Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 101 - 120 dari 177 ayat untuk (44-6) Dengan AND book:14 (0.002 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.93) (2Taw 26:1) (full: UZIA. )

Nas : 2Taw 26:1

Masa pemerintahan Uzia terbagi dalam dua bagian: tahun-tahun ia mencari Tuhan dan tahun-tahun ia tidak setia kepada Tuhan. Alkitab menekankan bahwa mencari Allah akan menghasilkan berkat dan pertolongan, sedangkan kegagalan untuk mencari Allah menghasilkan kemerosotan rohani dan hukuman (ayat 2Taw 26:5-7,16-20;

lihat cat. --> 2Taw 15:2).

[atau ref. 2Taw 15:2]

(0.93) (2Taw 28:3) (full: MEMBAKAR ANAK-ANAK-NYA SEBAGAI KORBAN DALAM API. )

Nas : 2Taw 28:3

Raja Ahas demikian menyerah kepada penyembahan berhala dan kegiatan okultisme sehingga ia membakar anak-anaknya sendiri dalam api sebagai korban bagi para dewa kafir (lih. Im 20:1-5; Yer 7:31-32;

lihat cat. --> 2Raj 16:3).

[atau ref. 2Raj 16:3]

Anak-anak dewasa ini juga dapat dirusak dengan kejam -- secara jasmaniah melalui pengguguran kandungan dan penyiksaan, dan secara rohani oleh orang-tua yang gagal mengajarkan mereka jalan-jalan Allah yang suci berlandaskan Alkitab

(lihat cat. --> Ul 6:7)

[atau ref. Ul 6:7]

atau memisahkan dan melindungi mereka dari kefasikan dunia ini

(lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).

(0.93) (2Taw 32:7) (full: JANGANLAH TAKUT. )

Nas : 2Taw 32:7

Kata-kata beriman Hizkia mungkin diilhami oleh pengalaman dan kata-kata nabi Elisa (2Raj 6:16). Nasihat Hizkia untuk jangan takut, bersama dengan janjinya bahwa "yang menyertai kita adalah Tuhan, Allah kita yang membantu kita dan melakukan peperangan kita" (ayat 2Taw 32:8), dapat diterapkan kepada semua orang yang mengikut Tuhan dengan kasih, iman yang sungguh-sungguh, dan hati yang murni. Menurut Yesaya, "orang-orang murtad diliputi kegentaran," (Yes 33:14), tetapi "orang yang hidup dalam kebenaran, ... tinggal aman di tempat-tempat tinggi" (Yes 33:15-16).

(0.93) (2Taw 36:22) (full: TUHAN MENGGERAKKAN HATI KORESY. )

Nas : 2Taw 36:22-23

Penulis mengakhiri kitab ini dengan menekankan bahwa, kendatipun dosa dan kemurtadan Yehuda, Allah masih bekerja untuk menggenapi janji-janji-Nya kepada kaum sisa umat-Nya yang masih setia. Allah akan menggerakkan para pemimpin perkasa dunia ini untuk melaksanakan maksud-Nya dan menggenapi firman-Nya (bd. Ezr 1:1-3; Yer 25:11-14; 27:22; 29:10; Yer 33:7-10).

(0.93) (2Taw 7:10) (jerusalem: hari yang keduapuluh tiga) Menurut 1Raja-raja pentahbisan bait Allah bertepatan dengan hari raya Pondok Daun. Tetapi menurut 2Tawarikh ini perayaan pentahbisan bait Allah disusul hari raya Pondok Daun. Menurut Ula 16:13-15 hari raya Pondok Daun berlangsung hari lamanya. Dan begitu memang dirayakan menurut 1Ra 8:65-66; pada hari yang ketujuh Salomo melepas rakyat. Tetapi menurut tata upacara yang termaktub dalam Ima 23:33-43; Bil 29:35-38perayaan Pondok Daun ditutup dengan perhimpunan meriah pada hari yang kedelapan. Begitu juga menurut penanggalan liturgis si Muwarikh: dari tanggal 8 sampai tgl. 14 bulan ketujuh ada perayaan pentahbisan bait Allah; dari tgl 15 sampai tgl 21 berlangsung perayaan Pondok Daun; pada tgl 22 diadakan perhimpunan meriah, pada tgl 23 rakyat dilepas. Nas 2Tawarikh ini mempengaruhi 1Ra 8:65, sebuah sisipan yang menambah tujuh hari pada perayaan pentahbisan bait Allah.
(0.93) (2Taw 5:1) (full: RUMAH TUHAN. )

Nas : 2Taw 5:1

PL memberikan banyak perhatian kepada Bait Suci karena pentingnya dalam memelihara iman Israel yang sejati dan persekutuan mereka dengan Allah. Lihat

lihat cat. --> Kel 25:9

[atau ref. Kel 25:9]

mengenai pentingnya Kemah Suci dan penafsiran tipologisnya bagi perjanjian yang baru; juga

lihat art. BAIT SUCI.

(0.93) (2Taw 6:10) (full: RUMAH INI UNTUK NAMA TUHAN. )

Nas : 2Taw 6:10

Alkitab sering kali mengacu kepada Bait Suci dalam hubungan dengan sejarah keselamatan; tempat-tempat kediaman Allah yang disebutkan adalah: Kemah Suci, bait Salomo, bait Yehezkiel, bait Zerubabel, bait Herodes, tubuh Kristus, gereja, tubuh jasmaniah seorang percaya, dan Yerusalem baru (Wahy 21:22). Untuk keterangan terinci

lihat art. BAIT SUCI.

(0.93) (2Taw 7:1) (full: KEMULIAAN TUHAN. )

Nas : 2Taw 7:1

"Kemuliaan Tuhan" mengacu kepada manifestasi nyata dari kehadiran dan kemegahan Allah

(lihat art. KEMULIAAN ALLAH).

(0.93) (2Taw 22:7) (full: YEHU ... YANG TELAH DIURAPI TUHAN. )

Nas : 2Taw 22:7

Lihat cat. --> 2Raj 9:6;

lihat cat. --> 2Raj 10:28.

[atau ref. 2Raj 9:6; 2Raj 10:28]

(0.93) (2Taw 24:20) (full: ROH ALLAH MENGUASAI ZAKHARIA. )

Nas : 2Taw 24:20

Roh Kudus menguasai (harfiah -- "menyelimuti") Zakharia, maka ia membeberkan dan menegur dosa Yoas dan para pejabat Yehuda. Tugas menginsafkan akan dosa merupakan fungsi utama Roh Kudus (Yoh 16:8). Sering kali dengan memakai seorang pembicara saleh seperti Zakharia, Roh menyingkapkan kesalahan supaya menuntun orang kepada pertobatan.

(0.93) (2Taw 35:22) (full: TIDAK MENGINDAHKAN KATA-KATA NEKHO, YANG MERUPAKAN PESAN ALLAH. )

Nas : 2Taw 35:22

Operasi militer Nekho menentang kekuatan Babel yang mulai menguasai dunia adalah dari Tuhan. Yosia, sekalipun ia seorang benar, gagal untuk memahami kehendak Allah dalam hal ini sehingga berusaha menghalangi tentara Nekho. Kegagalan Yosia untuk mencari kehendak dan maksud Allah dibayar dengan kematiannya.

(0.93) (2Taw 36:21) (full: TANAH ITU TANDUS SELAMA MENJALANI SABAT. )

Nas : 2Taw 36:21

Sesuai dengan perintah Allah di Gunung Sinai, setiap tahun ketujuh tanah harus tandus (Im 25:1-7). Israel dan Yehuda gagal mematuhi tahun-tahun sabat ini; oleh karena itu, selama pembuangan tujuh puluh tahun, Allah memaksakan perhentian sabat itu (lih. Yer 25:11-12; Yer 29:10).

(0.93) (2Taw 1:6) (jerusalem: di atasnya) Penggubah kitab Raja-raja yang berhaluan tradisi Ulangan dapat membenarkan bahwa korban dipersembahkan di luar bait Allah oleh karena bait Allah memang belum dibangun, 1Ra 3:2, dan oleh karena orang masih biasa mempersembahkan korban di "bukit pengorbanan". Si Muwarikh membenarkan ibadat di Gibeon dengan mengatakan bahwa Kemah Pertemuan dan mezbah yang dipakai Israel di gurun terdapat di Gibeon, 2Ta 1:3.
(0.93) (2Taw 2:17) (jerusalem: Lalu Salomo menghitung) Mulailah di sini kisah mengenai pembangunan bait Allah (bab 3-4) Meskipun menaruh banyak perhatian pada bait Allah, namun si Muwarikh sangat meringkaskan kisah yang tercantum dalam 1Raja-raja. Iapun di sana sini merubah beberapa hal dan angka. Si Muwarikh mempunyai minat lebih besar terhadap ibadat dari pada terhadap bangunan. Maklumlah si Muwarikh hanya mengenai bait Allah yang dibangun sesudah masa pembuangan dan yang bangunannya memang tidak seberapa dibandingkan dengan bait Allah dahulu.
(0.93) (2Taw 3:8) (jerusalem: ruang maha kudus) Di sini si Muwarikh mengganti istilah Debir (terjemahan: ruang belakang), bdk 1Ta 4:20 dst, yang dipakai 1Raja-raja, dengan istilah "ruang yang maha kudus" (beth qodesy-haqqo-dasyim). Istilah baru itu sudah dipakai oleh Yeh 41:3-4 dalam penglihatan mengenai bait Allah di masa mendatang, dan juga sudah dipakai Kel 26:34, dll dalam berceritera mengenai Kemah Suci di gurun. Di masa kemudian istilah "ruang yang maha kudus" itu menjadi lazim.
(0.93) (2Taw 5:4) (jerusalem: orang-orang Lewi) 1Ra 8:3 berkata tentang imam-imam. Tetapi si Muwarikh ingat akan Bil 1:50 dst (bdk 1Ta 15:2). Dalam 2Ta 4:5 (menurut naskah Ibrani) dikatakan sesuai dengan istilah kitab Ulangan: imam-imam orang Lewi. Begitu kedua tradisi itu dipersatukan. Bdk 2Ta 23:18 (naskah Ibrani); 2Ta 30:27.
(0.93) (2Taw 8:3) (jerusalem: pergi ke Hamat-Zoba) Kitab Raja-raja tidak berkata apa-apa tentang penyerbuan semacam itu Kitab Samuel dan kitab Raja-raja membedakan kota Hamat dan kota Zoba. Boleh jadi bahwa si Muwarikh dengan maksud meluhurkan Salomo berkata bahwa Salomo memperoleh kemenangan yang sebenarnya diperoleh oleh Daud, 2Sa 8:3; 10:8 (bdk 1Ta 18:3 dst; 1Ta 19:16).
(0.93) (2Taw 13:4) (jerusalem) Pidato Abia ini disusun oleh si Muwarikh sendiri. Ini sebuah contoh bagaimana orang Lewi pada zaman si Muwarikh berkhotbah. Mereka mengenangkan kejadian-kejadian di masa yang silam untuk mengajar umat sekarang. Si Muwarikh tidak hanya berkhotbah kepada orang pada zaman Abia, tetapi juga dan terutama kepada penduduk Samaria di masanya sendiri. Ia menegaskan bagi mereka bahwa hanya Yehuda saja mempunyai wangsa kerajaan yang sah, Allah sejati dan keimanan yang tulen serta satu-satunya ibadat yang sesuai dengan hukum Taurat (Pentateukh).
(0.93) (2Taw 35:2) (jerusalem: Ia menetapkan tugas para imam) Harafiah: Ia menetapkan para imam atas (dalam) tugas mereka. Maksudnya: Yosia sehingga kembali menunaikan tugasnya. Ini perlu supaya Paskah dapat dirayakan semestinya. Hal yang sama terjadi di masa pemerintahan raja Hizkia, bdk 2Ta 31:2 dst. Pemulihan oleh Yosia itu terjadi sesuai dengan apa yang dikatakan sudah ditetapkan oleh raja Daud. Sebagaimana lazim si Muwarikh memberi perhatian khusus kepada kaum Lewi.
(0.93) (2Taw 8:1) (sh: Standar dan kemampuan (Kamis, 16 Mei 2002))
Standar dan kemampuan

Kedua hal ini, standar dan kemampuan, adalah hal-hal yang mutlak diperlukan dalam membangun apa pun. Baik dalam membangun hal-hal fisik maupun dalam membangun hal-hal spiritual, keduanya tidak dapat dipisahkan. Standar memberi kita ukuran jelas sehingga pembangunan yang kita lakukan terarah, dan dari waktu ke waktu dapat dievaluasi. Kemampuan memberi kita daya yang memungkinkan kita tidak saja memulai dengan baik, tetapi juga meneruskan pembangunan sampai selesai.

Perikop ini juga memaparkan kedua hal tersebut. Sebenarnya Bait Allah sudah rampung, bahkan sudah ditahbiskan (ps. 7). Tetapi, ayat Dengan+AND+book%3A14&tab=notes" ver="">16 menggolongkan pasal Dengan+AND+book%3A14&tab=notes" ver="">8 ini sebagai bagian penyelesaian pembangunan bait Allah. Pembangunan “bait Allah” dalam arti luas itu menyangkut pembangunan istana Salomo (ayat Dengan+AND+book%3A14&tab=notes" ver="">1), pembangunan desa-desa yang ditolak Huram agar menjadi kota-kota yang laik huni (ayat Dengan+AND+book%3A14&tab=notes" ver="">2), pembangunan kedaulatan dan teritorial Israel (ayat Dengan+AND+book%3A14&tab=notes" ver="">3-6), pembangunan hubungan-hubungan kemasyarakatan (ayat Dengan+AND+book%3A14&tab=notes" ver="">7-10), dan pembangunan tata ibadah (ayat Dengan+AND+book%3A14&tab=notes" ver="">12-15). Sungguh suatu pembangunan yang luas, dan terpadu. Dengan demikian, tugas ini bukan tugas main-main, melainkan adalah suatu tugas raksasa dan teramat berat.

Bagian ini menyaksikan dengan jujur keberhasilan dan kegagalan Salomo dalam membangun. Berpegang pada perintah Musa dan teladan Daud ayahnya (ayat Dengan+AND+book%3A14&tab=notes" ver="">12-15), Salomo berhasil merampungkan pembangunan fisik terpadu tersebut, bahkan tata ibadah bait Allah. Namun, di sela-sela keberhasilan mengarahkan kapasitas yang ada untuk mencapai pola standar fisik dengan benar, Salomo gagal memenuhi standar lainnya yang lebih penting, yaitu kehidupan moral dan ibadah sesungguhnya, yaitu ketaatan terhadap kehendak Allah. Tindakannya memindahkan istrinya, dari kota Daud tempat tabut Allah disimpan ke istana khusus (ayat Dengan+AND+book%3A14&tab=notes" ver="">11), mengisyaratkan kesadaran Salomo bahwa pernikahan politisnya itu salah di mata Allah.

Renungkan: Pada dasarnya, tak seorang pun mampu membangun sempurna seluruh segi hidup rohani dan duniawi agar bernilai sesuai standar Allah. Standar seperti yang Alkitab paparkan hanya dapat kita penuhi melalui kekuatan Dia yang bangkit dan berhasil.



TIP #27: Arahkan mouse pada tautan ayat untuk menampilkan teks ayat dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA