Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 281 - 300 dari 608 ayat untuk (68-27) Dalam AND book:23 (0.002 detik)
Pindah ke halaman: Pertama Sebelumnya 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.85) (Yes 30:33) (jerusalem: tempat pembakaran) Kata Ibrani tofet memang berarti: tempat pembakaran. Tetapi kata itu menjadi nama sebuah tempat di lembah Bin Hinom di mana anak-anak dipersembahkan sebagai korban kepada dewa Molokh atau Molekh, Ima 18:21+. Kata "raja" (Ibraninya: melek) dalam baris berikut mungkin menyinggung Molokh itu. Tetapi mungkin raja itu ialah raja Asyur.
(0.85) (Yes 31:1) (jerusalem) Ayat ini memuat sebuah nubuat yang mencela pengiriman utusan ke Mesir, yang kiranya sama dengan yang dikecam dalam Yes 30:1-5,6-7.
(0.85) (Yes 32:6) (jerusalem) Bagian ini pernah sastera kebijaksanaan dan terutama mengingatkan beberapa bagian dari Kitab Amsal. Boleh jadi ayat-ayat ini ciptaan seorang berhikmat yang disisipkan ke dalam kitab Yesaya sebagai penjelasan pada Yes 32:5, yang menyebutkan "orang bebal" dan "orang yang berbudi luhur", bdk Yes 32:6,8.
(0.85) (Yes 32:15) (jerusalem) Ini sebuah sajak tersendiri yang berasal dari masa sesudah pembuangan. Ia ditambahkan pada ancaman-ancaman yang tercantum dalam Yes 32:9-14. Dinubuatkan bahwa Roh TUHAN, bdk Yes 11:2+, akan datang, bdk Yoe 2:28-29.
(0.85) (Yes 43:1) (jerusalem) Nubuat keselamatan ini sejalan dengan yang termaktub dalam Yes 41:8-20; Israel tidak perlu takut-takut, Yes 43:1,5, sebab kenyataan bahwa dahulu dipilih oleh Tuhan menjamin pembebasan yang mendatang.
(0.85) (Yes 45:9) (jerusalem: Pembentuknya) Bdk Yes 29:16+; Yer 18:1-12; 19:1-11
(0.85) (Yes 50:10) (jerusalem: mendengarkan suara hambaNya) bdk Kel 23:20-21; Yoh 3:11
(0.85) (Yes 51:4) (jerusalem) Ada banyak kesamaan antara apa yang dikatakan dalam bagian ini dengan karya yang dilaksanakan Hamba Tuhan. Hamba itupun menjadi "terang', Yes 51:4, bdk Yes 49:6; iapun menyatakan hukum dan mewujudkan keselamatan, Yes 51:4,5,6; bdk Yes 42:1,4; 49:6. Pokoknya: Hamba TUhan menegakkan pemerintahan Allah di bumi.
(0.85) (Yes 51:19) (jerusalem: Kedua hal ini) Yang dimaksudkan entah kemalangan yang melimpah-limpah pada umumnya, entah malapetaka-malapetaka yang disebutkan dan yang diambil kedua-duanya
(0.85) (Yes 57:8) (jerusalem: lambang berhalamu) Harafiah: tanda peringatan. Kurang jelas apa yang dimaksudkan, tetapi pasti salah satu benda yang dipakai dalam pemujaan berhala
(0.85) (Yes 57:9) (jerusalem: Molokh) Dalam naskah Ibrani tertulis: melek, artinya: raja. Gelar itu diberi kepada beberapa dewa yang dipuja bangsa-bangsa Semit, a.l. Molokh, bdk Ima 18:21+. Yang dimaksudkan di sini kiranya Melkart, dewa yang dipuja di kota Tirus sebagai dewa dunia orang mati (yang disebut pada akhir ayat ini).
(0.85) (Yes 58:12) (jerusalem: Engkau akan membangun) Di sini menjadi jelas bahwa nubuat ini disampaikan pada waktu pemulihan umat Israel habis pembuangan baru dimulai, pasti sebelum Nehemia mendirikan kembali tembok kota, bahkan sebelum bait Allah dibangun kembali. Bait Allah dalam seluruh nubuat ini tidak sampai disebut-sebut.
(0.85) (Yes 60:18) (jerusalem: menyebutkan tembokmu) tembok-tembok dan pintu-pintu gerbang Yerusalem memang mempunyai namanya sendiri, Neh 2:13-15. Nama baru yang diberi dalam ayat ini merupakan lambang, Yes 60:14; bdk Yes 1:26+. Kitab Wah 21:12,14, juga memberi nama kepada pintu-pintu gerbang dan batu-batu dasar Yerusalem baru.
(0.85) (Yes 63:3) (jerusalem: dari antara umatKu) Begitulah menurut naskah Yesaya dari Qumran (1 QIsa). Dalam naskah-naskah lain tertulis: dari antara bangsa-bangsa (tidak ada satupun)
(0.85) (Yes 1:21) (sh: Umat Tuhan telah berubah. (Selasa, 15 September 1998))
Umat Tuhan telah berubah.

Sedih membaca bagian ini. Yerusalem yang dulu setia menjadi sundal. Kota yang tadinya penuh keadilan kini sarang pembunuh (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">21). Mereka tidak lagi murni dalam kesetiaan dan kekudusan. Mereka telah berubah dengan mencampurkan kebenaran dan kehormatan dengan dosa. Bagaikan perak penuh noda, bagaikan arak bercampur air, demikianlah keadaan umat Tuhan (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">22). Kita pun dapat berubah, jatuh karena kompromi dengan dosa. Tetapi Allah menjanjikan perubahan ulang, kembali ke status dan kondisi semula.

Hukuman untuk memurnikan. Nabi menubuatkan datangnya hukuman Tuhan (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">24). Penghukuman itu merupakan bagian dari rencana keselamatan Allah. Apa tujuan penghukuman dalam rencana keselamatan Allah itu? Memurnikan kembali kehidupan yang telah ternoda oleh dosa, agar pulih kembali kasih, keadilan, kebenaran dan kejujuran seperti semula (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">25-27). Tetapi hukuman Tuhan akan menghancurkan mereka yang tetap memberontak terhadap-Nya (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">28). Bila Anda dalam keadaan jatuh dari kebenaran Tuhan, terimalah hukuman-Nya yang memurnikan itu. Jangan keraskan hati!

Renungkan: Lebih baik diurus Tuhan, daripada dibuang kelak!

Doa: Tolong kami bercermin pada kekudusanMu dalam tingkah laku agama dan sehari-hari kami.

(0.85) (Yes 2:6) (sh: Harta, kuasa, berhala. (Kamis, 17 September 1998))
Harta, kuasa, berhala.

Itulah tiga hal yang diandalkan orang Israel dan yang ditegur Tuhan dengan keras (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">6-8). Sebenarnya bukan di dalam harta dan kuasa itu sendiri letak kesalahan yang membuat Allah murka terhadap Israel. Tetapi mengandalkan harta dan kuasa sedemikian rupa sehingga status keduanya menjadi setara dengan Allah sendiri, itulah yang Allah benci. Dosa penyembahan berhala pada intinya ialah mengisi kebutuhan manusia untuk meninggikan dan mengandalkan Allah saja, dengan sesuatu yang sama sekali bukan Allah. Dosa itu sekaligus menolak memuliakan Allah, merampas martabat manusia sendiri.

Di hadapan kemegahan Tuhan. Martabat manusia tidak terletak pada status, kuasa dan harta yang ia miliki. Ia ditemukan pada penghargaan akan hidup yang Tuhan berikan di dalam sikap hormat dan iman kepada Allah. Oleh karena itu hendaklah kita tidak memegahkan diri, sebaliknya hendaklah kita menyadari bahwa seluruh potensi alam dan seluruh kemampuan manusia untuk mengolah dan memanfaatkan alam adalah bukti kebaikan Allah. Sepatutnyalah kemajuan dalam ilmu dan teknologi, mendorong kita bersyukur sambil makin takut akan Allah.

Renungkan: Rendahkan diri dengan meninggikan Tuhan saja, maka hidup Anda justru akan bernilai dan bermakna.

Doa: Bertahtalah dalam hatiku, ya Yesus, Rajaku. Ungkapan iman: Berbahagialah orang yang setia pada kebenaran dan mengandalkan Tuhan (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">10).

(0.85) (Yes 5:1) (sh: Harapan Allah dikecewakan. (Senin, 21 September 1998))
Harapan Allah dikecewakan.

Syair cinta yang Yesaya nyanyikan sebenarnya adalah syair cinta Allah sendiri yang dikecewakan terhadap umat-Nya. Cinta Allah itu total, seperti yang diumpamakan dalam tindakan pemilik anggur pada kebun anggurnya (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">2). Tetapi buah yang dipetiknya ternyata mengecewakan (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">4). Meski usaha kasih terbaik sudah Allah karuniakan, namun tetap saja Israel menghasilkan buah yang mengecewakan. Sebagai umat pilihan Allah, bukannya kekudusan, keadilan, kebenaran yang mereka hasilkan, melainkan kelaliman, kekejaman, dan ketidakpedulian sosial (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">7).

Hukuman Allah. Ketidaktaatan kepada Allah mendatangkan hukuman. Bila Israel taat kepada Allah, bagaikan kebun anggur mereka akan dijagai, dipelihara, diusahakan agar aman dan produktif. Namun karena memberontak terhadap Allah, Allah sendiri akan menarik tindakan-tindakan kasih-Nya dari mereka (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">5-6). Peringatan Tuhan ini juga berlaku bagi kita. Keagamaan kita sepatutnya mewujud dalam kesucian hidup, perilaku adil dan kasih kepada sesama.

Renungkan: Kristen mengaku telah menerima kasih Allah dalam Kristus dan penyertaan Roh Kudus. Tampakkah itu dalam perbuatan kita sehari-hari?

Doa: Tuhan, tolong kami meresponi anugerahMu dengan benar.

(0.85) (Yes 5:25) (sh: Allah berdaulat. (Rabu, 23 September 1998))
Allah berdaulat.

Penyataan firman bahwa Allah adalah Tuhan yang berdaulat mengendalikan segala kekuatan, bukanlah omong kosong. Seluruh unsur dan kekuatan alam ada dalam tangan kuasa-Nya. Demikian juga kekuatan dan sejarah bangsa-bangsa sepenuhnya dikendalikan Tuhan. Ketika umat Allah hidup sesuai kehendak-Nya, Ia dapat membuat bangsa-bangsa melayani umat-Nya. Kini ketika umat itu berbuat hal-hal jahat terhadap Allah, Ia memanggil bangsa-bangsa itu untuk datang menjadi alat hukuman Allah atas Israel (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">26). Serbuan bangsa-bangsa itu akan sangat mengerikan seperti kengerian datangnya bencana alam (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">25, 30).

Belajar dari sejarah. Sebenarnya hanya orang yang melihat campur tangan penuh Allah dalam sejarah dapat memetik pelajaran dari sejarah. Namun demikian diakui atau tidak, dilihat atau tidak, memang demikianlah faktanya menurut firman Allah. Bangun dan jatuhnya kekuatan-kekuatan dunia: Mesir, Asyur, Babil, Roma, Mongolia, Nazi, Marxisme, dlsb. diatur sepenuhnya oleh Tuhan. Sekarang pun kekuatan-kekuatan yang sedang berkibar diatur penuh oleh Tuhan. Karena itu, arahkan takut dan perhitungan kita bukan kepada kekuatan-kekuatan itu tetapi kepada Tuhan Allah dalam Yesus Kristus.

Doa: Berikanlah kepada kami analisis iman yang tajam melihat ke balik peristiwa-peristiwa politik dalam terang firmanMu.

(0.85) (Yes 11:1) (sh: Fokus Alkitab pada Yesus Kristus. (Kamis, 01 Oktober 1998))
Fokus Alkitab pada Yesus Kristus.

Alkitab bukan sembarang buku, karena ditulis oleh orang-orang yang mendapat ilham dari Allah. Meskipun Alkitab beragam isi dan latarbelakang penulisnya, namun inti pemberitaan mereka menuju pada titik puncak yang sama yaitu keselamatan di dalam Yesus. Penderitaan begitu dahsyat menimpa umat Tuhan, sampai-sampai keturunan Isai pun (garis Daud) tinggal tunggul saja. Ia yang akan datang itu disebut Tunas, bukan seorang raja lain dalam garis Daud tetapi "Daud" lain dalam garis Daud. Roh Tuhan, Roh Hikmat dan Pengertian, Roh Nasehat, dan Keperkasaan serta Roh pengenalan dan takut akan Tuhan akan ada pada-Nya. Nubuat tersebut digenapi dalam diri Yesus pada kira-kira 740 tahun kemudian.

Nubuat kedatangan Yesus kedua. Kalau nubuat pertama tersebut telah digenapi pada kira-kira 2000 tahun yang lalu, maka nubuat kedua merupakan saat yang masih dinantikan oleh setiap orang yang percaya. Pada kedatangan-Nya yang kedua, Dia akan datang sebagai Hakim yang adil dan kudus, kemudian akan mengubah dunia yang penuh penderitaan ini menjadi dunia baru yang penuh dengan kedamaian dan sukacita.

(0.85) (Yes 30:1) (sh: Siapa yang dapat dipercayai? (Selasa, 24 November 1998))
Siapa yang dapat dipercayai?

Dalam kegetiran dan kegentingan situasi bangsa Israel, keputusan cepat mengatasi ketegangan ini harus segera diambil. Sayangnya, mereka lebih menaruh harap kepada bangsa Mesir daripada kepada Allah. Mesir dianggap pintar, berpengalaman, piawai dalam mengatur strategi, dan paling berkuasa saat itu. Diyakini bahwa dengan kekuasaannya, bangsa Mesir dapat melindungi mereka dari serangan musuh Israel. Apakah harapan itu terpenuhi? Ternyata Allah mematahkan harapan mereka. Melalui Yesaya, Tuhan mengingatkan bahwa Mesir adalah bangsa yang tidak mengenal Tuhan, bebal, dan pendusta (ayat Dalam+AND+book%3A23&tab=notes" ver="">8-10). Hanya kepada Tuhanlah, Israel seharusnya berharap. Kesetiaan dan kemahakuasaan-Nya telah terbukti benar dan berdaulat.

Jangan lupakan Tuhan. Dalam keadaan terjepit dan terancam, betapa sering manusia mengalihkan perhatiannya pada kekuatan manusia. Tuhan diabaikan! Hal ini tentu saja mendukakan hati Allah. Bagaimana supaya kita dapat terhindar dari dosa Israel tersebut? Percaya dan arahkanlah hati pada pimpinan Tuhan. Itulah harapan satu-satunya, yang takkan pernah luntur, dan yang membuahkan kedamaian. Selanjutnya, yakinilah bahwa kita akan melihat bagaimana Allah akan bertindak, mengatasi setiap masalah dalam kehidupan.

Doa: Tuhan, arahkanlah mata kami untuk selalu tertuju kepada-Mu.



TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA