TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zakharia 9:8

Konteks
9:8 Aku berkemah dekat rumah-Ku sebagai pengawal l  terhadap mereka yang lalu-lalang; m  tidak akan ada lagi penindas mendatanginya 1 , sebab sekarang Aku sendiri telah mengindahkannya. n 

Zakharia 3:7

Konteks
3:7 "Beginilah firman TUHAN semesta alam: Apabila engkau hidup menurut jalan yang Kutunjukkan 2  dan melakukan tugas e  yang Kuberikan kepadamu, maka engkau akan memerintah rumah-Ku f  dan mengurus g  pelataran-Ku, dan Aku akan mengizinkan engkau masuk ke antara mereka yang berdiri melayani di sini. h 

Zakharia 4:1

Konteks
Penglihatan kelima: kandil emas yang berhiaskan dua pohon zaitun
4:1 Datanglah kembali malaikat yang berbicara dengan aku itu, lalu dibangunkannyalah r  aku seperti seorang yang dibangunkan dari tidurnya. s 

Zakharia 14:1

Konteks
Kemenangan terakhir: TUHAN menjadi Raja di Yerusalem
14:1 Sesungguhnya, akan datang hari yang ditetapkan TUHAN 3 , x  maka jarahan y  yang dirampas dari padamu akan dibagi-bagi di tengah-tengahmu.

Zakharia 12:4

Konteks
12:4 Pada waktu itu, demikianlah firman TUHAN, Aku akan membuat segala kuda menjadi bingung, penunggangnya menjadi gila. Atas kaum Yehuda, Aku akan membuka mata-Ku, tetapi segala kuda bangsa e  akan Kubuat menjadi buta.

Zakharia 11:7

Konteks
11:7 Maka aku menggembalakan domba-domba sembelihan i  itu untuk pedagang-pedagang domba. Aku mengambil dua tongkat 4 : yang satu kusebutkan "Kemurahan" dan yang lain kusebutkan "Ikatan"; lalu aku menggembalakan domba-domba itu.

Zakharia 11:16

Konteks
11:16 Sebab sesungguhnya, Aku akan membangkitkan di negeri ini seorang gembala yang tidak mengindahkan yang lenyap, yang tidak mencari yang hilang, yang tidak menyembuhkan yang luka, yang tidak memelihara yang sehat, melainkan memakan daging dari yang gemuk dan mencabut kuku mereka.

Zakharia 13:7

Konteks
Pedang menimpa -- Umat baru
13:7 "Hai pedang, l  bangkitlah terhadap gembala-Ku, m  terhadap orang yang paling karib kepada-Ku!", demikianlah firman TUHAN semesta alam. "Bunuhlah gembala 5 , sehingga domba-domba tercerai-berai! n  Aku akan mengenakan tangan-Ku terhadap yang lemah.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[9:8]  1 Full Life : TIDAK AKAN ADA LAGI PENINDAS MENDATANGINYA.

Nas : Za 9:8

Puncak damai sejahtera akan datang atas Yerusalem di bumi ini selama pemerintahan seribu tahun Mesias. Allah tidak akan membiarkan umat-Nya musnah sama sekali. Kepastian yang sama diberikan kepada gereja karena alam maut tidak akan pernah menguasainya

(lihat cat. --> Mat 16:18).

[atau ref. Mat 16:18]

[3:7]  2 Full Life : APABILA ENGKAU HIDUP MENURUT JALAN YANG KUTUNJUKKAN.

Nas : Za 3:7

Firman pribadi Allah kepada Yosua sangat mendorong dia untuk ikut Tuhan dan memenuhi syarat-syarat-Nya; apabila hal ini dilakukan Yosua, dia akan memimpin di Bait Suci, mengurus semua pelataran Allah di bumi, dan berhak menghampiri ruang takhta Allah di sorga, tempat malaikat melayani. Kita juga dengan leluasa dapat memasuki ruang sorga melalui doa jikalau berjalan di jalan Allah.

[14:1]  3 Full Life : AKAN DATANG HARI ... TUHAN.

Nas : Za 14:1

"Hari Tuhan" adalah hari penghukuman dan pemulihan. Di sini hari itu menunjuk kepada saat ketika Kristus akan datang kembali untuk menghakimi bangsa-bangsa dan mendirikan pemerintahan-Nya di bumi.

[11:7]  4 Full Life : DUA TONGKAT.

Nas : Za 11:7

Zakharia, yang melambangkan Mesias, memakai dua tongkat untuk menggembalakan kawanan dombanya. Kedua tongkat itu melambangkan perkenan Allah kepada Israel dan rencana-Nya untuk mempersatukan Israel dan Yehuda sebagai satu bangsa. Berkat-berkat ini akan menjadi kenyataan apabila umat itu bersedia mengikuti Mesias.

[13:7]  5 Full Life : PEDANG ... BUNUHLAH GEMBALA.

Nas : Za 13:7

Di dalam pandangan nubuat ini tentang masa depan ini, gembala adalah Mesias.

  1. 1) Allah menyebut si gembala "orang yang paling karib kepada-Ku" (yaitu, orang sederajat, teman sejawat) dan karena itu Mesias yang ilahi.
  2. 2) Gembala-Mesias akan dipukul, yaitu disalibkan. Murid-murid-Nya akan terserak bagaikan domba (lih. Mat 26:31,56; Mr 14:27). Nubuat ini juga mungkin melambangkan perserakan bangsa Yahudi pada tahun 70 M.



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA