(0.15405395555556) | (Yun 2:10) |
(full: MEMUNTAHKAN YUNUS KE DARAT.
) Nas : Yun 2:10 Sejauh ini dalam kisah Yunus telah terjadi tujuh mukjizat: Allah
|
(0.15405395555556) | (Yun 3:10) |
(full: IAPUN TIDAK JADI MELAKUKANNYA.
) Nas : Yun 3:10 Karena bangsa itu bertobat, Allah membatalkan rencana hukuman-Nya.
|
(0.15405395555556) | (Yun 4:1) |
(full: SANGAT MENGESALKAN HATI YUNUS.
) Nas : Yun 4:1 Yunus marah karena Allah memutuskan untuk mengampuni orang Niniwe; ia tidak ingin Allah menyelamatkan musuh Israel ini.
|
(0.15405395555556) | (Mi 2:12) |
(full: SISA ORANG ISRAEL.
) Nas : Mi 2:12-13 Mikha menambahkan kata-kata harapan dengan memberitakan bahwa Allah akan menyelamatkan kaum sisa orang Israel dan Yehuda, yang akan kembali ke tanah perjanjian (lihat cat. --> Yes 6:13; lihat cat. --> Yes 10:20; lihat cat. --> Yes 17:7). [atau ref. Yes 6:13; 10:20; 17:7] Negeri itu sekali lagi akan dipenuhi kesibukan orang yang lalu-lalang. |
(0.15405395555556) | (Hab 2:3) |
(full: MASIH MENANTI SAATNYA.
) Nas : Hab 2:3 Penyelesaian terakhir untuk masalah Habakuk akan datang di masa depan, pada saat yang ditetapkan Allah.
|
(0.15405395555556) | (Zef 1:2) |
(full: MENYAPU BERSIH SEGALA-GALANYA.
) Nas : Zef 1:2-3 Zefanya mulai dengan mengumumkan datangnya hukuman Allah atas seluruh dunia. Karena sebagian besar umat manusia akan menolak untuk berbalik dari dosa-dosa mereka kepada Tuhan, Allah telah menetapkan suatu hari ketika Ia akan membinasakan baik semua orang fasik maupun dunia itu sendiri; masa itu akan menjadi masa kesesakan, penderitaan, kesulitan dan kerusakan (ayat Zef 1:15; lihat art. KESENGSARAAN BESAR). |
(0.15405395555556) | (Zef 3:9) |
(full: SEKALIANNYA MEREKA MEMANGGIL NAMA TUHAN.
) Nas : Zef 3:9-20 Zefanya kini beralih kepada rencana Allah untuk menebus bangsa-bangsa yang telah dibersihkan melalui hukuman. Mereka suatu hari akan didamaikan kembali dengan Allah, memanggil nama-Nya dan beribadah kepada-Nya. Janji-janji ini akan digenapi dalam kerajaan seribu tahun, ketika Kristus memerintah seluruh bumi (lihat cat. --> Wahy 20:4). [atau ref. Wahy 20:4] |
(0.15405395555556) | (Za 2:1) |
(full: SEORANG YANG MEMEGANG TALI PENGUKUR.
) Nas : Za 2:1 Yerusalem masih dalam keadaan yang memprihatinkan pada akhir pembuangan di Babel. Jumlah orang yang kembali relatif sedikit. Allah memberikan semangat kepada mereka dengan mengatakan bahwa Ia belum selesai dengan Yerusalem; kota itu akan dijadikan tempat paling mulia di bumi. Penglihatan ketiga ini memandang ke depan kepada kerajaan seribu tahun, ketika kota ini tidak akan bertembok lagi dan penuh sesak dengan orang banyak (lihat cat. --> Za 2:5 berikut). [atau ref. Za 2:5] |
(0.15405395555556) | (Za 3:1) |
(full: IBLIS BERDIRI DI SEBELAH KANANNYA UNTUK MENDAKWA DIA.
) Nas : Za 3:1 Yosua sedang mewakili bangsa Israel di hadapan Allah. Iblis, "si penuduh" (lihat cat. --> Mat 4:10), [atau ref. Mat 4:10] berdiri untuk menentangnya, yang menunjukkan bahwa semua halangan dan perlawanan terhadap pembangunan kembali Bait Suci sesungguhnya berasal dari Iblis. Dia masih merupakan musuh kita, "pendakwa saudara-saudara kita" (Wahy 12:10) yang berusaha mengalahkan kita. |
(0.15405395555556) | (Za 4:2) |
(full: SEBUAH KANDIL DARI EMAS.
) Nas : Za 4:2 Kandil ini adalah kandil minyak zaitun.
|
(0.15405395555556) | (Za 5:1) |
(full: GULUNGAN KITAB YANG TERBANG.
) Nas : Za 5:1-4 Gulungan terbang ini melambangkan kutukan atau hukuman Allah atas orang berdosa di negeri Israel. Walaupun Allah penuh kemurahan dan panjang sabar (lih. 2Pet 3:9), saat hukuman akan tiba yang dengan segera akan melalap orang fasik. Zaman kasih karunia suatu hari akan berakhir. Puncak penggenapan hukuman ini akan terjadi pada masa kesengsaraan besar. |
(0.15405395555556) | (Za 9:9) |
(full: LIHAT, RAJAMU DATANG ... JAYA
) Nas : Za 9:9 (versi Inggris NIV -- membawa keselamatan). Alasan yang lebih besar lagi untuk bersukacita ialah kedatangan sang Raja, bukan dengan kemegahan seorang raja tetapi dengan kerendahan hati (bd. Fili 2:5-8), naik di atas keledai. Nubuat Zakharia meramalkan Yesus dielu-elukan di Yerusalem (Mat 21:1-5). Dengan memasuki kota kudus memakai cara ini, Yesus menyatakan diri-Nya sebagai Mesias dan Juruselamat, siap untuk disalibkan. |
(0.15405395555556) | (Za 13:4) |
(full: PARA NABI MASING-MASING AKAN MENDAPAT MALU.
) Nas : Za 13:4 Pada hari-hari itu Allah akan menyingkapkan semua nabi palsu, yang akan menjadi begitu takut dan malu sehingga masing-masing akan mengatakan, "Aku bukan nabi. Aku ini petani." Sebelum tibanya waktu itu kita harus sadar bahwa akan ada banyak nabi palsu di dalam gereja-gereja; mengingat hal itu Allah menyuruh kita menguji roh-roh (lihat cat. --> 1Yoh 4:1; [atau ref. 1Yoh 4:1] lihat art. GURU-GURU PALSU). |
(0.15405395555556) | (Za 13:7) |
(full: PEDANG ... BUNUHLAH GEMBALA.
) Nas : Za 13:7 Di dalam pandangan nubuat ini tentang masa depan ini, gembala adalah Mesias.
|
(0.15405395555556) | (Za 14:8) |
(full: AKAN MENGALIR AIR KEHIDUPAN DARI YERUSALEM.
) Nas : Za 14:8 Air kehidupan (berbeda dengan air yang menggenang), akan mengalir dari Yerusalem (bd. Mazm 46:5; Yeh 47:1-12; Yoel 3:18). Aliran ini tidak mengering di musim panas, seperti halnya sebagian besar sungai di Palestina, tetapi akan terus mengalir ke Laut Tengah dan Laut Mati. Ayat ini membayangkan berkat-berkat Allah yang mengalir dari Yerusalem di kerajaan seribu tahun (Wahy 22:1). |
(0.15405395555556) | (Mal 1:1) |
(full:
) Penulis : Maleakhi Tema : Aneka Tuduhan Allah Terhadap Yudaisme Pascapembuangan Tanggal Penulisan: Sekitar 430-420 SM Latar Belakang Nama Maleakhi berarti "utusanku"; nama ini mungkin menjadi singkatan dari "Malakhiah" yang artinya "utusan Tuhan". Pendapat bahwa "Maleakhi" dalam Mal 1:1 merupakan gelar deskriptif dan bukan nama pribadi kurang dapat diterima. Walaupun kita tidak diberi tahu apa-apa tentang nabi ini di bagian PL lainnya, kepribadiannya sangat tampak dalam kitab ini. Dia adalah seorang Yahudi saleh yang tinggal di Yehuda masa pascapembuangan, rekan sezaman Nehemia, dan sangat mungkin seorang imam nabi. Kepercayaannya yang kokoh akan perlunya kesetiaan kepada perjanjian (Mal 2:4,5,8,10) dan yang melawan ibadah yang munafik dan tak bersungguh-sungguh (Mal 1:7--2:9), penyembahan berhala (Mal 2:10-12), perceraian (Mal 2:13-16), dan mencuri persepuluhan dan persembahan yang menjadi milik Allah (Mal 3:8-10) semua ini menunjuk kepada seorang yang memiliki integritas teguh dan pengabdian kuat kepada Allah. Isi kitab ini menunjukkan bahwa
Tujuan Ketika Maleakhi menulis, orang Yahudi pasca pembuangan di Palestina kembali mengalami kesusahan dan kemunduran rohani. Orang-orang telah menjadi sinis, meragukan kasih dan janji-janji Allah, menyangsikan keadilan-Nya dan tidak percaya lagi bahwa ketaatan kepada perintah-Nya itu berguna. Seiring dengan memudarnya iman, maka pelaksanaan ibadah menjadi otomatis dan tidak berperasaan. Mereka juga acuh tak acuh terhadap tuntutan hukum Taurat dan bersalah karena berbuat bermacam-macam dosa terhadap perjanjian. Maleakhi memperhadapkan para imam dan umat itu dengan panggilan kenabian
Survai Kitab ini terdiri dari enam "Ucapan ilahi: Firman Tuhan kepada Israel dengan perantaraan Maleakhi" (Mal 1:1), terjalin dengan serangkaian 10 pertanyaan retorik dan sarkastis dari Israel dan tanggapan Allah melalui sang nabi. Walaupun penggunaan cara tanya-jawab seperti dalam perdebatan ini bukan suatu keistimewaan Maleakhi di antara nabi-nabi PL, penggunaan gaya ini olehnya adalah khusus karena merupakan pokok dalam susunan sastra kitab ini (lih. Garis Besar). "Ucapan ilahi" Tuhan melalui Maleakhi adalah sebagai berikut:
Ciri-ciri Khas Lima ciri utama menandai kitab Maleakhi.
Penggenapan Dalam Perjanjian Baru Tiga bagian khusus dari Maleakhi dikutip dalam PB.
Di samping tiga petunjuk jelas PB kepada kitab ini, kutukan sang nabi kepada perceraian yang tidak adil (Mal 2:14-16) menantikan ajaran PB yang tegas mengenai topik ini (Mat 5:31-32; Mat 19:3-10; Mr 10:2-12; Rom 7:1-3; 1Kor 7:10-16,39). Nubuat Maleakhi tentang munculnya Mesias di masa depan (Mal 3:1-6; Mal 4:1-3) mencakup kedatangan pertama dan kedua Kristus. |
(0.15405395555556) | (Mal 1:2) |
(full: AKU MENGASIHI KAMU.
) Nas : Mal 1:2 Umat itu ragu-ragu apakah benar Allah mengasihi mereka; karena mengalami kesulitan, mereka menuduh Allah tidak setia kepada janji-janji perjanjian-Nya. Tuhan bersikeras bahwa Ia telah memelihara mereka selama tahun-tahun ini secara khusus. Sebenarnya, Israellah yang lalai mengasihi dan menghormati Allah dengan ketidaktaatan mereka kepada hukum-Nya (Mal 1:6-8). |
(0.15405395555556) | (Mal 1:11) |
(full: NAMA-KU BESAR DI ANTARA BANGSA-BANGSA.
) Nas : Mal 1:11 Maleakhi menubuatkan suatu waktu bilamana bangsa-bangsa di dunia akan beribadah kepada Allah dengan kesungguhan dan kebenaran (bd. Yes 45:22-25; 49:5-7; 59:19). Allah dari Alkitab akan dikenal di seluruh dunia. Nubuat ini digenapi sebagian sekarang ini ketika gereja-gereja mengutus para misionaris ke seluruh dunia untuk memberitakan Injil. Salah satu cara untuk menunjukkan kesungguhan iman kita ialah dengan membantu jangkauan misi Allah ke seluruh dunia. |
(0.15405395555556) | (Mal 3:1) |
(full: AKU MENYURUH UTUSAN-KU.
) Nas : Mal 3:1 Ketika menjawab ketidakpercayaan umat itu, Maleakhi menekankan kepastian kedatangan Mesias. Sebelum Ia datang, Ia akan mengutus seorang untuk membuka jalan. Nubuat ini digenapi ketika Yohanes Pembaptis tampil sebagai pendahulu Yesus Kristus (lih. Mat 11:10; Mr 1:2; Luk 1:76; Luk 7:27). |
(0.15405395555556) | (Mal 4:4) |
(full: INGATLAH KEPADA TAURAT.
) Nas : Mal 4:4 Maleakhi memberitahukan umat Allah bahwa untuk selamat pada hari Tuhan, mereka harus taat pada hukum-Nya. Iman kepada Allah selalu mencakup sikap ketaatan dari hati kepada-Nya. Orang percaya di dalam Kristus masih dituntut untuk menaati tuntutan-tuntutan moral dari hukum PL dan juga perintah-perintah Kristus (lihat cat. --> Mat 5:17; [atau ref. Mat 5:17] lihat art. HUKUM PERJANJIAN LAMA). |