Pindah ke halaman:
Sebelumnya
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
Selanjutnya
Terakhir
Urutkan berdasar:
Relevansi | Kitab
| (0.28291738888889) | (Kej 49:5) | (jerusalem: Simeon dari Lewi) Mereka dikutuk bersama oleh karena secara kotor membunuh penduduk Sikhem, Kej 34:25-31. Kedua suku itu terpencar-pencar di tengah-tengah suku-suku lain. Suku Simeon agak segera hilang tercakup terutama oleh suku Yehuda. Suku Lewi sebagai suku awam juga hilang lenyap, tetapi tugas keagamaannya (imamat) dijunjung tinggi, Ula 33:8-11. |
| (0.28291738888889) | (Bil 10:29) | (jerusalem: berkatalah Musa) Di sini mulailah serangkaian ceritera yang tidak berasal dari tradisi Para Imam, tetapi dari tradisi Yahwista (dengan sisipan-sisipan dari tradisi Elohista) |
| (0.28291738888889) | (Bil 20:22) | (jerusalem) Kisah ini berasal dari tradisi Para Imam. Letaknya gunung Hor tidak diketahui. Catatan "di perbatasan tanah Edom" adalah sebuah sisipan dari masa pembuangan. Di waktu itu orang Edom yang asli mendiami daerah di seberang timur Araba merambat ke barat juga dengan mendesak wilayah Yehuda, bdk Ula 2:1+. |
| (0.28291738888889) | (Ul 33:17) | (jerusalem: Anak sulung) Ada nas-nas lain yang nampaknya menganggap Yusuf sebagai anak sulung, 1Ta 5:1-2 dibandingkan dengan Kej 46:4; 47:29-31. Di sini Yusuf diutamakan, padahal dalam Kej 49 Yehuda dianggap utama. Apa yang di sini dikatakan tentang Efraim dan Manasye barangkali berupa sisipan. |
| (0.28291738888889) | (Hak 1:3) | (jerusalem: saudaranya itu) Yehuda dan Simeon adalah kedua suku yang mendiami bagian setelah negeri, bdk Hak 1:17 dst. Kedua suku itu kiranya langsung memasuki negeri Kanaan bagian selatan dengan tidak berputar-putar di daerah seberang sungai Yordan. Lama sekali kedua suku itu menempuh sejarahnya sendiri, lepas dari sejarah suku-suku lain, bdk bab 5; Bil 14:39; 21:1. |
| (0.28291738888889) | (Hak 1:21) | (jerusalem: di Yerusalem) Memang kota Yerusalem terhitung di antara kota-kota Benyamin dalam Yos 18:28. Tetapi pada kenyataannya Yerusalem direbut oleh Daud, 2Sa 5:6-9. Catatan Hak 1:21 ini disisipkan juga ke dalam Yos 15:63, tetapi "bani Benyamin" diganti dengan "bani Yehuda". |
| (0.28291738888889) | (Hak 1:27) | (jerusalem) Bagian pertama bab 1 bercerita tentang keberhasilan suku Yehuda. Bagian kedua ini menceriterakan bagaimana usaha-usaha suku-suku lain menemui kegagalan. |
| (0.28291738888889) | (1Sam 27:6) | (jerusalem: Ziklag) Kota itu terletak di perbatasan wilayah orang Filistin di sebelah timur laut Bersyeba. Akhis mempercayakan kota itu kepada Daud, supaya pasukan Daud berlaku sebagai polisi di padang gurun yang berdekatan |
| (0.28291738888889) | (2Sam 1:18) | (jerusalem: dan ia memberi perintah....) Dalam naskah Ibrani tertulis sbb: dan ia berkata (untuk mengajar bani Yehuda meregangkan busur)... Rupanya nyanyian itu dipakai waktu orang melatih memanah, bdk 2Sa 22:35; kata kerja yang sama dipakai dalam Maz 144:1 |
| (0.28291738888889) | (2Sam 6:2) | (jerusalem: Baale) Begitulah sesuai dengan 1Ta 13:6 (Baal). Dalam naskah Ibrani tertulis: dari warga-warga (Yehuda). Baale atau Baala adalah nama lama Kiryat-Yearim, Yos 15:9; bdk Yos 15:60; 18:14 |
| (0.28291738888889) | (2Sam 15:7) | (jerusalem: empat tahun) Ini menurut beberapa naskah terjemahan Yunani. Dalam naskah Ibrani tertulis: empat puluh tahun |
| (0.28291738888889) | (2Sam 24:9) | (jerusalem: delapan ratus ribu....) Angka-angka ini pasti berlebih-lebihan, seperti banyak angka semacam itu dalam Perjanjian Lama. Kitab Tawarikh masih membesar-besarkannya. Perhatikanlah bahwa hasil sensus di Israel dan di Yehuda dicatat tersendiri-sendiri. Bdk 2Sa 5:5. |
| (0.28291738888889) | (2Raj 11:12) | (jerusalem: memberikan hukum Allah) Jadi dalam upacara penobatan raja-raja Yehuda ada sebuah piagam diberi, yang kiranya berisikan perjanjian yang diadakan Tuhan dengan keturunan Daud. Bagi para Firaun di Mesir juga dibuat sebuah "piagam" waktu dilantik. Istilah Ibrani yang dipakai (edut) dalam bahasa Aram dan Asyur berarti: syarat-syarat perjanjian bdk Kel 25:16+. |
| (0.28291738888889) | (2Raj 23:15) | (jerusalem) Raja Yosia memanfaatkan ketika yang baik: Kerajaan Asyur sedang merosot. Maka tidak hanya Yehuda dapat dimerdekakan, tetapi Yosua juga sempat memperluas wilayah kekuasaannya sehingga mencakup juga sebagian wilayah bekas kerajaan Israel (utara). |
| (0.28291738888889) | (2Raj 24:1) | (jerusalem: Nebukadnezar) Nabu-kudur-uzur adalah pendiri kerajaan Babel yang baru atau kerajaan orang Kasdim. Kerajaan Babel ini mengganti kerajaan Asyur. Nebukadnezar memerintah pada th 605-562 seb Mas. Dalam th 604 untuk pertama kalinya ia menyerbu ke Palestina. Yoyakim menaklukkan diri. Pada th 601 Yehuda memberontak. |
| (0.28291738888889) | (1Taw 2:50) | (jerusalem: Anak-anak Hur) Hur hanya sekali lagi disebut sebagai anak Kaleb, 1Ta 2:19, tetapi bdk 1Ta 2:24,42. Berbeda dengan kelompok Kaleb, bdk Yos 14:6+, kelompok Hur adalah keturunan Yehuda yang tulen. Berpangkal pada Efrata-Betlehem kelompok Hur itu merambat ke sebelah barat laut (Kiryat-Yearim, Zoa, Esytaol, 1Ta 2:53). |
| (0.28291738888889) | (2Taw 13:19) | (jerusalem: merebut dari padanya) Tidak perlu diragukan bahwa Abia benar-benar merebut kota-kota itu. Hanya ia tidak lama dapat memilikinya. Halnya mengenai bentrokan di perbatasan yang sewaktu-waktu terjadi antara kerajaan Israel dan Yehuda yang masing-masing bergilir ganti menang dan kalah, 1Ra 15:16-23; 2Ta 15:8; 16:1-6; 17:2. |
| (0.28291738888889) | (2Taw 24:23) | (jerusalem: tentara Aram) 2Ra 12:17-18 berceritera mengenai perang antara orang Filistin dan orang Aram. Dengan membayar upeti raja Yehuda berhasil meluputkan diri dari serangan. Lalu diceriterakan pembunuhan atas diri raja Yoas. Si Muwarikh rupanya memakai sebuah sumber lain. Kematian Yoas diartikan sebagai hukuman atas kejahatannya. |
| (0.28291738888889) | (Mzm 60:9) | (jerusalem: kota yang berkubu) Yang dimaksud kiranya kota Bosra, sebuah benteng tak terhampiri yang selalu dipakai sebagai pangkalan pasukan Edom yang menyerbu ke negeri Yehuda. |
| (0.28291738888889) | (Yes 14:32) | (jerusalem: utusan-utusan) Naskah Ibrani kurang jelas. Yang kiranya dimaksudkan ialah utusan-utusan yang dikirim orang Filistin ke Yerusalem dengan maksud menarik Yehuda ke dalam sebuah persekutuan melawan Asyur. Jawaban yang diberi menegaskan bahwa Sion tidak memerlukan pertolongan oleh karena terlindung oleh Tuhan. |


