(0.44469508163265) | (Ayb 13:28) | (jerusalem: orang yang sudah rapuh) yang dimaksud ayat ini ialah manusia yang lebih jauh dibicarakan dalam Ayu 14:1 dst. Ada yang menempatkan ayat ini sesudah Ayu 14:2 atau Ayu 14:6. |
(0.44469508163265) | (Ayb 28:4) | (jerusalem: Orang.... berjalan di atas) Naskah Ibrani gelap sekali dan terjemahan dikira-kirakan saja. Pekerjaan di tambang-tambang dibebankan pada budak dan tawanan perang. Tambang biasanya terletak jauh dari tempat kediaman orang khususnya di padang gurun Sinai. |
(0.44469508163265) | (Mzm 72:10) | (jerusalem: Tarsis) Tarsis dan pulau-pulau itu ialah daerah yang paling jauh di sebelah barat, bdk Maz 48:8+; Yes 23:1, dll |
(0.44469508163265) | (Dan 8:1) | (jerusalem: Belsyazar) Mengenai tokoh ini bdk Dan 5:1+ |
(0.44469508163265) | (Dan 8:26) | (jerusalem: yang masih jauh) Nubuat-nubuat Yehezkiel Yeh 12:21-28 segera digenapi. Sebaliknya nubuat Daniel ini baru akan terlaksana sesudah jangka waktu yang hanya secara samar-samar diberitahukan, bdk Dan 12:4,9. |
(0.44469508163265) | (Mat 6:22) | (jerusalem) Dengan cahaya mata yang sehat atau sakit menerangi atau tidak menerangi tubuh, dibandingkan cahaya rohani yang menerangi hati: kalau cahaya itu sendiri menjadi gelap, maka kebutaan rohani itu jauh lebih mencelakakan dari kebutaan badani. |
(0.44469508163265) | (Why 19:16) | (jerusalem: suatu nama) Nama itu mengungkapkan bahwa Kristus adalah "Tuan", bdk Wah 17:14; Fili 2:9-11. Nama itu jauh melebihi semua gelar penghujat yang dimiliki binatang itu, Wah 13:1; 17:3. |
(0.38124663265306) | (Yeh 1:1) |
(sh: Allah dalam pembuangan (Senin, 16 Juli 2001)) Allah dalam pembuanganAllah dalam pembuangan. Setelah menjalani kehidupan dalam pembuangan selama 5 tahun, Yehezkiel mendapatkan penglihatan yang luar biasa dari Allah. Yehezkiel melihat penglihatan tentang takhta kemuliaan Allah yang begitu agung dan dahsyat sehingga membuat Yehezkiel sujud menyembah. Memperhatikan penglihatan yang dipaparkan Yehezkiel, mungkin kita akan terheran-heran sebab Yehezkiel banyak menggunakan simbol- simbol dan menjabarkannya secara detil. Namun demikian kita harus memperhatikan bahwa Yehezkiel secara jelas berusaha untuk tidak memberikan deskripsi secara spesifik dan pasti, khususnya ketika menggambarkan kemuliaan Allah. Karena itu ia banyak menggunakan kata-kata `kelihatan seperti, menyerupai, seperti, kelihatan'. Terlebih ketika ia menggambarkan kemuliaan Tuhan, ia hanya mengatakan `seperti busur pelangi ... begitulah kelihatan gambar kemuliaan Tuhan' (ayat 28). Apa makna semua itu? Makna semua itu adalah Allah jauh di luar deskripsi manusia. Manusia tidak akan mampu mendeskripsikan kemuliaan Allah. Yehezkiel hanya dapat melihat gambaran kemuliaan seperti busur pelangi. Mengapa Yehezkiel sujud menyembah ketika ia melihat penglihatan itu? Semakin dekat matanya ditarik pada figur utama dalam penglihatan itu maka semakin buta matanya oleh sinar kemuliaan. Bagi Yehezkiel lebih mudah memperhatikan 4 makhluk hidup beserta roda-rodanya daripada memperhatikan figur utama dalam busur pelangi. Allah yang bersemayam di bukit Zion, Allah yang bersemayam di Bait-Nya di Yerusalem, menampakkan diri-Nya kepada umat-Nya yang ada dalam pembuangan di Babel adalah Allah yang memang jauh di luar deskripsi manusia, namun Ia bukanlah Allah yang jauh dari umat sekalipun di tanah asing. Masa depan bangsa Israel masih ada bahkan masih ada pelayanan yang harus dilakukan oleh Yehezkiel sebagai imam di tanah pembuangan. Renungkan: Kemuliaan Allah memang jauh dari bayangan manusia, namun tidak ada tempat yang jauh dari jangkauan Allah. Tidak ada situasi manusia yang jauh dari pengadilan-Nya. Dia akan datang kepada kita di saat kita gagal, kecewa, depresi, maupun mengalami malapetaka. Kita mungkin hanya dapat melihat sedikit dari kemuliaan-Nya, namun Ia senantiasa ada bersama kita. |
(0.37733630612245) | (Yes 5:26) |
(full: BANGSA YANG DARI JAUH.
) Nas : Yes 5:26 Yesaya melukiskan pembinasaan Yehuda yang akan datang oleh bangsa yang dari jauh. Pembinasaan itu sudah dekat dan pasti terjadi, dan Yehuda tidak mempunyai kekuatan apa-apa untuk menolak musuh. Pastilah Yesaya bernubuat mengenai penyerbuan Asyur yang tentaranya menjarah Yehuda pada tahun 701 SM dan tentara Babel yang mulai menyerang tahun 605 SM. Allah sering kali memakai bangsa asing untuk menghukum kemurtadan umat-Nya (lihat cat. --> Mat 5:13). [atau ref. Mat 5:13] |
(0.37733630612245) | (Yes 5:26) | (jerusalem) Sajak ini mungkin mengenai salah satu serangan yang di masa Yesaya dilontarkan kerajaan Asyur, oleh Tiglat Pileser III, th 735 atau 732, oleh Salmaneser, th 722, oleh Sargon, th 711, atau oleh Sanherib, th 701. Tetapi nama penyerbu tidak sampai disebut. Barangkali sajak itu hanya mau mengungkapkan pikiran umum ini: Allah memanggil suatu bangsa kuasa buat menimpakan balasanNya, bdk Ula 28:49-52; Yes 10:5+. |
(0.35575606122449) | (Kel 8:2) |
(full: KATAK.
) Nas : Kel 8:2 Di Mesir kuno, katak melambangkan dewa dan dianggap keramat. Tuhan, melalui tulah ini, sedang menyerang dewa-dewa Mesir untuk menunjukkan bahwa kuasa-Nya jauh lebih unggul daripada kekuatan-kekuatan gaib Mesir. |
(0.35575606122449) | (Yes 59:9) |
(full: KEADILAN TETAP JAUH DARI PADA KAMI.
) Nas : Yes 59:9-14 Yesaya melukiskan para pemohon syafaat sejati sebagai orang yang menyadari dirinya berdosa, mengakui dosa-dosanya, dan sangat sedih karena keadaannya yang tampaknya tidak tertolong lagi. |
(0.35575606122449) | (Yes 65:20) |
(full: BAYI YANG HANYA HIDUP BEBERAPA HARI.
) Nas : Yes 65:20 Sekalipun di dalam kerajaan Mesias masih ada kematian, umur seseorang akan jauh lebih panjang daripada sekarang. Seorang berusia 100 tahun masih akan dianggap sebagai remaja, dan mereka yang mati sebelumnya akan dianggap terkutuk. |
(0.35575606122449) | (Za 6:15) |
(full: ORANG-ORANG DARI JAUH AKAN DATANG.
) Nas : Za 6:15 Frase ini mengacu kepada orang-orang bukan Yahudi (bd. Ef 2:11-13). |
(0.35575606122449) | (Kel 18:13) | (jerusalem) Tindakan yang diambil Musa ini mengandaikan bahwa bangsanya sudah besar dan menetap, Kel 18:23. melalui ceritera ini Musa dijadikan pendiri sebuah lembaga (yang mendesentralisasikan kuasa penghakiman) yang baru muncul di zaman jauh kemudian dari zaman Musa. Tetapi kenyataan bahwa tindakan itu diusulkan oleh Yitro barangkali memberi kesaksian bahwa pengorganisasian umat Israel yang pertama terpengaruh oleh organisasi bangsa Midian. |
(0.35575606122449) | (Yos 7:1) | (jerusalem: Akhan) Ceritera mengenai Akhan ini aslinya tidak bersangkutan dengan kisah mengenai perebutan Yerikho dan Ai. Akhan adalah seorang dari suku Yehuda dan lembah Akhor, Yos 7:26, terletak jauh dari Ai dan Yerikho di wilayah Yehuda. Kisah ini adalah sebuah tradisi khusus dan agaknya berasal dari suku Benyamin, sebab di dalamnya terungkap sikap permusuhan terhadap suku Yehuda. |
(0.35575606122449) | (Yos 10:16) | (jerusalem) Ceritera mengenai lima raja Kanaan ini adalah sebuah tradisi khusus, berbeda dengan tradisi mengenai pertempuran di Gibeon (disebutkannya Makeda dalam Yos 10:10 adalah sebuah sisipan). Letaknya Makeda tidak diketahui. Menurut Yos 15:40-41 Makeda terletak di daerah Eglon dan Lakhis, jadi jauh dari Gibeon. |
(0.35575606122449) | (1Raj 10:11) | (jerusalem: kayu cendana) Yang dimaksud ialah sejenis kayu jarang dan mahal yang tidak dapat ditentukan lebih jauh. Menurut 2Ta 2:8 kayu itu terdapat di gunung Libanon dan ada keterangan-keterangan semacam dalam dokumen-dokumen orang Akad yang memakai kata yang sama (almuggim) |
(0.35575606122449) | (2Taw 30:1) | (jerusalem) Bagian ini berlatar belakang Bil 9:1-14. Di situ juga disebutkan keadaan najis dan perjalanan jauh yang perlu diadakan. Peraturan yang tercantum dalam bagian ini menjadi perlu waktu banyak orang Yahudi merantau di luar negeri, yaitu pada masa sesudah pembuangan. |
(0.35575606122449) | (Mzm 10:4) | (jerusalem: Tidak ada Allah) Dengan menyangkal bahwa Allah menyelenggarakan segala sesuatunya kaum fasik secara praktis menyangkal adanya Allah, bdk Maz 10:13; 14:1; 36:2; Zef 1:12. Sebab bagi mereka Allah nampaknya jauh sehingga hukum-hukumNya dapat dianggap sepi, Maz 5 dan Tuhan nampaknya juga tidak peduli, Maz 4. |