banyak negara pada zaman PB.

[58:3]  4 Full Life : HARI PUASAMU.

Nas : Yes 58:3

Umat Allah sedang mengeluh bahwa Ia tidak mau menolong mereka. Tetapi Allah tahu bahwa ibadah dan puasa mereka munafik; Ia mengatakan kepada mereka bahwa perbuatan religius tidak ada nilainya jikalau itu tidak datang dari mereka yang dengan rendah hati berusaha menaati perintah-perintah-Nya dan yang dengan penuh belas kasihan menjangkau orang yang memerlukan pertolongan.

[65:20]  5 Full Life : BAYI YANG HANYA HIDUP BEBERAPA HARI.

Nas : Yes 65:20

Sekalipun di dalam kerajaan Mesias masih ada kematian, umur seseorang akan jauh lebih panjang daripada sekarang. Seorang berusia 100 tahun masih akan dianggap sebagai remaja, dan mereka yang mati sebelumnya akan dianggap terkutuk.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.48 detik
dipersembahkan oleh YLSA