TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 3:5

Konteks
3:5 Maka bangsa itu akan desak-mendesak 1 , seorang kepada seorang, n  yang satu kepada yang lain; orang muda akan membentak-bentak terhadap orang tua, orang hina terhadap orang mulia.

Yesaya 7:21

Konteks
7:21 Pada hari itu d  setiap orang akan memiara seekor lembu betina yang muda dan dua ekor domba, e 

Yesaya 19:2

Konteks
19:2 Aku akan menggerakkan orang Mesir melawan orang Mesir, supaya mereka berperang, setiap orang melawan saudaranya, b  dan setiap orang melawan temannya, kota melawan kota, kerajaan melawan kerajaan; c 

Yesaya 41:28

Konteks
41:28 Apabila Aku melihat berkeliling, maka tidak ada seorangpun, i  dan di antara semua mereka ini tidak ada yang dapat memberi petunjuk, j  atau yang dapat memberi jawab k  kalau Aku menanyakan mereka.

Yesaya 47:15

Konteks
47:15 Demikianlah faedahnya bagimu dari tukang-tukang jampi itu, yang telah kaurepotkan w  dari sejak kecilmu; masing-masing mereka terhuyung-huyung ke segala jurusan, tidak ada yang dapat menyelamatkan x  engkau.

Yesaya 53:6

Konteks
53:6 Kita sekalian sesat t  seperti domba 2 , masing-masing kita mengambil jalannya u  sendiri, tetapi TUHAN telah menimpakan kepadanya kejahatan v  kita sekalian.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:5]  1 Full Life : BANGSA ITU AKAN DESAK-MENDESAK

Nas : Yes 3:5

(versi Inggris NIV -- saling menindas). Penolakan cara-cara Allah di dalam suatu masyarakat membuka jalan bagi ketidakadilan, penindasan kejam, kekerasan, ketiadaan rasa hormat kepada orang-tua dari kalangan remaja pemberontak, dan penanggalan semua ikatan moral

(lihat cat. --> Mat 24:12;

lihat cat. --> 2Tim 3:1;

lihat cat. --> 2Tim 3:2;

lihat cat. --> 2Tim 3:3;

lihat cat. --> 2Tim 3:5).

[atau ref. Mat 24:12; 2Tim 3:1-5]

Semua orang menderita manakala masyarakat menjadi berantakan.

[53:6]  2 Full Life : KITA SEKALIAN SESAT SEPERTI DOMBA.

Nas : Yes 53:6

Setiap orang pada saat tertentu telah ingin mengikuti jalannya sendiri yang mementingkan diri dan berdosa daripada menaati perintah-perintah Allah yang benar

(lihat cat. --> Rom 6:1);

[atau ref. Rom 6:1]

kita semua bersalah, dan oleh karena itu kita semua membutuhkan Kristus untuk mati sebagai pengganti kita.



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA