Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 161 - 180 dari 357 ayat untuk ibadat (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.33) (Yer 48:13) (jerusalem: Betel) di Betel, di bagian utara negeri terdapat sebuah kuil Tuhan yang menjadi saingan bait Allah di Yerusalem setelah umat Israel terbagi menjadi dua kerajaan, 1Ra 12:29; Ams 7:13. Tetapi Betel juga nama ilahi yang dipakai dalam ibadat tidak halal yang diselenggarakan kelompok orang Yahudi yang menetap di Elefantina, bdk Yer 44:1+.
(0.33) (Yeh 18:1) (jerusalem) Bab 18 ini kembali menguraikan masakah pertanggungjawaban perorangan bdk Yeh 14:12+. Pangkal sebuah sindiran, Yeh 18:2 yang juga dikutip Yer 31:29+. Daftar kesalahan dan dosa yang disajikan Yeh 18:4 dst amat serupa dengan "pengakuan dosa" sebagaimana agaknya lazim diadakan dalam upacara ibadat tertentu.
(0.33) (Yeh 29:13) (jerusalem: orang-orang Mesir) Jadi kaum buangan Mesir diberi janji sama seperti yang diberikan kepada Israel, Yeh 11:16-17, dll. hanya mereka di sini tidak diikutsertakan dalam ibadat baru kepada Tuhan seperti dinubuatkan Deutero-yesaya, bdk Yeh 45:14+.
(0.33) (Dan 2:19) (jerusalem: memuji) Pujian (atau: Berkah) Yahudi di susun sbb: Terlebih dahulu orang memuji Allah atau NamaNya lalu menyusul kenangan akan karyaNya dan anugerahNya dahulu; dalam ibadat Yahudi pujian itu ditutup dengan sekali lagi memuji Allah dan secara singkat menyebut salah satu anugerah khusus.
(0.33) (Hos 7:14) (jerusalem: pembaringan mereka) Mungkin dimaksudkan tempat tidur, tetapi mungkin pula tikar atau kain yang dipakai untuk bersembahyang, bdk Maz 4:5; 149:5
(0.33) (Mat 26:61) (jerusalem) Memang Yesus menubuatkan kemusnahan Bait Allah dan hilangnya ibadat yang dilambangkan oleh Bait Allah, Mat 26:24; Bait Allah yang lama akan diganti dengan yang baru: dahulu tubuhNya sendiri yang dibangkitkan sesudah tiga hari, Mat 16:21; Mat 17:23; Mat 20:19; Yoh 2:19-22, dan kemudian Gereja, Mat 16:18.
(0.33) (Luk 11:2) (jerusalem) "Bapa Kami" sebagaimana disajikan oleh Matius terdiri atas tujuh permohonan, sedangkan menurut Lukas hanya terdiri atas lima. Jelaslah kiranya bahwa ada dua tradisi mengenai doa itu, bdk Mat 6:9+.
(0.33) (Yoh 2:21) (jerusalem: tubuhNya sendiri) Tubuh Kristus yang dibangkitkan dari alam maut akan menjadi pusat ibadat "dalam roh dan kebenaran", Yoh 4:21 dst, tempat Allah hadir, Yoh 7:37-39; Yoh 19:34. Inipun sebuah lambang utama dalam karangan-karangan Yohanes. Bdk Wah 2:22. Bandingkan Paulus, 1Ko 12:12+.
(0.33) (Rm 15:16) (jerusalem: pelayanan pemberitaan Injil) Harafiah: dengan menunaikan jabatan imam. Memanglah lebih dari pada hidup Kristen pada umumnya, Rom 12:1; bdk Fili 2:17, karya kerasulan merupakan sebuah ibadat, bdk Rom 1;8+, di mana seorang rasul, tegasnya Kristus melalui rasul itu, Rom 15:18 mempersembahkan manusia kepada Allah.
(0.33) (Flp 2:17) (jerusalem: darahku dicurahkan) Menurut adat (Yunani dan Yahudi) orang mencurahkan korban tuangan (air anggur dsb) di atas korban yang dipersembahkan. Secara kiasan Paulus mengetrapkan adat itu pada ibadat rohani di zaman yang baru: darah yang dicurahkan dalam menjalani hukuman mati ditambahkan pada korban yang bagi orang Kristen tidak lain dari mengamalkan iman, bdk Fili 3:3; 4:18; Rom 1:9+.
(0.33) (Kol 3:16) (jerusalem: perkataan Kristus) Var: perkataan Tuhan. Var lain: perkataan Allah. Aslinya barangkali hanya dikatakan; perkataan atau firman. Bandingkan Fili 1:14 dan Fili 2:30
(0.33) (1Tim 1:17) (jerusalem: Allah yang kekal) Harafiah: Allah tidak (dapat) binasa. Var: Allah yang tidak dapat mati. Pujian meriah yang termuat dalam ayat ini agaknya diambil alih dari ibadat Gereja. Pujian semacam itu kerap terdapat dalam surat-surat Paulus, Rom 16:27+.
(0.33) (1Tim 6:15) (jerusalem) Doksologi (Pujian) yang bagus ini agaknya diinspirasikan oleh ibadat, atau bahkan diambil dari padanya, bdk 1Ti 1:7. Pujian itu terdiri atas tujuh bagian yang masing-masing diinspirasikan Kitab Suci tetapi dirumuskan sesuai dengan gaya bahasa kebudayaan Yunani. Ia langsung menentang segala pemujaan manusia dan melawan segenap usaha untuk menyelami rahasia Allah.
(0.33) (Ibr 7:9) (jerusalem) Bagian sepersepuluh yang dibayar kepada imam-imam keturunan Lewi, Ula 14:22 merupakan baik upah mereka bagi tugasnya dalam ibadat maupun tanda penghormatan terhadap keluhuran imamat mereka. Kalau Lewi sendiri melalui Abraham membayar bagian sepersepuluh kepada Melkisedek, maka Melkisedek ternyata melambangkan suatu imamat yang lebih luhur dari imamat keturunan Lewi.
(0.33) (Ibr 9:9) (jerusalem: kiasan masa sekarang) Upacara-upacara itu, Ibr 9:6-7, mempunyai arti rohaniah: sewaktu Perjanjian Lama rakyat tidak dapat mendekati Allah. Sebaliknya, di waktu Perjanjian Baru Kristus menjadi jalan menuju Bapa, Yoh 14:6; bdk Ibr 10:9+. Dibatalkannya ibadat lama dilambangkan oleh terbelahnya tabir di Bait Allah pada saat Yesus wafat, Mat 27:51 dsj.
(0.33) (Why 2:15) (jerusalem: ajaran pengikut Nikolaus) Ajaran itu berdekatan dengan ajaran sesat yang sudah ditentang Paulus dalam surat-surat dari penjara, khususnya Kolose. Ajaran itu merupakan persiapan bagi Gnosis yang muncul sepanjang abad kedua. Ajaran itu membiarkan juga agama Kristen bercampur dengan ibadat kafir, khususnya turut serta dalam perjamuan suci (selamatan), bdk Wah 2:14
(0.33) (Why 6:9) (jerusalem: mezbah) Mezbah dalam ibadat sorgawi itu, Wah 8:3; 9:13; 14:18; 16:7, ialah mezbah korban bakaran, 1Raj 8:64, yang berdiri di depan baitullah. Para martir, saksi Firman, ikut serta dalam korban Tuhannya, bdk Fili 2:17+.
(0.33) (Why 8:1) (jerusalem: sunyi-senyaplah) Seperti dalam tradisi kenabian sunyi senyap ini menyiapkan "kedatangan" Allah. Keputusan-keputusan yang termaktub dalam kitab sorgawi itu sekarang mulai dilaksanakan sesuai dengan ibadat sorgawi lain yang di dalamnya tujuh sangkakala ditiup, bab 8-9; Wah 11:15-18.
(0.33) (Ul 12:2) (jerusalem) Hukum mengenai satu tempat ibadat ini menjadi urat nadi agama Israel. Dengan semangat kenabian hukum ini bermaksud melindungi ibadat kepada Tuhan terhadap segala pencemaran dan kemerosotan dari pihak pemujaan dewata di negeri Kanaan. Karena itu diperintahkan agar semua tempat ibadat kepada dewata itu (bukti-bukti pengorbanan) dimusnahkan dan hanya diizinkan satu tempat kudus untuk beribadat kepada Tuhan terhadap segala pencemaran dan kemerosotan dari pihak pemujaan dewata di negeri Kanaan. karena itu diperintahkan agar semua tempat ibadat kepada dewata itu (bukti-bukti pengorbanan) dimusnahkan dan hanya diizinkan satu tempat kudus untuk beribadat kepada Tuhan. Rumus "tempat yang dipilih Tuhan untuk menegakkan namaNya di sana", Ula 12:5,21, atau "membuat namaNya diam di sana". Ula 12:11; bdk Ula 14:23; 16:11, dll atau "menjadi tempat peringatan bagi namaNya", Kel 20:24, pada dirinya dapat menunjukkan setiap tempat di mana Allah telah menyatakan diriNya sehingga ibadat di tempat itu dibenarkan oleh Tuhan sendiri, bdk Yer 7:12 mengenai Silo. Dan dalam kenyataannyapun lama sekali rumus tsb diartikan dengan cara demikian, sehingga ada banyak tempat kudus untuk beribadat kepada Tuhan bdk Hak 6:24,28; 13:16; 1Ra 3:4, dll. Tetapi dalam kitab Ulangan rumus tsb hanya menunjuk Yerusalem sebagai satu-satunya tempat beribadat. Hukum yang hanya mengizinkan satu tempat kudus saja diperjuangkan raja Yosia waktu melontarkan pembaharuan agama (dan bangsa), 2Ra 23. Mengenai "tugu berhala" dan "tiang berhala" bdk Kel 23:24+; Kel 34:13+.
(0.29) (Hak 6:1) (jerusalem) Kisah panjang mengenai Gideon ini mengumpulkan berbagai tradisi yang berasal dari suku Manasye. Penyusun kitab Hakim menemukan tradisi-tradisi itu sudah dipersatukan, lalu menyadurnya sedikit. Ada beberapa tradisi mengenai tindakan-tindakan kemiliteran yang dilakukan Gideon melawan orang Midian, baik di wilayah bangsa Israel maupun di luar daerah seberang sungai Yordan. Pada tradisi-tradisi tsb ditambah tradisi-tradisi lain yang bersangkutan dengan ibadat, yaitu tentang sebuah mezbah di Ofra yang disahkan, tentang sebuah mezbah guna dewa baal dan tentang tanda guntingan bulu domba. Ceritera-ceritera itu cukup penting oleh karena memperlihatkan kemerosotan agama di Israel yang disebabkan kenyataan bahwa orang Israel mulai menetap di negeri Kanaan dan berkenalan dengan ibadat setempat kepada dewa Baal; ceritera-ceritera itupun memperlihatkan kekacauan di bidang politik yang menyatakan diri dalam ditawarkannya jabatan raja kepada Gideon dan dalam pengalaman yang menyedihkan dengan raja Abimelekh.


TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.08 detik
dipersembahkan oleh YLSA