Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 361 - 380 dari 1123 ayat untuk mati (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Pertama Sebelumnya 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.25) (Kis 20:22) (full: SEBAGAI TAWANAN ROH. )

Nas : Kis 20:22

Paulus mengetahui bahwa penderitaan dan penganiayaan menantinya (ayat Kis 20:23), namun dia menyerahkan kehidupannya kepada Allah, tanpa mengetahui apakah itu membawa hidup atau mati

(lihat cat. --> Kis 21:4).

[atau ref. Kis 21:4]

(0.25) (Why 16:3) (full: AIRNYA MENJADI DARAH. )

Nas : Wahy 16:3

Lautan menjadi sangat cemar sehingga setiap makhluk hidup yang ada di dalamnya mati dan warnanya kelihatan seperti darah (Kel 7:20-25). Ini terjadi pula atas sungai-sungai dan mata air (ayat Wahy 16:4).

(0.25) (Kej 14:3) (jerusalem: Laut Asin) Pengarang menyangka bahwa di zaman itu Laut Asin (atau: Laut Mati) belum ada, bdk Kej 13:10; mungkin juga bahwa Lembah Sidim (nama itu hanya terdapat di sini) hanya merangkum bagian barat Laut Asin, yang memang baru terbentuk di zaman belakangan.
(0.25) (Kej 19:5) (jerusalem: supaya kami pakai mereka) Perbuatan mesum melawan kodrat yang diberi nama berdasarkan ceritera ini (sodomia) dianggap orang Yahudi sebagai perbuatan yang paling keji, Ima 18:22. Orang yang melakukannya dijatuhi hukuman mati, Ima 20:13. Namun perbuatan itu tersebar luas di antara bangsa-bangsa tetangga Israel, Ima 20:23; bdk Hak 19:22 dst.
(0.25) (Yos 8:29) (jerusalem: digantungnya pada sebuah tiang) Ini sebuah penghinaan yang kadang-kadang ditambahkan pada hukuman mati, bdk Yos 10:26-27. Penghinaan itu dipraktekkan juga oleh bangsa-bangsa lain. bdk 1Sa 31:10. Menurut hukum Taurat. Ula 21:22-23, mayat harus diturunkan sebelum hari malam. Lihat Yoh 19:31.
(0.25) (1Sam 28:13) (jerusalem: sesuatu yang ilahi) Naskah Ibrani memakai sebuah kata (elohim) yang juga dipakai untuk menyebut Allah. Tetapi di sini kata itu berarti sebuah makhluk atas-insani, bdk Kej 3:5; Maz 8:6
(0.25) (2Sam 11:22) (jerusalem: kepadanya) Terjemahan Yunani menambah: Maka geramlah Daud kepada Yoab; lalu berkata kepada suruhan itu: "Mengapa kamu demikian dekat ke tembok kota untuk berperang? Tidak tahukah kamu bahwa orang memanah dari atas tembok? Siapakah yang menewaskan Abimelekh bin Yerubaal? Bukankah seorang perempuan yang menimpakan batu kilangan dari atas tembok sehingga ia mati di Tebes? Mengapa kamu demikian dekat ke tembok itu?"
(0.25) (1Raj 2:36) (jerusalem) Salomo membebankan pada Simei tahanan kota di Yerusalem, yang pelanggarannya akan dihukum dengan kematian. Ia juga menyuruh Simei mengangkat sumpah. Oleh karena Simei melanggar sumpahnya itu, ia dihukum mati "secara adil". Tetapi dalam 1Ra 2:44 Salomo menyingkapkan alasan sebenarnya mengapa Simei dibunuh, yaitu kutuk yang pernah diucapkannya melawan Daud.
(0.25) (2Raj 2:18) (jerusalem: "Jangan pergi?") Kenyataan bahwa mereka dengan percuma mencari nabi Elia hanya membuktikan bahwa beliau tidak ada lagi di bumi. Nabinya adalah sebuah rahasia dan Elisa tidak mau membukanya. Ayat-ayat ini tidak berkata bahwa Elia tidak mati. Tetapi mudah saja orang dapat mengambil kesimpulan itu. Mengenai nabi Elia yang nanti akan datang kembali bdk Mal 4:5*.
(0.25) (2Raj 4:21) (jerusalem: ditutupnyalah pintu) Tindakan ini memperlihatkan kepercayaan wanita itu. Nabi Elisa sudah memperoleh anak itu bagi ibunya, karena itu ia pasti dapat menghidupkannya pula. Sementara menunggu pertolongan nabi, ibu menyembunyikan mayat anaknya. Tidak ada seorangpun boleh tahu bahwa anak itu mati, 2Ra 4:23.
(0.25) (Ayb 7:9) (jerusalem: tidak akan muncul kembali) Sesuai dengan pendapat umum yang rupanya dianut pesajak juga, bdk Ayu 10:21; 14:7-22; 16:22; bdk 2Sa 12:23; Maz 88:11, dll, mustahillah orang kembali dari dunia orang mati, bdk Bil 16:33+; Maz 6:6+.
(0.25) (Ayb 26:5) (jerusalem: Roh-roh) Kata Ibrani yang diterjemahkan begitu ialah: refaim, bdk Ula 1:28+ (bayangan-bayangan). Yang dimaksud ialah orang-orang mati, bdk Maz 88:11+, atau orang-orang lemah yang tidak berdaya
(0.25) (Mzm 28:1) (jerusalem: TUHAN, perisaiku) Mazmur ini mencakup dua bagian yang berbeda. Bagian pertama, Maz 28:1-5 berupa doa permohonan, sedangkan bagian kedua, Maz 28:6-9, berupa ucapan syukur atas dikabulkannya permohonan.
(0.25) (Mzm 63:9) (jerusalem: ke bagian-bagian bumi yang paling bawah) Ialah dunia orang mati, syeol, bdk Maz 6:6,yang dibayangkan di bawah keping bumi, Maz 86:13; 139:15; Yeh 31:15 dst; Yeh 32:18; Ayu 26:5.
(0.25) (Mzm 73:20) (jerusalem: waktu terjaga) Tuhan terjaga untuk mengadakan pengadilan, bdk Maz 35:23; 44:24; 59:6; Yer 51:9
(0.25) (Mzm 88:10) (jerusalem: Apakah) Maz 88:11-13 mengandaikan bahwa orang mati, bdk Maz 6:6+, tidak dapat memuji Allah, bersyukur kepadaNya dan menikmati karuniaNya, bdk Maz 30:10+; Maz 115:17; Yes 38:18.
(0.25) (Mzm 123:4) (jerusalem: jiwa kami) Bdk Maz 6:4+
(0.25) (Pkh 3:18) (jerusalem: dan memperlihatkan kepada mereka) Ini menurut terjemahan Yunani dan Siria. Dalam naskah Ibrani tertulis: dan agar mereka melihat
(0.25) (Yes 57:9) (jerusalem: Molokh) Dalam naskah Ibrani tertulis: melek, artinya: raja. Gelar itu diberi kepada beberapa dewa yang dipuja bangsa-bangsa Semit, a.l. Molokh, bdk Ima 18:21+. Yang dimaksudkan di sini kiranya Melkart, dewa yang dipuja di kota Tirus sebagai dewa dunia orang mati (yang disebut pada akhir ayat ini).


TIP #29: Klik ikon untuk merubah popup menjadi mode sticky, untuk merubah mode sticky menjadi mode popup kembali. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA