| (0.40) | Im 4:35 |
| Tetapi segala lemak haruslah dipisahkannya, seperti juga lemak domba korban keselamatan dipisahkan, lalu imam harus membakar semuanya itu di atas mezbah<x id="a" /> di atas segala korban api-apian TUHAN. Dengan demikian imam mengadakan pendamaian bagi orang itu karena dosa yang telah diperbuatnya, sehingga ia menerima pengampunan. |
| (0.40) | Im 6:9 |
| "Perintahkanlah kepada Harun dan anak-anaknya: Inilah hukum tentang korban bakaran.<x id="f" /> Korban bakaran itu haruslah tinggal di atas perapian di atas mezbah semalam-malaman sampai pagi, dan api mezbah<x id="g" /> haruslah dipelihara menyala di atasnya. |
| (0.40) | Im 8:24 |
| Musa menyuruh anak-anak Harun mendekat, lalu membubuh sedikit dari darah itu pada cuping telinga kanan mereka, pada ibu jari tangan kanan dan pada ibu jari kaki kanan mereka, lalu Musa menyiramkan darah selebihnya pada mezbah sekelilingnya.<x id="j" /> |
| (0.40) | Im 9:9 |
| Anak-anak Harun menyampaikan darah lembu itu kepadanya,<x id="i" /> dan Harun mencelupkan jarinya ke dalam darah itu dan membubuhnya pada tanduk-tanduk mezbah. Darah selebihnya dituangkannya pada bagian bawah mezbah.<x id="j" /><x id="k" /> |
| (0.40) | Im 10:4 |
| Kemudian Musa memanggil Misael dan Elsafan,<x id="n" /> anak-anak Uziel,<x id="o" /> paman Harun, lalu berkatalah ia kepada mereka: "Datang ke mari, angkatlah saudara-saudaramu ini dari depan tempat kudus<x id="p" /> ke luar perkemahan.<x id="q" />" |
| (0.40) | Im 10:14 |
| Dada<x id="j" /> persembahan unjukan dan paha persembahan khusus itu haruslah kamu makan di suatu tempat yang tahir,<x id="k" /> engkau ini serta anak-anakmu laki-laki dan perempuan, karena semuanya diberikan sebagai ketetapan bagimu dan anak-anakmu dari segala korban keselamatan orang Israel. |
| (0.40) | Im 11:4 |
| Tetapi inilah yang tidak boleh kamu makan<x id="u" /> dari yang memamah biak atau dari yang berkuku belah: unta, karena memang memamah biak, tetapi tidak berkuku belah; haram itu bagimu. |
| (0.40) | Im 13:3 |
| Imam haruslah memeriksa penyakit pada kulit itu, dan kalau bulu di tempat penyakit itu sudah berubah menjadi putih, dan penyakit itu kelihatan lebih dalam dari kulit, maka itu penyakit kusta; kalau imam melihat hal itu, haruslah ia menyatakan orang itu najis<n id="1" />.<x id="s" /> |
| (0.40) | Im 13:30 |
| imam harus memeriksa penyakit itu; bila itu kelihatan lebih dalam dari kulit, dan ada padanya rambut halus yang kuning, maka imam harus menyatakan orang itu najis, karena itu kudis kepala, yakni kusta kepala atau kusta janggut. |
| (0.40) | Im 13:31 |
| Dan apabila menurut pemeriksaannya penyakit kudis itu tidak kelihatan lebih dalam dari kulit dan tidak ada padanya rambut yang hitam, maka imam harus mengurung orang yang kena penyakit kudis itu tujuh hari<x id="o" /> lamanya. |
| (0.40) | Im 13:34 |
| Kemudian pada hari yang ketujuh imam harus memeriksa lagi kudis itu;<x id="q" /> bila ternyata, kudis itu tidak meluas pada kulit, dan tidak kelihatan lebih dalam dari kulit, maka imam harus menyatakan orang itu tahir, dan ia harus mencuci pakaiannya dan ia menjadi tahir.<x id="r" /> |
| (0.40) | Im 13:55 |
| Kemudian sesudah barang itu dicuci, imam harus memeriksa tanda itu lagi; bila ternyata rupa tanda itu tidak berubah, biarpun itu tidak meluas, maka barang itu najis, dan engkau harus membakarnya habis, karena tanda itu semakin mendalam pada sebelah belakang atau sebelah muka. |
| (0.40) | Im 13:56 |
| Dan jikalau menurut pemeriksaan imam tanda itu menjadi pudar sesudah dicuci, maka ia harus mengoyakkannya dari barang-barang itu. |
| (0.40) | Im 14:8 |
| Orang yang akan ditahirkan itu haruslah mencuci pakaiannya,<x id="n" /> mencukur seluruh rambutnya dan membasuh tubuhnya dengan air,<x id="o" /> maka ia menjadi tahir.<x id="p" /> Sesudah itu ia boleh masuk ke dalam perkemahan,<x id="q" /> tetapi harus tinggal di luar kemahnya sendiri tujuh hari lamanya. |
| (0.40) | Im 14:48 |
| Tetapi jikalau imam datang dan menurut pemeriksaannya tanda itu tidak meluas di dalam rumah itu, sesudah dilepa, maka imam harus menyatakan rumah itu tahir,<x id="n" /> karena tanda itu telah hilang. |
| (0.40) | Im 17:5 |
| Maksudnya supaya orang Israel membawa korban sembelihan mereka, yang biasa dipersembahkan mereka di padang, kepada TUHAN ke pintu Kemah Pertemuan dengan menyerahkannya kepada imam, untuk dipersembahkan kepada TUHAN sebagai korban keselamatan.<x id="u" /> |
| (0.40) | Im 17:10 |
| "Setiap orang dari bangsa Israel dan dari orang asing yang tinggal di tengah-tengah mereka, yang makan darah<x id="f" /> apapun juga Aku sendiri akan menentang dia dan melenyapkan dia dari tengah-tengah bangsanya. |
| (0.40) | Im 18:17 |
| Janganlah kausingkapkan aurat seorang perempuan dan anaknya perempuan.<x id="i" /> Janganlah kauambil anak perempuan dari anaknya laki-laki atau dari anaknya perempuan untuk menyingkapkan auratnya, karena mereka adalah kerabatmu; itulah perbuatan mesum. |
| (0.40) | Im 21:21 |
| Setiap orang dari keturunan imam Harun, yang bercacat<x id="l" /> badannya, janganlah datang untuk mempersembahkan segala korban api-apian<x id="m" /> TUHAN; karena badannya bercacat janganlah ia datang dekat untuk mempersembahkan santapan Allahnya.<x id="n" /> |
| (0.40) | Im 23:10 |
| "Berbicaralah kepada orang Israel dan katakan kepada mereka: Apabila kamu sampai ke negeri yang akan Kuberikan kepadamu,<x id="o" /> dan kamu menuai hasilnya,<x id="p" /> maka kamu harus membawa seberkas<x id="q" /> hasil pertama dari penuaianmu<n id="1" /><x id="r" /> kepada imam, |




