Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 4 dari 4 ayat untuk daging-Nya [Pencarian Tepat] (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Ef 5:30) (jerusalem: anggota tubuhNya) Sejumlah naskah menambah: dari dagingNya dan dari tulang-tulangNya (bdk Kej 2:23).
(0.67) (Rm 6:10) (jerusalem: kematian terhadap dosa) Meskipun bukan seorang pendosa, 1Ko 5:13, namun karena "dagingNya yang serupa dengan daging yang dikuasai dosa", Rom 8:9, Kristus termasuk lingkup dosa; setelah menjadi "rohani", 1Ko 15:45-46, ia termasuk wilayah ilahi. Demikianpun orang Kristen sudah hidup karena Roh, walaupun untuk sementara waktu masih "dalam daging".
(0.41) (Luk 23:56) (sh: Makna fakta kebangkitan.(Minggu, 23 April 2000))
Makna fakta kebangkitan.

Peristiwa kebangkitan Yesus dari antara orang mati adalah peristiwa yang sampai sekarang masih    menjadi misteri. Tak satu pun Injil mengisahkan bagaimana proses    terjadinya hingga Yesus bangkit dari kematian. Karena peristiwa    ini terlalu Agung dan Mulia untuk dilihat oleh manusia. Namun    demikian Injil menyatakan bukti-bukti yang menyatakan bahwa    Yesus benar-benar bangkit dari antara orang mati.

Fakta batu terguling dan hilangnya mayat Yesus ini menegaskan    bahwa kebangkitan Yesus bukanlah kebangkitan roh yang tidak    bertubuh. Sebaliknya Yesus bangkit dengan tubuh-daging-Nya.    Mereka segera menceritakan semuanya kepada murid-murid yang    lain. Namun mereka tidak mempercayainya karena peristiwa itu    sangat menakjubkan, di luar jangkauan akal manusia.

Jika para perempuan mengatakan melihat roh Yesus, mungkin    mereka akan lebih mudah percaya. Walaupun demikian, Petrus    segera berlari ke kubur untuk membuktikan kebenaran berita itu.    Ketika melihat ke dalam kubur itu, ia hanya melihat kain kafan    yang dipakai  untuk membungkus mayat Yesus. Hal ini mempertegas    bahwa Yesus bangkit dengan tubuh-daging-Nya. Kebangkitan-Nya    membawa kita kepada suatu pemahaman bahwa ada suatu realita baru    di dalam kehidupan manusia, yakni setelah kematian-Nya akan ada    kehidupan baru yang tidak terpisah namun masih mempunyai unsur-    unsur yang lama yaitu tubuh dan daging. Dan Kristuslah yang    pertama kali mengalami ini (Kol. 1:18).

Renungkan: Kebangkitan-Nya merupakan deklara-si Allah bahwa    Yesuslah Anak Allah yang berkuasa (Rm. 1:4) dan suci.    Kebangkitan-Nya sangat menentukan  kehidupan manusia karena    seluruh proses penebusan-Nya selalu dikaitkan dengan    kebangkitan-Nya mulai  dari pembenaran (Rm. 4:25), kelahiran    kembali (1Ptr. 1:3), penyucian (Rm. 6:4-6) hingga pemuliaan    (Flp. 3:20-21).

   Bacaan  untuk Paskah 1:    Kisah  Para Rasul 10:34-43    Kolose 3:1-11    Yohanes 20:1-9    Mazmur 118:1-2; 14-24

   Lagu: Kidung Jemaat 152

(0.29) (1Ptr 3:19) (jerusalem) Ayat ini barangkali menyinggung turunnya Kristus ke dalam dunia orang mati (Yunani: Hades), bdk Mat 16:18+, pada waktu yang berlangsung antara wafatNya dan kebangkitanNya, Mat 12:40; Kis 2:24,31; Rom 10:7; Efe 4:9; Ibr 13:20; "dalam roh" Yesus turun ke sana, bdk Luk 23:46, atau kiranya dengan lebih tepat "menurut Roh". Rom 1:4+, sedangkan "dagingNya" mati di salib, Rom 8:3 dst. Roh-roh yang di dalam penjara "yang kepadanya Yesus" memberitakan Injil (harafiah: memberitakan: yakni keselamatan), ialah menurut sementara ahli roh-roh jahat yang terbelenggu (seperti dikatakan dalam buku apokrip Henokh). Ada sementara ahli yang memperbaiki teks 1Petrus, sehingga bukan Kristus melainkan Henokh memberitakan kabarnya. Dengan memberitakan kabarNya Kristus menaklukkan roh-roh itu kepada diriNya sebagai Tuhan (Kirios), 1Pe 3:22; bdk Efe 1:21 dst; Fili 2:8-10, sementara penaklukan terakhir masih dinantikan, 1Ko 15:24 dst. Sementara ahli lain berpendapat bahwa "roh-roh" itu ialah roh-roh orang mati, yang waktu air bah dihukum, tetapi berkat kesabaran Allah toh dipanggil untuk hidup, bdk 1Pe 4:6. Dalam Mat 27:52 dst terdapat suatu pikiran yang serupa tentang "orang-orang kudus" yang dibebaskan oleh Kristus pada waktu antara wafatNya dan kebangkitanNya, "orang-orang" itu ialah orang-orang benar yang menantikan Kristus, bdk Ibr 11:39 dst; Ibr 12:23, untuk bersama denganNya masuk ke dalam "Kota Suci" di akhir zaman. Turunnya Kristus ke dalam dunia orang mati itu termasuk ke dalam syahadat para rasul.


TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA