TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 22:25

Konteks
22:25 Maka pada waktu itu, r  demikianlah firman TUHAN semesta alam, gantungan s  yang dipasang kuat-kuat pada tempat yang kokoh itu tidak akan kuat lagi, sehingga patah dan jatuh, dan segala tanggungannya itu hancur, sebab TUHAN telah mengatakannya. t "

Yesaya 23:18

Konteks
23:18 Labanya dan upah sundalnya akan kudus bagi TUHAN, l  tidak akan ditahan atau disimpan, tetapi dengan labanya itu akan disediakan makanan yang cukup dan pakaian m  yang indah bagi orang-orang yang diam di hadapan TUHAN. n 

Yesaya 31:4

Konteks
31:4 Sebab beginilah firman TUHAN kepadaku: Seperti seekor singa h  atau singa muda menggeram untuk mempertahankan mangsanya, dan tidak terkejut mendengar teriakan seluruh pasukan gembala i  yang dikerahkan melawan dia, dan tidak mengalah terhadap keributan j  mereka, demikianlah TUHAN semesta alam akan turun k  berperang untuk mempertahankan gunung Sion 1  dan bukitnya.

Yesaya 34:6

Konteks
34:6 TUHAN mempunyai sebilah pedang y  yang berlumuran darah dan yang penuh lemak, yaitu darah anak-anak domba dan kambing-kambing jantan dan lemak buah pinggang domba-domba jantan. Sebab TUHAN mengadakan penyembelihan korban z  di Bozra a  dan pembantaian b  besar di tanah Edom.

Yesaya 38:2

Konteks
38:2 Lalu Hizkia memalingkan mukanya ke arah dinding dan ia berdoa kepada TUHAN.

Yesaya 53:10

Konteks
53:10 Tetapi TUHAN berkehendak h  meremukkan i  dia 2  dengan kesakitan. j  Apabila ia menyerahkan dirinya sebagai korban penebus salah, k  ia akan melihat keturunannya, l  umurnya akan lanjut, dan kehendak TUHAN akan terlaksana m  olehnya.

Yesaya 54:17

Konteks
54:17 Setiap senjata yang ditempa terhadap engkau tidak akan berhasil, k  dan setiap orang yang melontarkan tuduhan melawan engkau dalam pengadilan, akan engkau buktikan salah. l  Inilah yang menjadi bagian hamba-hamba m  TUHAN dan kebenaran n  yang mereka terima dari pada-Ku, demikianlah firman TUHAN.

Yesaya 56:3

Konteks
56:3 Janganlah orang asing o  yang menggabungkan diri kepada TUHAN berkata: "Sudah tentu TUHAN hendak memisahkan aku dari pada umat-Nya p "; dan janganlah orang kebiri 3  q  berkata: "Sesungguhnya, aku ini pohon yang kering."

Yesaya 56:6

Konteks
56:6 Dan orang-orang asing x  yang menggabungkan diri kepada TUHAN untuk melayani y  Dia, untuk mengasihi nama z  TUHAN dan untuk menjadi hamba-hamba-Nya, semuanya yang memelihara hari Sabat a  dan tidak menajiskannya, dan yang berpegang kepada perjanjian-Ku,

Yesaya 57:21

Konteks
57:21 Tiada damai y  bagi orang-orang fasik 4  z  itu," firman Allahku.

Yesaya 61:1

Konteks
Kabar selamat kepada Sion
61:1 Roh k  Tuhan ALLAH l  ada padaku 5  6 , oleh karena TUHAN telah mengurapi m  aku; Ia telah mengutus aku untuk menyampaikan kabar baik n  kepada orang-orang sengsara, o  dan merawat p  orang-orang yang remuk hati, untuk memberitakan pembebasan q  kepada orang-orang tawanan, r  dan kepada orang-orang yang terkurung kelepasan dari penjara,

Yesaya 63:7

Konteks
Doa pengakuan dan permohonan Israel
63:7 Aku hendak menyebut-nyebut perbuatan kasih setia u  TUHAN 7 , perbuatan TUHAN yang masyhur, sesuai dengan segala yang dilakukan TUHAN kepada kita, dan kebajikan v  yang besar kepada kaum Israel yang dilakukan-Nya kepada mereka sesuai dengan kasih sayang-Nya w  dan sesuai dengan kasih setia-Nya yang besar.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[31:4]  1 Full Life : MEMPERTAHANKAN GUNUNG SION.

Nas : Yes 31:4-9

Allah akan datang bagaikan singa, bertempur dengan tentara Asyur bagaikan pendekar perang dan mempertahankan Yerusalem (bd. Yes 37:36); demikian Yesaya mengimbau orang Israel untuk menolak berhala mereka dan kembali kepada Tuhan dalam iman.

[53:10]  2 Full Life : TUHAN BERKEHENDAK MEREMUKKAN DIA.

Nas : Yes 53:10

Allah Bapa berkehendak bahwa Anak-Nya diutus untuk mati di salib bagi dunia yang terhilang

(lihat cat. --> Yoh 3:16;

[atau ref. Yoh 3:16]

lihat art. KEHENDAK ALLAH).

Dengan menjadikan Kristus korban pendamaian bagi semua pelanggaran (bd. Im 5:15; 6:5; 19:21;

lihat art. HARI PENDAMAIAN),

rencana penebusan Allah untuk membawa banyak orang kepada keselamatan sudah terlaksana. Yang dimaksud dengan "umurnya akan lanjut" ialah bahwa Dia akan "bangkit dari antara orang mati dan hidup untuk selama-lamanya".

[56:3]  3 Full Life : ORANG ASING ... ORANG KEBIRI.

Nas : Yes 56:3-8

Dalam kerajaan Mesias semua orang asing dan orang kebiri yang berbalik kepada Tuhan diterima dengan hak istimewa yang sama dengan masyarakat perjanjian lainnya (lih. Kel 12:43; Ul 23:1, di mana mereka dahulu tidak diizinkan ikut ibadah bersama). Terlepas dari kebangsaan, kedudukan sosial, atau cacat tubuh, Allah mengasihi dan menerima setiap orang percaya sebagai anak yang dikasihi-Nya.

[57:21]  4 Full Life : TIADA DAMAI BAGI ORANG-ORANG FASIK.

Nas : Yes 57:21

Allah sudah membentuk hati nurani manusia sedemikian sehingga takkan pernah ada damai sungguh bagi orang yang hidup secara fasik -- baik damai dalam batin maupun damai secara lahir. Selama mereka berbuat dosa, hidup mereka akan seperti ombak laut yang penuh sampah dan lumpur (ayat Yes 57:20). Allah menentang mereka, sambil menginginkan agar mereka bertobat dan diselamatkan (bd. 2Pet 3:9).

[61:1]  5 Full Life : ROH TUHAN ALLAH ADA PADA-KU.

Nas : Yes 61:1-3

Gambaran Mesias dan pengurapan-Nya ini berhubungan dengan tugas atau pelayanan-Nya

(lihat cat. --> Yes 11:2-3

[atau ref. Yes 11:2-3]

di mana Yesaya melukiskan sifat dan keunggulan rohani-Nya dengan lebih langsung). Ketika Yesus memulai pelayanan-Nya, Ia mengutip ayat-ayat ini dan menerapkannya pada diri-Nya sendiri (Luk 4:18-19). Untuk menunaikan pelayanan-Nya, Yesus diurapi oleh Roh Kudus (bd. Yes 11:2; 42:1). Pelayanan-Nya yang terurapi mencakup

  1. (1) pemberitaan Injil kepada orang miskin, rendah hati, dan tersiksa;
  2. (2) menyembuhkan dan merawat mereka yang secara rohani dan jasmaniah sakit dan hancur hati;
  3. (3) membuka belenggu-belenggu kejahatan dan memberitakan pembebasan dari dosa dan penguasaan Iblis; dan
  4. (4) membuka mata rohani orang terhilang sehingga mereka dapat melihat terang Injil dan selamat. Tujuan empat ganda ini menandai seluruh pelayanan Yesus Kristus, dan akan terus digenapi oleh gereja selama berada di bumi.

[61:1]  6 Full Life : ROH TUHAN ALLAH ADA PADA-KU.

Nas : Yes 61:1

Ada sekilas petunjuk tentang ajaran Trinitas di dalam ayat ini: Tuhan Allah, Roh, dan Aku (yaitu Yesus;

lihat cat. --> Mr 1:11).

[atau ref. Mr 1:11]

[63:7]  7 Full Life : KASIH SETIA TUHAN.

Nas : Yes 63:7-64:12

Yesaya memuji belas kasihan dan kasih setia Allah, mengakui dosa Israel, dan berdoa bagi kelepasan mereka dari hukuman dan untuk penebusan yang dijanjikan Allah.



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA