| (0.18590349655172) | (Mrk 9:49) |
(full: DIGARAMI DENGAN API.
) Nas : Mr 9:49 Setiap orang akan digarami dengan api dalam satu dari dua cara:
|
| (0.18590349655172) | (Luk 1:75) |
(full: KEKUDUSAN DAN KEBENARAN.
) Nas : Luk 1:75 Tujuan utama penebusan kita adalah pembebasan dari kerajaan Iblis (Kis 26:18) supaya melayani Allah "dalam kekudusan dan kebenaran di hadapan-Nya seumur hidup kita" (bd. Ef 1:4). Setiap anak Tuhan harus berusaha untuk mencapai suatu kehidupan yang kudus dan benar di dalam dunia yang jahat ini. Kehidupan yang kudus ini ada "di hadapan-Nya", yaitu di hadirat Allah. |
| (0.18590349655172) | (Luk 6:22) |
(full: JIKA ORANG MEMBENCI KAMU.
) Nas : Luk 6:22 Para pengikut Yesus hendaknya "bersukacita" dan "bergembira" (ayat Luk 6:23) bila karena kesetiaan kepada Kristus dan standar saleh, mereka dicela dan dicemooh. Penganiayaan karena kebenaran adalah bukti bahwa orang percaya berada dalam persekutuan yang benar dengan Tuhan, sebab Yesus pun dianiaya dan dibenci oleh dunia (Yoh 15:18-21; lihat cat. --> Mat 5:10). [atau ref. Mat 5:10] |
| (0.18590349655172) | (Luk 6:45) |
(full: HATINYA.
) Nas : Luk 6:45 Hati, pusat jiwa raga kita, menentukan perilaku lahiriah kita dan harus diubah atau bertobat (lihat cat. --> Mr 7:20-23; [atau ref. Mr 7:20-23] lihat art. HATI, dan lihat art. PEMBAHARUAN). Tanpa perubahan dalam batin kita ini, tak seorang pun sanggup melakukan kehendak Allah (bd. Yer 24:7; 31:33; 32:39; Yeh 36:23,27; Mat 7:16-20; Mat 12:33-35; 15:18-19; 21:43; Luk 1:17; Rom 6:17). |
| (0.18590349655172) | (Luk 15:7) |
(full: SUKACITA DI SORGA.
) Nas : Luk 15:7 Allah dan para malaikat di sorga memiliki kasih, belas kasihan, dan rasa sedih yang begitu besar terhadap mereka yang jatuh ke dalam dosa dan mati secara rohani, sehingga pada waktu seorang berdosa bertobat, maka mereka dengan terang-terangan bersukacita. Untuk memahami kasih Allah bagi orang berdosa lih. Yes 62:5; Yer 32:41; Yeh 18:23,32; Hos 11:8; Yoh 3:16; Rom 5:6-11; 2Pet 3:9. |
| (0.18590349655172) | (Yoh 11:44) |
(full: ORANG YANG TELAH MATI ITU DATANG KE LUAR.
) Nas : Yoh 11:44 Mukjizat kebangkitan Lazarus merupakan tanda bahwa Yesus adalah kebangkitan dan hidup. Peristiwa tersebut memperlihatkan apa yang dapat dilakukan Allah untuk semua orang yang percaya yang telah mati karena mereka juga akan dibangkitkan (Yoh 14:3; 1Tes 4:13-18). Mukjizat ini merupakan soal terakhir yang menyebabkan para pemimpin Yahudi mengambil keputusan untuk membunuh Yesus (ayat Yoh 11:45-53). |
| (0.18590349655172) | (Yoh 14:26) |
(full: ROH KUDUS.
) Nas : Yoh 14:26 Penghibur di sini disamakan dengan Roh Kudus. Bagi orang Kristen PB hal yang terpenting tentang Roh Kudus bukanlah kebesaran dan kuasa-Nya (Kis 1:8), tetapi bahwa Dia adalah "Kudus". Tabiat-Nya yang kudus, bersamaan dengan manifestasi tabiat yang kudus itu dalam kehidupan orang-orang percaya itulah yang paling penting (bd. Rom 1:4; Gal 5:22-26). |
| (0.18590349655172) | (Yoh 15:16) |
(full: PERGI DAN MENGHASILKAN BUAH.
) Nas : Yoh 15:16 Semua orang Kristen dipilih "dari dunia" (ayat Yoh 15:19) untuk "berbuah" (ayat Yoh 15:2,4-5,8). Berbuah ini menunjuk kepada
|
| (0.18590349655172) | (Kis 4:20) |
(full: TIDAK MUNGKIN BAGI KAMI UNTUK TIDAK BERKATA-KATA.
) Nas : Kis 4:20 Roh Kudus menciptakan di dalam para rasul suatu keinginan yang membara untuk memberitakan Injil. Sepanjang kitab ini, Roh Kudus mendorong orang-orang percaya untuk membawa Injil kepada orang lain (Kis 1:8; Kis 2:14-41; 3:12-26; 8:25,35; 9:15; 10:44-48; 13:1-4). |
| (0.18590349655172) | (Kis 10:9) |
(full: NAIKLAH PETRUS KE ATAS RUMAH UNTUK BERDOA.
) Nas : Kis 10:9 Roh Kudus, pengarang Alkitab, telah menyatakan bahwa orang Kristen PB adalah orang yang bertekun dalam banyak doa. Mereka menyadari bahwa kerajaan Allah tidak dapat terwujud dengan kuasa penuh hanya dengan doa beberapa menit sehari (Kis 1:14; 2:42; 3:1; 6:4; Ef 6:18; Kol 4:2).
|
| (0.18590349655172) | (Kis 13:2) |
(full: BERIBADAH ... DAN BERPUASA.
) Nas : Kis 13:2 Orang Kristen yang dipenuhi dengan Roh sangat peka terhadap komunikasi Roh ketika berdoa dan berpuasa (lihat cat. --> Mat 6:16). [atau ref. Mat 6:16] Mungkin komunikasi dari Roh Kudus ini datang melalui ucapan nubuat (bd. ayat Kis 13:1). |
| (0.18590349655172) | (Kis 15:8) |
(full: ALLAH, YANG MENGENAL HATI MANUSIA.
) Nas : Kis 15:8 Pengenalan Allah akan hati orang bukan Yahudi (yaitu, Kornelius dan keluarganya) berarti bahwa Ia melihat iman yang menyelamatkan dalam diri mereka. Allah mengesahkan kesungguhan iman mereka
|
| (0.18590349655172) | (Rm 3:10) |
(full: TIDAK ADA YANG BENAR.
) Nas : Rom 3:10-18 Ayat-ayat ini melukiskan pengertian tepat mengenai tabiat manusia. Semua orang dalam keadaan alami adalah orang berdosa. Seluruh jiwa raga seseorang dipengaruhi oleh dosa dan cenderung untuk menyesuaikan diri dengan dunia (lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA), Iblis (lihat cat. --> Mat 4:10) [atau ref. Mat 4:10] dan tabiat berdosa (lihat art. PERBUATAN-PERBUATAN DOSA DAN BUAH ROH). Semua bersalah karena meninggalkan jalan kesalehan dan mengikuti jalan kepentingan diri sendiri. |
| (0.18590349655172) | (Rm 15:17) |
(full: AKU BOLEH BERMEGAH.
) Nas : Rom 15:17 Tidak salah untuk berbicara dengan penuh semangat dan sukacita mengenai apa yang dilakukan Allah melalui kita, jikalau dilakukan dengan penuh kerendahan hati dan rasa bersyukur kepada Allah. Bermegah jangan dilakukan karena jumlah hasil saja, tetapi tentang pelayanan yang menghasilkan ketaatan iman dalam ucapan dan kelakuan dalam orang, dan berasal dari pekerjaan dan penyataan sejati dari kuasa Roh (ayat Rom 15:18-19). |
| (0.18590349655172) | (1Kor 3:1) |
(full: TIDAK DAPAT BERBICARA DENGAN KAMU SEPERTI DENGAN MANUSIA ROHANI.
) Nas : 1Kor 3:1 Satu persoalan besar dari jemaat di Korintus adalah usahanya untuk mengalami berkat Allah sementara tetap menolak untuk memisahkan dirinya dari cara-cara dunia yang jahat (lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).
|
| (0.18590349655172) | (1Kor 9:14) |
(full: HIDUP DARI PEMBERITAAN INJIL ITU.
) Nas : 1Kor 9:14 Baik PL (Ul 25:4; bd. Im 6:16,26; 7:6) maupun PB (Mat 10:10; Luk 10:7) mengajarkan bahwa mereka yang terlibat dalam pemberitaan Firman Allah harus ditunjang oleh mereka yang menerima berkat rohani daripadanya (lihat cat. --> Gal 6:6-10; [atau ref. Gal 6:6-10] |
| (0.18590349655172) | (1Kor 11:3) |
(full: KEPALA DARI TIAP-TIAP LAKI-LAKI.
) Nas : 1Kor 11:3 Paulus menaruh perhatian terhadap hubungan yang pantas antara pria dengan wanita, dan ia berusaha untuk menegakkan hubungan itu sebagaimana yang ditetapkan oleh Allah.
|
| (0.18590349655172) | (2Kor 4:17) |
(full: PENDERITAAN RINGAN YANG SEKARANG INI ... KEMULIAAN KEKAL.
) Nas : 2Kor 4:17 Kesukaran yang dipikul oleh orang yang tetap setia kepada Kristus adalah ringan dibandingkan dengan kelimpahan kemuliaan yang kita miliki melalui Kristus. Sebagian kemuliaan ini telah ada, tetapi akan dialami sepenuhnya pada masa yang akan datang (bd. Rom 8:18). Apabila kita mencapai warisan sorgawi kita, maka kita akan mengatakan bahwa kesengsaraan yang paling berat pun tidak berarti dibandingkan dengan kemuliaan kekal itu. Sebab itu, kita tidak boleh hilang pengharapan atau melepaskan iman kita sewaktu kita menghadapi berbagai masalah. |
| (0.18590349655172) | (Ef 1:13) |
(full: DIMETERAIKAN DENGAN ROH KUDUS.
) Nas : Ef 1:13 Sebagai meterai, Roh Kudus dianugerahkan kepada orang percaya sebagai tanda kemilikan Allah. Dengan mencurahkan Roh Kudus, Allah memeteraikan kita sebagai milik-Nya (lih. 2Kor 1:22). Demikianlah, kita mempunyai bukti bahwa kita adalah anak angkat Allah dan bahwa penebusan kita itu nyata jikalau Roh Kudus ada dalam hidup kita (ayat Ef 1:5). Kita dapat mengetahui bahwa kita sungguh-sungguh menjadi milik Allah apabila Roh Kudus mengubah dan memperbaharui kita (Yoh 1:12-13; 3:3-6), membebaskan kita dari kuasa dosa (Rom 8:1-17; Gal 5:16-25), memberikan kesadaran bahwa Allah adalah Bapa kita (ayat Ef 1:5; Rom 8:15; Gal 4:6) dan memenuhi kita dengan kuasa untuk bersaksi bagi-Nya (Kis 1:8; 2:4). |
| (0.18590349655172) | (Ef 1:16) |
(full: DALAM DOAKU.
) Nas : Ef 1:16-20 Doa Paulus bagi jemaat Efesus mencerminkan kerinduan Allah yang tertinggi bagi setiap orang percaya dalam Kristus. Dia berdoa agar pekerjaan Roh Kudus dapat lebih meningkat dalam diri mereka (bd. Ef 3:16). Alasan penyaluran Roh Kudus yang ditingkatkan ini ialah supaya orang percaya boleh menerima lebih banyak hikmat, penyataan, dan pengetahuan mengenai maksud penebusan Allah bagi keselamatan saat ini dan pada masa depan (ayat Ef 1:17-18), dan mengalami "kuasa" Roh Kudus di dalam hidup mereka secara lebih berlimpah lagi (ayat Ef 1:19-20). |


