Advanced Commentary

Teks -- Ester 2:18-23 (TB)

Konteks
2:18 Kemudian diadakanlah oleh baginda suatu perjamuan bagi semua pembesar dan pegawainya , yakni perjamuan karena Ester , dan baginda menitahkan kebebasan pajak bagi daerah-daerah serta mengaruniakan anugerah , sebagaimana layak bagi raja . [ ]
Mordekhai mengetahui suatu sekongkolan
2:19 Selama anak-anak dara dikumpulkan untuk kedua kalinya , Mordekhai duduk di pintu gerbang istana raja . 2:20 Adapun Ester tidak memberitahukan asal usul dan kebangsaannya seperti diperintahkan kepadanya oleh Mordekhai , sebab Ester tetap berbuat menurut perkataan Mordekhai seperti pada waktu ia masih dalam asuhannya . [ ] 2:21 Pada waktu itu , ketika Mordekhai duduk di pintu gerbang istana raja , sakit hatilah Bigtan dan Teresh , dua orang sida-sida raja yang termasuk golongan penjaga pintu , lalu berikhtiarlah mereka untuk membunuh raja Ahasyweros . 2:22 Tetapi perkara itu dapat diketahui oleh Mordekhai , lalu diberitahukannyalah kepada Ester , sang ratu , dan Ester mempersembahkannya kepada raja atas nama Mordekhai . 2:23 Perkara itu diperiksa dan ternyata benar, maka kedua orang itu disulakan pada tiang . Dan peristiwa itu dituliskan di dalam kitab sejarah , di hadapan raja .

Perikop

TB
  • Est 2:19-23 -- Mordekhai mengetahui suatu sekongkolan

Kamus Alkitab

Gambar

Ilustrasi Khotbah

Di Balik Takhta
Kembali ke Halaman Tafsiran/Catatan


TIP #07: Klik ikon untuk mendengarkan pasal yang sedang Anda tampilkan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA