TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 7:9

Konteks
7:9 Dan Samaria w  ialah ibu kota Efraim, dan anak Remalya ialah kepala Samaria. Jika kamu tidak percaya, x  sungguh, y  kamu tidak teguh jaya. z "

Yesaya 23:4

Konteks
23:4 Tahulah malu hai Sidon, f  sebab laut, benteng laut, berbicara, katanya: "Aku tidak pernah menggeliat sakit dan tidak melahirkan, g  aku tidak pernah membesarkan anak-anak teruna, dan tidak mengasuh anak-anak dara."

Yesaya 30:18

Konteks
Janji keselamatan bagi Sion
30:18 Sebab itu TUHAN menanti-nantikan l  saatnya hendak menunjukkan kasih-Nya 1  kepada kamu; sebab itu Ia bangkit hendak menyayangi m  kamu. Sebab TUHAN adalah Allah yang adil; n  berbahagialah semua orang yang menanti-nantikan Dia! o 

Yesaya 44:17

Konteks
44:17 Dan sisa kayu itu dikerjakannya menjadi allah, menjadi patung sembahannya; ia sujud kepadanya, ia menyembah i  dan berdoa j  kepadanya, katanya: "Tolonglah k  aku, sebab engkaulah allahku!"

Yesaya 58:3

Konteks
58:3 "Mengapa kami berpuasa h  dan Engkau tidak memperhatikannya juga? Mengapa kami merendahkan i  diri dan Engkau tidak mengindahkannya j  juga?" Sesungguhnya, pada hari puasamu 2  engkau masih tetap mengurus urusanmu, k  dan kamu mendesak-desak semua buruhmu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[30:18]  1 Full Life : HENDAK MENUNJUKKAN KASIH-NYA.

Nas : Yes 30:18-26

Allah ingin bermurah hati kepada umat-Nya dan memberkati semua yang rindu kepada-Nya

(lihat cat. --> Mazm 42:3).

[atau ref. Mazm 42:3]

Ia akan mencurahkan berkat-berkat ini atas kaum sisa yang tetap percaya ketika Dia memulihkan mereka kepada perkenan-Nya di samping Mesias.

[58:3]  2 Full Life : HARI PUASAMU.

Nas : Yes 58:3

Umat Allah sedang mengeluh bahwa Ia tidak mau menolong mereka. Tetapi Allah tahu bahwa ibadah dan puasa mereka munafik; Ia mengatakan kepada mereka bahwa perbuatan religius tidak ada nilainya jikalau itu tidak datang dari mereka yang dengan rendah hati berusaha menaati perintah-perintah-Nya dan yang dengan penuh belas kasihan menjangkau orang yang memerlukan pertolongan.



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA