TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 1:25

Konteks
1:25 Mereka bertanya kepadanya, katanya: "Mengapakah engkau membaptis, jikalau engkau bukan Mesias, bukan Elia, dan bukan nabi yang akan datang?"

Yohanes 2:7

Konteks
2:7 Yesus berkata kepada pelayan-pelayan itu: "Isilah tempayan-tempayan itu penuh dengan air." Dan merekapun mengisinya sampai penuh.

Yohanes 4:18

Konteks
4:18 sebab engkau sudah mempunyai lima suami dan yang ada sekarang padamu, bukanlah suamimu. Dalam hal ini engkau berkata benar."

Yohanes 4:28

Konteks
4:28 Maka perempuan itu meninggalkan tempayannya di situ lalu pergi ke kota dan berkata kepada orang-orang yang di situ:

Yohanes 5:26

Konteks
5:26 Sebab sama seperti Bapa mempunyai hidup w  dalam diri-Nya sendiri, demikian juga diberikan-Nya Anak mempunyai hidup dalam diri-Nya sendiri 1 .

Yohanes 5:46-47

Konteks
5:46 Sebab jikalau kamu percaya kepada Musa, tentu kamu akan percaya juga kepada-Ku, sebab ia telah menulis tentang Aku. z  5:47 Tetapi jikalau kamu tidak percaya akan apa yang ditulisnya 2 , bagaimanakah kamu akan percaya akan apa yang Kukatakan? a "

Yohanes 6:13

Konteks
6:13 Maka merekapun mengumpulkannya, dan mengisi dua belas bakul penuh dengan potongan-potongan dari kelima roti jelai yang lebih setelah orang makan.

Yohanes 6:31

Konteks
6:31 Nenek moyang kami telah makan manna d  di padang gurun, seperti ada tertulis: Mereka diberi-Nya makan e  roti dari sorga."

Yohanes 8:25

Konteks
8:25 Maka kata mereka kepada-Nya: "Siapakah Engkau?" Jawab Yesus kepada mereka: "Apakah gunanya lagi Aku berbicara dengan kamu?

Yohanes 8:34

Konteks
8:34 Kata Yesus kepada mereka: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya setiap orang yang berbuat dosa 3 , adalah hamba dosa. h 

Yohanes 10:7-9

Konteks
10:7 Maka kata Yesus sekali lagi: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya Akulah q  pintu r  ke domba-domba itu. 10:8 Semua orang yang datang sebelum Aku, s  adalah pencuri dan perampok, t  dan domba-domba itu tidak mendengarkan mereka. 10:9 Akulah pintu 4 ; barangsiapa masuk melalui Aku, ia akan selamat dan ia akan masuk dan keluar dan menemukan padang rumput.

Yohanes 11:3

Konteks
11:3 Dan Lazarus yang sakit itu adalah saudaranya. Kedua perempuan itu mengirim kabar kepada Yesus: "Tuhan, dia yang Engkau kasihi, y  sakit."

Yohanes 11:6

Konteks
11:6 Namun setelah didengar-Nya, bahwa Lazarus sakit, Ia sengaja tinggal dua hari lagi di tempat, di mana Ia berada 5 ;

Yohanes 11:17

Konteks
11:17 Maka ketika Yesus tiba, didapati-Nya Lazarus telah empat hari i  berbaring di dalam kubur.

Yohanes 11:20

Konteks
11:20 Ketika Marta mendengar, bahwa Yesus datang, ia pergi mendapatkan-Nya. Tetapi Maria tinggal di rumah. l 

Yohanes 11:38

Konteks
11:38 Maka masygullah pula i  hati Yesus, lalu Ia pergi ke kubur itu. Kubur itu adalah sebuah gua yang ditutup dengan batu. j 

Yohanes 12:41

Konteks
12:41 Hal ini dikatakan oleh Yesaya, karena ia telah melihat kemuliaan-Nya j  dan telah berkata-kata tentang Dia. k 

Yohanes 13:6

Konteks
13:6 Maka sampailah Ia kepada Simon Petrus. Kata Petrus kepada-Nya: "Tuhan, Engkau hendak membasuh kakiku?"

Yohanes 13:27

Konteks
13:27 Dan sesudah Yudas menerima roti itu, ia kerasukan Iblis. e  Maka Yesus berkata kepadanya: "Apa yang hendak kauperbuat, perbuatlah dengan segera."

Yohanes 13:31

Konteks
Perintah baru
13:31 Sesudah Yudas pergi, berkatalah Yesus: "Sekarang Anak Manusia j  dipermuliakan k  dan Allah dipermuliakan di dalam Dia. l 

Yohanes 13:35

Konteks
13:35 Dengan demikian semua orang akan tahu, bahwa kamu adalah murid-murid-Ku 6 , yaitu jikalau kamu saling mengasihi. r "

Yohanes 16:18

Konteks
16:18 Maka kata mereka: "Apakah artinya Ia berkata: Tinggal sesaat saja? Kita tidak tahu apa maksud-Nya."

Yohanes 18:7

Konteks
18:7 Maka Ia bertanya pula: "Siapakah yang kamu cari? u " Kata mereka: "Yesus dari Nazaret."

Yohanes 18:12

Konteks
Yesus di hadapan Hanas -- Petrus menyangkal Yesus
18:12 Maka pasukan prajurit serta perwiranya dan penjaga-penjaga x  yang disuruh orang Yahudi itu menangkap Yesus 7  dan membelenggu Dia.

Yohanes 18:17

Konteks
18:17 Maka kata hamba perempuan penjaga pintu kepada Petrus: "Bukankah engkau juga murid orang itu?" Jawab Petrus: "Bukan! c "

Yohanes 18:19

Konteks
18:19 Maka mulailah Imam Besar menanyai Yesus tentang murid-murid-Nya dan tentang ajaran-Nya.

Yohanes 18:29

Konteks
18:29 Sebab itu Pilatus keluar mendapatkan mereka dan berkata: "Apakah tuduhan kamu terhadap orang ini?"

Yohanes 18:33

Konteks
18:33 Maka kembalilah Pilatus ke dalam gedung pengadilan, v  lalu memanggil Yesus dan bertanya kepada-Nya: "Engkau inikah raja orang Yahudi? w "

Yohanes 19:5

Konteks
19:5 Lalu Yesus keluar, bermahkota duri dan berjubah j  ungu. Maka kata Pilatus kepada mereka: "Lihatlah manusia itu!"

Yohanes 19:14

Konteks
19:14 Hari itu ialah hari persiapan v  Paskah, kira-kira jam dua belas 8 . w  Kata Pilatus kepada orang-orang Yahudi itu: "Inilah rajamu! x "

Yohanes 19:32

Konteks
19:32 Maka datanglah prajurit-prajurit lalu mematahkan kaki orang yang pertama dan kaki orang yang lain u  yang disalibkan bersama-sama dengan Yesus;

Yohanes 19:40

Konteks
19:40 Mereka mengambil mayat Yesus, mengapaninya dengan kain lenan e  dan membubuhinya dengan rempah-rempah menurut adat f  orang Yahudi bila menguburkan mayat.

Yohanes 20:6

Konteks
20:6 Maka datanglah Simon Petrus juga menyusul dia dan masuk ke dalam kubur itu. Ia melihat kain kapan terletak di tanah,

Yohanes 20:11

Konteks
Yesus menampakkan diri kepada Maria Magdalena
20:11 Tetapi Maria berdiri dekat kubur itu dan menangis. Sambil menangis ia menjenguk ke dalam kubur itu, t 

Yohanes 20:21

Konteks
20:21 Maka kata Yesus sekali lagi: "Damai sejahtera bagi kamu! l  Sama seperti Bapa mengutus Aku, m  demikian juga sekarang Aku mengutus kamu. n "

Yohanes 21:5

Konteks
21:5 Kata Yesus kepada mereka: "Hai anak-anak, adakah kamu mempunyai lauk-pauk?" Jawab mereka: "Tidak ada."

Yohanes 21:9

Konteks
21:9 Ketika mereka tiba di darat, mereka melihat api arang n  dan di atasnya ikan o  dan roti.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:26]  1 Full Life : DIBERIKAN-NYA ANAK MEMPUNYAI HIDUP DALAM DIRI-NYA SENDIRI.

Nas : Yoh 5:26

Tabiat Yesus Kristus sendiri merupakan sumber hidup kekal; hidup itu terdapat di dalam diri-Nya. Akan tetapi, kuasa semacam itu tidak diberikan Allah kepada orang percaya yaitu mempunyai hidup kekal di dalam diri mereka sendiri. Kita memiliki hidup hanya sementara bersekutu dengan Kristus, yaitu Kristus hidup di dalam kita melalui hubungan iman yang hidup Gal 2:20;

(lihat cat. --> Yoh 15:4;

lihat cat. --> Yoh 15:6).

[atau ref. Yoh 15:4,6]

[5:47]  2 Full Life : TIDAK PERCAYA AKAN APA YANG DITULISNYA.

Nas : Yoh 5:47

Ayat ini penting dalam menetapkan pandangan Yesus Kristus terhadap Perjanjian Lama. Dia memang percaya bahwa Musa menulis Pentateukh. Pelajaran yang diperlukan orang Yahudi, dan yang masih kita perlukan dewasa ini, ialah: Jikalau seseorang tidak percaya pengilhaman dan kebenaran dari tulisan Perjanjian Lama, maka dia juga tidak akan percaya atau takluk kepada kekuasaan perkataan Yesus dan tulisan PB yang memberi kesaksian tentang-Nya

(lihat cat. --> Kis 24:14

[atau ref. Kis 24:14]

tentang pandangan Paulus mengenai PL;

lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB).

[8:34]  3 Full Life : SETIAP ORANG YANG BERBUAT DOSA.

Nas : Yoh 8:34

PB dengan jelas mengajarkan bahwa Tuhan Yesus Kristus sendiri mematahkan kuasa dosa dalam kehidupan mereka yang menjadi pengikut-Nya sungguh-sungguh (ayat Yoh 8:31-32,36). Orang-orang yang tetap berdosa masih menjadi budak dosa dan ketidakbenaran dan dengan demikian menjadi milik Iblis (bd. 1Yoh 3:6-10). Kesatuan orang percaya yang sejati dengan Kristus dalam kematian dan kebangkitan-Nya akan mengakibatkan kebebasan dari dosa (bd. pasal Rom 6:1-23;

lihat cat. --> Yoh 8:36 berikut)

[atau ref. Yoh 8:36]

[10:9]  4 Full Life : AKULAH PINTU.

Nas : Yoh 10:9

Mereka yang masuk melalui Yesus akan "selamat", yaitu akan memperoleh hidup kekal yang berkelimpahan (ayat Yoh 10:10); mereka akan memiliki semua yang diperlukan untuk dibebaskan dari dosa, kesalahan, dan hukuman. Yesus adalah satu-satunya pintu keselamatan; tidak ada yang lain (Kis 4:12).

[11:6]  5 Full Life : TINGGAL DUA HARI LAGI DI TEMPAT, DI MANA IA BERADA.

Nas : Yoh 11:6

Yesus sengaja menunda untuk pergi kepada keluarga yang dikasihi-Nya (ayat Yoh 11:5) supaya memperkuat iman keluarga itu dan para murid, dan untuk melaksanakan bagi mereka sesuatu yang lebih baik lagi. Pada mulanya, tindakan Yesus tampaknya menunjukkan bahwa Dia kurang memperhatikan penderitaan mereka. Akan tetapi, Yohanes berapa kali menekankan bahwa Yesus mengasihi keluarga itu serta turut merasakan kesedihan mereka (ayat Yoh 11:3,5,35). Perhitungan waktu dan tujuan Yesus berbeda dengan yang mereka ingini. Memang perhitungan waktu dan kehendak Allah di tengah-tengah penderitaan kita berbeda dengan yang kita ingini. Allah menjawab kita sesuai dengan kebijaksanaan dan kasih-Nya.

[13:35]  6 Full Life : TAHU BAHWA KAMU ADALAH MURID-MURID-KU.

Nas : Yoh 13:35

Kasih (Yun. _agape_) harus merupakan ciri khas para pengikut Kristus (1Yoh 3:23; 4:7-21). Kasih agape ini pada dasarnya merupakan kasih yang memberi diri dan berkorban demi kebaikan orang lain (1Yoh 4:9-10). Demikianlah, hubungan antara semua orang percaya harus ditandai oleh kepedulian yang bersedia berkorban demi kebahagiaan tertinggi bagi sesama saudara dalam Kristus. Orang Kristen harus saling menolong di dalam pencobaan, berhati-hati terhadap perasaan dan reputasi satu sama lain serta bersedia menyangkal diri untuk meningkatkan kesejahteraan sesama saudara (bd. 1Kor 13:1-13; Gal 6:2; 1Tes 4:9; 2Tes 1:3; 1Pet 1:22; 2Pet 1:7; 1Yoh 3:23).

[18:12]  7 Full Life : MENANGKAP YESUS.

Nas : Yoh 18:12

Lihat cat. --> Mat 26:57

[atau ref. Mat 26:57]

mengenai urutan peristiwa dari penangkapan hingga penyaliban Kristus.

[19:14]  8 Full Life : KIRA-KIRA JAM DUA BELAS.

Nas : Yoh 19:14

Yohanes menyatakan bahwa pengadilan Yesus berakhir "kira-kira jam dua belas." Akan tetapi Markus mengatakan bahwa Yesus disalibkan pada "jam sembilan" (Mr 15:25). Perbedaan ini dapat dipahami jikalau kita ingat bahwa Yohanes menggunakan jam dengan perhitungan Romawi sedangkan Markus menggunakan perhitungan Palestina. Menurut perhitungan Romawi suatu hari diawali pada saat tengah malam sedangkan suatu hari Palestina pada saat matahari terbit.



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA