Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 1 - 18 dari 18 ayat untuk hebrew:04397 AND book:12 [Semua Versi Bahasa Indonesia] (0.001 detik)
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(1.00)2Raj 1:5

Sesudah utusan-utusan itu kembali kepada raja, berkatalah ia kepada mereka: "Mengapa kamu kembali?"

(0.95)2Raj 1:3

Tetapi berfirmanlah Malaikat f  TUHAN kepada Elia, g  orang Tisbe itu: "Bangunlah, berangkatlah menemui utusan-utusan raja Samaria dan katakan kepada mereka: Apakah tidak ada Allah di Israel, h  sehingga kamu ini pergi untuk meminta petunjuk kepada Baal-Zebub, allah di Ekron?

(0.93)2Raj 1:15

Maka berfirmanlah Malaikat p  TUHAN kepada Elia: "Turunlah bersama-sama dia, janganlah takut q  kepadanya!" Lalu bangunlah Elia dan turun bersama-sama dia menghadap raja.

(0.93)2Raj 5:10

Elisa menyuruh seorang suruhan kepadanya mengatakan: "Pergilah mandi o  tujuh kali p  dalam sungai Yordan 1 , maka tubuhmu akan pulih kembali, sehingga engkau menjadi tahir."

(0.93)2Raj 6:33

Selagi ia berbicara dengan mereka, datanglah raja mendapatkan dia. Berkatalah raja kepadanya: "Sesungguhnya, malapetaka ini adalah dari pada TUHAN. Mengapakah aku berharap j  kepada TUHAN lagi?"

(0.93)2Raj 7:15

Lalu pergilah mereka menyusul orang-orang itu sampai ke sungai Yordan, dan tampaklah seluruh jalan itu penuh dengan pakaian dan perkakas yang dilemparkan oleh orang Aram pada waktu mereka lari v  terburu-buru. Kemudian pulanglah suruhan-suruhan itu dan menceritakan hal itu kepada raja.

(0.93)2Raj 10:8

Ketika suruhan datang memberitahukan kepadanya: "Telah dibawa orang kepala anak-anak raja itu," berkatalah Yehu: "Susunlah semuanya menjadi dua timbunan di depan pintu gerbang sampai pagi."

(0.93)2Raj 14:8

Pada waktu itu Amazia menyuruh utusan kepada Yoas bin Yoahas bin Yehu, raja Israel, mengatakan: "Mari kita mengadu tenaga!"

(0.93)2Raj 19:9

Dalam pada itu raja mendengar tentang Tirhaka, raja Etiopia, berita yang demikian: "Sesungguhnya, ia telah keluar berperang melawan engkau," maka disuruhnyalah kembali utusan-utusan kepada Hizkia dengan pesan:

(0.93)2Raj 19:14

Hizkia menerima surat d  itu dari tangan para utusan, lalu membacanya; kemudian pergilah ia ke rumah TUHAN dan membentangkan surat itu di hadapan TUHAN.

(0.92)2Raj 6:32

Adapun Elisa, duduk-duduk di rumahnya, dan para tua-tua g  duduk bersama-sama dia. Raja menyuruh seorang berjalan mendahuluinya, tetapi sebelum suruhan itu sampai kepada Elisa, Elisa sudah berkata kepada para tua-tua itu: "Tahukah kamu, bahwa si pembunuh h  itu menyuruh orang untuk memenggal kepalaku? i  Awas-awaslah, apabila suruhan itu datang, segeralah tutup pintu dan tahanlah dia supaya orang itu jangan masuk. Bukankah sudah kedengaran bunyi langkah tuannya di belakangnya?"

(0.89)2Raj 1:2

Pada suatu hari jatuhlah Ahazia dari kisi-kisi kamar atasnya yang ada di Samaria, lalu menjadi sakit. Kemudian dikirimnyalah utusan-utusan b  dengan pesan: "Pergilah, mintalah petunjuk kepada Baal-Zebub, c  allah di Ekron, d  apakah aku akan sembuh e  dari penyakit ini."

(0.89)2Raj 9:18

Lalu pergilah penunggang kuda itu untuk menemuinya dan berkata: "Beginilah tanya raja: apakah ini kabar damai?" Jawab Yehu: "Damai? Bukan urusanmu! Baliklah, ikutlah aku!" Dan jaga itu memberitahukan: "Suruhan sudah sampai kepada mereka, tetapi ia tidak pulang."

(0.89)2Raj 16:7

Ahas menyuruh utusan-utusan kepada Tiglat-Pileser, o  raja Asyur, mengatakan: "Aku ini hambamu dan anakmu. Majulah dan selamatkanlah p  aku dari tangan raja Aram dan dari tangan raja Israel, yang telah bangkit menyerang aku."

(0.89)2Raj 17:4

Tetapi kedapatanlah oleh raja Asyur, bahwa di pihak Hosea ada persepakatan, karena Hosea telah mengirimkan utusan-utusan kepada So, raja Mesir, j  dan tidak mempersembahkan lagi upeti kepada raja Asyur, seperti biasanya tahun demi tahun; sebab itu raja Asyur menangkap dia dan membelenggu dia dalam penjara. k 

(0.89)2Raj 19:23

Dengan perantaraan utusan-utusanmu engkau telah mencela Tuhan, dan engkau telah berkata: w  Dengan banyaknya keretaku x  aku naik ke tempat-tempat tinggi di pegunungan, ke tempat yang paling jauh di gunung Libanon; aku telah menebang y  pohon-pohon arasnya yang tinggi besar, pohon-pohon sanobarnya yang terpilih; aku telah masuk ke tempat permalaman yang paling ujung, ke hutan pohon-pohonannya yang lebat.

(0.89)2Raj 19:35

Maka pada malam itu keluarlah Malaikat TUHAN 1 , v  lalu dibunuh-Nyalah seratus delapan puluh lima ribu orang di dalam perkemahan Asyur. Keesokan harinya pagi-pagi tampaklah, semuanya bangkai orang-orang mati w  belaka!

(0.87)2Raj 1:16

Berkatalah Elia kepada raja: "Beginilah firman TUHAN: Oleh karena engkau telah mengirim utusan-utusan r  untuk meminta petunjuk kepada Baal-Zebub, allah di Ekron, seolah-olah tidak ada Allah di Israel untuk ditanyakan firman-Nya, maka sebab itu engkau tidak akan bangun s  lagi dari tempat tidur, di mana engkau berbaring, sebab engkau pasti akan mati."




TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA