TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yosua 9:1

Konteks
Akal orang Gibeon
9:1 Ketika terdengar oleh raja-raja di sebelah barat sungai Yordan, di Pegunungan, g  di Daerah Bukit dan sepanjang tepi pantai Laut Besar h  sampai ke seberang gunung Libanon, i  yakni raja-raja orang Het, orang Amori, orang Kanaan, orang Feris, j  orang Hewi k  dan orang Yebus, l 

Yosua 9:11

Konteks
9:11 Sebab itu para tua-tua kami dan seluruh penduduk negeri kami berkata kepada kami, demikian: Bawalah bekal untuk di jalan dan pergilah menemui mereka dan berkatalah kepada mereka: Kami ini hamba-hambamu, maka sekarang ikatlah perjanjian dengan kami.

Yosua 10:10-11

Konteks
10:10 Dan TUHAN mengacaukan n  mereka di depan orang Israel, o  sehingga Yosua menimbulkan kekalahan yang besar di antara mereka dekat Gibeon, p  mengejar mereka ke arah pendakian Bet-Horon q  dan memukul mereka mundur sampai dekat Azeka r  dan Makeda. s  10:11 Sedang mereka melarikan diri di depan orang Israel dan baru di lereng Bet-Horon, maka TUHAN melempari mereka dengan batu-batu t  besar dari langit, u  sampai ke Azeka, sehingga mereka mati. Yang mati kena hujan batu itu ada lebih banyak dari yang dibunuh oleh orang Israel dengan pedang.

Yosua 12:1-2

Konteks
Daftar raja-raja yang kalah
12:1 Inilah raja-raja negeri yang dikalahkan oleh orang Israel dan yang negerinya diduduki e  mereka di seberang Yordan f  ke arah matahari terbit, dari sungai Arnon g  sampai gunung Hermon, h  serta seluruh Araba-Yordan i  ke arah timur: 12:2 yakni Sihon, raja orang Amori, yang diam di Hesybon, j  yang memerintah atas suatu daerah dari Aroer, k  yang letaknya di tepi sungai Arnon, pada pertengahan sungai itu, ditambah setengah Gilead, l  sampai sungai Yabok, m  batas daerah bani Amon, n 

Yosua 13:27

Konteks
13:27 dan di lembah: Bet-Haram, Bet-Nimra, p  Sukot q  dan Zafon, r  sisa kerajaan Sihon, raja Hesybon; sungai Yordan dengan daerah pinggirnya, sampai ke ujung danau Kineret, s  di sebelah timur sungai Yordan.

Yosua 15:21

Konteks
15:21 Kota-kota suku bani Yehuda yang paling ujung, dekat batas tanah Edom di Tanah Negeb, o  ialah Kabzeel, p  Eder, q  Yagur,

Yosua 19:47

Konteks
19:47 Karena daerah v  bani Dan telah menjadi terlalu sempit untuk mereka, maka berjalanlah bani Dan itu maju dan berperang melawan kota Lesem. w  Mereka merebutnya, memarang penduduknya dengan mata pedang dan mendudukinya. Lalu menetaplah mereka di sana dan menamai x  Lesem itu Dan menurut nama Dan, bapa leluhur y  mereka.


TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA