TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 24:20

Konteks
24:20 Apabila kamu meninggalkan TUHAN b  dan beribadah kepada allah asing, maka Ia akan berbalik c  dari padamu dan melakukan yang tidak baik d  kepada kamu serta membinasakan kamu, e  setelah Ia melakukan yang baik kepada kamu dahulu."

Yosua 23:11-13

Konteks
23:11 Maka demi nyawamu, bertekunlah g  mengasihi TUHAN 1 , h  Allahmu. 23:12 Sebab jika kamu berbalik dan berpaut kepada sisa bangsa-bangsa ini 2  yang masih tinggal di antara kamu, kawin-mengawin dengan mereka i  serta bergaul dengan mereka j  dan mereka dengan kamu, 23:13 maka ketahuilah dengan sesungguhnya 3 , bahwa TUHAN, Allahmu, tidak akan menghalau k  lagi bangsa-bangsa itu dari depanmu. Tetapi mereka akan menjadi perangkap l  dan jerat bagimu, menjadi cambuk pada lambungmu dan duri di matamu, m  sampai kamu binasa dari tanah n  yang baik ini, yang telah diberikan kepadamu oleh TUHAN, Allahmu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[23:11]  1 Full Life : MENGASIHI TUHAN.

Nas : Yos 23:11

Yosua menasihati orang Israel untuk berpegang erat kepada Tuhan dan mengasihi Dia dengan tekun, sebagaimana mereka dikasihi-Nya (bd. Ul 7:7,13; 11:1; 19:9). Mengasihi dan bersyukur kepada Allah memberikan motivasi batiniah bagi mereka untuk menaati firman-Nya (ayat Yos 23:6) dan untuk tetap terpisah dari cara-cara fasik bangsa-bangsa di sekitarnya (ayat Yos 23:7,12). Orang percaya PB dipanggil untuk memiliki kasih dan penyerahan yang sama (bd. Mat 22:37; Mr 12:30; Yoh 14:15; Gal 5:6; 1Yoh 4:19).

[23:12]  2 Full Life : BERPAUT KEPADA SISA BANGSA-BANGSA INI.

Nas : Yos 23:12

Dengan Baal sebagai salah satu dewa tertinggi, agama orang Kanaan sangat merendahkan martabat.

  1. 1) Agama mereka mengembangkan pelacuran laki-laki dan perempuan, dan penyembahan mereka terdiri atas pesta-pora dursila dan perbuatan-perbuatan seksual. Para nabi dan imam mereka menjadi pembunuh resmi anak-anak kecil, serta mengorbankan bayi-bayi yang baru lahir dalam kuil-kuil mereka

    (lihat art. PEMBINASAAN ORANG KANAAN).

  2. 2) Allah tahu jikalau umat-Nya bergaul dengan orang-orang Kanaan, mereka juga akan mengikuti cara-cara yang memalukan ini. Panggilan Allah kepada umat-Nya untuk memisahkan diri dari dunia yang fasik tetap berlaku dalam PB

    (lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).

[23:13]  3 Full Life : KETAHUILAH DENGAN SESUNGGUHNYA.

Nas : Yos 23:13

Janji-janji Allah bukannya tidak bersyarat bagi orang Israel. Kasih kepada Allah yang terungkap dalam ketaatan kepada perintah-perintah-Nya, iman akan pemeliharaan-Nya, dan pemisahan dari orang fasik menjadi syarat-syarat untuk menerima berkat, persekutuan, dan kekuatan-Nya (ayat Yos 23:3-13). Allah sendiri yang menyediakan kasih karunia yang diperlukan untuk memelihara persekutuan perjanjian di antara Allah dengan umat-Nya.



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA