Alkitab SABDA
alkitab.sabda.org

Yosua 7:2

TB ©

Yosua menyuruh orang dari Yerikho ke Ai, yang letaknya dekat Bet-Awen, di sebelah timur Betel, dan berkata kepada mereka, demikian: "Pergilah ke sana dan intailah negeri itu." Maka pergilah orang-orang itu ke sana dan mengintai kota Ai.

AYT

Yosua mengutus orang dari Yerikho ke Ai, yang terletak di dekat Bet-Awen, di sebelah timur Betel, dan berkata kepada mereka, “Naiklah dan intailah negeri itu.” Lalu, orang itu pergi dan mengintai Ai.

TL ©

Maka disuruhkan Yusak akan orang dari Yerikho ke Ai, yang dekat dengan Bait-Awen, pada sebelah timur Bait-el, katanya kepada mereka itu: Pergilah kamu mengintai negeri itu. Lalu orang itu pergilah mengintai negeri Ai.

BIS ©

Pada waktu itu Yosua mengutus beberapa orang dari Yerikho ke Ai, yaitu sebuah kota sebelah timur Betel, dekat Bet-Awen. Orang-orang itu ditugaskan untuk pergi menyelidiki daerah itu. Sesudah mereka melakukan tugas itu,

TSI

Pada waktu itu Yosua mengutus beberapa pasukannya dari Yeriko ke kota Ai yang terletak dekat kota Bet Awen, di sebelah timur kota Betel dan berkata kepada mereka, “Mendakilah ke sana dan selidikilah negeri itu.” Lalu mereka pergi dan memata-matai kota Ai.

MILT

Dan Yosua mengirim orang-orang dari Yerikho ke Ai, yang terletak di dekat Bet-Awen, di sebelah timur Betel, dan berkata kepada mereka dengan mengatakan, "Pergilah naik dan intailah negeri itu." Maka pergilah orang-orang itu serta mengintai kota Ai.

Shellabear 2011

Yusak mengutus beberapa orang dari Yerikho ke Ai, yang terletak dekat Bait-Awen, di sebelah timur Bait-El. Katanya kepada mereka, "Pergilah dan intailah negeri itu." Maka pergilah orang-orang itu mengintai Ai.

AVB

Yosua mengutus beberapa orang dari Yerikho ke Ai, yang terletak dekat Bet-Awen, di sebelah timur Betel. Katanya kepada mereka, “Pergilah dan intiplah keadaan negeri itu.” Maka pergilah mereka itu mengintip Ai.


TB ITL ©

Yosua
<03091>
menyuruh
<07971>
orang
<0376>
dari Yerikho
<03405>
ke Ai
<05857>
, yang
<0834>
letaknya dekat
<05973>
Bet-Awen
<01007>
, di sebelah timur
<06924>
Betel
<01008>
, dan berkata
<0559>
kepada
<0413>
mereka, demikian: "Pergilah
<05927>
ke sana dan intailah
<07270>
negeri
<0776>
itu." Maka pergilah
<05927>
orang-orang
<0376>
itu ke sana dan mengintai
<07270>
kota Ai
<05857>
. [
<0559>
]
TL ITL ©

Maka disuruhkan
<07971>
Yusak
<03091>
akan orang
<0376>
dari Yerikho
<03405>
ke Ai
<05857>
, yang
<0834>
dekat
<05973>
dengan Bait-Awen
<01007>
, pada sebelah timur
<06924>
Bait-el
<01008>
, katanya
<0559>
kepada
<0413>
mereka itu: Pergilah
<05927>
kamu mengintai
<07270>
negeri
<0776>
itu. Lalu
<05927>
orang
<0376>
itu pergilah mengintai
<07270>
negeri Ai
<05857>
.
AYT ITL
Yosua
<03091>
mengutus
<07971>
orang
<0376>
dari Yerikho
<03405>
ke Ai
<05857>
, yang
<0834>
terletak di dekat
<05973>
Bet-Awen
<01007>
, di sebelah timur
<06924>
Betel
<01008>
, dan berkata
<0559>
kepada
<0413>
mereka, “Naiklah
<05927>
dan intailah
<07270>
negeri
<0776>
itu.” Lalu, orang
<0376>
itu pergi
<05927>
dan mengintai
<07270>
Ai
<05857>
. [
<00>

<00>

<0559>

<0853>

<0853>
]
AVB ITL
Yosua
<03091>
mengutus
<07971>
beberapa orang
<0376>
dari Yerikho
<03405>
ke Ai
<05857>
, yang
<0834>
terletak dekat
<05973>
Bet-Awen
<01007>
, di sebelah timur
<06924>
Betel
<01008>
. Katanya
<0559>
kepada
<0413>
mereka, “Pergilah
<05927>
dan intiplah
<07270>
keadaan negeri
<0776>
itu.” Maka pergilah
<05927>
mereka
<0376>
itu mengintip
<07270>
Ai
<05857>
. [
<00>

<00>

<0559>

<0853>

<0853>
]
HEBREW
yeh
<05857>
ta
<0853>
wlgryw
<07270>
Mysnah
<0376>
wleyw
<05927>
Urah
<0776>
ta
<0853>
wlgrw
<07270>
wle
<05927>
rmal
<0559>
Mhyla
<0413>
rmayw
<0559>
la
<01008>
tybl
<0>
Mdqm
<06924>
Nwa
<01007>
tyb
<0>
Me
<05973>
rsa
<0834>
yeh
<05857>
wxyrym
<03405>
Mysna
<0376>
eswhy
<03091>
xlsyw (7:2)
<07971>

TB ©

Yosua menyuruh orang dari Yerikho ke Ai, yang letaknya dekat Bet-Awen, di sebelah timur Betel, dan berkata kepada mereka, demikian: "Pergilah ke sana dan intailah negeri itu." Maka pergilah orang-orang itu ke sana dan mengintai kota Ai.

TB+TSK (1974) ©

Yosua menyuruh orang dari Yerikho ke Ai, yang letaknya dekat Bet-Awen, di sebelah timur Betel, dan berkata kepada mereka, demikian: "Pergilah ke sana dan intailah negeri itu." Maka pergilah orang-orang itu ke sana dan mengintai kota Ai.

Catatan Full Life

Yos 7:1-26 

Nas : Yos 7:1-26

Dosa Akhan, dampaknya bagi Israel, dan hukuman keras atas Akhan dan keluarganya menyatakan berbagai prinsip hukuman ketika umat Allah berbuat dosa dengan terang-terangan.

  1. 1) Apabila terjadi dosa yang hebat, atau sikap membiarkan dosa yang hebat di kalangan umat Allah, maka berkat-Nya dapat berkurang, terhalang, atau hilang sama sekali. Allah tidak akan memberkati umat yang menolak untuk menyingkirkan dosa dari tengah-tengah mereka (ayat Yos 7:1,11-13,20-21,25; bd. 1Kor 5:1-13).
  2. 2) Dosa yang terang-terangan di tengah-tengah jemaat memperhadapkan anggota-anggotanya kepada pengaruh merusak dari musuh di luar (mis. Iblis dan dunia, ayat Yos 7:4-13).
  3. 3) Apabila dosa semacam itu dibiarkan dan tidak ditegur, maka pada akhirnya itu akan mendatangkan hukuman (ayat Yos 7:13). Akan tetapi, jika dosa itu disingkapkan, diakui, dan disingkirkan, maka berkat, kehadiran, dan kasih karunia Allah akan kembali (ayat Yos 7:22-26; Yos 8:1,18-19; bd. Kis 4:31-5:11).
  4. 4) Oleh karena itu, dosa di antara umat Allah harus diperhatikan dengan sungguh-sungguh. Kemurnian harus dijaga dan ketaatan harus dituntut; jikalau tidak, perkembangan rohani jemaat akan terhambat atau terhenti sama sekali (bd. Wahy 3:1-3,14-18).


Sumber: http://alkitab.sabda.org/verse.php?book=6&chapter=7&verse=2
Copyright © 2005-2024 Yayasan Lembaga SABDA (YLSA)