Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 21 - 40 dari 482 ayat untuk greek:d (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.50) (Kej 12:1) (full: PERGILAH DARI NEGERIMU. )

Nas : Kej 12:1

Pada saat ini Abram belum diberitahukan ke mana Allah akan menuntunnya (Ibr 11:8). Malah ia harus mengadakan perjalanan di bawah bimbingan Tuhan yang langsung.

(0.50) (Kej 17:15) (full: SARA. )

Nas : Kej 17:15

Sara berarti "putri raja" dan menunjuk pada kedudukannya sebagai "ibu bangsa-bangsa" dan raja-raja (ayat Kej 17:16).

(0.50) (Kej 18:14) (full: ADAKAH SESUATU APAPUN YANG MUSTAHIL UNTUK TUHAN? )

Nas : Kej 18:14

Allah ingin agar kita paham bahwa Ia berkuasa untuk melaksanakan apa yang dijanjikan-Nya. Yesus menekankan kebenaran ini ketika mengatakan, " ... bagi Allah segala sesuatu mungkin" (Mat 19:26).

(0.50) (Kej 33:4) (full: ESAU ... DICIUMNYA DIA, LALU BERTANGIS-TANGISANLAH MEREKA. )

Nas : Kej 33:4

Allah telah menangani Esau dan menempatkan dalam hatinya keinginan untuk berdamai dengan saudaranya. Sikap Esau yang ramah merupakan jawaban Allah terhadap doa Yakub (Kej 32:11).

(0.50) (Kej 42:8) (full: YUSUF MENGENAL SAUDARA-SAUDARANYA. )

Nas : Kej 42:8

Yusuf menyembunyikan identitasnya sehingga ia yakin apakah saudara-saudaranya akan menunjukkan penyesalan atas apa yang mereka lakukan kepadanya dan ayahnya bertahun-tahun yang lalu (pasal Kej 37:1-36).

(0.50) (Ul 29:1) (full: INILAH PERKATAAN PERJANJIAN. )

Nas : Ul 29:1

Lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN BANGSA ISRAEL.

(0.50) (Yos 7:25) (full: MELONTARI DIA DENGAN BATU. )

Nas : Yos 7:25

Tujuan abadi dari Akhan dan keluarganya tidak dapat ditentukan dengan mudah. PL menekankan kematian jasmani sebagai hukuman atas dosa, tetapi tidak jelas hubungannya dengan hukuman akhir yang abadi dari setiap orang.

(0.50) (Yos 11:23) (full: YOSUA MEREBUT SELURUH NEGERI. )

Nas : Yos 11:23

Ayat ini merangkum kitab Yosua; pasal Yos 12:1-24 menyusul dengan sebuah tinjauan ulang yang singkat mengenai aneka penaklukan di bawah pimpinan Musa dan Yosua.

(0.50) (Rut 3:9) (full: KEMBANGKANLAH KIRANYA SAYAPMU MELINDUNGI HAMBAMU. )

Nas : Rut 3:9

Dengan isyarat itu Rut sedang meminta Boas untuk menikahinya (juga lih. Yeh 16:8). Tindakan menutup itu melambangkan perlindungan, perhatian, dan dukungan.

(0.50) (1Sam 16:23) (full: ROH YANG JAHAT ITU UNDUR DARI PADANYA. )

Nas : 1Sam 16:23

Rupanya Roh Kudus aktif dalam musik Daud sehingga Saul menerima kebebasan sementara dari penindasan roh jahat yang menimpa dirinya sebagai hukuman Allah.

(0.50) (2Raj 24:2) (full: SESUAI DENGAN FIRMAN TUHAN. )

Nas : 2Raj 24:2

Penahanan kerajaan selatan oleh Babel sudah dinubuatkan 150 tahun sebelumnya (Yes 6:11-12; 39:6); Yeremia menubuatkan bahwa masa ini akan berlangsung selama 70 tahun (Yer 25:11-12).

(0.50) (1Taw 2:5) (full: ANAK-ANAK. )

Nas : 1Taw 2:5

Daftar keturunan yang disajikan bersifat selektif, dengan memilih hanya keturunan tertentu. Istilah "anak-anak" juga dapat diartikan "keturunan dari"; jadi ada kemungkinan beberapa anak atau angkatan dilewati.

(0.50) (2Taw 7:20) (full: RUMAH INI ... AKAN KUBUANG. )

Nas : 2Taw 7:20

Lihat cat. --> 1Raj 9:7.

[atau ref. 1Raj 9:7]

(0.50) (Ezr 4:6) (full: PEMERINTAHAN AHASYWEROS ... MEREKA MENULIS SURAT TUDUHAN. )

Nas : Ezr 4:6

Ahasyweros memerintah kerajaan Persia sejak tahun 485 hingga 465 SM. Peristiwa-peristiwa dalam kitab Ester terjadi selama masa ini.

(0.50) (Mzm 25:14) (full: TAKUT AKAN DIA. )

Nas : Mazm 25:14

Pengenalan pribadi akan Allah dan persekutuan intim dengan-Nya adalah khusus bagi mereka yang takut akan Dia dan menjauhkan diri dari kejahatan (bd. Ams 3:5-7;

lihat art. TAKUT AKAN TUHAN).

(0.50) (Kid 6:13) (full: KEMBALILAH, YA GADIS SULAM. )

Nas : Kid 6:13

Beberapa penafsir beranggapan bahwa "gadis Sulam" ini artinya wanita Sunem; penafsir lainnya beranggapan gadis Sulam ini merupakan bentuk feminin dari Salomo sebagai gelar, yaitu gadis kekasih Salomo.

(0.50) (Yes 3:1) (full: MENJAUHKAN DARI YERUSALEM. )

Nas : Yes 3:1

Sebagai akibat dosa umat itu, hukuman Allah akan menimpa setiap bagian masyarakat dan semua golongan akan menderita (ayat Yes 3:2-3).

(0.50) (Yes 10:28) (full: TELAH DATANG MENYERANG AYAT. )

Nas : Yes 10:28-34

Yesaya menubuatkan rute yang akan dilewati oleh pasukan Asyur yang berusaha menjarah Yerusalem. Allah sendiri akan menebas mereka (bd. Yes 37:33-38).

(0.50) (Yes 17:1) (full: DAMSYIK TIDAK AKAN TETAP SEBAGAI KOTA. )

Nas : Yes 17:1-6

Damsyik, ibu kota Aram (ayat Yes 17:3), akan dikalahkan. Efraim (yaitu Israel atau kerajaan utara) juga akan menderita karena persekutuannya dengan Damsyik melawan Asyur.

(0.50) (Yes 42:18) (full: ORANG-ORANG TULI ... ORANG-ORANG BUTA. )

Nas : Yes 42:18-25

Karena kebutaan dan ketulian rohani umat Allah, mereka dijarahi dan dirampok oleh musuh-musuh mereka; tidak ada seorang pun yang melepaskan dan memulihkan mereka.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA