Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 20 dari 318 ayat untuk (68-21) Allah AND book:1 (0.002 detik)
Pindah ke halaman: 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Kej 32:28) (bis: Israel)

Israel: Nama ini bunyinya seperti kata Ibrani yang berarti "ia bergumul dengan Allah", atau "Allah bergumul".

(1.00) (Kej 2:2) (endetn: pada hari jang ketudjuh Allah menjelesaikan....)

Sam. Junani dan Syr.: "pada hari jang keenam Allah menjelesaikan...."

(0.98) (Kej 1:1) (bis: Pada mulanya, waktu Allah ... alam semesta)

Pada mulanya, waktu Allah ... alam semesta, atau Pada waktu Allah mulai menciptakan alam semesta, atau Pada mulanya Allah menciptakan alam semesta.

(0.98) (Kej 16:11) (bis: Ismael)

Ismael: Nama ini dalam bahasa Ibrani berarti: "Allah mendengar".

(0.98) (Kej 28:19) (bis: Betel)

Betel: Nama ini dalam bahasa Ibrani berarti "rumah Allah".

(0.98) (Kej 35:11) (ende)

Allah jang mahakuasa adalah terdjemahan El-Sjaddai.

(0.98) (Kej 31:53) (endetn: jaitu Allah bapa mereka)

mungkin tambahan. Tiada dalam Junani.

(0.98) (Kej 1:2) (bis)

Dalam bahasa Ibrani boleh juga diterjemahkan tetapi Roh Allah atau dan angin dari Allah atau dan angin besar.

(0.98) (Kej 31:29) (endetn: berbuat djahat kepadamu;.... Allah bapakmu)

diperbaiki menurut Sam., Junani. Tertulis: "kepada kamu sekalian;.... Allah bapak kamu sekalian...."

(0.98) (Kej 16:11) (jerusalem: TUHAN telah mendengar) Nama Ismael (Ibraninya: Isyma'el) berarti: Semoga Allah mendengar atau: Allah telah mendengar.
(0.95) (Kej 32:29) (endetn)

Junani: "....dengan Allah, maka djuga terhadap manusia engkau kuat". Vulg.: "sebab djika engkau.... dengan Allah, lebih-lebih lagi akan mendapat kemenangan atas manusia".

(0.95) (Kej 32:30) (jerusalem: nyawaku tertolong) Langsung melihat Allah membahayakan nyawa manusia. Maka melihat Allah, namun selamat merupakan tanda karunia istimewa, Kej 33:20+.
(0.95) (Kej 6:1) (sh: Akibat melampaui batas (Sabtu, 8 Februari 2003))
Akibat melampaui batas

Seluruh perikop ini sulit kita mengerti dengan jelas, khususnya ayat 1-4. Beberapa penafsir berpendapat bahwa istilah "anak-anak Allah" mengacu pada orang-orang saleh, yang pada waktu itu menikah dengan perempuan dari keturunan orang-orang yang tidak beribadah. Dalam hal ini, para penafsir menekankan bahwa manusia telah melakukan penyelewengan terhadap Allah. Pernikahan yang berhakikatkan kesatuan dari Allah, kini menjadi persatuan dengan pihak yang melawan Allah. Di mata Allah, perbuatan manusia selain telah melampaui batas-batas tatanan yang diciptakan Allah (ayat 3), juga jahat (ayat 5,11), hingga Tuhan harus menyesal telah menjadikan manusia (ayat 6).

Dosa tidak hanya melanggar hukum-hukum Allah, tetapi juga mengesampingkan Allah. Dosa tidak berhenti setelah korban berjatuhan. Dosa merajalela, dengan buas mengacungkan tinju menantang Allah; juga menyarangkan belati ke tubuh sesama manusia. Keinginan menyamai Allah beriringan dengan keinginan merampas dan merusak karya-karya indah Allah juga.

Allah tidak membiarkan; Allah memutuskan untuk melakukan dua hal. Pertama, hidup manusia dibatasi. Usia manusia hanya 120 tahun saja (ayat 3). Kedua, akan ada penghukuman, sekaligus pemusnahan (ayat 7,13)! Allah bertindak demikian agar manusia mengetahui sekaligus mengingat dan menyadari bahwa otoritas tertinggi adalah Allah dan manusia itu fana belaka. Kedaulatan ada pada Allah, bukan manusia, karena itu Allah berdaulat untuk menghukum manusia. Kalaupun Allah memakai Nuh -- karena hanya dia yang didapati tetap setia kepada Allah, itu semata-mata karena anugerah dan inisiatif Allah (ayat 8,13a).

Renungkan: Baik penyelamatan maupun penghukuman sama menegaskan dan meninggikan Allah. Sambutlah penyelamatan-Nya sebab itu menyukakan Allah dan sebab itu berarti Anda memilih hidup dalam Allah, bukan maut.

(0.95) (Kej 3:24) (bis: kerub)

kerub: Golongan malaikat yang digambarkan sebagai makhluk bersayap dan melambangkan kehadiran Allah serta keagungannya.

(0.95) (Kej 6:2) (bis: makhluk-makhluk ilahi)

makhluk-makhluk ilahi atau anak-anak ilah, atau anak-anak Allah.

(0.95) (Kej 32:30) (bis: Pniel)

Pniel: Nama ini bunyinya seperti kata Ibrani yang berarti "wajah Allah".

(0.95) (Kej 21:33) (ende)

Nama "Allah jang Kekal" ketjuali disini hanja kita ketemukan di Yes 40:28

(0.95) (Kej 35:9) (full: ALLAH MENAMPAKKAN DIRI PULA KEPADANYA. )

Nas : Kej 35:9-13

Setelah Yakub akhirnya kembali ke tanah perjanjian dan bersatu lagi dengan kehendak Allah, janji dari perjanjian Allah dengan Abraham (Kej 17:1-8) diperbaharui

(lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

(0.95) (Kej 6:6) (jerusalem: menyesallah TUHAN) Secara manusiawi pengarang menerangkan bahwa kekudusan Allah sama sekali tidak menanggung dosa. Tafsiran yang terlampau harafiah tercegah dalam 1Sa 15:29. Dalam Kitab Suci ungkapan "Allah menyesal" biasanya berarti: murka Allah mereda sehingga Allah membatalkan ancamanNya, lih Yer 26:3+.
(0.95) (Kej 9:6) (jerusalem: menurut gambaranNya sendiri) Semua darah adalah milik Allah, bdk Ima 1:5, tetapi terutama darah manusia yang dijadikan menurut gambar Allah. Allah menuntut balasan atas darah yang tertumpah, lih Kej 4:10. Tetapi dalam hal ini manusia sendiri menjadi kuasa Allah, misalnya dalam tata hukum negara atau dalam para penuntut darah, Bil 35:19.


TIP #15: Gunakan tautan Nomor Strong untuk mempelajari teks asli Ibrani dan Yunani. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA