| (0.89) | Kel 8:16 |
| Berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Katakanlah kepada Harun: Ulurkanlah tongkatmu k dan pukulkanlah itu ke debu tanah, maka debu itu akan menjadi nyamuk di seluruh tanah Mesir." |
| (0.89) | Kel 12:42 |
| Malam itulah malam berjaga-jaga bagi TUHAN, untuk membawa mereka keluar dari tanah Mesir. Dan itulah juga malam berjaga-jaga bagi semua orang Israel, turun-temurun, n untuk kemuliaan TUHAN. |
| (0.89) | Kel 13:8 |
| Pada hari itu harus kauberitahukan kepada anakmu laki-laki: j Ibadah ini adalah karena mengingat apa yang dibuat TUHAN kepadaku pada waktu aku keluar dari Mesir. |
| (0.89) | Kel 14:10 |
| Ketika Firaun telah dekat, orang Israel menoleh, maka tampaklah orang Mesir bergerak menyusul mereka. Lalu sangat ketakutanlah orang Israel dan mereka berseru-seru a kepada TUHAN, |
| (0.89) | Kel 16:6 |
| Sesudah itu berkatalah Musa dan Harun kepada seluruh orang Israel: "Petang ini kamu akan mengetahui bahwa Tuhanlah yang telah membawa kamu keluar dari tanah Mesir. w |
| (0.89) | Kel 19:4 |
| Kamu sendiri telah melihat apa yang Kulakukan kepada orang Mesir, g dan bagaimana Aku telah mendukung kamu di atas sayap h rajawali 1 dan membawa kamu kepada-Ku. i |
| (0.89) | Kel 29:46 |
| Maka mereka akan mengetahui, bahwa Akulah, TUHAN, Allah mereka, yang telah membawa mereka keluar dari tanah Mesir, i supaya Aku diam di tengah-tengah mereka; Akulah TUHAN, Allah j mereka." |
| (0.89) | Kel 9:24 |
| Dan turunlah hujan es, beserta api yang berkilat-kilat di tengah-tengah hujan es itu, terlalu dahsyat, seperti yang belum pernah terjadi di seluruh negeri orang Mesir, sejak mereka menjadi suatu bangsa. e |
| (0.89) | Kel 14:20 |
| Demikianlah tiang itu berdiri di antara tentara orang Mesir dan tentara orang Israel; dan oleh karena awan itu menimbulkan kegelapan, r maka malam itu lewat, sehingga yang satu tidak dapat mendekati yang lain, semalam-malaman itu. |
| (0.89) | Kel 1:17 |
| Tetapi bidan-bidan itu takut u akan Allah dan tidak melakukan v seperti yang dikatakan raja Mesir kepada mereka, dan membiarkan bayi-bayi itu hidup. |
| (0.89) | Kel 7:11 |
| Kemudian Firaunpun memanggil orang-orang berilmu dan ahli-ahli sihir; y dan merekapun, ahli-ahli z Mesir itu, membuat yang demikian juga dengan ilmu mantera a mereka. |
| (0.89) | Kel 8:24 |
| TUHAN berbuat demikian; maka datanglah banyak-banyak pikat ke dalam istana Firaun dan ke dalam rumah pegawai-pegawainya dan ke seluruh tanah Mesir; negeri itu menderita karena pikat x itu. |
| (0.89) | Kel 7:22 |
| Tetapi para ahli r Mesir membuat yang demikian juga dengan ilmu-ilmu mantera s mereka, sehingga hati t Firaun berkeras dan ia tidak mau mendengarkan mereka keduanya seperti yang telah difirmankan TUHAN. |
| (0.89) | Kel 10:2 |
| dan supaya engkau dapat menceriterakan kepada anak u cucumu 1 , bagaimana Aku mempermain-mainkan v orang Mesir dan tanda-tanda mujizat mana yang telah Kulakukan di antara mereka, supaya kamu mengetahui, bahwa Akulah TUHAN. w " |
| (0.88) | Kel 7:19 |
| TUHAN berfirman kepada Musa: "Katakanlah kepada Harun: Ambillah tongkatmu, m ulurkanlah tanganmu n ke atas segala air orang Mesir, ke atas sungai, selokan, kolam dan ke atas segala kumpulan air yang ada pada mereka, supaya semuanya menjadi darah, dan akan ada darah di seluruh tanah Mesir, bahkan dalam wadah kayu dan wadah batu." |
| (0.88) | Kel 2:11 |
| Pada waktu itu, ketika Musa 1 telah dewasa, ia keluar mendapatkan saudara-saudaranya n untuk melihat kerja paksa o mereka; lalu dilihatnyalah seorang Mesir memukul seorang Ibrani, seorang dari saudara-saudaranya itu. |
| (0.88) | Kel 6:7 |
| (6-6) Aku akan mengangkat kamu menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allahmu 1 , x supaya kamu mengetahui, y bahwa Akulah, TUHAN, Allahmu, yang membebaskan kamu dari kerja paksa orang Mesir. |
| (0.88) | Kel 10:19 |
| Maka TUHAN membuat angin bertiup dari jurusan sebaliknya, yakni angin barat yang sangat kencang, yang membawa belalang itu dan melemparkannya ke dalam Laut Teberau: tidak ada satu belalangpun yang tinggal di seluruh daerah Mesir. |
| (0.88) | Kel 11:7 |
| Tetapi kepada siapa juga dari orang Israel, seekor anjingpun tidak akan berani menggonggong, baik kepada manusia maupun kepada binatang, supaya kamu mengetahui, bahwa TUHAN membuat perbedaan m antara orang Mesir dan orang Israel. |
| (0.88) | Kel 13:14 |
| Dan apabila anakmu x akan bertanya kepadamu di kemudian hari: Apakah artinya itu? maka haruslah engkau berkata kepadanya: Dengan kekuatan tangan-Nya TUHAN telah membawa kita keluar dari Mesir, dari rumah perbudakan. y |




