| (0.40) | 1Sam 5:11 |
| Sebab itu mereka memanggil berkumpul semua raja e kota orang Filistin itu dan berkata: "Antarkanlah tabut Allah Israel itu; biarlah itu kembali ke tempatnya, supaya jangan dimatikannya kita dan bangsa kita." Sebab di seluruh kota itu ada kegemparan maut; tangan Allah menekan orang-orang di sana dengan sangat berat: |
| (0.40) | 1Sam 6:3 |
| Lalu kata mereka: "Apabila kamu mengantarkan tabut Allah Israel itu, maka janganlah kamu mengantarkannya dengan tangan hampa, h melainkan haruslah kamu membayar tebusan salah i kepada-Nya; maka kamu akan menjadi sembuh dan kamu akan mengetahui, mengapa tangan-Nya j tidak undur dari padamu." |
| (0.40) | 1Sam 6:5 |
| Jadi buatlah gambar borok-borokmu m dan gambar tikus yang merusak tanahmu, dan sampaikanlah hormatmu n kepada Allah Israel. Mungkin Ia akan mengangkat dari padamu, dari pada allahmu dan dari pada tanahmu tangan-Nya yang menekan dengan berat. |
| (0.40) | 1Sam 7:3 |
| Lalu berkatalah Samuel kepada seluruh kaum Israel demikian: "Jika kamu berbalik j kepada TUHAN dengan segenap hati, maka jauhkanlah k para allah asing dan para Asytoret l dari tengah-tengahmu dan tujukan m hatimu kepada TUHAN dan beribadahlah hanya n kepada-Nya; maka Ia akan melepaskan o kamu 1 dari tangan orang Filistin." |
| (0.40) | 1Sam 7:6 |
| Setelah berkumpul di Mizpa, s mereka menimba air dan mencurahkannya t di hadapan TUHAN. Mereka juga berpuasa pada hari itu dan berkata di sana: "Kami telah berdosa kepada TUHAN." Dan Samuel menghakimi u orang Israel di Mizpa. |
| (0.40) | 1Sam 9:16 |
| "Besok kira-kira waktu ini Aku akan menyuruh kepadamu seorang laki-laki dari tanah Benyamin; engkau akan mengurapi u dia menjadi raja v atas umat-Ku Israel dan ia akan menyelamatkan w umat-Ku dari tangan orang Filistin. x Sebab Aku telah memperhatikan sengsara umat-Ku itu, karena teriakannya y telah sampai kepada-Ku." |
| (0.40) | 1Sam 9:20 |
| Adapun keledai-keledaimu, a yang telah hilang tiga hari lamanya sampai sekarang, janganlah engkau kuatir, sebab telah diketemukan. Tetapi siapakah yang memiliki segala yang diingini b orang Israel? Bukankah itu ada padamu dan pada seluruh kaum keluargamu?" |
| (0.40) | 1Sam 9:21 |
| Tetapi jawab Saul: "Bukankah aku seorang suku Benyamin, suku yang terkecil c di Israel? Dan bukankah kaumku yang paling hina d dari segala kaum suku Benyamin? e Mengapa bapa berkata demikian kepadaku?" |
| (0.40) | 1Sam 11:3 |
| Para tua-tua q Yabesh berkata kepadanya: "Berilah kelonggaran kepada kami tujuh hari lamanya, supaya kami mengirim utusan ke seluruh daerah Israel; dan jika tidak ada seorangpun yang menyelamatkan r kami, maka kami akan keluar menyerahkan s diri kepadamu." |
| (0.40) | 1Sam 11:7 |
| Diambilnyalah sepasang lembu, w dipotong-potongnya, lalu potongan-potongan itu dikirimkannya ke seluruh daerah Israel x dengan perantaraan utusan, pesannya: "Siapa y yang tidak maju mengikuti Saul dan mengikuti Samuel, lembu-lembunya akan diperlakukan juga demikian." Lalu TUHAN mendatangkan ketakutan kepada bangsa itu, sehingga majulah mereka serentak. z |
| (0.40) | 1Sam 11:15 |
| Lalu pergilah seluruh bangsa itu ke Gilgal k dan menjadikan Saul raja l di sana di hadapan TUHAN di Gilgal, dan mereka mempersembahkan di sana korban keselamatan di hadapan TUHAN, dan bersukarialah di sana Saul dan semua orang Israel dengan sangat. |
| (0.40) | 1Sam 13:2 |
| Saul memilih tiga ribu orang dari antara orang Israel; dua ribu b orang ada bersama-sama dengan Saul di Mikhmas c dan di pegunungan Betel, sedang seribu orang ada bersama-sama dengan Yonatan di Gibea d Benyamin, tetapi selebihnya dari rakyat itu disuruhnya pulang, masing-masing ke kemahnya. |
| (0.40) | 1Sam 13:5 |
| Adapun orang Filistin telah berkumpul i untuk berperang melawan orang Israel. Dengan tiga ribu kereta, enam ribu orang pasukan berkuda dan pasukan berjalan kaki sebanyak pasir j di tepi laut mereka bergerak maju dan berkemah di Mikhmas, k di sebelah timur Bet-Awen. l |
| (0.40) | 1Sam 13:13 |
| Kata Samuel kepada Saul: "Perbuatanmu itu bodoh. x Engkau tidak mengikuti y perintah TUHAN, Allahmu, yang diperintahkan-Nya kepadamu 1 ; sebab sedianya TUHAN mengokohkan kerajaanmu atas orang Israel untuk selama-lamanya. z |
| (0.40) | 1Sam 14:12 |
| Orang-orang dari pasukan pengawal itu berseru kepada Yonatan dan pembawa senjatanya, katanya: "Naiklah ke mari, maka kami akan menghajar k kamu." Lalu kata Yonatan kepada pembawa senjatanya: "Naiklah mengikuti aku, sebab TUHAN telah menyerahkan mereka ke dalam tangan l orang Israel." |
| (0.40) | 1Sam 14:21 |
| Lagipula orang-orang Ibrani yang telah lama tinggal pada orang Filistin dan yang telah ikut maju dalam tentara mereka, mereka juga berbalik untuk bergabung t dengan orang-orang Israel yang ada bersama-sama dengan Saul dan Yonatan. |
| (0.40) | 1Sam 14:24 |
| Ketika orang-orang Israel terdesak pada hari itu, Saul menyuruh rakyat mengucapkan kutuk, x katanya: "Terkutuklah orang yang memakan sesuatu sebelum matahari terbenam dan sebelum aku membalas dendam terhadap musuhku." Sebab itu tidak ada seorangpun dari rakyat yang memakan sesuatu. |
| (0.40) | 1Sam 14:40 |
| Kemudian berkatalah ia kepada seluruh orang Israel: "Kamu berdiri di sebelah yang satu dan aku serta anakku Yonatan akan berdiri di sebelah yang lain." Lalu jawab rakyat kepada Saul: "Perbuatlah apa yang kaupandang baik." |
| (0.40) | 1Sam 14:47 |
| Setelah Saul mendapat jabatan raja atas Israel, maka berperanglah ia ke segala penjuru melawan segala musuhnya: melawan Moab, w bani Amon, x Edom, y raja-raja negeri Zoba z dan orang Filistin. Dan ke manapun ia pergi, ia selalu mendapat kemenangan. |
| (0.40) | 1Sam 15:6 |
| Berkatalah Saul kepada orang Keni: k "Berangkatlah, menjauhlah, pergilah dari tengah-tengah orang Amalek, supaya jangan kulenyapkan kamu bersama-sama dengan mereka. Bukankah kamu telah menunjukkan persahabatanmu kepada semua orang Israel, ketika mereka pergi dari Mesir?" Sesudah itu menjauhlah orang Keni dari tengah-tengah orang Amalek. |




