| (0.2347657826087) | (Kej 14:19) | (jerusalem: memberkati Abram) Berkat adalah firman yang sungguh berdaya, Kej 9:25+, dan tidak dibatalkan lagi, Kej 27:33+; Kej 48:18+. Walaupun diucapkan manusia namun berkat itu selalu membawa hasil sesuai dengan isinya, sebab sebenarnya Allah sendirilah yang memberi berkat, Kej 1:27,28; 12; 28:3-4; Maz 67:2; 85:2, dll. Akan tetapi pada gilirannya manusiapun "memberkati" (memuji) Allah. Manusia memuji kebesaran dan kebaikan Allah dan sekaligus ingin menyaksikan bahwa kebesaran dan kebaikan Allah itu dinyatakan dan diperluas serta diperbesar, Kej 24:48; Kej 18:10; Ula 8:10; 1Sa 25:32,39, dll. Ayat 19 ini menggabungkan berkat Allah bagi manusia dengan berkat (pujian) manusia bagi Allah. Ibadat umat Israelpun mencakup kedua "berkat" itu, Bil 6:22; Ula 27:14-26; Maz 103:1-2; 144:1; Dan 2:19-23, dll. Bdk Luk 1:68; 2Ko 1:3; Efe 1:3; 1Pe 1:3. |
| (0.21564614492754) | (Luk 24:50) |
(full: IA ... MEMBERKATI MEREKA.
) Nas : Luk 24:50 Berkat Allah atas kehidupan para pengikut-Nya perlu sekali. Alkitab mengajarkan beberapa hal mengenai berkat Allah:
|
| (0.21564614492754) | (Ef 1:3) |
(sh: Mengapa memuji? (Jumat, 4 Oktober 2002)) Mengapa memuji?Mengapa memuji? Ayat-ayat berikut ini membawa kita bermuara kepada suatu pujian kepada Allah Bapa, Yesus Kristus dan Roh Kudus. Sungguh suatu pujian yang luar biasa dan menakjubkan. Pertama, pujian kepada Bapa. Allah yang dikenal sebagai Bapa adalah sumber segala berkat (ayat 3). Bapalah yang telah memilih kita (ayat 4). Tujuan Bapa memilih kita adalah supaya kita kudus dan tak bercacat. Bapalah yang menentukan kita menjadi anak-anak-Nya (ayat 5). Bapalah yang menganugerahkan kepada kita anugerah-Nya yang mulia (ayat 6). Bapa menyatakan kepada kita rahasia kehendak-Nya (ayat 9). Bapalah yang mempersatukan segala sesuatu di dalam Kristus (ayat 10). Bapa jugalah yang mengerjakan sesuatu menurut kehendak-Nya (ayat 11). Apakah puji-pujian kita menghayati kebenaran-kebenaran indah ini tentang Allah Bapa sumber dan tujuan hidup kita? Kedua, pujian kepada Yesus. Allah Bapa memberkati kita karena Yesus Kristus. Tanpa relasi pribadi dengan Kristus, berkat-berkat yang diberikan Bapa tidak dapat kita nikmati dan alami. Di dalam Kristus, Bapa memberkati kita (ayat 3). Di dalam Yesus, Bapa memilih kita (ayat 4). Di dalam kita memperoleh penebusan (ayat 7). Di dalam Kristus, Allah Bapa mempersatukan segala sesuatu (ayat 10). Di dalam Yesus, etnis Yahudi (ayat 11,12) dan etnis nonYahudi bersatu menjadi umat Allah (ayat 13). Di dalam Yesus dua etnis yang berbeda dipersatukan. Yesuslah yang memungkinkan kita hidup penuh pujian sebab mengalami berkat-berkat Allah melalui Dia. Ketiga, pujian kepada Roh Kudus. Allah memberkati umat-Nya dengan berkat rohani (ayat 3). Artinya, semua berkat-berkat Roh Kudus diberikan Bapa karena kita adalah umat-Nya. Roh Kudus merupakan meterai dari semua berkat yang diberikan Bapa (ayat 3). Roh Kudus adalah jeminan warisan kita (ayat 14). Karya penyelamatan Yesus Kristus boleh kita cicipi kini dan seterusnya karena Roh Kudus memungkinkan kita masuk di dalam pengalaman rohani tersebut. Renungkan: Paulus mengungkapkan banyak alasan mengapa orang Kristen memuji Allah. Adakah alasan hari ini bagi Anda untuk memuji Allah? Hal apa yang membuat Anda tidak dapat memuji Allah? |
| (0.20750560869565) | (Mzm 132:1) |
(ende) Agaknja mazmur ini dinjanjikan oleh beberapa golongan penjanji dalam perajaan ulangtahun dibawanja Peti Perdjandjian ke Bait-Allah di Jerusjalem. Namun pokok lagu ini ialah djandji Jahwe kepada radja Dawud (Maz 132:11-12) dan djandji ini dianggap sebagai balasan Jahwe kepada usaha Dawud untuk mendirikan Bait-Allah (Maz 132:1-5) dan untuk membawa Peti perdjandjian ke Jerusjalem (Maz 132:6-10). Jahwe berkenan pada usaha ini dan memilih Jerusjalem mendjadi tempat-tinggalNja dan disana Ia akan memberkati rakjat Dawud (Maz 132:13-16) dan menepati djandjiNja kepada dia (Maz 132:17-18). Pengarang ingat djuga akan Al-Masih, keturunan Dawud (Maz 132:18). |
| (0.20750560869565) | (Kej 12:3) |
(full: OLEHMU SEMUA KAUM DI MUKA BUMI AKAN MENDAPAT BERKAT.
) Nas : Kej 12:3 Inilah nubuat kedua dalam Alkitab mengenai kedatangan Kristus (lihat cat. --> Kej 3:15). [atau ref. Kej 3:15]
|
| (0.20750560869565) | (Ul 5:2) |
(full: PERJANJIAN.
) Nas : Ul 5:2 Keselamatan Israel merupakan suatu karunia ilahi yang diberikan sesuai dengan perjanjian Allah bahwa Ia akan mengangkat bangsa Israel sebagai anak-anak-Nya supaya memelihara dan memberkati mereka, sehingga mereka dapat tinggal lama di tanah yang diberikan Allah kepada mereka (Ul 4:40); sebagai tanggapan penuh syukur Israel diharapkan menerima Allah sebagai Tuhan mereka untuk disembah, dikasihi, dihormati, dan ditaati dalam iman yang hidup. Untuk pembahasan mengenai perjanjian Allah dengan Israel lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN BANGSA ISRAEL; danlihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...; untuk pembahasan mengenai perjanjian yang mengikat orang percaya di dalam Kristus lihat cat. --> Luk 22:20; [atau ref. Luk 22:20] lihat art. PERJANJIAN LAMA DAN PERJANJIAN BARU. |
| (0.20750560869565) | (1Sam 12:22) |
(full: TUHAN TIDAK AKAN MEMBUANG UMAT-NYA.
) Nas : 1Sam 12:22 Allah tetap bekerja dengan bangsa Israel sekalipun mereka telah membuat pilihan yang salah dan menyimpang dari kehendak-Nya yang sempurna bagi mereka. Dalam kemurahan dan kesabaran-Nya, sering Allah tetap menolong kita sekalipun kita telah membuat pilihan yang salah dan menapaki jalan yang bukan sepenuhnya menjadi kehendak-Nya bagi kita. Ketika kita menyimpang, kita harus memohon pengampunan dan kembali menaati dan melayani Allah dengan segenap hati (ayat 1Sam 12:24). Apabila ini dilakukan, Allah akan memberkati kita dalam situasi sekarang ini. Tetapi apabila kita terus menurut kemauan kita sendiri, kita mendatangkan kehancuran atas diri kita (ayat 1Sam 12:25). |
| (0.20750560869565) | (2Raj 4:8) |
(full: SUNEM ... SEORANG PEREMPUAN KAYA.
) Nas : 2Raj 4:8 Kisah wanita Sunem yang kaya ini mengandung tiga episode penting.
|
| (0.20750560869565) | (1Taw 2:1) |
(full: ANAK-ANAK ISRAEL.
) Nas : 1Taw 2:1 Dalam pasal 1Taw 1:1-54, penulis mendaftarkan keturunan Adam (ayat 1Taw 2:1) hingga Abraham (ayat 1Taw 2:27) sampai Israel (ayat 1Taw 2:34). Melalui anak-anak Israel (yaitu Yakub) datanglah umat pilihan Allah. Allah telah menentukan untuk memberkati "semua kaum di bumi" melalui mereka (Kej 12:3). Dalam pasal 1Taw 2:1-8:40 penulis merunut daftar keturunan kedua belas putra Israel. Silsilah Yehuda ditempatkan yang pertama antara suku-suku lainnya (ayat 1Taw 2:3) karena arus utama sejarah penebusan mengalir melalui suku ini, khususnya melalui Daud dan keturunannya (bd. 1Taw 3:1; 2Sam 23:5), hingga Mesias. |
| (0.20750560869565) | (1Taw 4:10) |
(full: YABES BERSERU KEPADA ALLAH ISRAEL.
) Nas : 1Taw 4:10 Contoh Yabes yang benar menekankan kebenaran bahwa Allah memberkati orang yang dengan setia berseru kepada-Nya. Perhatikan bahwa Yabes "lebih dimuliakan daripada saudara-saudaranya" (ayat 1Taw 4:9). Yabes menujukkan bahwa berkat dan perlindungan dari Allah tidak datang dengan otomatis, tetapi terjadi sebagai hasil dari penyerahan kita kepada-Nya dan maksud-Nya di bumi dan sebagai hasil doa kita (lih. Mat 6:13; lihat art. BERDOA DENGAN EFEKTIF). Sudut pandangan penulis terungkap dengan baik dalam 2Taw 20:20, "Percayalah kepada Tuhan, Allahmu, dan kamu akan tetap teguh!" Doa Yabes merupakan pola bagi semua orang percaya. |
| (0.20750560869565) | (2Taw 31:10) |
(full: TUHAN TELAH MEMBERKATI UMAT-NYA.
) Nas : 2Taw 31:10 Sebagai syarat untuk mengalami berkat Allah, kita harus bersedia dan berkomitmen untuk memberikan dari pendapatan kita bagi pekerjaan dan pelayanan Allah, di tempat kita dan di luar negeri (bd. 1Kor 9:14; Fili 4:15-18). Ketidaksediaan untuk melakukan demikian adalah tanda bahwa kasih kita kepada Allah dan pekerjaan-Nya kurang sempurna. Allah ingin agar kita melayani diri-Nya dan bukan uang (bd. Mat 6:24; lihat cat. --> 2Kor 8:1-9:15; lihat cat. --> 2Kor 8:2; lihat cat. --> 2Kor 8:9; lihat cat. --> 2Kor 9:6; lihat cat. --> 2Kor 9:8; lihat cat. --> 2Kor 9:11). [atau ref. 2Kor 8:1-9:15] |
| (0.20750560869565) | (Mzm 112:1) |
(full: BERBAHAGIALAH ORANG.
) Nas : Mazm 112:1-10 Mazmur ini membicarakan berkat-berkat yang tersedia bagi orang benar yang takut akan Allah. Allah berjanji untuk memberkati mereka yang takut akan Dia dan bersukacita dalam perintah-perintah dan firman-Nya yang tertulis (ayat Mazm 112:1; bd. pasal Mazm 119:1-176). |
| (0.20750560869565) | (Hos 13:6) |
(full: MEREKA KENYANG.
) Nas : Hos 13:6 Allah telah memberkati negeri itu, dan umat telah mengalami kemakmuran. Karena keberhasilan dan kekayaan mereka, mereka telah menjadi puas dan dapat berdiri sendiri, serta berpikir bahwa mereka tidak memerlukan Allah dan firman-Nya. Demikian pula, apabila kita mengalami berkat berlimpah-limpah, kita sering tergoda untuk merasa bahwa kita tidak perlu mencari Allah dan pertolongan-Nya; hati dan pikiran kita cenderung berpaling pada hal-hal duniawi (bd. Ul 6:10-15; 8:11-20). Tuhan akan menghukum kita sebagaimana Dia menghukum orang Israel jikalau kita melupakan Dia dalam kesombongan kita. |
| (0.20750560869565) | (Am 9:11) |
(full: PADA HARI ITU.
) Nas : Am 9:11-15 Kitab Amos berakhir dengan janji bahwa Israel tidak akan dimusnahkan sama sekali (bd. ayat Am 9:8). Sang nabi melihat suatu hari ketika bangsa itu akan dikembalikan ke negeri mereka dan akan memberkati semua bangsa di bumi; Tuhan akan menjadi Allah mereka (ayat Am 9:15). Hari itu mengacu kepada kerajaan Mesias ketika Kristus memerintah atas seluruh bumi. Yakobus mengutip ayat Am 9:11-12 untuk menunjukkan bahwa rencana keselamatan Allah dirancang untuk mengikutsertakan orang bukan Yahudi di dalam kerajaan-Nya (lihat cat. --> Kis 15:16). [atau ref. Kis 15:16] |
| (0.20750560869565) | (Za 1:8) |
(full: AKU MENDAPAT SUATU PENGLIHATAN.
) Nas : Za 1:8-11 Dalam bulan Februari 519 SM, Allah memberikan penglihatan kepada Zakharia tentang seorang penunggang kuda merah di antara pohon-pohon murad dengan beberapa kuda lain di belakangnya. Beberapa orang percaya bahwa laki-laki itu merupakan perwujudan Kristus selaku malaikat Tuhan (bd. ayat Za 1:12; lihat art. PARA MALAIKAT DAN MALAIKAT TUHAN). Seorang malaikat penafsir menjelaskan bahwa kuda-kuda itu telah menjelajah seluruh bumi dan menemukannya dalam keadaan tenang dan aman (ayat Za 1:11), namun umat Allah di Yehuda masih tertindas dan tidak aman. Tuhan akan mengubah situasi dunia dengan memulihkan dan memberkati Yerusalem dan kota-kota Yehuda. |
| (0.20750560869565) | (Mal 3:8) |
(full: BOLEHKAH MANUSIA MENIPU ALLAH?
) Nas : Mal 3:8 (versi Inggris NIV -- Dapatkah manusia mencuri dari Allah?). Umat itu sedang mencuri dari Allah dengan cara tidak memberikan persepuluhan (sepersepuluh dari penghasilan) mereka. Memberi persepuluhan dituntut dari umat itu di dalam hukum Musa (Im 27:30).
|
| (0.20750560869565) | (Mrk 7:27) |
(full: ROTI ... BAGI ANAK-ANAK.
) Nas : Mr 7:27 Kata "anak-anak" menunjuk kepada Israel. Yesus menyatakan bahwa Injil harus diberitakan kepada bangsa Israel dahulu. Wanita itu menyadari hal ini, namun ia menanggapi pernyataan Kristus ini dengan kebijaksanaan, ketekunan, dan iman. Ia mengemukakan bahwa maksud Allah ialah agar bangsa lain secara tidak langsung memperoleh berkat ketika Allah memberkati Israel. Kristus membalas iman wanita tersebut dengan menyembuhkan putrinya (ayat Mr 7:28-30). Orang percaya ketika berdoa, baik untuk dirinya sendiri maupun untuk orang lain, harus bertekun dalam doa, dan kadang-kadang bahkan berbincang-bincang dengan Allah (lihat cat. --> Mat 15:28). [atau ref. Mat 15:28] |


