| (0.44080425892857) | (Mzm 142:7) | (jerusalem: penjara) Mungkin dimaksudkan penjara sebenarnya, mungkin juga hanya bahasa kiasan dengan arti: kemalangan |
| (0.37791089285714) | (Kis 16:26) |
(full: TERLEPASLAH BELENGGU MEREKA SEMUA.
) Nas : Kis 16:26 Sepanjang kitab ini, Lukas menekankan bahwa tidak ada yang dapat menghambat Injil yang dibawa oleh orang percaya yang setia. Di Filipi Allah turun tangan sehingga Paulus dan Silas dikeluarkan dari penjara oleh gempa bumi. Peristiwa ini menyebabkan kemajuan lebih lanjut untuk Injil, khususnya, penyelamatan pemimpin penjara dan keluarganya. |
| (0.37403479464286) | (Kis 16:29) | (jerusalem: dengan gemetar) Kepala penjara kini "gemetar" oleh karena mengerti bahwa ia memperlakukan sebagai penjahat orang-orang yang diutus dari Sorga. |
| (0.32986767857143) | (Flp 1:12) |
(sh: Arti hidup (Kamis, 30 Agustus 2012)) Arti hidupJudul: Arti hidup Cinta dan komitmen Paulus terlihat dari bagaimana ia memandang segala sesuatu dari sudut pandang Kristus. Ketika ia dipenjara, Paulus tidak menyia-nyiakan kesempatan itu demi kemajuan Injil. Paulus bahkan melihat bahwa melalui pemenjaraan dirinya, banyak orang beriman yang semakin dikuatkan imannya dan semakin berani dalam memberitakan Injil (12-14) Ketika melihat orang-orang yang telah memberitakan Kristus dengan motivasi tidak baik, Paulus tidak menjadi putus asa, sebaliknya ia tetap bersuka cita demi pemberitaan Injil itu sendiri. Paulus memberi teladan kepada kita untuk tidak mengeluh ketika situasi hidup kita menjadi sulit. Paulus telah meneladani bagaimana ia tetap taat bekerja menghasilkan buah rohani dan membawa berkat bagi sebanyak mungkin orang selama ia masih bernafas. Hidup seperti yang dimiliki Paulus ini adalah hidup yang sungguh-sungguh penuh arti. Kunci dari sikap mental dan cara pandang Paulus yang positif di tengah deraan kesulitan hidup adalah cintanya kepada Kristus. Kristuslah yang telah menopang dan memberi kekuatan kepada Paulus selama hidup dan pelayanannya. Belajar dari kehidupan Paulus, marilah kita pun belajar untuk mengasihi Tuhan Yesus dan mulai melihat segala sesuatu dari sudut pandang Dia. Diskusi renungan ini di Facebook:
|
| (0.32728042857143) | (Kis 12:1) |
(sh: Bebas dari penjara (Selasa, 8 Juli 2003)) Bebas dari penjaraBebas dari penjara. Ada begitu banyak peristiwa-peristiwa yang tak terduga terjadi di sekitar kita. Ada peristiwa yang melibatkan diri kita, ada juga peristiwa yang melibatkan orang lain. Kadang-kadang hati kecil kita bertanya: "bagaimana mungkin aku atau dia atau mereka dapat mengalami peristiwa itu?" Berbagai pertanyaan akhirnya menutup keterkejutan tersebut. Bila kita memperhatikan peristiwa yang dialami Petrus dalam penjara, belenggu di tangannya terlepas, dan akhirnya bebas dari penjara itu, tidaklah berlebihan jika Petrus menyadari bahwa itulah yang dinamakan mukjizat. Kehidupan manusia penuh dengan ceritera seperti itu. Ada orang yang sakit sekarat tidak ada lagi pengharapan, tiba-tiba bebas dari penjara dari kematian dan penderitaan yang mengerikan, tanpa disadari darimana mukjizat itu datang. Apakah kita akan mengatakan bahwa semua itu diatur oleh sang nasib, atau semua yang terjadi itu semata-mata hanyalah kebetulan saja? Petrus yakin bahwa campur tangan Tuhan membuat bermacam-macam terobosan yang mengejutkan dan tidak terduga. Membebaskan manusia ketika sudah tidak ada pengharapan. Namun demikian kita tidak bisa mengatakan bahwa inilah satu-satunya pola yang ditempuh Allah. Allah juga seringkali tidak membebaskan kita dari penjara atau perangkap kehidupan. Kadang- kadang Allah justru memberikan perhatian kepada kita melalui penjara itu. Ia tidak membebaskan Yesus dari salib, Allah memberikan perhatian kepada Yesus melalui salib. Sebab itu bila tidak ada nalaikat yang datang dalam kehidupan kita, itu tidak berarti Allah telah meninggalkan kita. Tetapi sebaliknya, itu berarti Allah sedang memilih satu cara dan arah yang lain dengan menempatkan kita di dalam penjara. Renungkan: Tuhan senantiasa mampu membebaskan kita dari penjara dengan bermacam-macam metode atau terobosan. |
| (0.31169567857143) | (Mrk 6:17) |
(full: YOHANES ... DI PENJARA.
) Nas : Mr 6:17 Lihat cat. --> Mat 11:7. [atau ref. Mat 11:7] |
| (0.31169567857143) | (Mzm 107:10) | (jerusalem: gelap dan kelam) Ini melambangkan penjara yang mengibaratkan pembuangan, bdk Yes 42:7,22; 49:9. Pembuangan diartikan sebagai hukuman atas dosa, Maz 107:11-12. |
| (0.31169567857143) | (Rat 3:6) | (jerusalem: di dalam gelap) Yang dimaksud ialah dunia orang mati, bdk Maz 6:6+. Bahasa kiasan itu berarti: kemalangan benar, bahaya maut. Selanjutnya, Rat 3:7 digambarkan penjara yang juga mengibaratkan kemalangan, bdk Ayu 19:8. |
| (0.31169567857143) | (Za 9:11) | (jerusalem: darah perjanjianKu) Ini mungkin menyinggung upacara perjanjian yang diadakan di gunung Sinai, Kel 24:5 dst, atau upacara korban dalam bait Allah |
| (0.31169567857143) | (Kis 19:29) | (jerusalem: Aristarkhus) Aristarkhus berasal dari Tesalonika. Kis 20:4 dan menjadi teman Paulus selama di penjara, Kis 27:2; Kol 4:10; File 24 |
| (0.31169567857143) | (Kis 20:22) | (jerusalem: sebagai tawanan Roh) Dengan membiarkan dirinya dipimpin oleh Roh Kudus di perjalanan menuju penjara Paulus membuat dirinya menjadi tawanan Roh Kudus itu. Terjemahan lain: terbelenggu dalam roh, artinya: terbelenggu secara rohani. |
| (0.31169567857143) | (Rm 16:4) | (jerusalem: Mereka telah mempertaruhkan nyawanya) Kiranya di kota Efesus, entah waktu kerusuhan yang diceritakan dalam Kis 19:23 dst, entah selama Paulus dalam penjara di sana (bdk Rom 16:7), lihat Pengantar. |
| (0.26448254464286) | (Kis 24:27) | (jerusalem: genap dua tahun) Kata Yunani (dietia) yang terdapat juga dalam Kis 28:30 rupanya sebuah istilah hukum: jangka waktu paling lama untuk tahanan sementara. Kalau dalam jangka waktu itu belum dijatuhkan hukum, maka Paulus harus dibebaskan. Justru inilah kiranya terjadi di Roma, Kis 28:30. Dengan menahan Paulus dalam penjara Feliks melanggar hukum |
| (0.24935653571429) | (Kis 20:23) |
(full: DINYATAKAN ROH KUDUS.
) Nas : Kis 20:23 Pemberitahuan Roh Kudus tentang kesukaran dan hukuman penjara yang menantikan Paulus mungkin disampaikan melalui nabi-nabi atau nubuat (bd. 1Kor 12:10) dalam gereja-gereja. |
| (0.24935653571429) | (Yes 43:14) | (jerusalem) Ayat ini merupakan sebuah nubuat tersendiri melawan Babel. mengenai Allah sebagai Penebus, bdk Yes 41:14+ dan sebagai Yang Mahakudus bdk Yes 6:3+. |
| (0.24935653571429) | (Yeh 19:9) | (jerusalem: dalam penjara) Terjemahan ini tidak pasti. Yang dimaksud kiranya raja Yoyakim yang pada th 597 seb Mas diangkut ke Babel, 2Ra 24:8-17. Yehezkiel tidak menyinggung pemerintahan raja Yoyakim yang mangkat secara wajar, oleh karena tidak dapat dijadikan sebuah peringatan bagi raja Zedekia dan orang-orang sezamannya. |
| (0.24935653571429) | (Why 2:15) | (jerusalem: ajaran pengikut Nikolaus) Ajaran itu berdekatan dengan ajaran sesat yang sudah ditentang Paulus dalam surat-surat dari penjara, khususnya Kolose. Ajaran itu merupakan persiapan bagi Gnosis yang muncul sepanjang abad kedua. Ajaran itu membiarkan juga agama Kristen bercampur dengan ibadat kafir, khususnya turut serta dalam perjamuan suci (selamatan), bdk Wah 2:14 |
| (0.21818696428571) | (Kej 39:20) |
(full: DIMASUKKAN KE DALAM PENJARA.
) Nas : Kej 39:20 Kemenangan atas pencobaan dan kesetiaan kepada Allah tidak selalu langsung menghasilkan upah. Yusuf menderita karena kebenarannya. Kristus berbicara tentang para pengikut-Nya yang juga dianiaya oleh karena kebenaran (Mat 5:10) dan mengingatkan kita bahwa orang-orang sedemikian akan dipandang berbahagia dan akan menerima upah yang besar di sorga (Mat 5:11-12). |
| (0.21818696428571) | (Yer 37:9) |
(full: BEGINILAH FIRMAN TUHAN.
) Nas : Yer 37:9 Yeremia berdiri di hadapan raja dan dengan tegas menyatakan firman Allah. Ia tidak ragu-ragu untuk memberitakan berita yang tidak populer bahwa kota itu akan dibinasakan (ayat Yer 37:8,10). Pukulan, hukuman penjara, dan ancaman kematian tidak membuatnya goyah dari kesetiaannya kepada Tuhan dan apa yang Allah ingin dia ucapkan (ayat Yer 37:11-17). |


untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [