| (0.44) | 1Sam 30:23 |
| Tetapi Daud berkata: "Janganlah kamu, saudara-saudaraku, berbuat demikian, dengan apa yang diberikan TUHAN kepada kita; sebab Ia telah melindungi kita, dan menyerahkan ke dalam tangan kita gerombolan yang menyerang kita. |
| (0.44) | 1Sam 24:6 |
| (24-7) lalu berkatalah ia kepada orang-orangnya: "Dijauhkan Tuhanlah kiranya dari padaku untuk melakukan hal yang demikian kepada tuanku, kepada orang yang diurapi q TUHAN 1 , yakni menjamah dia, sebab dialah orang yang diurapi TUHAN." |
| (0.44) | 1Sam 21:8 |
| Berkatalah Daud kepada Ahimelekh: "Tidak adakah padamu di sini tombak atau pedang? Sebab baik pedangku maupun senjataku, tidak dapat kubawa, karena perintah raja itu mendesak." |
| (0.44) | 1Sam 7:7 |
| Ketika didengar orang Filistin, bahwa orang Israel telah berkumpul di Mizpa, majulah raja-raja kota orang Filistin mendatangi orang Israel. Serta didengar orang Israel demikian, maka ketakutanlah v mereka terhadap orang Filistin. |
| (0.44) | 1Sam 9:9 |
| --Dahulu di antara orang Israel, apabila seseorang pergi menanyakan petunjuk o Allah, ia berkata begini: "Mari kita pergi kepada pelihat 1 ," sebab nabi yang sekarang ini disebutkan dahulu pelihat. p -- |
| (0.44) | 1Sam 10:24 |
| Dan Samuel berkata kepada seluruh bangsa itu: "Kamu lihatkah orang yang dipilih a TUHAN itu? Sebab tidak ada seorangpun yang sama seperti b dia di antara seluruh bangsa itu." Lalu bersoraklah seluruh bangsa itu, demikian: "Hidup c raja!" |
| (0.44) | 1Sam 13:4 |
| Demikianlah seluruh orang Israel mendengar kabar, bahwa Saul telah memukul kalah pasukan pendudukan orang Filistin dan dengan demikian orang Israel dibenci h oleh orang Filistin. Kemudian dikerahkanlah rakyat itu untuk mengikuti Saul ke Gilgal. |
| (0.44) | 1Sam 5:10 |
| Lalu mereka mengantarkan tabut Allah itu ke Ekron. d Tetapi sesampai tabut Allah itu di Ekron, berteriaklah orang Ekron itu, demikian: "Mereka memindahkan tabut Allah Israel itu kepada kita untuk mematikan kita dan bangsa kita." |
| (0.44) | 1Sam 15:12 |
| Lalu Samuel bangun pagi-pagi untuk bertemu dengan Saul, tetapi diberitahukan kepada Samuel, demikian: "Saul telah ke Karmel u tadi dan telah didirikannya baginya suatu tanda peringatan; v kemudian ia balik dan mengambil jurusan ke Gilgal." |
| (0.44) | 1Sam 19:11 |
| Kemudian Saul mengirim orang-orang suruhan ke rumah Daud untuk mengamat-amatinya b dan untuk membunuh dia pada waktu pagi. c Tetapi Mikhal, isteri Daud, memberitahukan kepadanya, demikian: "Jika engkau tidak dapat meluputkan dirimu malam ini, maka besok engkau akan dibunuh." |
| (0.44) | 1Sam 20:8 |
| Jika demikian, tunjukkanlah kesetiaanmu kepada hambamu ini, sebab engkau telah mengikat perjanjian y di hadapan TUHAN dengan hambamu ini. Tetapi jika ada kesalahan padaku, engkau sendirilah membunuh z aku. Mengapa engkau harus menyerahkan aku kepada ayahmu?" |
| (0.44) | 1Sam 23:17 |
| dan berkata kepadanya: "Janganlah takut, sebab tangan ayahku Saul tidak akan menangkap engkau; engkau akan menjadi raja u atas Israel, dan aku akan menjadi orang kedua di bawahmu. Juga ayahku Saul telah mengetahui yang demikian itu." |
| (0.43) | 1Sam 11:7 |
| Diambilnyalah sepasang lembu, w dipotong-potongnya, lalu potongan-potongan itu dikirimkannya ke seluruh daerah Israel x dengan perantaraan utusan, pesannya: "Siapa y yang tidak maju mengikuti Saul dan mengikuti Samuel, lembu-lembunya akan diperlakukan juga demikian." Lalu TUHAN mendatangkan ketakutan kepada bangsa itu, sehingga majulah mereka serentak. z |
| (0.43) | 1Sam 7:3 |
| Lalu berkatalah Samuel kepada seluruh kaum Israel demikian: "Jika kamu berbalik j kepada TUHAN dengan segenap hati, maka jauhkanlah k para allah asing dan para Asytoret l dari tengah-tengahmu dan tujukan m hatimu kepada TUHAN dan beribadahlah hanya n kepada-Nya; maka Ia akan melepaskan o kamu 1 dari tangan orang Filistin." |
| (0.43) | 1Sam 6:5 |
| Jadi buatlah gambar borok-borokmu m dan gambar tikus yang merusak tanahmu, dan sampaikanlah hormatmu n kepada Allah Israel. Mungkin Ia akan mengangkat dari padamu, dari pada allahmu dan dari pada tanahmu tangan-Nya yang menekan dengan berat. |
| (0.43) | 1Sam 20:42 |
| Kemudian berkatalah Yonatan kepada Daud: "Pergilah dengan selamat; z bukankah kita berdua telah bersumpah a demi nama TUHAN, b demikian: TUHAN akan ada c di antara aku dan engkau serta di antara keturunanku dan keturunanmu sampai selamanya. d " (20-43) Setelah itu bangunlah Daud dan pergi; dan Yonatanpun pulang ke kota. |
| (0.43) | 1Sam 14:45 |
| Tetapi rakyat berkata kepada Saul: "Masakan Yonatan harus mati, dia yang telah mendapat kemenangan yang besar ini di Israel? Jauhlah yang demikian! Demi TUHAN yang hidup, sehelai u rambutpun dari kepalanya takkan jatuh ke bumi! Sebab dengan pertolongan Allah juga dilakukannya hal itu pada hari ini." Demikianlah rakyat membebaskan v Yonatan, sehingga ia tidak harus mati. |
| (0.43) | 1Sam 17:39 |
| Lalu Daud mengikatkan pedangnya di luar baju perangnya, kemudian ia berikhtiar berjalan, sebab belum pernah dicobanya. Maka berkatalah Daud kepada Saul: "Aku tidak dapat berjalan dengan memakai ini, sebab belum pernah aku mencobanya." Kemudian ia menanggalkannya. |
| (0.12) | 1Sam 17:16 |
| Orang Filistin itu maju mendekat pada pagi hari dan pada petang hari. Demikianlah ia tampil ke depan empat puluh hari lamanya. |
| (0.11) | 1Sam 18:24 |
| Para pegawai Saul memberitahukan kepada raja, katanya: "Demikianlah jawab yang diberi Daud." |




