| (0.23512859459459) | (Yeh 38:21) |
(full: PEDANG SEORANG.
) Nas : Yeh 38:21-22 Allah akan mengacaukan pasukan penyerbu itu sehingga beberapa bangsa akan berbalik melawan pasukan sekutu mereka. Dia juga akan langsung membinasakan pasukan-pasukan itu dengan gempa bumi, penyakit, dan berbagai bencana besar lain. |
| (0.23512859459459) | (Dan 2:41) |
(full: KERAS SEBAGIAN DAN RAPUH SEBAGIAN.
) Nas : Dan 2:41-43 Kaki dari besi dan tanah liat mungkin melambangkan negara-negara bagian yang sudah ada di wilayah Roma setelah kerajaan itu runtuh. Beberapa di antaranya kuat dan bertahan untuk jangka waktu yang lama; yang lain rapuh, terpecah berkali-kali. |
| (0.23512859459459) | (Hos 6:1) |
(full: DIALAH ... AKAN MENYEMBUHKAN KITA.
) Nas : Hos 6:1 Dalam panggilan yang lain lagi untuk bertobat, Hosea memberikan kepastian bahwa sekalipun Allah harus menghukum dosa, Dia senantiasa ingin menyembuhkan dan memulihkan. |
| (0.23512859459459) | (Ob 1:15) |
(full: AKAN DILAKUKAN KEPADAMU.
) Nas : Ob 1:15 Obaja menubuatkan bahwa Allah akan membalas Edom dan semua bangsa lainnya sesuai dengan perlakuan mereka terhadap orang lain; prinsip yang sama berlaku bagi orang percaya PB (lihat cat. --> Kol 3:25). [atau ref. Kol 3:25] |
| (0.23512859459459) | (Nah 3:8) |
(full: ADAKAH ENGKAU LEBIH BAIK DARI TEBE.
) Nas : Nah 3:8 Jikalau Niniwe mengira mereka tidak bisa dikalahkan, mereka perlu ingat bagaimana Allah telah merobohkan kota-kota besar yang lain, seperti Tebe dari Mesir, yang ditaklukkan oleh pasukan Asyur pada tahun 663 SM. |
| (0.23512859459459) | (Mat 10:32) |
(full: MENGAKUI AKU DI DEPAN MANUSIA.
) Nas : Mat 10:32 "Mengakui" (Yun. _homologeo_) Kristus berarti mengakui Dia sebagai Tuhan atas kehidupan kita, dan dengan terus terang mengakui Dia sebagai Tuhan di hadapan orang lain bahkan di hadapan mereka yang menentang Dia, cara dan prinsip-Nya. |
| (0.23512859459459) | (Mrk 1:17) |
(full: MARI, IKUTLAH AKU.
) Nas : Mr 1:17 Panggilan yang pertama kepada para murid ialah agar mereka mengikut Yesus serta mengenal Dia secara pribadi (Fili 3:8-10). Sebagai akibat dari persekutuan ini, mereka harus memimpin orang lain agar mereka mengenal Yesus dan diselamatkan (bd. Ams 11:30; Dan 12:3; 1Kor 9:22). |
| (0.23512859459459) | (Mrk 14:50) |
(full: SEMUA MURID ITU MENINGGALKAN DIA.
) Nas : Mr 14:50 Kita tidak boleh membandingkan kegagalan Petrus dan murid lain itu pada waktu penangkapan Yesus dengan kegagalan rohani dan moral dari para hamba Tuhan sesudah kematian dan kebangkitan Kristus. Hal ini karena alasan-alasan berikut ini:
|
| (0.23512859459459) | (Luk 6:37) |
(full: JANGANLAH KAMU MENGHAKIMI.
) Nas : Luk 6:37 Lihat cat. --> Mat 7:1. [atau ref. Mat 7:1] |
| (0.23512859459459) | (Luk 16:9) |
(full: KEKAYAAN DUNIAWI.
) Nas : Luk 16:9 Ketidakadilan, ketamakan dan kekuasaan sering terlibat dalam pengumpulan dan penggunaan "kekayaan duniawi" (lihat art. KEKAYAAN DAN KEMISKINAN). Kita harus memakai harta milik dan uang dengan cara yang akan memajukan kepentingan Allah dan keselamatan orang lain. |
| (0.23512859459459) | (Luk 16:18) |
(full: BERBUAT ZINAH.
) Nas : Luk 16:18 Setiap orang yang menceraikan (atau meninggalkan) pasangan hidupnya karena alasan-alasan yang tidak berdasarkan Alkitab (lihat cat. --> Mat 19:9), [atau ref. Mat 19:9] dan kemudian menikah lagi dengan orang lain, "berbuat zinah". Perkataan "berbuat zinah" ini dalam bahasa Yunani menunjukkan suatu tindakan yang terus-menerus; yaitu, selama pasangan yang tak bersalah dan diceraikan itu menginginkan dan berusaha untuk rujuk, maka pihak bersalah yang memasuki hubungan pernikahan dengan orang lain sebenarnya sedang hidup dalam suatu hubungan perzinahan. Karena Allah tidak menganggap pernikahan yang terdahulu itu telah dibatalkan, maka setiap hubungan lain adalah perzinahan seksual.
|
| (0.23512859459459) | (Luk 20:16) |
(full: MEMPERCAYAKAN KEBUN ANGGUR ITU KEPADA ORANG LAIN.
) Nas : Luk 20:16 Lihat cat. --> Mat 21:43 [atau ref. Mat 21:43] mengenai Kerajaan Allah diambil dari Israel. |
| (0.23512859459459) | (Yoh 10:9) |
(full: AKULAH PINTU.
) Nas : Yoh 10:9 Mereka yang masuk melalui Yesus akan "selamat", yaitu akan memperoleh hidup kekal yang berkelimpahan (ayat Yoh 10:10); mereka akan memiliki semua yang diperlukan untuk dibebaskan dari dosa, kesalahan, dan hukuman. Yesus adalah satu-satunya pintu keselamatan; tidak ada yang lain (Kis 4:12). |
| (0.23512859459459) | (Kis 5:29) |
(full: LEBIH TAAT KEPADA ALLAH DARIPADA KEPADA MANUSIA.
) Nas : Kis 5:29 Pertanyaan yang harus senantiasa ditanyakan oleh orang percaya ialah, "Apa yang berkenan di hadapan Allah?" dan bukan, "Apakah hal itu bijaksana, aman, menyenangkan dan disukai orang lain?" (bd. Gal 1:10). |
| (0.23512859459459) | (Rm 1:16) |
(full: MENYELAMATKAN.
) Nas : Rom 1:16 Untuk pembahasan mengenai arti kata "keselamatan", bersama dua kata lain yang dipakai Alkitab untuk keselamatan, lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN. |
| (0.23512859459459) | (Rm 11:7) |
(full: ORANG-ORANG YANG LAIN TELAH TEGAR HATINYA.
) Nas : Rom 11:7 Lihat cat. --> Rom 9:18 [atau ref. Rom 9:18] mengenai pengerasan hati. |
| (0.23512859459459) | (Rm 15:29) |
(full: MELAKUKANNYA DENGAN PENUH BERKAT KRISTUS.
) Nas : Rom 15:29 Pelayanan Paulus disertai kelimpahan berkat, kuasa, kasih karunia, dan kehadiran Kristus. Kapan saja dia melayani, berkat ini disampaikan kepada orang percaya lain. Kita yang melayani Tuhan dan gereja-Nya seharusnya mencari kelimpahan yang sama dalam pelayanan kita. |
| (0.23512859459459) | (1Kor 9:19) |
(full: AKU MENJADIKAN DIRIKU HAMBA DARI SEMUA ORANG.
) Nas : 1Kor 9:19 Paulus memakai dirinya sebagai teladan mengenai prinsip penyangkalan diri demi kepentingan orang lain ini (lihat cat. --> 1Kor 8:1). [atau ref. 1Kor 8:1] Dia melepaskan haknya karena mempertimbangkan keyakinan orang lain (Rom 14:15-21), supaya dia tidak membatasi pelayanannya atau menghambat Injil (ayat 1Kor 9:12). Ini tidak berarti bahwa Paulus mengorbankan prinsip-prinsip Kristen atau berupaya untuk menyenangkan orang lain dengan maksud agar dihargai oleh mereka (Gal 1:8-10). Ia menegaskan kesiapannya untuk menyesuaikan diri dengan keyakinan orang-orang yang ditolongnya, asal prinsip Kristen tidak dilanggar. Dia mengerti bahwa jika dia menyinggung orang lain dengan tidak memperhatikan keyakinan hati nurani mereka, pelayanannya kepada mereka demi kepentingan Kristus itu dapat betul-betul terhambat (ayat 1Kor 9:12,19-23; lihat cat. --> 1Kor 8:1). [atau ref. 1Kor 8:1] |
| (0.23512859459459) | (2Yoh 1:1) |
(full:
) Penulis : Yohanes Tema : Berjalan Dalam Kebenaran Tanggal Penulisan: 85-95 M Latar Belakang Penulis memperkenalkan dirinya sebagai "penatua" (ayat 2Yoh 1:1). Barangkali ini adalah gelar terhormat yang diberikan kepada rasul Yohanes sepanjang dua dasawarsa terakhir abad pertama karena usianya yang sudah lanjut dan kedudukannya yang sangat terhormat selaku satu-satunya rasul yang masih hidup. Yohanes menulis surat ini kepada "Ibu yang terpilih dan anak-anaknya" (ayat 2Yoh 1:1). Beberapa orang menafsirkan "Ibu yang terpilih" ini secara kiasan sebagai suatu gereja lokal, "anak-anaknya" sebagai anggota jemaat, dan "anak-anak saudaramu yang terpilih" (ayat 2Yoh 1:13) sebagai jemaat tetangga. Orang lain lagi menafsirkan istilah ini secara harfiah sebagai seorang janda terhormat yang dikenal Yohanes dalam sebuah jemaat lokal di Asia Kecil yang di bawah pengawasan rohani Yohanes. Keluarganya (ayat 2Yoh 1:1) dan keluarga saudaranya (ayat 2Yoh 1:13) adalah orang terkenal dalam gereja-gereja di wilayah itu. Sebagaimana surat Yohanes lainnya, 2 Yohanes tampaknya ditulis dari Efesus pada akhir tahun 80-an atau awal 90-an. Tujuan Yohanes menulis surat ini untuk mengingatkan "Ibu yang terpilih" itu tentang hal memberi tumpangan, salam atau sokongan kepada pekerja keliling (guru, penginjil, dan nabi) yang sudah menyimpang dari kebenaran rasuli dan menyebarkan ajaran palsu, agar dia tidak ikut berperan dalam menyebarkan ajaran yang salah sehingga ikut bersalah. Surat ini mengecam ajaran palsu yang sama dengan yang dikecam dalam surat 1 Yohanes. Survai Surat ini menggarisbawahi suatu peringatan yang juga terdapat dalam 1 Yohanes mengenai bahaya guru palsu yang menyangkal penjelmaan Yesus Kristus dan menyimpang dari berita rasuli (ayat 2Yoh 1:7-8). Yohanes memuji "Ibu yang terpilih" dan anak-anaknya yang "hidup dalam kebenaran" (ayat 2Yoh 1:4). Kasih yang sejati terwujud dalam menaati perintah Kristus dan mengasihi sesama (ayat 2Yoh 1:6). Kasih Kristen harus membedakan di antara kebenaran dan kesalahan dan tidak membuka pintu bagi guru palsu (ayat 2Yoh 1:7-9). Menerima guru palsu dengan ramah berarti berpartisipasi dalam kesalahan mereka (ayat 2Yoh 1:10-11). Surat ini singkat karena Yohanes merencanakan untuk berkunjung kepada ibu ini untuk berbicara "berhadapan muka" (ayat 2Yoh 1:12). Ciri-ciri Khas Tiga ciri utama menandai surat ini:
|
| (0.23512859459459) | (Kej 22:20) | (jerusalem) Daftar suku-suku Aram ini berasal dari tradisi Yahwista. Suku-suku itu dihubungkan dengan dua belas "anak" Nahor, Kej 11:29+, bdk dua belas anak Ismael, Kej 25:13, dan dua belas anak Yakub, Kej 29:32-30:24; 35:22 dst. Sebuah tradisi lain terdapat dalam Kej 10:23. |


