TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 9:7

Konteks
9:7 (9-6) Besar kekuasaannya, v  dan damai sejahtera w  tidak akan berkesudahan 1  x  di atas takhta y  Daud dan di dalam kerajaannya, karena ia mendasarkan dan mengokohkannya dengan keadilan z  dan kebenaran a  dari sekarang sampai selama-lamanya. b  Kecemburuan c  TUHAN semesta alam akan melakukan hal ini.

Yesaya 19:21

Konteks
19:21 TUHAN akan menyatakan diri kepada orang Mesir, dan orang Mesir akan mengenal y  TUHAN pada waktu itu; mereka akan beribadah z  dengan korban sembelihan dan korban sajian, dan mereka akan bernazar kepada TUHAN serta membayar nazar a  itu.

Yesaya 25:8

Konteks
25:8 Ia akan meniadakan maut n  untuk seterusnya; dan Tuhan ALLAH akan menghapuskan air mata 2  o  dari pada segala muka; dan aib p  umat-Nya akan dijauhkan-Nya dari seluruh bumi, sebab TUHAN telah mengatakannya. q 

Yesaya 27:1

Konteks
Israel diselamatkan
27:1 Pada waktu itu q  TUHAN akan melaksanakan hukuman dengan pedang-Nya r  yang keras, besar dan kuat atas Lewiatan s , ular 3  t  yang meluncur, atas Lewiatan, ular yang melingkar, dan Ia akan membunuh ular naga u  yang di laut.

Yesaya 30:1

Konteks
Bukan Mesir tetapi TUHAN yang memberi pertolongan
30:1 Celakalah j  anak-anak k  pemberontak, demikianlah firman TUHAN, yang melaksanakan suatu rancangan yang bukan dari pada-Ku 4 , yang memasuki suatu persekutuan, l  yang bukan oleh dorongan Roh-Ku, sehingga dosa mereka bertambah-tambah,

Yesaya 37:26

Konteks
37:26 Bukankah telah kaudengar, bahwa Aku telah menentukannya d  dari jauh hari dan telah merancangnya e  dari zaman purbakala? Sekarang Aku mewujudkannya, bahwa engkau membuat sunyi senyap kota-kota yang berkubu menjadi timbunan batu, f 

Yesaya 44:26

Konteks
44:26 Akulah yang menguatkan perkataan r  hamba-hamba-Ku dan melaksanakan s  keputusan-keputusan yang diberitakan utusan-utusan-Ku; yang berkata tentang Yerusalem: t  Baiklah ia didiami! dan tentang kota-kota Yehuda: Baiklah ia dibangun, Aku mau mendirikan kembali u  reruntuhannya! v 

Yesaya 49:5

Konteks
49:5 Maka sekarang firman TUHAN, yang membentuk aku sejak dari kandungan l  untuk menjadi hamba-Nya, untuk mengembalikan Yakub kepada-Nya 5 , dan supaya Israel m  dikumpulkan kepada-Nya--maka aku dipermuliakan n  di mata TUHAN, dan Allahku menjadi kekuatanku o --,firman-Nya:

Yesaya 62:8

Konteks
62:8 TUHAN telah bersumpah m  demi tangan kanan-Nya, demi tangan kekuatan-Nya: "Sesungguhnya, Aku tidak akan memberi gandummu n  lagi sebagai makanan kepada musuhmu, dan sesungguhnya, orang-orang asing tidak akan meminum air anggurmu yang telah kauhasilkan dengan bersusah-susah;

Yesaya 63:5

Konteks
63:5 Aku melayangkan pandangan-Ku: tidak ada o  yang menolong; Aku tertegun: tidak ada yang membantu. Lalu tangan-Ku p  memberi Aku pertolongan, dan kehangatan amarah-Ku, itulah yang membantu Aku. q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:7]  1 Full Life : KEKUASAAN-NYA, DAN DAMAI SEJAHTERA TIDAK AKAN BERKESUDAHAN.

Nas : Yes 9:6

Di dalam pernyataan nubuat ini mengenai penetapan pemerintahan Kristus, tidak dibedakan di antara kedatangan-Nya yang pertama dengan yang kedua. Pada titik ini dalam sejarah manusia, seluruh karya penebusan Kristus dan pemerintahan-Nya dipandang sebagai satu kedatangan yang jauh di masa depan. Tidak pernah PL dengan jelas menyatakan bahwa pemerintahan Kristus di bumi akan meliputi kedatangan yang pertama dan kedua di dalam sejarah. Demikian juga di dalam PB, selang-selang waktu di antara aneka peristiwa pada zaman akhir tidak senantiasa tampak dengan jelas

(lihat cat. --> Mat 24:42;

lihat cat. --> Mat 24:43;

lihat cat. --> Mat 24:44).

[atau ref. Mat 24:42-44]

[25:8]  2 Full Life : MENIADAKAN MAUT UNTUK SETERUSNYA ... MENGHAPUSKAN AIR MATA.

Nas : Yes 25:8

Di dalam Kerajaan Allah yang akan datang, kesedihan, kesusahan, dan kematian yang kini merajalela di atas bumi akan disingkirkan dan tidak akan kembali lagi (lih. ungkapan PB mengenai kebenaran ini dalam 1Kor 15:54; Wahy 21:4). Bagaikan orang-tua yang penuh perhatian, Allah sendiri akan menghapuskan air mata dari mata anak-anak-Nya, dan tidak akan ada lagi alasan untuk menangis atau susah. Berkat-berkat yang mulia ini baru akan terjadi bila Kristus datang kembali ke bumi, mengalahkan kejahatan dan memerintah seluruh ciptaan. Janji-janji semacam itu seharusnya membuat kita melihat kasih dan belas kasihan Tuhan yang besar bagi kita dan menyebabkan kita berdoa dengan sungguh-sungguh dan tidak berkeputusan untuk penggenapan mulia dari penebusan melalui Kristus (Wahy 22:17,20).

[27:1]  3 Full Life : LEWIATAN, ULAR.

Nas : Yes 27:1

Gambaran ini melambangkan kejahatan dan dunia penuh dosa dalam pemberontakan terhadap Allah. Pada akhir zaman, semua yang menentang Allah akan dibinasakan

(lihat cat. --> Wahy 19:11;

lihat cat. --> Wahy 19:14;

lihat cat. --> Wahy 19:15;

lihat cat. --> Wahy 19:17;

lihat cat. --> Wahy 19:19;

lihat cat. --> Wahy 19:20).

[atau ref. Wahy 19:11-20]

[30:1]  4 Full Life : RANCANGAN YANG BUKAN DARI PADA-KU.

Nas : Yes 30:1-5

Yehuda telah mencari persekutuan dengan Mesir untuk memperoleh perlindungan dari Asyur (bd. 2Raj 18:21), dan dengan demikian menolak nasihat Allah, tidak bersedia mempercayai janji-janji-Nya, dan mengabaikan prinsip-prinsip-Nya untuk hidup kudus. Mereka bersalah karena menganggap rendah Tuhan dan lebih suka kekuatan prestasi manusia daripada kuasa Roh

(lihat cat. --> Za 4:6).

[atau ref. Za 4:6]

[49:5]  5 Full Life : MENGEMBALIKAN YAKUB KEPADA-NYA.

Nas : Yes 49:5-6

Nubuat ini melukiskan dua aspek penting dalam misi Yesus:

  1. (1) Membawa Israel kembali kepada Allah, yaitu orang-orang Yahudi yang bertobat di gereja PB dan pada zaman sekarang, dan juga kaum sisa Israel yang akan dipulihkan pada akhir zaman; dan
  2. (2) membawa terang dan berita keselamatan Allah kepada semua bangsa

    (lihat cat. --> Yes 49:6 berikutnya).

    [atau ref. Yes 49:6]



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA