| (0.02) | Yoh 9:24 |
| Lalu mereka memanggil sekali lagi orang yang tadinya buta itu dan berkata kepadanya: "Katakanlah kebenaran di hadapan Allah; p kami tahu bahwa orang itu orang berdosa. q " |
| (0.02) | Yoh 10:38 |
| tetapi jikalau Aku melakukannya dan kamu tidak mau percaya kepada-Ku, percayalah akan pekerjaan-pekerjaan itu, supaya kamu boleh mengetahui dan mengerti, bahwa Bapa di dalam Aku dan Aku di dalam Bapa. o " |
| (0.02) | Yoh 11:42 |
| Aku tahu, bahwa Engkau selalu mendengarkan Aku, tetapi oleh karena orang banyak yang berdiri di sini p mengelilingi Aku, Aku mengatakannya, supaya mereka percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku. q " |
| (0.02) | Yoh 11:54 |
| Karena itu Yesus tidak tampil lagi di muka umum di antara orang-orang Yahudi, g Ia berangkat dari situ ke daerah dekat padang gurun, ke sebuah kota yang bernama Efraim, dan di situ Ia tinggal bersama-sama murid-murid-Nya. |
| (0.02) | Yoh 12:47 |
| Dan jikalau seorang mendengar perkataan-Ku, tetapi tidak melakukannya, Aku tidak menjadi hakimnya, sebab Aku datang bukan untuk menghakimi dunia, melainkan untuk menyelamatkannya. t |
| (0.02) | Yoh 12:48 |
| Barangsiapa menolak Aku, dan tidak menerima perkataan-Ku, ia sudah ada hakimnya, yaitu firman yang telah Kukatakan, itulah yang akan menjadi hakimnya u pada akhir zaman. |
| (0.02) | Yoh 15:7 |
| Jikalau kamu tinggal di dalam Aku d dan firman-Ku tinggal di dalam kamu, mintalah apa saja yang kamu kehendaki 1 , dan kamu akan menerimanya. e |
| (0.02) | Kis 2:22 |
| Hai orang-orang Israel, dengarlah perkataan ini: Yang aku maksudkan, ialah Yesus dari Nazaret, q seorang yang telah ditentukan Allah dan yang dinyatakan kepadamu dengan kekuatan-kekuatan dan mujizat-mujizat dan tanda-tanda r yang dilakukan oleh Allah dengan perantaraan Dia s di tengah-tengah kamu, seperti yang kamu tahu. |
| (0.02) | Kis 2:29 |
| Saudara-saudara, z aku boleh berkata-kata dengan terus terang kepadamu tentang Daud, bapa bangsa kita. a Ia telah mati dan dikubur, b dan kuburannya masih ada pada kita c sampai hari ini. |
| (0.02) | Kis 3:2 |
| Di situ ada seorang laki-laki, yang lumpuh sejak lahirnya k sehingga ia harus diusung. Tiap-tiap hari orang itu diletakkan dekat pintu gerbang l Bait Allah, yang bernama Gerbang Indah, untuk meminta sedekah m kepada orang yang masuk ke dalam Bait Allah. |
| (0.02) | Kis 4:21 |
| Mereka semakin keras mengancam rasul-rasul itu, tetapi akhirnya melepaskan mereka juga, sebab sidang tidak melihat jalan untuk menghukum mereka karena takut akan orang banyak w yang memuliakan nama Allah x berhubung dengan apa yang telah terjadi. |
| (0.02) | Kis 5:9 |
| Kata Petrus: "Mengapa kamu berdua bersepakat untuk mencobai Roh Tuhan? i Lihatlah, orang-orang yang baru mengubur suamimu berdiri di depan pintu dan mereka akan mengusung engkau juga ke luar." |
| (0.02) | Kis 5:10 |
| Lalu rebahlah perempuan itu seketika itu juga di depan kaki Petrus dan putuslah nyawanya. j Ketika orang-orang muda itu masuk, mereka mendapati dia sudah mati, lalu mereka mengusungnya ke luar dan menguburnya di samping suaminya. k |
| (0.02) | Kis 5:16 |
| Dan juga orang banyak dari kota-kota di sekitar Yerusalem datang berduyun-duyun serta membawa orang-orang yang sakit dan orang-orang yang diganggu roh jahat. Dan mereka semua disembuhkan 1 . s |
| (0.02) | Kis 7:5 |
| dan di situ Allah tidak memberikan milik pusaka m kepadanya, bahkan setapak tanahpun tidak, tetapi Ia berjanji akan memberikan tanah itu n kepadanya menjadi kepunyaannya dan kepunyaan keturunannya, walaupun pada waktu itu ia tidak mempunyai anak. |
| (0.02) | Kis 7:34 |
| Aku telah memperhatikan dengan sungguh kesengsaraan umat-Ku di tanah Mesir dan Aku telah mendengar keluh kesah mereka, dan Aku telah turun untuk melepaskan mereka; karena itu marilah, engkau akan Kuutus ke tanah Mesir. s |
| (0.02) | Kis 7:37 |
| Musa ini pulalah yang berkata kepada orang Israel: Seorang nabi seperti aku ini akan dibangkitkan Allah bagimu dari antara saudara-saudaramu. y |
| (0.02) | Kis 9:40 |
| Tetapi Petrus menyuruh mereka semua keluar, g lalu ia berlutut h dan berdoa. Kemudian ia berpaling ke mayat itu dan berkata: "Tabita, bangkitlah! i " Lalu Tabita membuka matanya dan ketika melihat Petrus, ia bangun lalu duduk. |
| (0.02) | Kis 10:17 |
| Petrus bertanya-tanya di dalam hatinya, apa kiranya arti penglihatan b yang telah dilihatnya itu. Sementara itu telah sampai di muka pintu orang-orang yang disuruh oleh Kornelius c dan yang berusaha mengetahui di mana rumah Petrus. |
| (0.02) | Kis 12:7 |
| Tiba-tiba berdirilah seorang malaikat 1 u Tuhan dekat Petrus dan cahaya bersinar dalam ruang itu. Malaikat itu menepuk Petrus untuk membangunkannya, katanya: "Bangunlah segera!" Maka gugurlah rantai itu dari tangan v Petrus. |




