Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 21 - 40 dari 194 ayat untuk pemberontakan (0.001 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 Selanjutnya
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.40) (Yeh 26:2) (ende)

Tyrus pada djaman itu adalah kota pelabuhan jang kuasa dan kaja karena dagangnja. Dalam pemberontakan terhadap Babel Tyrus memang memegang peranan penting, tapi ia mengchianati Juda waktu diserang Nebukadnezar dan mereka senang ketika Jerusjalem direbut.

Djalan2 kafilah jang besar melalui Palestina. Karena itu disebut "pintu gerbang sekalian kaum." Sekarang semua dagang akan lewat Tyrus se-mata2.

(0.40) (Kis 24:2) (ende)

Pudjian ini terhadap Feliks djauh dari djudjur. Feliks sangat dibentji oleh orang Jahudi, sebab Kelaliman, kekedjaman dan lobanja. Pemerintahan jang buruk tidak sedikit memupuk pemberontakan orang Jahudi terhadap orang Romawi, jang dalam tahun 66 petjah sebagai "perang Jahudi". Ia seorang budak belian jang dibebaskan kemudian oleh Kaisar Klaudius, lalu diangkat mendjadi walinegeri Palestina, tetapi dalam tahun 60 dipetjatkan.

(0.40) (1Sam 15:35) (full: TUHAN MENYESAL. )

Nas : 1Sam 15:35

"Menyesal" (Ibr. _naham_) mengungkapkan perasaan dan kesedihan Allah yang mendalam atas pemberontakan Saul; kesedihan Allah mencakup penyesalan bahwa Ia telah mengangkat Saul menjadi raja Israel.

(0.40) (Hos 5:12) (full: SEPERTI NGENGAT ... SEPERTI BELATUNG. )

Nas : Hos 5:12

Karena pemberontakan mereka, Allah akan mendatangkan penyakit atas umat-Nya. Efraim (Israel yang utara) dan Yehuda akan membusuk. Dosa mendatangkan hukuman Allah; hanya ada satu penawar bagi dosa, penawar yang disediakan Allah -- darah Yesus.

(0.40) (Why 17:5) (full: BABEL BESAR. )

Nas : Wahy 17:5

Kata "Babel" melambangkan agama palsu, ilmu sihir, ilmu nujum, dan pemberontakan terhadap Allah (Kej 10:8-10; 11:4; Yes 47:13).

(0.40) (Bil 15:1) (jerusalem: TUHAN berfirman) Mulailah kembali tradisi Para Imam. Bagian inti bagian ini, Bil 15:1-19:22, ialah ceritera mengenai pemberontakan Korah, Datan dan Abiram. Ceritera itu menekankan bahwa kewibawaan dalam jemaat berasal dari Allah, dan iapun membela keutamaan Harun. Pada bagian inti itu ditambahkan berbagai hukum dan kejadian.
(0.40) (2Sam 19:13) (jerusalem: Amasa) Amasa itu ialah gembong militer pemberontakan, 2Sa 17:25. Karena itu Daud mencari hari Amasa. Daud merasa kurang enak terhadap Yoab karena keganasannya, dan berusaha meryingkirkannya. tetapi Yoab nanti berhasil menyisihkan saingannya itu, 2Sa 20:8-13, Yoab tetap panglima tentara sampai Daud mangkat, 1Ra 2:5 dst.
(0.40) (Yeh 26:2) (jerusalem: Tirus) Pada awal abad keenam seb Mas kota pelabuhan dan perdagangan ini sangat berkuasa. Ia turut serta dalam segala usaha dan pemberontakan menentang Babel sebelum kejadian-kejadian pada th 587. Tetapi pada th 587 Tirus mengundurkan diri dari Yerusalem dan bersenang hati oleh karena Yerusalem direbut tentara Babel.
(0.35) (Kel 32:26) (full: SIAPA YANG MEMIHAK KEPADA TUHAN. )

Nas : Kel 32:26

Panggilan Musa untuk setia kepada Allah mencerminkan prinsip bahwa di tengah-tengah pemberontakan dan kemunduran rohani, satu-satunya jalan bagi orang percaya ialah jalan yang ditandai oleh ketaatan tegas kepada hukum Allah dan pemisahan yang jelas dari kemurtadan

(lihat cat. --> Wahy 18:4;

[atau ref. Wahy 18:4]

bd. Yos 24:15; 1Raj 18:21;

lihat art. KEMURTADAN PRIBADI).

(0.35) (Bil 12:1) (full: PEREMPUAN KUSY YANG DIAMBILNYA. )

Nas : Bil 12:1

Pernikahan Musa dengan seorang wanita Kusy tidaklah salah dari segi hukum atau moral. Keluhan Miryam dan Harun merupakan selubung dari rasa irihati mereka terhadap kekuasaan yang dimiliki Musa (ayat Bil 12:2).

(0.35) (Yer 15:4) (full: KARENA ... MANASYE. )

Nas : Yer 15:4

Manasye adalah raja Yehuda yang paling jahat, yang membawa bangsa itu ke dalam kemurtadan yang parah (2Raj 21:10-15; 23:26; 24:3). Kini dia sudah wafat, tetapi dampak dosa-dosanya masih ada; hukuman akan datang karena kesediaan bangsa itu untuk bersikeras dalam ketidaksetiaan dan pemberontakan yang diawali Manasye.

(0.35) (Yer 21:1) (full: ZEDEKIA. )

Nas : Yer 21:1

Zedekia, raja Yehuda yang terakhir, masih memerintah ketika Yerusalem runtuh. Pemberontakan terhadap Babel mengakibatkan Yehuda diserbu dan Yerusalem dihancurkan; tetapi, penyebab rohani yang mendasari kejatuhan negeri itu ialah ketetapan Allah terhadap umat-Nya karena dosa Manasye dan kemurtadan Yehuda itu (Yer 15:4).

(0.35) (Yer 27:9) (full: JANGANLAH KAMU MENDENGARKAN NABI-NABIMU. )

Nas : Yer 27:9

Para nabi palsu meramalkan pemberontakan yang akan berhasil terhadap musuh-musuh mereka dan mendorong bangsa itu untuk melepaskan diri dari kuk Babel. Yeremia, pada pihak lain, menasihati umat itu untuk tidak mendengarkan para nabi itu; ia bernubuat bahwa Babel akan menguasai Yehuda dan negara-negara di sekitarnya.

(0.35) (Dan 5:1) (full: BELSYAZAR MENGADAKAN PERJAMUAN YANG BESAR. )

Nas : Dan 5:1

Pemerintahan Nebukadnezar yang cemerlang berlangsung selama 44 tahun; setelah dia wafat, kemuliaan Babel mulai memudar. Sekalipun kerajaan itu masih bertahan selama 22 tahun lagi, berbagai pemberontakan dan pembunuhan melemahkannya. Raja Babel terakhir ialah Nabonidus dan putra sulungnya Belsyazar. Mereka memerintah kerajaan itu bersama-sama.

(0.35) (Mi 1:9) (full: SUDAH MENJALAR KE YEHUDA. )

Nas : Mi 1:9

Yehuda juga bersalah karena pelanggaran dan pemberontakan terhadap Allah. Jadi, Mikha mengimbau beberapa kota tertentu di Yehuda (ayat Mi 1:10-16) untuk meratapi kebinasaan yang akan menimpa mereka. Nubuat Mikha digenapi ketika Sanherib merebut kota-kota berkubu negeri Yehuda (2Raj 18:13); menurut catatan Asyur, Sanherib merebut 46 kota.

(0.35) (Luk 23:14) (full: KESALAHAN ... TIDAK ADA YANG KUDAPATI PADA-NYA. )

Nas : Luk 23:14

Yesus telah dituduh mengkhianati pemerintah Romawi. Pilatus menyimpulkan bahwa Yesus tidak bersalah dalam pemberontakan melawan pemerintah Romawi. Yesus menyatakan bahwa Kerajaan-Nya bukanlah suatu kerajaan politik dari dunia ini, melainkan merupakan kerajaan rohani (lih. Yoh 18:36).

(0.35) (1Tes 5:4) (full: KAMU, SAUDARA-SAUDARA, KAMU TIDAK HIDUP DI DALAM KEGELAPAN. )

Nas : 1Tes 5:4

Orang percaya tidak hidup di dalam dosa dan pemberontakan. Mereka adalah anak-anak siang yang mendahului malam dan tidak akan mengalami malam murka Allah yang telah ditetapkan (ayat 1Tes 5:8-9;

lihat art. KEANGKATAN GEREJA).

(0.35) (Why 16:11) (full: TIDAK BERTOBAT. )

Nas : Wahy 16:11

Sekalipun berada di tengah-tengah hukuman Allah yang dahsyat, manusia akan memilih untuk hidup dalam dosa dan bertahan dalam pemberontakan menentang kebenaran. Pertobatan adalah satu-satunya tindakan yang akan menghentikan hukuman-hukuman Allah (bd. Wahy 2:21; 9:21; Wahy 16:9), namun mereka menolak untuk melakukan hal ini.

(0.35) (Why 20:8) (full: MENYESATKAN BANGSA-BANGSA. )

Nas : Wahy 20:8

Ini merupakan pemberontakan terakhir dalam sejarah terhadap Allah. Banyak dari antara mereka yang lahir dalam kerajaan seribu tahun akhirnya memilih untuk menolak ketuhanan Kristus yang tampak dan sebagai gantinya memilih Iblis dan dustanya. Hukuman Allah adalah kebinasaan total (ayat Wahy 20:9).



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA