TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Zefanya 2:3

Konteks
2:3 Carilah a  TUHAN, hai semua orang yang rendah hati di negeri, yang melakukan hukum-Nya; carilah keadilan, b  carilah kerendahan hati 1 ; c  mungkin kamu akan terlindung d  pada hari kemurkaan TUHAN.

Zefanya 3:5

Konteks
3:5 Tetapi TUHAN adil f  di tengah-tengahnya, tidak berbuat kelaliman 2 . g  Pagi demi pagi h  Ia memberi hukum-Nya; itu tidak pernah ketinggalan i  pada waktu fajar. Tetapi orang lalim tidak kenal malu! j 

Zefanya 3:4

Konteks
3:4 Para nabinya adalah orang-orang ceroboh d  dan pengkhianat; para imamnya menajiskan apa yang kudus, memperkosa hukum Taurat. e 

Zefanya 3:15

Konteks
3:15 TUHAN telah menyingkirkan hukuman yang jatuh atasmu, telah menebas binasa musuhmu. Raja Israel, yakni TUHAN, ada di antaramu; n  engkau tidak akan takut o  kepada malapetaka p  lagi.

Zefanya 1:8-9

Konteks
1:8 "Pada hari perjamuan korban TUHAN itu Aku akan menghukum s  para pemuka, para anak-anak t  raja dan semua orang yang memakai pakaian asing. 1:9 Aku akan menghukum pada hari itu semua orang yang melompati ambang pintu u  dan memenuhi istana tuan mereka dengan kekerasan dan penipuan. v 

Zefanya 1:12

Konteks
1:12 Pada waktu itu Aku akan menggeledah Yerusalem dengan memakai obor dan akan menghukum orang-orang yang telah mengental b  seperti anggur di atas endapannya c  dan yang berkata dalam hatinya: TUHAN tidak berbuat baik dan tidak berbuat jahat 3 ! d  e 

Zefanya 2:12

Konteks
2:12 Kamupun, hai orang Etiopia, e  akan mati tertikam oleh pedang-Ku. f 

Zefanya 2:10

Konteks
2:10 Inilah yang menjadi bagian mereka sebagai ganti kecongkakan x  mereka, sebab mereka telah mencela y  dan membesarkan diri terhadap umat 4  TUHAN semesta alam. z 

Zefanya 3:8

Konteks
3:8 Oleh karena itu tunggulah n  Aku--demikianlah firman TUHAN--pada hari Aku bangkit sebagai saksi. Sebab keputusan-Ku ialah mengumpulkan o  bangsa-bangsa p  dan menghimpunkan kerajaan-kerajaan untuk menumpahkan ke atas mereka geram-Ku, q  yakni segenap murka-Ku r  yang bernyala-nyala, sebab seluruh bumi akan dimakan habis s  oleh api cemburu-Ku."

Zefanya 1:4

Konteks
1:4 Aku akan mengacungkan tangan-Ku h  terhadap Yehuda 5  dan terhadap segenap penduduk Yerusalem. Aku akan melenyapkan dari tempat ini sisa-sisa Baal i  dan nama para imam j  berhala,

Zefanya 2:5

Konteks
2:5 Celakalah kamu penduduk Daerah Tepi Laut, kamu bangsa Kreti! g  Terhadap kamulah h  firman TUHAN ini: Hai Kanaan, tanah orang Filistin! Aku akan membinasakan engkau, sehingga tidak ada lagi i  pendudukmu.

Zefanya 3:7

Konteks
3:7 Aku sangka: Tentulah ia sekarang akan takut kepada-Ku, akan mempedulikan kecaman l  dan segala yang Kutugaskan kepadanya tidak akan lenyap dari penglihatannya. Tetapi sesungguhnya mereka makin giat menjadikan busuk m  perbuatan mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:3]  1 Full Life : CARILAH KEADILAN, CARILAH KERENDAHAN HATI.

Nas : Zef 2:3

Sang nabi menawarkan harapan kepada orang-orang yang sudah berbalik kepada Tuhan. Ia menasihati mereka untuk memperdalam komitmen mereka kepada Allah dan jalan-jalan-Nya; mungkin Allah berkenan melindungi mereka ketika Ia datang untuk menghukum umat-Nya. Mereka harus mencari tiga hal jikalau berharap mengalami kebangunan dan pembaharuan berkat Tuhan, tiga hal yang juga penting sekali bagi orang percaya masa kini.

  1. 1) Pertama, mereka harus mencari Allah. Hati mereka harus terarah kepada-Nya dengan kerinduan mendalam untuk mengenal dan mengasihi Dia sebagai Tuhan perjanjian dan pelindung mereka (bd. Yer 29:13).
  2. 2) Mereka harus mencari kebenaran sesuai dengan Firman Allah sebagai jalan hidup mereka (bd. Yes 1:21; Am 5:24; Mat 6:33).
  3. 3) Mereka harus mencari kerendahan hati, serta menyadari ketidakberdayaan mereka dan kebutuhan untuk tunduk dalam ketaatan kepada Allah (bd. Bil 12:3; Mazm 45:5; Ams 15:33).

[3:5]  2 Full Life : TIDAK BERBUAT KELALIMAN.

Nas : Zef 3:5

Walaupun manusia gagal dan jatuh ke dalam dosa, Allah sendiri tetap benar dan tidak pernah melakukan kesalahan; kebenaran itu memang merupakan sifat-Nya

(lihat art. SIFAT-SIFAT KHAS ALLAH).

  1. 1) Tuhan Allah selalu jujur, benar, dan adil di dalam segala jalan-Nya (bd. Ul 32:4). Kita harus mempertahankan iman kepada kebenaran-Nya yang tidak pernah gagal.
  2. 2) Walaupun kita mungkin mengalami hal-hal yang tidak dapat kita mengerti

    (lihat art. PENDERITAAN ORANG BENAR)

    kita harus tetap yakin bahwa kasih dan kesetiaan-Nya kepada kita tidak akan pernah berhenti.

[1:12]  3 Full Life : TIDAK BERBUAT BAIK DAN TIDAK BERBUAT JAHAT.

Nas : Zef 1:12

Beberapa orang Yehuda memiliki pandangan deistik (pandangan bahwa Allah tidak terlibat secara aktif dalam kehidupan sehari-hari manusia); mereka percaya Allah tidak akan menghukum dosa umat-Nya.

  1. 1) Orang yang mempunyai sikap ini akan menemukan pada hari penghakiman bahwa Allah sungguh minta pertanggungjawaban atas dosa-dosa yang mereka tidak mau tinggalkan.
  2. 2) Kita juga perlu tahu bahwa Allah bukan menjauhkan diri atau tidak terlibat dalam kehidupan manusia; Ia akan memberikan upah kepada orang yang mencari Dia dan menghukum orang yang berbalik dari Dia dan mengikut kejahatan (lih. Rom 2:5-11).

[2:10]  4 Full Life : MENCELA DAN MEMBESARKAN DIRI TERHADAP UMAT.

Nas : Zef 2:10

Dunia yang tidak percaya mencela dan mencemooh umat Allah, orang-orang yang mengabdi kepada standar-standar Firman-Nya yang benar dan kudus.

  1. 1) Perlakuan semacam ini tidak terelakkan di dalam dunia yang dikuasai Iblis dan dikuasai orang yang pikirannya telah dibutakan (bd. 2Kor 4:4; Ef 2:2-3; 4:18). Yesus sendiri mengalami cemoohan dan ejekan ketika di bumi (lih. Mat 27:39-44; bd. Mazm 69:11).
  2. 2) Penganiayaan orang benar tidak akan berlangsung selamanya. Allah telah menetapkan suatu hari ketika Ia akan membenarkan orang yang tetap setia kepada jalan-jalan-Nya dan akan mendatangkan hukuman adil atas mereka yang mencemooh orang percaya.

[1:4]  5 Full Life : TERHADAP YEHUDA.

Nas : Zef 1:4

Yehuda, umat Allah pada zaman Zefanya, tidak lama lagi akan mengalami murka Allah karena telah berpaling dari Tuhan, menyembah dewa-dewa lain, dan terlibat dalam kekerasan, korupsi, dan penipuan (ayat Zef 1:4-9).



TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA