(0.95) | 1Raj 4:21 | Maka Salomo berkuasa d atas segala kerajaan mulai dari sungai Efrat e sampai negeri orang Filistin dan sampai ke tapal batas Mesir. f Mereka menyampaikan upeti g dan tetap takluk kepada Salomo seumur hidupnya. |
(0.95) | 1Raj 22:6 | Lalu raja Israel mengumpulkan para nabi, kira-kira empat ratus orang 1 banyaknya, kemudian bertanyalah ia kepada mereka: "Apakah aku boleh pergi berperang melawan Ramot-Gilead atau aku membatalkannya?" Jawab mereka: "Majulah! g Tuhan akan menyerahkannya ke dalam tangan raja. h " |
(0.95) | 1Raj 18:26 | Mereka mengambil lembu yang diberikan kepada mereka, mengolahnya dan memanggil x nama Baal dari pagi sampai tengah hari, katanya: "Ya Baal, jawablah kami!" Tetapi tidak ada suara, y tidak ada yang menjawab. Sementara itu mereka berjingkat-jingkat di sekeliling mezbah yang dibuat mereka itu. |
(0.95) | 1Raj 20:39 | Pada waktu raja lewat, ia mengadukan halnya kepada raja, katanya: "Ketika hambamu ini maju ke tengah pertempuran, tiba-tiba ada seorang meninggalkan barisan dan membawa seorang kepadaku sambil berkata: Jagalah orang ini, jika ia hilang dengan cara bagaimanapun juga, maka nyawamu adalah ganti nyawanya, r atau engkau harus membayar setalenta perak. |
(0.95) | 1Raj 13:6 | Lalu berbicaralah raja dan berkata kepada abdi Allah itu: "Mohonkanlah a belas kasihan TUHAN, Allahmu, dan berdoalah untukku, supaya tanganku dapat kembali." Dan abdi Allah itu memohonkan belas kasihan TUHAN, maka tangan raja itu dapat kembali dan menjadi seperti semula. |
(0.95) | 1Raj 13:26 | Ketika hal itu kedengaran kepada nabi yang telah membujuk dia berbalik kembali, ia berkata: "Dialah abdi Allah yang telah memberontak j terhadap titah TUHAN. TUHAN menyerahkan dia kepada singa, yang mencabik dan membunuhnya sesuai dengan firman TUHAN yang diucapkan-Nya kepadanya." |
(0.95) | 1Raj 8:56 | "Terpujilah TUHAN yang memberikan tempat perhentian a kepada umat-Nya Israel tepat seperti yang difirmankan-Nya; dari segala yang baik, yang telah dijanjikan-Nya b dengan perantaraan Musa, hamba-Nya, tidak ada satupun yang tidak dipenuhi. |
(0.95) | 1Raj 5:7 | Maka segera sesudah Hiram mendengar pesan dari Salomo itu, ia sangat bersukacita serta berkata: "Terpujilah TUHAN i pada hari ini, karena Ia telah memberikan kepada Daud seorang anak yang bijaksana untuk mengepalai bangsa yang besar ini." |
(0.95) | 1Raj 9:16 | --Sebab Firaun, raja Mesir, telah maju berperang dan merebut Gezer, lalu membakarnya dan membunuh orang-orang Kanaan yang diam di kota itu. Kemudian diberikannya kota itu sebagai hadiah kawin kepada anaknya, t isteri Salomo, |
(0.95) | 1Raj 22:34 | Tetapi seseorang menarik panahnya i dan menembak dengan sembarangan saja dan mengenai raja Israel di antara sambungan baju zirahnya. Kemudian ia berkata kepada pengemudi keretanya: "Putar! Bawa aku keluar dari pertempuran, sebab aku sudah luka." |
(0.95) | 1Raj 1:17 | Lalu perempuan itu berkata kepadanya: "Tuanku sendiri telah bersumpah v demi TUHAN, Allahmu, kepada hambamu ini: Anakmu Salomo akan menjadi raja sesudah aku, dan ia akan duduk di atas takhtaku. |
(0.95) | 1Raj 2:15 | Lalu katanya: "Engkau sendiri tahu bahwa akulah yang berhak atas kedudukan raja, dan bahwa seluruh Israel mengharapkan, supaya aku menjadi raja; tetapi sebaliknya kedudukan raja jatuh kepada adikku, sebab dari Tuhanlah ia mendapatnya. |
(0.95) | 1Raj 8:44 | Apabila umat-Mu keluar untuk berperang melawan musuhnya, ke arah manapun Engkau menyuruh mereka, dan apabila mereka berdoa i kepada TUHAN dengan berkiblat ke kota yang telah Kaupilih dan ke rumah yang telah kudirikan bagi nama-Mu, |
(0.95) | 1Raj 1:13 | Pergilah masuk menghadap raja Daud dan katakan kepadanya: Bukankah tuanku sendiri, ya rajaku, telah bersumpah t kepada hambamu ini: Anakmu Salomo, akan menjadi raja sesudah aku dan dialah yang akan duduk di atas takhtaku? Mengapakah sekarang Adonia menjadi raja? |
(0.95) | 1Raj 3:9 | Maka berikanlah kepada hamba-Mu ini hati yang faham 1 f menimbang perkara untuk menghakimi umat-Mu dengan dapat membedakan g antara yang baik dan yang jahat, sebab siapakah yang sanggup h menghakimi umat-Mu yang sangat besar ini?" |
(0.95) | 1Raj 11:36 | Dan kepada anaknya akan Kuberikan satu suku, e supaya hamba-Ku Daud selalu mempunyai keturunan f di hadapan-Ku di Yerusalem, kota yang Kupilih bagi-Ku supaya nama-Ku tinggal di sana. |
(0.95) | 1Raj 12:14 | ia mengatakan kepada mereka menurut nasihat orang-orang muda: "Ayahku telah memberatkan tanggungan kamu, tetapi aku akan menambah tanggunganmu itu; ayahku telah menghajar u kamu dengan cambuk, tetapi aku akan menghajar kamu dengan cambuk yang berduri besi." |
(0.95) | 1Raj 1:47 | juga pegawai-pegawai raja telah datang mengucap selamat kepada tuan kita raja Daud, dengan berkata: Kiranya Allahmu membuat nama Salomo lebih masyhur dari pada namamu dan takhtanya lebih agung v dari pada takhtamu. Dan rajapun telah sujud menyembah di atas tempat tidurnya, |
(0.95) | 1Raj 10:13 | Raja Salomo memberikan kepada ratu negeri Syeba segala yang dikehendakinya dan yang dimintanya, selain apa yang telah diberikannya kepadanya sebagaimana layak bagi raja Salomo. Lalu ratu itu berangkat pulang ke negerinya bersama-sama dengan pegawai-pegawainya. |
(0.95) | 1Raj 18:13 | Tidakkah diberitahukan kepada tuanku apa yang telah kulakukan pada waktu Izebel membunuh nabi-nabi TUHAN, bagaimana aku menyembunyikan seratus orang nabi-nabi TUHAN dalam gua, lima puluh lima puluh sekelompok dan mengurus makanan dan minuman mereka? |