(0.24799346428571) | (Kel 4:19) |
(ende) Ajat ini berasal dari tradisi J. Mungkin dimaksudkan peristiwa jang sama, jang djuga tertjatat di Kel 2:23 dari tradisi E. Dalam ajat ini dirumuskan dengan kata-kata lain keputusan Musa untuk kembali ke Mesir (Lihat aj. 18)(Kel 4:18), pun ditekankan, bahwa ia kembali atas titah Tuhan dan dilindungi olehNja. |
(0.24799346428571) | (Kel 7:9) |
(ende) Perkataan "tanda" disini menterdjemahkan kata hibrani jang berarti sesuatu jang luarbiasa, menjolok mata; selandjutnja berarti djuga: peringatan, tanda jang mendahului suatu peristiwa; arti chusus disini: tanda hadirNja Tuhan serta kekuasaanNja. Menurut tradisi P Musa dan Harun bersama-sama menghadap Parao, dan Harun membuat tanda-tanda adjaib (Lihat djuga Kel 7:19; 8:1,12 dll.). Menurut ajat-ajat jang berasal dari tradisi J, Musa hanja seorang diri sadja menghadap Parao (Kel 7:14; 8:1 dll.). Harun hanjalah djurubitjara Musa dihadapan umat (lihat Kel 4:16). Dalam tradisi E Musa dan Harun berbitjara kepada Parao, tetapi hanja Musalah jang membuat tanda-tanda (Lihat Kel 4:17; 5:1). Ini semua detail-detail, jang setjara historis tidak mungkin lagi diketahui dengan pasti. Setiap kalangan tradisi mempunjai gambaran-gambarannja sendiri. Sungguhpun begitu, pengarang kitab Exodus ini telah berhasil menjusun fasal 7-11 (Kel 7-11) mendjadi kesatuan jang laras dan dramatis. (Lihat djuga tjatatan sesudah Kel 11:10). |
(0.24799346428571) | (Kel 8:22) |
(ende) Gosjen, tempat kediaman rakjat Hibrani, terletak disebelah timurlaut delta sungai Nil (Lihat Kej 46:34). Bahwa djustru daerah ini terluputkan dari bahala djelas-djelas menundjukkan, bahwa Jahwe Allah bangsa Hibranilah jang membuktikan kekuasaanNja dalam tanda jang mengagumkan ini. |
(0.24799346428571) | (Kel 14:11) |
(ende) Kurang iman dan kurang kepertjajaan dalam keadaan serba sukar ini sering akan terulang selama sedjarah Israel selandjutnja (lihat Maz 78:1-72; 106:1-48). Pengulangan tema ini dimaksudkan djuga sebagai peringatan bagi umat Israel dikemudian hari dan bagi kita (1Kor 10:6-13). |
(0.24799346428571) | (Kel 16:34) |
(ende: Kesaksian) menundjukkan Loh-loh Perdjandjian (lihat Kel 25:16). Istilah ini barulah tepat digunakan sesudah Perwahjuan di gunung Sinai. Mungkin sekali ini suatu perintah dari masa ketika Peti Perdjandjian sudah ada, jang oleh pengarang sutji dihubungkan disini dengan teks lainnja tentang manna (bandingkan aj.35)(Kel 16:35). |
(0.24799346428571) | (Kel 18:21) |
(ende) Bagi seorang hakim sifat djudjur, tidak mau disuap, adalah suatu sjarat jang amat penting. Hakim jang tidak adil mempermainkan keadilan Tuhan dan menutupinja bagi umat (lihat: Kel 23:1-9; Ula 16:18-20; Amo 2:6-7; 5:7-13). |
(0.24799346428571) | (Kel 19:16) |
(ende) Gedjala-gedjala alam jang amat dahsjat ini menundjukkan, bahwa Jahwe adalah Tuhan alam semesta; menjadarkan umat Israel akan Mahakuasa Tuhan, dan ketidak-mampuan manusia serta tergantungnja dari tuhan (lihat Kel 13:21 tjatatan dan bandingkan 1Ra 19:11-12). Bunji Maz 29). Tetapi ini semua hanjalah tanda-tanda lahir dari Perwahjuan baru (lih. Kel 3:2 tjatatan). |
(0.24799346428571) | (Kel 23:11) |
(ende) Peraturan ini ada hubungannja dengan hukum Sabbat (aj. 12)(Kel 23:12). Alasan sosial, jang mungkin sekali mendjadi dasar semula dari perajaan Sabbat, disini ditekankan (lihat Kel 20:8 tjatatan, dan Kel 21:1-4). Seperti waktu, demikian pula tanah adalah kurnia Tuhan. Milik jang berupa tanah tidak boleh membahajakan kesatuan masjarakat Israel. |
(0.24799346428571) | (Kel 24:5) |
(ende) Baru didjaman kemudian hanja para imamlah jang diperkenankan mempersembahkan korban-korban. Dahulukala djuga para kepala suku atau wakil-wakil keluarga atau suku jang terpilih, mempersembahkan korban. Tentang korban bakar lihat Lv 1(Ima 1). Tentang korban pemulihan Lv 3(Ima 3). |
(0.24799346428571) | (Kel 24:8) |
(ende) Darah-perdjandjian memperkuat Perdjandjian itu. Ini mentjapai puntjak realisasinja dalam Perdjandjian Baru: disitu lambang telah mendjadi realitas. Darah jang ditjurahkan oleh Kristus bukanlah hanja tanda sadja, melainkan mendjadi dasar Perdjandjian Baru: persatuan kehidupan antara Tuhan dan manusia (lihat Mat 26:28 par; 1Ko 11:25; Yoh 6:54-56; Ibr 9:11-12). |
(0.24799346428571) | (Kel 28:30) |
(ende: Urim dan Tummim) kata-kata ini artinja tidak dikenal, mungkin berasal dari djaman pra-israel. Dipakai kiranja untuk melemparkan dadu. (Lihat: Kel 27:21); Ula 33:8; 1Sa 14:41-42). Mungkin djuga berbentuk batu atau batang ketjil-ketjil. Kemudian tidak dipakai lagi oleh para imam. |
(0.24799346428571) | (Kel 28:41) |
(ende) Ajat ini dianggap sebagai susulan dimasa kemudian, ketika semua imam diurapi, dan bukan hanja Imam Agung (lihat Kel 29:7; Ima 8:12)). Pentahbisan imam dinjatakan dengan istilah: "mengisi tangan". Mungkin sekali ini menundjukkan penjerahan tanda-tanda martabat imamat. |
(0.24799346428571) | (Kel 31:12) |
(ende) Dalam uraian tentang peraturan-peraturan upatjara ibadat ini sebetulnja hukum Sabbat tidak pada tempatnja, akan tetapi ditambahkan sebagai penutup keseluruhannja, karena dalam kehidupan umat Israel sangat penting. Demikianlah hukum ini disini lebih djelas dihubungkan dengan upatjara ibadat, sebagai hari penjerahan dari kepada Tuhan (lihat Kel 20:8 tjatatan). |
(0.24799346428571) | (Kel 32:1) |
(ende) Bangsa Israel menginginkan suatu Lambang Tuhan untuk dibawa serta, seperti misalnja mendjadi kebiasaan pada tentara Mesir. Keinginan akan Tuhan jang kelihatan ini menundjukkan kurangnja kepertjajaan akan Jahwe jang tidak kelihatan. Selain itu bertentangan dengan larangan Kel 20:4. Tentang Musa tinggal diatas gunung, lihat Kel 24:12-18. |
(0.24799346428571) | (Kel 32:20) |
(ende) Bandingkan Ula 9:21. Ini suatu tindakan konkrit untuk menginsjafkan Umat, bahwa mereka sendirilah jang akan menelan dan menanggung akibat-akibat dosa mereka. Ada jang berpendapat, bahwa jang dimaksudkan disini suatu "pertjobaan Tuhan": dari akibat-akibat jang merugikan akan djelaslah siapa jang bersalah (lihat Bil 5:17-24). |
(0.24799346428571) | (Kel 32:26) |
(ende) Kata-kata ini memberi kesan, bahwa banjaklah jang meninggalkan Jahwe sama sekali, dan mentjari perlindungan dewa lainnja. Suku Levi selalu bertugas memupuk kesuburan iman akan Jahwe pada Umat Israel (lihat Ula 33:8-11; Bil 25:10-13)). Inilah sebabnja mengapa mereka kemudian berkediaman tersebar diantara suku-suku lainnja. |
(0.24799346428571) | (Kel 33:12) |
(ende) Lihat aj. 3(Kel 33:3) dan Kel 33:5. Musa tidak mau berangkat tanpa dilindungi Hadirnja Tuhan sendiri. Djustru disinilah terletak perbedaan antara Umat Israel dan bangsa-bangsa lainnja (aj. 16)(Kel 33:16). Ini tertjantum dalam nama Jahwe (aj. 19(Kel 33:19) dan Kel 3:14 tjatatan). |
(0.24799346428571) | (Kel 34:18) |
(ende) Peraturan-peraturan berikut ini terutama mengenai hari-hari raja dan korban-korban. Sesudah meninggalkan Jahwe, Israel harus membuktikan kesungguhan tobatnja dengan setia mengabdi kepada Jahwe dan menjerahkan diri kepadaNja. Maka dari itu Hukum Perdjandjian menurut tradisi Jahwistis djuga disebut Sepuluh Firman Ibadat. Lihat persamaannja dengan Kitab Perdjandjian (terutama Kel 23:14 dsl.). |
(0.24799346428571) | (Ul 1:31) |
(ende) Disini kita lihat bagaimana hubungan erat Allah dengan umatNja diungkapkan: jakni sebagai seorang bapa jang membimbing dan melindungi puteraNja. Dalam hal ini kitab kita ini memperlihatkan adanja hubungan dengan pengertian tentang Allah seperti terdapat misalnja pada nabi Hosea: Jesaja dan Jeremia. |
(0.24799346428571) | (Ul 24:12) |
(ende) Larangan ini maksudnja akan melindungi kaum miskin. Biasanja mereka menggadaikan pakaian mereka: jang sesungguhnja mereka perlukan diwaktu malam untuk melindungi diri terhadap udara dingin. Dalam peraturan-peraturan sematjam itu kita lihat dengan djelas bagaimana Deut. mempunjai perhatian jang besar terhadap peri-kemanusiaan dan kemasjarakatan. |