TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 5:30

Konteks
5:30 Pada hari b  itu mereka akan diliputi oleh suara seperti suara laut c  menderu. Jika orang memandang ke bumi, sesungguhnya, ada gelap d  yang menyesakkan, e  dan terang menjadi gelap f  oleh awan-awan!

Yesaya 19:16

Konteks
19:16 Pada waktu itu 1  h  orang-orang Mesir akan seperti orang-orang perempuan; i  mereka akan gemetar dan terkejut j  terhadap tangan TUHAN semesta alam yang diacungkan-Nya k  kepada mereka.

Yesaya 22:4

Konteks
22:4 Sebab itu aku berkata: "Buanglah mukamu terhadap aku, biarkanlah aku menangis p  dalam kepahitan 2 ; janganlah mendesak aku, supaya aku terhibur mengenai kebinasaan puteri bangsaku. q "

Yesaya 26:16

Konteks
26:16 Ya TUHAN, dalam kesesakan x  mereka mencari Engkau; ketika hajaran-Mu y  menimpa mereka, mereka mengeluh z  dalam doa 3 .

Yesaya 30:17

Konteks
30:17 Seribu orang akan lari melihat ancaman satu orang, terhadap ancaman lima h  orang kamu akan lari, i  sampai kamu ditinggalkan j  seperti tonggak isyarat di atas puncak gunung dan seperti panji-panji k  di atas bukit.

Yesaya 34:7

Konteks
34:7 Banteng-banteng c  akan rebah mati bersama-sama domba dan kambing itu, dan lembu-lembu jantan d  yang muda bersama-sama lembu-lembu jantan yang gagah, seluruh negerinya diresapi oleh darah, e  dan tanah mereka penuh dengan lemak.

Yesaya 37:21

Konteks
37:21 Lalu Yesaya bin Amos p  menyuruh orang kepada Hizkia mengatakan: "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Tentang yang telah kaudoakan kepada-Ku mengenai Sanherib, raja Asyur,

Yesaya 51:7

Konteks
51:7 Dengarkanlah Aku, hai kamu yang mengetahui apa yang benar, m  hai bangsa yang menyimpan pengajaran-Ku dalam hatimu! n  Janganlah takut jika diaibkan oleh manusia dan janganlah terkejut jika dinista o  oleh mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:16]  1 Full Life : PADA WAKTU ITU.

Nas : Yes 19:16-25

Yesaya memberi empat nubuat yang akan digenapi "pada waktu itu".

  1. 1) Orang Mesir akan takut kepada orang Yehuda ketika mereka menyadari bahwa hukuman mereka berasal dari Allah (ayat Yes 19:16-17).
  2. 2) Setelah masa penderitaan, kota-kota di Mesir akan menyembah Tuhan, dan mezbah-mezbah akan didirikan bagi Dia (ayat Yes 19:18-19).
  3. 3) Orang Mesir akan berseru kepada Allah, yang akan mengutus seorang penyelamat kepada mereka, dan banyak akan berbalik kepada Tuhan (ayat Yes 19:20-22).
  4. 4) Mesir, Asyur, dan Israel akan menyembah Tuhan bersama (ayat Yes 19:23-25). Sekalipun "waktu itu" di sini tidak disebutkan dengan jelas saatnya, ayat lainnya mengemukakan bahwa frasa ini mengacu kepada aneka peristiwa akhir zaman yang berhubungan dengan masa kesengsaraan (bd. pasal Wahy 4:1-19:21) dan pemerintahan Kristus seribu tahun (bd. pasal Wahy 20:1-15).

[22:4]  2 Full Life : BIARKANLAH AKU MENANGIS DALAM KEPAHITAN.

Nas : Yes 22:4

Yesaya, seorang nabi sejati, merasakan tragedi kejatuhan dan kemurtadan umat itu secara mendalam. Umat Allah sedang dibinasakan, dan ia merasa sedih karena mereka dan Allahnya yang dikhianati. Sementara orang lain mengalami sukacita dan keriangan (ayat Yes 22:12-13), sang nabi harus ikut merasakan kesedihan Allah

(lihat cat. --> Yes 22:12 berikutnya).

[atau ref. Yes 22:12]

[26:16]  3 Full Life : MENGELUH DALAM DOA

Nas : Yes 26:16-19

(versi Inggris NIV -- membisikkan doa). Yesaya mengingat kembali saat-saat ketika Allah mendisiplinkan Israel, dan orang yang tetap setia kepada Allah berseru kepada-Nya dalam doa yang sungguh-sungguh. Sekalipun mereka yang setia ini telah mati, mereka akan bangkit dari antara orang mati dan hidup kembali di bumi ini

(lihat cat. --> Yes 26:19 berikutnya).

[atau ref. Yes 26:19]



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA