(0.13) | 2Taw 15:15 | Seluruh Yehuda bersukaria atas sumpah itu, karena dengan segenap hati mereka bersumpah setia dan dengan kehendak yang bulat mereka mencari TUHAN. x TUHAN berkenan ditemui oleh mereka dan mengaruniakan keamanan y kepada mereka di segala penjuru. |
(0.13) | 2Taw 20:21 | Setelah ia berunding dengan rakyat, ia mengangkat orang-orang yang akan menyanyi nyanyian untuk TUHAN dan memuji TUHAN dalam pakaian kudus b yang semarak pada waktu mereka keluar di muka orang-orang bersenjata, sambil berkata: "Nyanyikanlah nyanyian syukur bagi TUHAN, bahwasanya untuk selama-lamanya c kasih setia-Nya!" |
(0.13) | 2Taw 23:18 | Kemudian Yoyada menyerahkan pengawasan atas rumah TUHAN kepada imam-imam dan orang-orang Lewi, i yang telah dibagi-bagi dalam rombongan oleh Daud untuk bertugas di dalam rumah j TUHAN, yakni untuk mempersembahkan korban bakaran kepada TUHAN--seperti tertulis di dalam Taurat Musa--dengan sukaria dan dengan nyanyian menurut petunjuk Daud. |
(0.13) | 2Taw 24:12 | Raja dan Yoyada menyerahkan uang itu kepada mereka yang memanduri pekerjaan pada rumah TUHAN. Mereka ini mengupah t tukang-tukang pahat dan tukang-tukang kayu untuk membaharui rumah TUHAN; juga tukang-tukang besi dan tembaga untuk memperbaiki rumah TUHAN. |
(0.13) | 2Taw 36:10 | Pada pergantian tahun raja Nebukadnezar menyuruh membawa dia ke Babel a beserta perkakas-perkakas yang indah-indah dari rumah TUHAN dan Zedekia, saudara ayah Yoyakhin, menjadi raja atas Yehuda dan Yerusalem. |
(0.13) | 2Taw 36:22 | Pada tahun pertama zaman Koresh, b raja negeri Persia, TUHAN menggerakkan hati Koresh 1 , raja Persia itu untuk menggenapkan firman yang diucapkan oleh Yeremia, sehingga disiarkan di seluruh kerajaan Koresh secara lisan dan tulisan pengumuman ini: |
(0.13) | Ezr 1:1 | Pada tahun pertama zaman Koresh, raja negeri Persia, TUHAN menggerakkan hati a Koresh 3 , raja Persia itu untuk menggenapkan firman yang diucapkan oleh Yeremia 4 , b sehingga disiarkan di seluruh kerajaan Koresh secara lisan dan tulisan pengumuman ini: |
(0.13) | Neh 8:15 | (8-16) dan bahwa di semua kota mereka dan di Yerusalem harus disampaikan berita dan pengumuman yang berbunyi: "Pergilah ke gunung, ambillah daun pohon zaitun, daun pohon minyak, daun pohon murad, daun pohon korma dan daun dari pohon-pohon yang rimbun guna membuat pondok-pondok sebagaimana tertulis." |
(0.13) | Neh 9:5 | Dan berkatalah Yesua, Kadmiel, Bani, Hasabneya, Serebya, Hodia, Sebanya dan Petahya, orang-orang Lewi itu: "Bangunlah, pujilah TUHAN Allahmu i dari selama-lamanya sampai selama-lamanya! Terpujilah nama-Mu j yang mulia, yang ditinggikan mengatasi segala puji dan hormat!" |
(0.13) | Est 2:17 | Maka Ester dikasihi oleh baginda lebih dari pada semua perempuan lain, dan ia beroleh sayang dan kasih baginda lebih dari pada semua anak dara lain, sehingga baginda mengenakan mahkota kerajaan ke atas kepalanya dan mengangkat dia menjadi ratu 1 m ganti Wasti. |
(0.13) | Est 6:10 | Maka titah raja kepada Haman: "Segera ambillah pakaian dan kuda itu, seperti yang kaukatakan itu, dan lakukanlah demikian kepada Mordekhai, orang Yahudi, yang duduk di pintu gerbang istana. Sepatah katapun janganlah kaulalaikan dari pada segala yang kaukatakan itu." |
(0.13) | Est 8:15 | Dan Mordekhai b keluar dari hadapan raja dengan memakai pakaian kerajaan dari pada kain ungu tua dan kain lenan, dengan memakai tajuk emas c yang mengagumkan serta jubah dari pada kain lenan d halus dan kain ungu muda. Maka kota Susanpun bertempiksoraklah dan bersukaria: e |
(0.13) | Yes 19:21 | TUHAN akan menyatakan diri kepada orang Mesir, dan orang Mesir akan mengenal y TUHAN pada waktu itu; mereka akan beribadah z dengan korban sembelihan dan korban sajian, dan mereka akan bernazar kepada TUHAN serta membayar nazar a itu. |
(0.13) | Yes 28:15 | Karena kamu telah berkata: "Kami telah mengikat perjanjian dengan maut 1 , u dan dengan dunia maut kami telah mengadakan persetujuan; biarpun cemeti berdesik-desik v dengan kerasnya, kami tidak akan kena; sebab kami telah membuat bohong w sebagai perlindungan x kami, dan dalam dusta kami menyembunyikan diri," |
(0.13) | Yes 65:8 | Beginilah firman TUHAN: "Seperti kata orang jika pada tandan buah anggur h masih terdapat airnya 1 : Janganlah musnahkan itu, sebab di dalamnya masih ada berkat! demikianlah Aku akan bertindak oleh karena hamba-hamba-Ku, i yakni Aku tidak akan memusnahkan sekaliannya. |
(0.13) | Yer 28:11 | Berkatalah s Hananya di depan mata seluruh rakyat itu: "Beginilah firman TUHAN: Dalam dua tahun ini begitu jugalah Aku akan mematahkan kuk Nebukadnezar, raja Babel itu, dari pada tengkuk segala bangsa!" Tetapi pergilah nabi Yeremia dari sana. |
(0.13) | Yer 31:20 | Anak kesayangankah gerangan Efraim bagi-Ku atau anak a kesukaan? Sebab setiap kali Aku menghardik dia, tak putus-putusnya Aku terkenang b kepadanya; sebab itu hati-Ku terharu terhadap dia; tak dapat tidak Aku akan menyayanginya, c demikianlah firman TUHAN. |
(0.13) | Yer 32:23 | Kemudian mereka memasuki dan mendudukinya, z tetapi mereka tidak mendengarkan suara-Mu dan tidak berkelakuan menurut Taurat-Mu; a mereka tidak melakukan segala apa yang Kauperintahkan kepada mereka untuk dilakukan. Sebab itu Engkau melimpahkan kepada mereka segala malapetaka b ini. |
(0.13) | Yer 36:12 | turunlah ia ke istana raja, ke kamar panitera. k Di sana tampak duduk semua pemuka, yakni panitera Elisama, Delaya bin Semaya, Elnatan l bin Akhbor, Gemarya bin Safan, Zedekia bin Hananya dan semua pemuka m lain. |
(0.13) | Yeh 1:1 | Pada tahun ketiga puluh 3 , dalam bulan yang keempat, pada tanggal lima bulan itu, ketika aku bersama-sama dengan para buangan a berada di tepi sungai Kebar, b terbukalah c langit dan aku melihat penglihatan-penglihatan d tentang Allah. |