Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 16 dari 16 ayat untuk greek:2018 (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00) (Hak 20:9) (ende)

Membuang undi untuk menanjai Jahwe, bagaimana mereka harus bertindak (Hak 20:18).

(1.00) (1Sam 20:18) (ende)

meneruskan 1Sa 20:10. Ajat 18(1Sa 20:18) adalah sambungan.

(0.88) (Mat 21:44) (full: IA AKAN REMUK. )

Nas : Mat 21:44

Lihat cat. --> Luk 20:18.

[atau ref. Luk 20:18]

(0.88) (Kel 19:21) (ende)

Aj. 21-25(Kel 19:21:25) baru kemudian ditambahkan. Tjeritanja sendiri dilandjutkan pada Kel 20:18.

(0.75) (Kej 20:17) (jerusalem: melahirkan anak) Abimelekh beserta isteri-isterinya tertimpa impotensi dan kemandulan. Ayat 18 Kej 20:18 merupakan sebuah sisipan yang menjelaskan Kej 20:17.
(0.75) (Mat 21:44) (jerusalem) Ayat ini tidak terdapat dalam naskah-naskah yang paling baik, sehingga kiranya tidak asli. Diambil dari Luk 20:18.
(0.63) (1Sam 20:10) (jerusalem: Siapakah...) Pertanyaan ini mengandaikan bahwa pertemuan kedua sahabat itu berbahaya. Jawaban atas pertanyaan itu terdapat dalam 1Sa 20:18. 1Sa 20:11-17 merupakan sebuah tambahan yang sudah menyinggung bahwa Daud nanti mengganti Saul sebagai raja.
(0.63) (1Raj 20:14) (jerusalem: bertanyalah Ahab) Kepada Tuhan diminta petunjuk bagaimana pertempuran sebaik-baiknya diadakan 1Ra 22:5; dst; bdk Hak 1:1 dst; 1Ra 20:18; lihat Kel 33:7+ dan 1Sa 14:18.
(0.53) (Luk 20:18) (full: BATU ITU. )

Nas : Luk 20:18

Mereka yang tidak menerima Yesus akan hancur dan mereka yang jatuh di bawah hukuman-Nya akan sama sekali hancur lebur. Lih. Yes 8:14 dan Luk 2:34 di mana Kristus diperkenalkan sebagai sebuah batu yang menjadi sandungan dan sebuah batu karang yang membuat orang jatuh; juga Dan 2:34-35,44-45, di mana Mesias merupakan sebuah batu karang yang meremukkan kerajaan-kerajaan dunia ini.

(0.50) (Ams 15:22) (full: TIDAK ADA PERTIMBANGAN. )

Nas : Ams 15:22

Kitab Amsal sering kali menekankan bijaksananya mencari nasihat orang lain mengenai rencana dan maksud kita (juga lih. Ams 11:14; Ams 20:18; Ams 24:6).

(0.50) (Kel 20:18) (jerusalem) Ayat-ayat ini termasuk penggambaran penampakan Tuhan dalam rangka badai, sebagaimana disajikan tradisi Elohista, Kel 19:19; bdk Kel 19:16-25+.
(0.50) (Mzm 98:6) (jerusalem: sangkakala) Ialah tanduk domba jantan yang sebagai terompet dipakai khususnya dalam ibadat. Bunyi sangkakala menyertai penampakan Allah di gunung Sinai dahulu, Kel 19:16; 20:18. Sangkakala dipakai juga dalam upacara penobatan raja, 2Sa 15:10; 1Ra 1:34; Bil 23:21.
(0.44) (Yoh 15:1) (jerusalem: Akulah pokok anggur) Mengenai kiasan pokok anggur, bdk Yer 2:21; Yes 5:1. Dalam injil-injil sinoptik Yesus menggunakan pokok anggur sebagai lambang Kerajaan Allah, Mat 20:1-8; 21:28-31, 33-41 dsj, dan "buah" pokok anggur dijadikanNya Ekaristi Perjanjian Baru, Mat 26:29 dsj. Dalam Yoh 15 Ia menyatakan diriNya pokok anggur yang benar, yang buahnya yakni Israel sejati, tidak akan mengecewakan harapan Allah.
(0.38) (Mrk 16:8) (jerusalem: tidak mengatakan apa-apa) menurut Mat 28:8 dan Luk 24:10,22 dst, dan Yoh 20:18 mereka toh mengatakannya juga. Kalau orang tidak mau menerima bahwa Markus sendiri juga menceritakan hal itu dalam lanjutan injilnya yang sudah hilang (lihat catatan berikutnya), maka perlu diterima bahwa Markus dengan sengaja berdiam diri, supaya jangan terpaksa menambahkan sebuah cerita tentang penampakan yang tidak mau ditambahkan pada injilnya
(0.31) (Mzm 20:1) (jerusalem: Doa mohon kemenangan bagi raja) Mungkin mazmur ini mengiringi korban yang dipersembahkan sebelum raja serta tentaranya maju berperang, bdk 1Sa 7:9; 1Ra 8:44; 2Ta 20:18 dst. Kidung ini terdiri atas dua bagian. Yang pertama, Maz 20:2-6 dinyanyikan oleh sekelompok penyanyi dan berupa doa permohonan minta kemenangan bagi umat. Bagian kedua, Maz 20:7-9 dinyanyikan oleh seorang penyanyi (imam?) tersendiri sebagai jawaban dan berupa janji bahwa permohonan dikabulkan. Maz 20:9 barangkali berupa aklamasi dari pihak umat.
(0.22) (Luk 20:1) (sh: Awas! Konflik kuasa dalam gereja (Senin, 22 Maret 2004))
Awas! Konflik kuasa dalam gereja

Para imam, ahli Taurat dan tua-tua Yahudi, penasaran mengenai kuasa Yesus dalam mengusir para pedagang dari Bait Allah. Sebab menurut pendapat mereka, merekalah yang memiliki hak dan kuasa mengelola Bait Allah. Karena itu mereka berusaha untuk menjebak dan menjerat Yesus dengan pertanyaan: "dengan kuasa manakah dan siapa yang memberi kuasa itu untuk melakukan tindakan seperti itu?" (ayat 2). Dengan tindakan menyucikan Bait Allah itu, Yesus ingin mengembalikan fungsi utama dari Bait Allah sebagai rumah doa bagi setiap orang Yahudi. Sesuai doa raja Salomo setelah selesai membangun Bait Allah (ayat 1Raj. 8:27-53).

Kini tampillah Yesus dengan otoritas Keallahan-Nya bertindak mengembalikan fungsi utama Bait Allah. Lukas mencatat bahwa Yesus sedang memberitakan Injil di Bait Allah ketika didatangi oleh para pemimpin Yahudi itu (ayat 1). Berarti dengan cara itu Yesus mau meyakinkan para pengikut-Nya akan kebenaran tindakan-Nya itu. Tetapi dalam pertanyaan mereka, para imam, ahli Taurat dan tua-tua Yahudi, seolah-olah mau berkata: "Siapakah yang lebih berhak dan berkuasa mengatur dan mengelola Bait Allah, kami atau Engkau Yesus?" Yesus mengetahui maksud mereka hendak menjebak dia (ayat 2-3).

Lalu Yesus menggiring para pemimpin Agama Yahudi itu untuk mendalami makna tindakan Yesus itu, dengan sebuah pertanyaan:"Dengan kuasa siapakah Yohanes (=Pembaptis), membaptiskan orang di sungai Yordan?" (ayat 4). Dengan pertanyaan itu mereka terpojok lalu berkata: "Kami tidak tahu" (ayat 5-7). Dengan itu terbukalah kedok mereka. Maka Yesus pun tidak mengumbar kuasa-Nya dengan menjawab pertanyaan mereka. Dengan bijaksana Yesus mengingatkan kita akan bahayanya jika terjadi konflik kuasa dalam Gereja masa kini.

Renungkan: Setiap Kristen perlu mawas diri agar jangan terjebak dalam debat siapakah yang berhak dan berkuasa mengelola kehidupan bergereja masa kini.



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA