Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 81 - 100 dari 408 ayat untuk agaknya (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.43) (Luk 14:23) (jerusalem: jalan dan lintasan) Oleh karena dalam Luk 14:21 disebut jalan dan lorong (naskah Yunani memakai dua kata yang berbeda dengan yang dipakai dalam Luk 14:23), jalan dan lintasan ini agaknya di luar kota. Agaknya Lukas mau membedakan dua macam orang: orang miskin dan "najis" dari Israel, Luk 14:21, dan orang bukan Yahudi, Luk 14:23. Paksaan (Luk 14:23) yang perlu dipakai agaknya mengungkapkan kekuatan kasih karunia Allah yang dapat mengatasi halangan yang terdapat pada orang yang kurang siap, sehingga tidak dimaksudkan bahwa orang yang kurang siap, sehingga tidak dimaksudkan bahwa orang dipaksa melawan kehendaknya sendiri.
(0.42) (Kej 10:8) (jerusalem: Nimrod) Ini ternyata seorang tokoh yang populer (lihat peribahasa yang tercantum dalam Kej 10:9). Agaknya ia seorang pahlawan dari daerah Mesopotamia. Tetapi tidak dapat diketahui lagi siapa dia.
(0.42) (Kej 20:16) (jerusalem: itulah bukti ....) Terjemahan ini tidak pasti. Naskah Ibrani agaknya rusak. Secara harafiah: itulah penutup mata bagi semua yang ada bersama-sama engkau dan ....(?). Perak itu diberi sebagai semacam pemulihan dan penyilih.
(0.42) (Kej 37:10) (jerusalem: ibumu) Menurut Kej 35:19 Rahel sudah meninggal. Ceritera ini agaknya menuruti sebuah tradisi lain. Menurut tradisi lain ini Rahel baru kemudian meninggal dan Benyamin baru kemudian lahir, Kej 37:3; 43:29.
(0.42) (Kel 24:12) (jerusalem) Kel 24:12-15 dan Kel 24:12-18 agaknya berasal dari tradisi Elohista, sedangkan Kel 24:15-18 adalah sebuah ceritera sejalan yang berasal dari tradisi Para Imam.
(0.42) (Hak 9:37) (jerusalem: Pusat Tanah) Gunung ini barangkali gunung kudus Gerizim. agaknya Yerusalem juga disebut demikian, Yeh 38:12. Pohon Tarbantin Peramal itu kiranya tidak lain kecuali pohon tarbantin di More, Kej 12:6; Ula 11:30.
(0.42) (Hak 20:36) (jerusalem: terpukul kalah) Kalimat ini agaknya diteruskan dalam Hak 20:45 yang permulaannya secara harafiah berbunyi sbb: Dan mereka berpaling lari
(0.42) (Hak 21:22) (jerusalem) Maksud ayat ini dalam naskah Ibrani tidak menjadi jelas. ia agaknya menyinggung peristiwa di Yabesy-Gilead dan sumpah yang diangkat rakyat di Mizpa. Ayat ini kiranya berasal dari tangan penyusun.
(0.42) (1Raj 4:31) (jerusalem: Ezrahi) Artinya: pribumi. Orang-orang berhikmat yang disebut di sini agaknya tokoh-tokoh yang tersohor di negeri Kanaan karena hikmatnya. Mazmur 89 dikatakan ciptaan Etan, Maz 89:1.
(0.42) (2Raj 11:10) (jerusalem) Ayat ini agaknya sebuah sisipan yang berasal dari ceritera sejalan yang tercantum dalam 2Ta 23:9. Menurut 2Tawarikh pengawal-pengawal itu adalah orang Lewi yang perlu diberi senjata.
(0.42) (2Raj 12:2) (jerusalem: selama imam Yoyada mengajar di) Ini terjemahan yang sesuai dengan 2Ta 24:2,17 dst. Terjemahan lain yang agaknya lebih tepat adalah sbb: sebab imam Yoyada telah mengajar dia.
(0.42) (1Taw 29:29) (jerusalem: riwayat Samuel...riwayat Gad) Kitab-kitab "kenabian" yang dimaksud agaknya kitab Samuel dan kitab Raja-raja. Memang dalam daftar kitab-kitab suci Ibrani kedua kitab tsb termasuk "Nabi-nabi yang terdahulu".
(0.42) (Neh 13:24) (jerusalem: bahasa Asdod) Ini agaknya suatu logat bahasa Aram yang di zaman itu menjadi bahasa umum, Neh 8:8-9. Tetapi Nehemia ingin bahwa orang Yahudi tidak melupakan bahasa Ibrani.
(0.42) (Ayb 27:13) (jerusalem) Bagian ini sukar diletakkan di mulut Ayub, sebab bertentangan dengan apa yang biasanya diuraikan Ayub, sedangkan sesuai dengan pikiran sahabat-sahabatnya. Karena itu sementara ahli berpendapat bahwa bagian ini sebenarnya dari sebuah uraian sahabat-sahabat Ayub, agaknya Zofar.
(0.42) (Ayb 35:10) (jerusalem: Di mana Allah) Elihu agaknya berpikir kepada orang yang tertimpa kemalangan yang didatangkan orang lain, Ayu 35:8. Jika mereka tidak tertolong oleh Allah maka sebabnya ialah: mereka keras kepada oleh karena angkuh hati dan tidak mau meminta pembebasan.
(0.42) (Mzm 18:50) (jerusalem) Penutup ini agaknya ditambahkan untuk keperluan ibadah umat. ia mengingatkan janji-janji kepada keturunan Daud, Maz 89:2 dst; 1Sa 2:10, yang menyangkut kemenangan dan keselamatan terakhir.
(0.42) (Mzm 72:3) (jerusalem: kebenaran) Ialah keadilan. Maksud naskah Ibrani kurang jelas. agaknya gunung dan bukit diperorangkan; mereka memikul damai sejahtera dan keadilan; seluruh negeri menikmatinya. Mengenai damai sejahtera bdk Maz 122:6+.
(0.42) (Mzm 78:25) (jerusalem: roti malaikat) Ibraninya: roti orang-orang perkasa. Tetapi yang dimaksud agaknya malaikat, penghuni sorga, bdk Wis 16:20; Maz 103:20. Mungkin ungkapan Ibrani dapat juga dimengerti sbb: roti yang membuat orang menjadi perkasa, pahlawan.


TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA