| (0.24948265853659) | (Kej 22:9) |
(full: DIIKATNYA ISHAK.
) Nas : Kej 22:9 Ishak mungkin sudah seorang pemuda yang mampu melawan ayahnya kalau dikehendakinya. Tetapi, dalam penyerahan sempurna kepada Allah dan ketaatan kepada ayahnya, ia membiarkan dirinya diikat dan dibaringkan di atas mezbah, sama seperti Kristus dengan sukarela membiarkan diri-Nya disalib. |
| (0.24948265853659) | (Kel 14:19) |
(full: TIANG AWAN.
) Nas : Kel 14:19-20 Di dalam kegelapan awan ini secara ajaib melindungi Israel dengan pindah antara orang Mesir dan mereka. Pada saat yang sama tiang api Allah menerangi jalan melintasi laut itu sehingga orang Israel dapat menyeberang (bd. ayat Kel 14:24). |
| (0.24948265853659) | (1Raj 13:24) |
(full: DISERANG SEEKOR SINGA DAN MATI DITERKAM.
) Nas : 1Raj 13:24 Janganlah dianggap bahwa nabi itu menerima hukuman kekal setelah dia mati. Ketidaktaatannya adalah sama dengan ketidaktaatan Musa (lihat cat. --> Bil 20:12). [atau ref. Bil 20:12] |
| (0.24948265853659) | (Pkh 1:9) |
(full: TAK ADA SESUATU YANG BARU DI BAWAH MATAHARI.
) Nas : Pengkh 1:9 Ayat ini tidak berarti bahwa tidak ada penemuan baru, hanya bahwa tidak ada bentuk kegiatan baru. Pencarian, sasaran, dan keinginan umat manusia tetap sama. |
| (0.24948265853659) | (Pkh 9:2) |
(full: NASIB ORANG SAMA.
) Nas : Pengkh 9:2 Salomo melihat bahwa kematian tidak dapat dielakkan dari segi pandangan hidup di sini saja. Dari sudut itu, kelihatan tidak adil kalau kematian dialami oleh semua orang, baik orang benar maupun orang fasik. |
| (0.24948265853659) | (Yes 1:9) |
(full: SODOM ... GOMORA.
) Nas : Yes 1:9-10 Kota Sodom dan Gomora binasa sama sekali karena dahsyatnya dosa mereka (Kej 19:1-25). Yesaya menyamakan Yehuda dengan kedua kota ini karena ketidaksetiaan mereka yang hebat. |
| (0.24948265853659) | (Yes 27:7) |
(full: MEMUSNAHKAN UMAT-NYA.
) Nas : Yes 27:7-11 Allah berjanji tidak akan membinasakan Israel sama sekali sebagaimana akan dilakukan kepada banyak musuh mereka; namun hukuman pasti akan menimpa banyak orang Israel karena dosa mereka dan karena mereka perlu dibersihkan untuk dapat berbuah lagi. |
| (0.24948265853659) | (Yes 65:25) |
(full: SERIGALA DAN ANAK DOMBA AKAN BERSAMA-SAMA MAKAN RUMPUT.
) Nas : Yes 65:25 Damai sejahtera dan keamanan akan menandai kerajaan Mesias. Binatang yang dulunya buas akan menjadi jinak, dan keharmonisan sempurna akan terjadi (bd. Yes 11:6-9). |
| (0.24948265853659) | (Yes 66:10) |
(full: BERSUKACITALAH BERSAMA-SAMA YERUSALEM.
) Nas : Yes 66:10-14 Yerusalem dibandingkan dengan seorang ibu yang menyusui dan menghibur anak-anaknya. Yerusalem akan memiliki damai sejahtera dan menjadi penghiburan kepada semua orang yang mengasihi Allah, termasuk bangsa-bangsa yang datang kepadanya. |
| (0.24948265853659) | (Yer 2:5) |
(full: MENJAUH DARIPADA-KU.
) Nas : Yer 2:5 Israel telah berbalik dari Tuhan, sekalipun Dia tetap setia kepada mereka. Semua orang percaya diperhadapkan dengan pencobaan yang sama, yaitu melupakan kebaikan dan penebusan Allah sementara menuruti keinginan mereka sendiri dan kenikmatan berdosa dari dunia ini. |
| (0.24948265853659) | (Yeh 24:2) |
(full: TULISKANLAH TANGGAL HARI INI.
) Nas : Yeh 24:2 "Tanggal hari ini" adalah 15 Januari 588 SM. Yehezkiel menerima berita ini pada hari yang sama dengan permulaan pengepungan Yerusalem oleh pasukan Babel. Serbuan ini berlangsung sekitar dua tahun dan mengakibatkan kebinasaan seluruh Yerusalem. |
| (0.24948265853659) | (Yeh 25:8) |
(full: SAMA DENGAN SEMUA BANGSA LAIN.
) Nas : Yeh 25:8 Yehezkiel bernubuat bahwa Moab akan dihukum karena mereka percaya bahwa Allah Israel tidak lebih besar daripada dewa-dewa bangsa lainnya (bd. ayat Yeh 25:11). |
| (0.24948265853659) | (Yeh 31:3) |
(full: ASYUR.
) Nas : Yeh 31:3 (Tidak ada dalam terjemahan baru LAI). Yehezkiel membandingkan situasi Mesir dengan hari-hari kemuliaan dan kejatuhan Asyur. Asyur yang pernah menjadi kekuatan dunia, kini telah dibinasakan oleh Babel, bangsa yang sama yang akan mengalahkan Mesir. |
| (0.24948265853659) | (Dan 11:6) |
(full: PUTERI RAJA NEGERI SELATAN.
) Nas : Dan 11:6 Setelah beberapa tahun, Berenike, putri Ptolemeus II Filadelfus dari Mesir (285-246 SM) menikah dengan Antiokhus II Teos (261-246 SM), raja dari utara yang telah menceraikan Laodike untuk menikahinya. Tahun 246 SM Ptolemeus II wafat; kurang lebih pada waktu yang sama Laodike membunuh Berenike, Antiokhus, dan putra mereka. |
| (0.24948265853659) | (Hos 11:9) |
(full: MELAKSANAKAN MURKA-KU YANG MENYALA-NYALA.
) Nas : Hos 11:9 Israel tidak akan mengalami murka Allah sepenuhnya. Mereka tidak akan dibinasakan sama sekali ketika Allah menghukum mereka; sebaliknya, Ia akan menyelamatkan kaum sisa yang dipakai-Nya untuk membangun kembali bangsa itu. |
| (0.24948265853659) | (Ob 1:5) |
(full: JIKA ... PENCURI ... DATANG KEPADAMU.
) Nas : Ob 1:5-6 Telah menjadi kebiasaan orang Edom untuk menjarah, merampok dan membunuh orang lain; kini mereka akan mengalami hal yang sama karena Allah mengirim bangsa lain untuk melawan mereka. |
| (0.24948265853659) | (Ob 1:15) |
(full: AKAN DILAKUKAN KEPADAMU.
) Nas : Ob 1:15 Obaja menubuatkan bahwa Allah akan membalas Edom dan semua bangsa lainnya sesuai dengan perlakuan mereka terhadap orang lain; prinsip yang sama berlaku bagi orang percaya PB (lihat cat. --> Kol 3:25). [atau ref. Kol 3:25] |
| (0.24948265853659) | (Za 14:17) |
(full: TIDAK AKAN TURUN HUJAN.
) Nas : Za 14:17 Ketiadaan hujan sama sekali akan menjadi hukuman atas bangsa-bangsa yang tidak pergi menyembah Tuhan dan merayakan hari Raya Pondok Daun. |
| (0.24948265853659) | (Luk 22:28) |
(full: TETAP TINGGAL BERSAMA-SAMA DENGAN AKU.
) Nas : Luk 22:28 Yesus mengakui bahwa Ia sangat berterima kasih atas kesetiaan murid kepada-Nya sepanjang hidup-Nya dan dalam keadaan sukar yang melingkungi-Nya. Keinginan terbesar kita harus juga untuk tetap setia kepada-Nya dalam dunia yang memusuhi-Nya dan standar kebenaran-Nya. |
| (0.24948265853659) | (Luk 23:43) |
(full: FIRDAUS.
) Nas : Luk 23:43 Istilah "Firdaus" dipakai untuk menunjukkan sorga atau kehadiran Allah (bahwa "sorga" dan "Firdaus" menunjukkan tempat yang sama telah jelas dari 2Kor 12:2,4). Perkataan Yesus mengajarkan dengan jelas bahwa setelah kematian orang yang diselamatkan akan langsung ke hadirat Yesus dalam sorga. |



untuk membuka halaman ramah cetak. [