TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 20:9

Konteks
20:9 Siapakah dapat berkata: "Aku telah membersihkan a  hatiku, aku tahir 1  dari pada dosaku? b "

Yeremia 2:35

Konteks
2:35 engkau berkata: Aku tidak bersalah! w  Memang, murka-Nya telah meninggalkan aku! Sesungguhnya Aku akan membawa engkau ke pengadilan, x  oleh karena engkau berkata: Aku tidak berdosa! y 

Roma 3:9-19

Konteks
Semua manusia adalah orang berdosa
3:9 Jadi bagaimana? Adakah kita mempunyai kelebihan n  dari pada orang lain? Sama sekali tidak. Sebab di atas telah kita tuduh baik orang Yahudi, maupun orang Yunani, bahwa mereka semua ada di bawah kuasa dosa 2 , o  3:10 seperti ada tertulis: "Tidak ada yang benar 3 , seorangpun tidak. 3:11 Tidak ada seorangpun yang berakal budi, tidak ada seorangpun yang mencari Allah. 3:12 Semua orang telah menyeleweng, mereka semua tidak berguna, tidak ada yang berbuat baik, seorangpun tidak. p  3:13 Kerongkongan mereka seperti kubur yang ternganga, lidah mereka merayu-rayu, q  bibir r  mereka mengandung bisa. 3:14 Mulut mereka penuh dengan sumpah serapah, s  3:15 kaki mereka cepat untuk menumpahkan darah. 3:16 Keruntuhan dan kebinasaan mereka tinggalkan di jalan mereka, 3:17 dan jalan damai tidak mereka kenal; t  3:18 rasa takut kepada Allah tidak ada 4  pada orang itu. u " 3:19 Tetapi kita tahu, bahwa segala sesuatu yang tercantum dalam Kitab Taurat v  ditujukan kepada mereka yang hidup di bawah hukum Taurat, w  supaya tersumbat x  setiap mulut dan seluruh dunia jatuh ke bawah hukuman Allah. y 

Yakobus 3:2

Konteks
3:2 Sebab kita semua bersalah h  dalam banyak hal; barangsiapa tidak bersalah dalam perkataannya, i  ia adalah orang sempurna, j  yang dapat juga mengendalikan seluruh tubuhnya. k 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[20:9]  1 Full Life : SIAPAKAH DAPAT BERKATA ... MEMBERSIHKAN HATI ... TAHIR.

Nas : Ams 20:9

Terlepas dari keadaan telah ditebus, tidak seorang pun telah memelihara hatinya murni dan bersih dari kesalahan dosa (bd. Rom 3:9-12). Orang yang datang kepada Allah untuk pengampunan dan penyucian telah "bersih tangannya dan murni hatinya" (Mazm 24:4). Hanya karena kasih karunia dan penebusan Allah seorang dapat hidup dengan hati nurani yang jernih

(lihat cat. --> Kis 24:16).

[atau ref. Kis 24:16]

[3:9]  2 Full Life : SEMUA ADA DI BAWAH KUASA DOSA.

Nas : Rom 3:9

Dalam pasal Rom 1:1-2:29 Paulus sudah menunjukkan bahwa semua orang, Yahudi atau tidak, terbelenggu dosa. Dalam Rom 3:9-18 dia menerangkan mengapa demikian dengan mengajarkan bahwa semua orang memiliki tabiat berdosa yang menyebabkan mereka berbuat dosa dan kejahatan

(lihat cat. --> Rom 3:10 berikut).

[atau ref. Rom 3:10]

Hasilnya ialah bahwa semua orang dinyatakan bersalah dan berada di bawah hukuman Allah (ayat Rom 3:23). Tanggapan Allah terhadap keadaan yang menyedihkan ini ialah menawarkan pengampunan, pertolongan, kasih karunia, kebenaran, dan keselamatan kepada semua orang melalui penebusan yang ada dalam Kristus Yesus (ayat Rom 3:21-26).

[3:10]  3 Full Life : TIDAK ADA YANG BENAR.

Nas : Rom 3:10-18

Ayat-ayat ini melukiskan pengertian tepat mengenai tabiat manusia. Semua orang dalam keadaan alami adalah orang berdosa. Seluruh jiwa raga seseorang dipengaruhi oleh dosa dan cenderung untuk menyesuaikan diri dengan dunia

(lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA),

Iblis

(lihat cat. --> Mat 4:10)

[atau ref. Mat 4:10]

dan tabiat berdosa

(lihat art. PERBUATAN-PERBUATAN DOSA DAN BUAH ROH).

Semua bersalah karena meninggalkan jalan kesalehan dan mengikuti jalan kepentingan diri sendiri.

[3:18]  4 Full Life : TAKUT KEPADA ALLAH TIDAK ADA.

Nas : Rom 3:18

Mengapa keadaan manusia yang begitu parah terus berlangsung? Karena "rasa takut kepada Allah tidak ada pada orang itu". Jikalau takut kepada Dia itu ada, mereka sudah berusaha untuk diperdamaikan. "Karena takut akan Tuhan orang menjauhi kejahatan" (Ams 16:6; bd. Ams 3:7; 8:13; 9:10;

lihat cat. --> Kis 5:11;

[atau ref. Kis 5:11]

lihat art. TAKUT AKAN TUHAN).



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA