TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 12:2

Konteks
12:2 yakni Sihon, raja orang Amori, yang diam di Hesybon, j  yang memerintah atas suatu daerah dari Aroer, k  yang letaknya di tepi sungai Arnon, pada pertengahan sungai itu, ditambah setengah Gilead, l  sampai sungai Yabok, m  batas daerah bani Amon, n 

Yosua 13:6

Konteks
13:6 semua orang yang diam di pegunungan, mulai dari gunung Libanon sampai ke Misrefot-Maim; v  semua orang Sidon. Aku sendiri akan menghalau w  mereka 1  dari depan orang Israel; hanya undikanlah dahulu negeri itu di antara orang Israel menjadi milik pusaka mereka, seperti yang Kuperintahkan x  kepadamu.

Yosua 22:10

Konteks
22:10 Ketika mereka sampai ke Gelilot g  pada sungai Yordan, yang di tanah Kanaan, maka bani Ruben, bani Gad dan suku Manasye yang setengah itu mendirikan mezbah di sana di tepi sungai Yordan, mezbah h  yang besar bangunannya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:6]  1 Full Life : AKU SENDIRI AKAN MENGHALAU MEREKA.

Nas : Yos 13:6

Allah berjanji untuk menghalau orang-orang Kanaan di hadapan Israel, namun janji ini tergantung pada ketaatan Israel. Karena orang Israel mengabaikan untuk menghalau semua penduduk negeri itu, Allah membiarkan beberapa orang tinggal di antara umat-Nya. Hal ini mendatangkan banyak persoalan bagi bangsa Israel, khususnya mereka mudah jatuh ke dalam penyembahan berhala. Allah tidak terikat dengan janji-janji-Nya jikalau kita tidak setia pada syarat-syaratnya.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA