Teks Tafsiran/Catatan Daftar Ayat
 
Hasil pencarian 81 - 100 dari 330 ayat untuk tubuh (0.000 detik)
Pindah ke halaman: Sebelumnya 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 Selanjutnya Terakhir
Urutkan berdasar: Relevansi | Kitab
  Boks Temuan
(0.28) (Ams 5:9) (ende)

Suami isteri tadi akan membalas dendam. Ia menuntut denda, jang harus diperoleh orang jang berdjinah dengan isterinja dengan susah-pajah sampai djatuh miskin. Disinipun tubuh dan daging itu ialah manusia seutuhnja, tetapi chususnja kedjasmaniannja. Dibidang ini ia akan menderita kepapaan.

(0.28) (1Kor 15:19) (ende)

Djika matinja tubuh benar-benar berarti musna semata-mata, maka njatalah orang duniawi jang mentjari kenikmatan dibumi sadja, lebih bidjaksana dari pada kita, jang dengan susah-pajah berusaha untuk mentjapai kebahagiaan abadi, dan dapat dibenarkan sembojan mereka: Nikmatilah kehidupan dibumi sedapat-dapatnja, sebab habis mati tidak ada hidup lagi.

(0.28) (2Kor 1:5) (ende: Bagian dalam penderitaan Kristus)

Sengsara Jesus dilandjutkan dalam sengsara tubuh mistikNja. Tiap-tiap anggota mendapat bagiannja, dan kalau diderita karena Kristus dan dalam kesatuan denganNja dapat mendjadi sumber berkat dan rahmat djuga. Bdl. 2Ko 4:7-17; 12:9-10; Kol 1:24.

(0.28) (2Kor 5:21) (ende: Didjadikan dosa)

Diperlakukan sebagai manusia jang paling djahat. Disalib Ia kelihatan sebagai pendjahat biasa dan memang ketika itu menanggung segala dosa dunia dengan seluruh kutuknja.

(0.28) (Ef 2:6) (ende: Telah mendudukkan kita disurga)

Sebagai anggota Tubuh mistikNja kita ada "dalam Kristus", jaitu dalam Kristus jang duduk dalam kemuliaanNja disurga. Kita sudah mempunjai bagian dalam kemuliaan itu, tetapi masih setjara tersembunji. Kita sedang menikmati "tjengkeramnja" (Efe 1:14) dalam kepertjajaan dan pengharapan dan itu sudah mempengaruhi sikap dan tjara hidup kita. Bdl. Efe 1:18-23.

(0.28) (Ef 4:16) (ende: Dari dalam Dialah)

Kristus sebagai kepala tubuh, bukan sadja menguasai dan memimpin umat, melainkan Ia jang mempunjai seluruh kepenuhan Allah, mengalirkan kepenuhan hidupNja djuga kedalam segala anggota.

(0.28) (Ef 4:30) (ende: Untuk hari penebusan)

Hari itu ialah hari kiamat. "Penebusan" disini berarti: penebusan genap. Penebusan barulah genap ketika kita masuk kemuliaan abadi, dan "tubuh" djuga dibebaskan dari akibat-akibat dosa dan turut dimuliakan.

Batjalah 1Te 4:13-18 dan 1Ko 15.

(0.28) (Kol 1:22) (ende: Dalam tubuhNja dari daging)

Paulus sengadja menambah "dari daging" untuk menekankan terhadap para pengadjar palsu bahwa Kristus bukan roh (malaekat), melainkan manusia berbadan tulen, jang dapat menderita dan mati dan karena itu dapat mendjadi penebus kita dengan sebenarnja.

(0.28) (Kol 3:11) (ende: Si Skit)

"Skit" adalah suatu bangsa jang paling biadab dan terbelakang dalam pandangan orang-orang Junani.

(0.28) (Kej 5:5) (full: ADAM MENCAPAI UMUR 930 TAHUN. )

Nas : Kej 5:5

Alasan umat manusia mencapai umur yang begitu tinggi adalah karena dosa baru saja memulai pengaruhnya yang merusak atas lingkungan dan tubuh manusia. Pada zaman Abraham harapan hidup tidak mencapai dua ratus tahun.

(0.28) (Kid 5:4) (full: BERDEBAR-DEBARLAH HATIKU )

Nas : Kid 5:4

(versi Inggris NIV -- Mulai berdebarlah hatiku). Kata Ibrani _me'eh_ yang diterjemahkan "hati" juga dapat diterjemahkan "isi perut" (yaitu perut, usus, dan bagian dalam perut lainnya); isi perut dianggap sebagai dasar perasaan, khususnya perasaan menyayangi. Seluruh tubuh kekasih bergetar ketika memikirkan kekasihnya.

(0.28) (Luk 24:39) (full: HANTU TIDAK ADA DAGING. )

Nas : Luk 24:39

Yesus memiliki tubuh kemuliaan yang rohani (Fili 3:20-21), sebagaimana orang kudus di sorga (1Kor 15:40).

(0.28) (Yoh 19:41) (full: SUATU KUBUR BARU. )

Nas : Yoh 19:41

Kubur tersebut digali dari bukit batu (Mr 15:46). Lubang itu nampaknya cukup besar untuk berdiri di dalamnya, tetapi pintu masuknya rendah (Yoh 20:11). Setelah membaringkan tubuh Yesus di dalamnya, Yusuf Arimatea menutup pintu masuknya dengan sebuah batu besar (Mat 27:60).

(0.28) (Kis 16:23) (full: BERKALI-KALI DIDERA. )

Nas : Kis 16:23

Hukum penderaan Yahudi adalah "empat puluh kurang satu pukulan" (2Kor 11:24). Hukum Romawi tergantung pada hakimnya yang sering kali bisa sangat kejam. Penderaan itu pada umumnya dilakukan pada bagian tubuh yang telanjang.

(0.28) (Rm 8:29) (full: YANG DIPILIH-NYA DARI SEMULA. )

Nas : Rom 8:29

"Dipilih-Nya dari semula" dalam ayat ini searti dengan "dikasihi sebelumnya" dan dipakai dalam pengertian "memperhatikan dengan kasih", "dipilih untuk menunjukkan kasih dari kekal" (bd. Kel 2:25; Mazm 1:6; Hos 13:5; Mat 7:23; 1Kor 8:3; Gal 4:9; 1Yoh 3:1).

  1. 1) Pengetahuan sebelumnya berarti bahwa dari kekekalan Allah bermaksud untuk mengasihi dan menebus umat manusia melalui Kristus (Rom 5:8; Yoh 3:16). Penerima pengetahuan sebelumnya atau kasih sebelumnya dari Allah dinyatakan dalam bentuk jamak dan menunjuk pada gereja. Yaitu, yang dikasihi Allah sebelumnya adalah bagi terutama seluruh tubuh Kristus (Ef 1:4; 2:4; 1Yoh 4:19) dan meliputi perseorangan hanya sejauh mereka bergabung dengan tubuh ini melalui persatuan dengan Kristus (Yoh 15:1-6;

    lihat art. PEMILIHAN DAN PREDESTINASI).

  2. 2) Tubuh Kristus akan mencapai pemuliaan (ayat Rom 8:30). Orang percaya secara perseorangan tidak akan mencapai pemuliaan tersebut jikalau memisahkan diri dari tubuh yang telah dikasihi Allah dan gagal memelihara iman mereka pada Kristus (ayat Rom 8:12-14,17; Kol 1:21-23).
(0.28) (Yes 3:24) (jerusalem: kain kabung) Kata Ibrani yang diterjemahkan demikian berarti: sejenis kain kasar yang dibuat menjadi karung, Kej 42:25, dll, tetapi juga pakaian kabung yang langsung dikenakan pada tubuh, Yes 20:2; Kej 37:34; 1Ra 20:31; 21:27; Ams 8:10, dll.
(0.28) (Mat 26:61) (jerusalem) Memang Yesus menubuatkan kemusnahan Bait Allah dan hilangnya ibadat yang dilambangkan oleh Bait Allah, Mat 26:24; Bait Allah yang lama akan diganti dengan yang baru: dahulu tubuhNya sendiri yang dibangkitkan sesudah tiga hari, Mat 16:21; Mat 17:23; Mat 20:19; Yoh 2:19-22, dan kemudian Gereja, Mat 16:18.
(0.28) (Rm 6:12) (jerusalem: tubuhmu yang fana) Baptisan sudah menghilangkan dosa dari manusia, tetapi selama tubuhnya belum mengenakan "yang tidak dapat binasa", 1Ko 15:54, dosa masih dapat memperalat tubuh yang fana, sarang keinginan jahat itu untuk terus bersimaharajalela, bdk Rom 7:14 dst.
(0.28) (1Tes 4:4) (jerusalem: mengambil seorang perempuan menjadi isterimu sendiri) Terjemahan ini menuruti tafsir tertentu dari ayat ini, yang secara harafiah berbunyi sbb: supaya kamu masing-masing tahu memiliki bejananya sendiri. Boleh jadi "bejana" itu tidak lain kecuali tubuh; tetapi mungkin juga: isteri; dengan arti ini, kata "bejana" kerap terdapat dalam karangan-karangan Yahudi dan juga dalam 1Pe 3:7.
(0.28) (Yak 3:6) (jerusalem: dunia kejahatan) Ungkapan Yunani sulit diterjemahkan. Dapat juga diterjemahkan: perlengkapan/alat kejahatan. Dengan merubah tanda baca Yak 3:6 dapat diterjemahkan: Lidahpun adalah api. Dengan ditempatkan di antara anggota-anggota tubuh kita merupakan suatu dunia (perlengkapan) kejahatan: ia dapat menodai


TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA