Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 81 - 100 dari 276 ayat untuk gurun (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.28) (Kej 12:9) (ende)

Negeb adalah nama wilajah Palestina jang letaknja djauh disebelah selatan, diselatan Beersjeba. Dahulukala daerah ini masih tjukup subur. Ternjata disana ada pengaruh-pengaruh dari Mesir, antara lain karena hubungan perdagangan. Kemudian berubah mendjadi padang gurun, dan sekarang orang berusaha membuatnja subur lagi dengan irigasi.

(0.28) (Ul 7:13) (ende)

Jahwe bukan hanja mendjadi Gembala bangsa gurun pasir. Ia djuga mendjadi Tuhan bumi dan dunia. Bukanlah dewa-dewa pertanian dari bangsa Kanaan, melainkan Jahwelah jang memberi kesuburan. Dalam hubungan ini penulis menundjuk kepada kekuasaan terhadap alam-kodrat jang pernah diperlihatkan oleh Allah bangsa Israel dinegeri Mesir (aj. 15)(Ula 7:13).

(0.28) (Yos 15:19) (ende)

Tanah Selatan (Negeb), tempat letaknja Debir, adalah gurun dan tanah kering. 'Aksa, jang kawin dengan 'Otniel, dihantar kesana dan karenanja meminta pada Kaleb suatu daerah jang kurang kering dan jang mempunjai mata air2. Seluruh tjeritera itu menerangkan, sebab apa daerah dari ajat ini termasuk wilajah Debir.

(0.28) (1Raj 4:30) (ende)

Orang2 Timur itu adalah suku2 dalam gurun Arabia dan Syriah, jang tersohor karena "kebidjaksanaannja". Siapa Etan, Heman, Kalkol dan Darda' bani Mahol (terdjemahan ini tidak pasti), tidak diketahui lagi. Mungkin orang bidjak2 dari Kena'an.

(0.28) (Mzm 11:5) (ende)

"angin ribut" ialah angin panas dari gurun pasir jang mengeringkan semuanja dan amat ditakuti orang.

"bagian pialanja" berarti: nasibnja. Piala itu adalah entah piala jang digunakan untuk membuang undi entah piala jang pada perdjamuan disampaikan oleh tuan rumah kepada para tamu, supaja masing2 minum daripadanja.

(0.28) (Mzm 95:1) (ende)

Lagu ini menjerupai Maz 81. Mungkin adalah lagu arak2an djiarah). Umat diundang agar ia memudji Allah, Radja, Pentjipta alam dan Pelindung umatNja (Maz 95:1-7c). Lalu Allah sendiri mengadjak umat, agar supaja djuga patuh kepada perintah2Nja dan tiada mengikuti tjontoh nenek-mojang dipadang gurun (Maz 95:7-11).

(0.28) (Kid 3:6) (full: APAKAH ITU YANG MEMBUBUNG DARI PADANG GURUN? )

Nas : Kid 3:6

"Itu" dalam bahasa Ibrani adalah dalam bentuk feminin; semua kata kerja yang mengikuti mengacu pada kedatangan mempelai wanita.

(0.28) (Yer 2:32) (full: UMAT-KU MELUPAKAN AKU. )

Nas : Yer 2:32

Yeremia mengungkapkan kesedihan dan kesusahan Allah yang amat mendalam karena ketidaksetiaan umat-Nya. Mereka telah melakukan hal yang tidak terpikirkan yaitu melupakan Dia yang telah menebus mereka dari Mesir dan memelihara mereka di padang gurun.

(0.28) (Yeh 19:10) (full: IBUMU. )

Nas : Yeh 19:10-14

Singa betina (Israel, lih. ayat Yeh 19:1-2) di sini dilukiskan sebagai pohon anggur berbuah yang dicabut dan ranting-rantingnya dibakar; yang sisa ditanam kembali di padang gurun (yaitu pembuangan di Babel).

(0.28) (Im 16:8) (jerusalem: Azazel) Sebagaimana baik-baik dimengerti oleh terjemahan Siria. Azazel ialah nama roh jahat yang oleh orang Israel dan orang Kanaan dahulu dianggap berkediaman di gurun, tanah tandus, tempat Allah tidak mengerjakan kesuburan apapun. Bdk Ima 16:22; Yes 13:21; 34:11; Tob 8:3; Luk 11:24; Ima 17:7+.
(0.28) (Im 23:39) (jerusalem) Bagian ini berupa sisipan yang ditambahkan sesudah masa pembuangan. Ditekankan bahwa hari raya Pondok Daun adalah hari suka cita, seperti juga dikemukakan dalam Ula 16:13-16. Hari raya itu merupakan peringatan akan zaman Israel mengembara di gurun, Ima 23:43.
(0.28) (Ul 2:26) (jerusalem) Bagian Ulangan ini sejalan dengan sumber lebih tua, Bil 21:21-25,33-35, baik sehubungan dengan sejarah perebutan kerajaan Sihon maupun sehubungan dengan dongeng mengenai Og.
(0.28) (Yos 5:12) (jerusalem: yang dihasilkan tanah Kanaan) Makan roti tidak beragi dan gandum (jelai) panggang aslinya berarti bahwa bangsa Israel masuk negeri berbudaya dan mulai bertani. Tetapi kemudian, Yos 5:11, kebiasaan itu diberi makna keagamaan oleh karena dihubungkan dengan Paskah dan karenanya roti itu hanya boleh dimakan oleh mereka yang bersunat. Berhentinya manna berarti bahwa masa di padang gurun berkesudahan.
(0.28) (1Sam 26:20) (jerusalem: jauh dari hadapan TUHAN) Yaitu di padang gurun, tempat kediaman roh-roh jahat, Yes 13:21; 34:13-14; Ima 16:10, di mana Daud merasa dirinya jauh dari kehadiran Tuhan
(0.28) (1Sam 27:6) (jerusalem: Ziklag) Kota itu terletak di perbatasan wilayah orang Filistin di sebelah timur laut Bersyeba. Akhis mempercayakan kota itu kepada Daud, supaya pasukan Daud berlaku sebagai polisi di padang gurun yang berdekatan
(0.28) (2Sam 23:24) (jerusalem: Asael) Mungkin aslinya ada sebuah catatan mengenai Asael seperti yang ada tentang Abisai dan Benaya, yang mendahului daftar nama yang berikut. Kalau demikian daftar itu dibuka dengan nama Elhanan. Kelompok kecil yang terdiri atas orang pilihan itu hanya disebut di sini. Mereka kiranya menjadi teman Daud yang paling setia waktu mengembara di gurun. Kelompok itu barangkali terbentuk waktu Daud menetap di Ziklag.
(0.28) (1Raj 6:1) (jerusalem) Tanggal yang disebut dalam ayat ini termasuk sebuah tarikh yang menetapkan jangka waktu yang sama antara didirikannya Kemah Suci di gurun dan dibangunnya bait Allah di satu pihak dan antara dimusnahkannya bait Allah serta dibangunnya kembali di lain pihak. Pembangunan bait Allah oleh Salomo perlu ditanggalkan sekitar th 960 seb Mas.
(0.28) (1Raj 8:4) (jerusalem: Kemah Pertemuan) Kemah yang dimaksud ialah kemah yang dipasang Daud sebagai kediaman bagi tabut perjanjian, 2Sa 7:18; 1Ra 1:39+. Salah seorang penyadur menyebut kemah itu dengan istilah yang dengannya disebutkan Kemah Suci di gurun dahulu, tetapi yang hilang waktu bangsa Israel menetap di negeri Kanaan.
(0.28) (2Raj 10:15) (jerusalem: Yonadab bin Rekhab) Bdk Yer 35:1-11. Yonadab ini adalah seorang penganut agama Tuhan yang bersemangat. Bagi kaumnya ia menetapkan aturan-aturan keras yang sesuai dengan cara hidup di gurun. Wajar sekali tokoh ini mendukung Yehu. Tetapi ceritera inipun kiranya tidak pada tempatnya di sini
(0.28) (2Taw 26:6) (jerusalem) Jelaslah si Muwarikh memakai sebuah sumber lain dari 2Ra 15:5-7 yang berceritera tentang pemerintahan raja Uzia. Apa yang dikatakan mengenai benteng-benteng yang dibangun raja Uzia di padang gurun, 2Ta 26:10, memang sesuai dengan penemuan ilmu purbakala.


TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA